loading...

Sunday, September 25, 2016

Bangkitnya Orang-Orang Kudus Ketika Yesus Wafat di Kayu Salib

Bangkitnya Orang-Orang Kudus Ketika Yesus Wafat di Kayu Salib (Matius 27:52-53)


Interlude

Dan kuburan-kuburan terbuka dan banyak orang kudus yang telah meninggal bangkit. Dan sesudah kebangkitan Yesus, merekapun keluar dari kubur, lalu masuk ke kota kudus dan menampakkan diri kepada banyak orang"Mat 27:52-53

Mat 27:52-53 merupakan ayat-ayat yang “sulit” dipahami, sehingga sering dipertanyakan banyak pihak baik muslim maupun agnostik/atheist. Kisah orang kudus yang telah meninggal, bangkit, masuk ke kota kudus & menampakan diri memang memiliki kesan "misterius". Karena secara logis kisah itu seharusnya menggemparkan kota Yerusalem (kota kudus) namun tidak ada catatan  kisah itu dalam sejarah Yahudi yang ditulis Yoshepus sejarawan Yahudi abad pertama, bahkan tidak tercatat dalam kitab Injil lainnya selain Matius. Hal ini menimbulkan dugaan bahwa tulisan itu hanyalah tambahan belakangan atau kisah itu harus dipahami secara alegoris (metafora) bukan kisah faktual.


JAWABAN
Untuk menjawabnya, pertama-tama kita perlu memastikan dulu berdasarkan manuscript kuno, apakah ayat 52 & 53 hanyalah tambahan belakangan. Berikut ini text Yunani untuk Mat 27:53

ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Westcott/Hort with Diacritics
καὶ ἐξελθόντες ἐκ τῶν μνημείων μετὰ τὴν ἔγερσιν αὐτοῦ εἰσῆλθον εἰς τὴν ἁγίαν πόλιν καὶ ἐνεφανίσθησαν πολλοῖς.
ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Greek Orthodox Church
καὶ ἐξελθόντες ἐκ τῶν μνημείων, μετὰ τὴν ἔγερσιν αὐτοῦ εἰσῆλθον εἰς τὴν ἁγίαν πόλιν καὶ ἐνεφανίσθησαν πολλοῖς.
ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Tischendorf 8th Ed. with Diacritics
καὶ ἐξελθόντες ἐκ τῶν μνημείων μετὰ τὴν ἔγερσιν αὐτοῦ εἰσῆλθον εἰς τὴν ἁγίαν πόλιν καὶ ἐνεφανίσθησαν πολλοῖς.
ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Stephanus Textus Receptus (1550, with accents)
καὶ ἐξελθόντες ἐκ τῶν μνημείων μετὰ τὴν ἔγερσιν αὐτοῦ εἰσῆλθον εἰς τὴν ἁγίαν πόλιν καὶ ἐνεφανίσθησαν πολλοῖς
ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Byzantine/Majority Text (2000)
και εξελθοντες εκ των μνημειων μετα την εγερσιν αυτου εισηλθον εις την αγιαν πολιν και ενεφανισθησαν πολλοις
ΚΑΤΑ ΜΑΤΘΑΙΟΝ 27:53 Greek NT: Textus Receptus (1894)
και εξελθοντες εκ των μνημειων μετα την εγερσιν αυτου εισηλθον εις την αγιαν π
Ternyata dari seluruh manuscript yang ada semuanya memuat kedua ayat tersebut dan tidak ada bukti ayat tambahan belakangan. Hal ini didukung bukti dari kutipan bapa-bapa gereja yang mencantumkan kedua ayat ini.

Berikut ini daftar bapa-bapa gereja yang pernah mengutip Mat 27:52-53:
Ignatius (c. 35-107), Irenaeus (c. 130–200), Clement of Alexandria (c. 150-215), Tertullian (c. 160-225), Julius Africanus (c. 160-240), Origin (c. 185-254), Hippolytus of Rome (c. 170-236), Cyprian of Carthage (b.?, martyred September 14, 258), Eusebius (c.260-340), Alexander of Alexandria (b.? - 328).
Referensi: Ante-Nicene Fathers, the Writings of the Fathers Down to A.D. 325, by Alexander Roberts and James Donaldson, Hendrickson Publications, Peabody, MA, 1994

Jadi jelaslah bahwa Mat 27:52-53 adalah ayat-ayat otentik dan para bapa gereja telah mengenal ayat-ayat ini. Selanjutnya kita akan menganalisis apakah ayat-ayat ini hanya ungkapan alegoris atau menceritakan kisah faktual.

Mat 27:50 Yesus berseru pula dengan suara nyaring lalu menyerahkan nyawa-Nya.
Mat 27:51 Dan lihatlah, tabir Bait Suci terbelah dua dari atas sampai ke bawah dan terjadilah gempa bumi, dan bukit-bukit batu terbelah,
Mat 27:52 dan kuburan-kuburan terbuka dan banyak orang kudus yang telah meninggal bangkit.
Mat 27:53 Dan sesudah kebangkitan Yesus, merekapun keluar dari kubur, lalu masuk ke kota kudus dan menampakkan diri kepada banyak orang.
Mat 27:54 Kepala pasukan dan prajurit-prajuritnya yang menjaga Yesus menjadi sangat takut ketika mereka melihat gempa bumi dan apa yang telah terjadi, lalu berkata: "Sungguh, Ia ini adalah Anak Allah."

Kita perlu mendaftarkan dulu beberapa informasi yang cukup jelas dalam ayat-ayat di atas.
- Tabir Bait Suci terbelah dua
- Terjadi gempa bumi & Bukit-bukit batu terbelah
- Kuburan-kuburan terbuka dan banyak orang kudus yang telah meninggal bangkit
- Sesudah kebangkitan Yesus, orang kudus itu masuk ke kota kudus (jelas dimaksud Yerusalem)
- Mereka menampakan diri ke banyak orang (tetapi tidak semua orang)

Kisah tentang “orang kudus” digabungkan dalam rangkaian kisah lainnya berupa kisah terbelahnya tabir bait suci serta beberapa peristiwa alam seperti gempa bumi, bukit batu terbelah dan pada ayat 45 terjadi kegelapan. Pada ayat  54 dituliskan kepala pasukan & para prajurit menyaksikan terjadinya gempa bumi & peristiwa lainnya.
Ini menunjukan bahwa peristiwa alam seperti gempa bumi itu bukanlah kisah ‘alegoris’ tetapi kisah faktual.

Peristiwa alam ini dikoroborasi oleh bukti catatah sejarah, yaitu:
- Phlegon seorang penulis Yunani dari Caria (137M) menuliskan “… that in the fourth year of the 202nd Olympiad [33 A.D.]. that there was "the greatest eclipse of the sun" and that "it became night in the sixth hour of the day [12:00 noon] so that no star even appeared in the heavens. There was a great earthquake in Bithynia, and many things were overturned in Nicea." (Origen Against Celsus)
- Thallus seorang ahli sejarah Palestina dikutip oleh Julius Africanus (232-245 M), Julius menuliskan "..This darkness Thallus, in the third book of his History, calls, as appears to me without reason, an eclipse of the sun." (The Ante-Nicene Fathers volume 6 p.136.)
- Dionysius of Alexandria (246-265 A.D.) menyebutkan terjadinya gempa bumi dalam Matius (Letter to the Bishop Basilides canon 1 p.94)

Peristiwa terbelahnya tabir Bait Allah memiliki kaitan dengan tulisan dalam Talmud
"Our Rabbis taught that throughout the forty years that Shim'on the Tzaddik served,... the scarlet cloth would become white. From then on it would sometimes become white and sometimes not.... Throughout the last forty years before the Temple was destroyed... the scarlet cloth never turned white." (Yoma 39a-39b).

Berdasarkan data sejarah ini, sangatlah jelas bahwa peristiwa alam seperti gempa bumi, bukit batu terbelah (akibat gempa) dan kegelapan serta terbelahnya tabir bait Allah merupakan kisah faktual bukan alegoris. Maka secara logis, kisah tentang “orang kudus” yang tergabung dalam kisah peristiwa alam tersebut juga adalah kisah faktual dan bukan alegoris. Sedangkan kisah dalam Injil yang bersifat alegoris berada dalam genre puitis atau dalam pengajaran Yesus melalui perumpamaan. Sedangkan kisah “orang kudus” dalam Mat 27:52-53 merupakan genre narasi deskriptif. Hal ini sejalan dgn kisah kebangkitan Kristus yang juga bukan kisah alegoris tetapi kisah faktual.

Penolakan terhadap kisah "orang kudus" yang dikemukan para agnostik/atheist didasari pada pemahaman yang anti hal-hal supranatural seperti mujizat. Namun ada banyak bukti melimpah mengenai eksistensi hal-hal supranatural seperti fenomena demonik & okultisme. Bagi mereka yang percaya adanya Tuhan seharusnya menerima peluang adanya mujizat sebagai intervensi ilahi dari Tuhan dalam sejarah manusia. Peristiwa kebangkitan seperti yang terjadi pada “orang kudus” bukanlah hal yang “asing”. Ada banyak kisah kebangkitan orang mati dalam Perjanjian Baru, seperti Lazarus, anak Yairus, Eutikhus dan terutama kebangkitan Kristus. Bahkan dalam Perjanjian Lama terdapat kisah yang juga spektakuler.
2 Raj 13:21 “…Dan demi mayat itu kena kepada tulang-tulang Elisa, maka hiduplah ia kembali dan bangun berdiri.”

Bukankah kisah “orang kudus’ seharusnya menggemparkan Yerusalem?
Mari kita perhatikan ayat-ayat tersebut secara teliti. Kalimat “… banyak orang kudus yang telah meninggal bangkit” dan kalimat “…menampakkan diri kepada banyak orang”. Di sini tidak disebutkan “semua” tetapi “banyak”, kata ‘banyak” dalam tulisan Matius lebih menunjukan jumlah yang terbatas.

Mat 8:16 “Menjelang malam dibawalah kepada Yesus banyak orang yang kerasukan setan …”
Mat 9:10 “Kemudian ketika Yesus makan di rumah Matius, datanglah banyak pemungut cukai dan orang berdosa …”

Tidak semua orang kudus dibangkitkan tetapi hanya beberapa orang sesuai pilihan & kedaulatan Tuhan. Dan ini mengindikasikan mereka yang mati pada masa itu dan bukan orang pada masa perjanjian lama seperti para nabi (Musa). Mereka dikuburkan di sekitar Yerusalem dan tipe tubuh kebangkitan mereka sama dengan Lazarus yaitu keluar dari kubur yang terbuka dengan tubuh alami dan akan mengalami kematian yang kedua. Mereka yang telah dibangkitkan itu juga tidak langsung menunjukan diri di hadapan umum (semua orang) tetapi di kalangan yang terbatas seperti keluarga & kerabat mereka saja.

Hal ini seperti yang dilakukan Yesus, Dia tidak tampil di muka umum tetapi di kalangan tertentu saja.
Kis 10:40-41 Yesus itu telah dibangkitkan Allah pada hari yang ketiga, dan Allah berkenan, bahwa Ia menampakkan diri, bukan kepada seluruh bangsa, tetapi kepada saksi-saksi, yang sebelumnya telah ditunjuk oleh Allah, yaitu kepada kami yang telah makan dan minum bersama-sama dengan Dia, setelah Ia bangkit dari antara orang mati.

Selain itu perhatian terhadap kisah kebangkitan "orang kudus" dikalahkan oleh kisah yang jauh lebih besar yaitu kebangkitan Kristus yang terjadi pada masa yang sama. Penyaliban Yesus sebelumnya telah menjadi titik perhatian utama masyarakat Yerusalem & sekitarnya dan berpuncak pada peristiwa kebangkitanNya yang sangat menggemparkan. Maka cukup logis menyatakan kisah kebangkitan "orang kudus" tidak menjadi perhatian yang utama pada masa itu. Apalagi bangkitnya orang mati & kemudian hidup kembali bersama-sama dalam komunitas mereka bukanlah hal yang baru bagi mereka seperti yang terjadi pada kisah kebangkitan Lazarus.

Mengapa hanya Matius menuliskan kisah ini?
Para penulis Injil tidak bermaksud mencatat semua peristiwa yang terjadi, tetapi hanya hal-hal yang menurutnya perlu dicatat sesuai dengan maksud dan tujuan penulisan injil masing-masing.
Yoh 20:31 tetapi semua yang tercantum di sini telah dicatat, supaya kamu percaya, bahwa Yesuslah Mesias, Anak Allah….
Yoh 21:25 Masih banyak hal-hal lain lagi yang diperbuat oleh Yesus, tetapi jikalau semuanya itu harus dituliskan satu per satu, maka agaknya dunia ini tidak dapat memuat semua kitab yang harus ditulis itu.

Orientasi penulisan Injil Matius ditujukan kepada orang Yahudi berbeda dengan Lukas ke gentiles & Markus ke Yahudi helenistik, Matius lebih menekankan pada aspek Yudaisme terutama kemesiasan Yesus. Sehingga kisah Mat 27:52-53 dimasukan oleh penulis Injil Matius karena berkaitan erat dengan konsep mesianik. Pada masa itu pemahaman Yudaisme, beberapa orang kudus akan dibangkitkan saat kedatangan Mesias, seperti  dikatakan seorang Rabbi dalam Talmud:
"R. Jeremiah commanded, 'When you bury me, put shoes on my feet, and give me a staff in my hand, and lay me on one side; that when Messias comes I may be ready." (dikutip oleh Lightfoot, _Commentary of the New Testament from the Talmud and Hebraica, in.loc.)

Mari kita baca komentar dari salah satu pakar Perjanjian Baru, Raymond Brown dalam bukunya Death of Messiah, hal 1140
"... Matt's second motive in adding v. 53 was the fulfillment of Scripture. Above I pointed out how much Ezek 37 with its creative description of the enlivening of the dry bones influenced Jewish imagination in picturing the resurrection of the dead. The first part of Ezek 37:12-13, "I will open your tombs," probably shaped the third line of the quatrain of Matt 27:51b-52b, "And the tombs were opened." But the Ezek passage continues: "And I will bring you up out of your tombs, and I will lead you into the land of Israel.

Then you shall know that I am the Lord." Even as elsewhere Matt enhances the scriptural background and flavoring of material taken from Mark, so here scripturally he goes beyond the quatrain by offering in 27:53 the fulfillment of the rest of the Ezek passage: "And having come out from the tombs, . . . they entered into the holy city [of Jerusalem]." Another biblical passage may have shaped Matt's addition, especially the last clause "and they were made visible to many," i.e., Isa 26:19 (LXX): "Those in the tombs shall be raised, and those in the land [or on the earth] shall rejoice..."

Mengapa kisah ini tidak ditulis oleh Yosephus? …
Yosephus hidup pada akhir abad pertama jauh setelah peristiwa kebangkitan “orang kudus” terjadi. Yosephus lebih tertarik pada hal-hal yang bersifat gerakan politis, sehingga kisah Yesus kurang menjadi perhatiannya. Memang ada beberapa tulisan yg mengarah pada Yesus seperti dalam , The Antiquites 18.6-64

"...Pada kira-kira waktu ini hiduplah Yesus, seorang manusia yang bijaksana, jika memang seseorang seharusnya menyebut dia seorang manusia. Karena ia adalah seseorang yang mengadakan hal-hal yang mengejutkan … Pada hari ketiga ia menampakan diri kepada mereka dalam keadaan kembali hidup, karena nabi-nabi Tuhan telah menubuatkan hal-hal ini dan tak terhitung banyaknya hal-hal menakjubkan lainnya mengenai dia… ".

Yosephus menuliskan beberapa informasi tentang Kristus yang membuktikan historitas Kristus termasuk Yesus sebagai pembuat mujizat melalui frase "mengadakan hal-hal yang mengejutkan" & dikenal oleh mayoritas para ahli Perjanjian Baru sebagai otentik. Termasuk frase "hari ketiga menampakan diri" yang merujuk pada kebangkitan Kristus. Namun Yoshepus tidak menulis rinci kisah kematian & kebangkitan Kristus padahal kisah-kisah itu menggemparkan karena Yoshepus memang tidak tertarik menulisnya secara lengkap. Maka cukup logis menyatakan bahwa kisah kebangkitan "orang kudus" yang kalah populer dari kisah kebangkitan Kristus wajar tidak ada dalam tulisan Yoshepus. Sedangkan kisah kebangkitan Kristus kurang menjadi perhatiannya apalagi kisah kebangkitan "orang Kudus".

Namun kita memiliki referensi kuno mengenai kisah ini, salah satunya dari Quadratus apologist pada permulaan abad ke-2 (117-138).
"...But our Savior's works were permanent, for they were real. Those who had been cured or rose from the dead not only appeared to be cured or raised but were permanent, not only during our Savior's stay on earth, but also after his departure. They remained for a considerable period, so that some of them even reached our times." (Greek Apologists of the Second Century, Robert M. Grant, Westminster: 1988)
Quadratus menyatakan bahwa ada beberapa orang yang telah dibangkitkan Yesus dan kemungkinan termasuk “orang kudus” tersebut, ada yang memiliki usia panjang bahkan mencapai masa hidup Quadratus.

Beberapa referensi dari bapa-bapa gereja berikut ini, juga merujuk pada kisah kebangkitan “orang kudus” .
- Irenaeus (182-188 A.D.), dalam tulisan "Fragments from the Lost Writings" (Ante-Nicene Fathers), menyebutkan "…when Jesus descended, many souls ascended and were seen in their bodies." Dia juga menuliskan dalam Against Heresies book 4 ch.34 p.512, "… And the points connected with the passion of the Lord, which were foretold, were realized in no other case. For neither did it happen at the death of any man among the ancients that the sun set at mid-day, nor was the veil of the temple rent, nor did the earth quake, nor were the rocks rent, not did the dead rise up, nor was any one of these men [of old] raised up on the third day, nor received into heaven… Therefore the prophets spake not of any one else but of the Lord, in whom all these aforesaid tokens concurred."
- Ignatius (before 116 A.D.), a disciple of the apostle John, in his Letter to the Magnesians, chapter 9, mentions those whom Jesus raised.
- Clement of Alexandria (193-217 A.D.) dalam Stromata book 6 chapter 6 mengatakan "… But those who had fallen asleep, descended dead, but ascended alive.’ The Gospel says, ‘that many bodies of those that slept arouse - plainly as having been translated to a better state. There took place, then, a universal movement and translation through the economy of the Savior."
- Origen (225-254 A.D.) mentions the darkness over the land, and the tombs split open in Against Celsus book 2 chapter 33 p.445.

Dari pembahasan ini berdasarkan kajian manuscript, eksegesis & sejarah bisa disimpulkan bahwa kisah bangkitnya “orang-orang kudus” adalah kisah faktual yang benar-benar terjadi.

Monday, September 19, 2016

YUDAISME

                                YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
syalom 'alekhem

thread ini saya buat berdasarkan sudut pandang Yudaisme dan bisa dijadikan referensi umum tentang Yudaisme dan Yahudi... seperti biasa, thread ini akan dibuat sambung-menyambung tapi akan saya permudah dengan mengklasifikasikan segala hal tentang Yahudi...

YAHUDI
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
Yahadut ????


Statistik Umum
  • pengikutnya disebut: Yehudi (jamak: Yehudim)
  • pengikutnya sekarang: 14 juta
  • peringkat jumlah penganut: 12
  • wilayah dominasi: Israel, Eropa, USA
  • teks suci: Alkitab (Taurat, Ketuvim, dan Nevi'im)
  • wewenang tertulis lainnya: Talmud dan Midrasy
  • hukum agama: Halakhah
  • rohaniwan: Ravi dan Tsaddiq
  • rumah ibadah: Esnoga (Synagoga)
  • hari beribadah: Sabtu
  • hubungan rumah ibadah dan negara: Terpisah
  • tahun didirikan: tidak diketahui SM
  • tempat didirikan: Palestina (skrg Israel)
  • pendiri: Avrah'am dan Mosyeh (Abraham atau Ibrahim dan Musa)
  • bahasa asli: Ibrani (Ivrit)
  • awal ekspansi: perluasan kecil; kebanyakan terbatas pada Palestina (Zionisme)
  • perpecahan utama: Reformasi dengan Ortodoks (1800-an M)
  • jenis theisme: unitarian monotheisme, sebagian reformis berpendapat ethical monotheisme
  • realitas: satu Tuhan
  • nama Tuhan: Yahweh (Sakral), Elohim, Adonay
  • makhluk-makhluk rohani lain: Malaikat, Kerub, dan Setan
  • manusia yg dihormati: Navi (Nabi) dan Ravi (Rabbi)
  • wahyu: melalui Nabi, tercatat di Alkitab
  • manusia: impuls dualitas, satu baik dan satu buruk
  • point keselamatan: kepercayaan kepada Tuhan, perbuatan baik
  • Peran Tuhan dalam keselamatan: Wahyu Ilahi dan Pengampunan
  • akhirat (baik): pandangan berbeda-beda: baik surga ada atau tidak ada akhirat sama sekali
  • akhirat (buruk) : pandangan berbeda-beda: baik kekal neraka, reinkarnasi, atau tidak ada kehidupan setelah kematian
  • pandangan umum sesama agama-agama Abrahamik : Kristen adalah bidat Yahudi, Islam adalah agama palsu, pandangan lainnya, Kristen dan Islam salah penafsiran dan perpanjangan dari Yudaisme


pembahasan akan diklasifikasikan menjadi seperti ini:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) KEYAKINAN FUNDAMENTAL YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) TEMPAT-TEMPAT YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BENDA-BENDA YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) FIRMAN SUCI YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) HUKUM-HUKUM YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) WAKTU-WAKTU YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
  • Penanggalan Ibrani
  • Hari Beribadah: Yom Syabbat
  • Hari-hari Raya: Rosy Hasyanah, Pesakh, Yom Kippur, Hanukkah, Tu B'syvat, dll

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) SIKLUS KEHIDUPAN YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) PANDANGAN YAHUDI TERHADAP AGAMA ABRAHAMIK YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
  • Kekristenan (Khristos)
  • Islam (Al-Islam)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) PANDANGAN AGAMA ABRAHAMIK TERHADAP YAHUDI YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
  • Kekristenan (Khristos)
  • Islam (Al-Islam)



YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN I: IDEOLOGI AGAMA
APA ITU YUDAISME?


apa itu Yudaisme? apa artinya menjadi seorang Yahudi? kebanyakan orang, baik Yahudi dan kafir, secara naluriah akan mengatakan bahwa Yudaisme adalah agama... namun, ada atheis yang bersikeras mengatakan bahwa Yudaisme tidak lain adalah paham rasis!.. apakah Yudaisme adalah rasis? jika Anda mengatakan demikian, sebagian besar orang Yahudi akan berpikir anda adalah seorang anti-semit! jadi apa itu Yudaisme?

secara harfiah, Yudaisme adalah sebuah istilah Yunani dalam mengklasifikasikan sebuah paham, entah itu paham agama, paham sosial politik, ataupun paham ekonomi... Yudaisme (Ιουδαϊσμός) diambil dari kata Ιουδα (Iouda = Yahudi) dan sufiks ϊσμός (ismos = -isme / paham)... di Indonesia dikenal istilah "Yahudiah" yang menjadi kata serapan dari Bahasa Arab "Al-Yahudiyyah" (اليهودية)...

Yudaisme secara gamblang didefinisikan sebagai seperangkat gagasan tentang dunia dan cara kita harus menjalani hidup kita secara Yahudi... namun apa itu YAHUDI?

APAKAH YAHUDI ADALAH SEBUAH AGAMA?

Yahudi diambil dari Bahasa Ibrani, kata "Yehudah" (יהודה), Yehudah adalah salah satu putra dari 12 putra Ya'aqov, leluhur Yahudi... pada permulaannya, istilah ini jarang disebutkan, dunia lebih mengenal kata "Yisyra'el" (ישראל) atauIsrael, sebuah nama julukan bagi leluhur Yahudi, Ya'aqov.. mengenai Israel akan dibahas nanti...

lantas apakah Yudaisme itu sebuah agama? banyak orang yang menyebut dirinya orang Yahudi tetapi tidak percaya agama sama sekali!.. lebih dari separuh dari semua orang Yahudi di Negara Israel hari ini yang menganut "sekularisme agama" dan tidak percaya pada Tuhan atau salah satu dari keyakinan agama Yahudi... setengah dari semua orang Yahudi di Amerika Serikat tidak pernah masuk ke rumah ibadah Yahudi (Esnoga).... mereka mungkin mempraktekkan beberapa ritual ibadah dari Yudaisme dan merayakan beberapa hari raya, tetapi mereka tidak menganggap kegiatan itu sebagai kegiatan keagamaan....

orang Yahudi yang paling tradisional dan paling liberal tetap akan setuju bahwa orang-orang sekuler itu masih menjadi bagian dari orang-orang Yahudi, terlepas dari kekafiran mereka terhadap agama Yahudi... jadi, sampai sini apakah Yudaisme adalah agama? tidak, Yudaisme lebih dari sekedar agama... namun, agama adalah hal paling utama dalam Yahudi...

APAKAH YAHUDI ADALAH SEBUAH RAS?

pada tahun 1980-an, Mahkamah Agung Amerika Serikat memutuskan bahwa orang Yahudi adalah ras, setidaknya untuk tujuan tertentu pada undang-undang anti-diskriminasi... penalaran mereka: pada saat undang-undang ini disahkan, orang-orang tidak bisa berbicara tentang "ras Yahudi" atau "ras Italia" dan "ras Negro", sehingga pembuatan undang-undang yang dimaksudkan memberi nilai protektif bagi masalah SARA...

tapi banyak orang Yahudi merasa sangat tersinggung dengan keputusan itu, ketersinggungan orang-orang Yahudi dikarenakan keputusan itu membuat kesalahkaprahan orang-orang kafir terhadap Yahudi sebagai sebuah ras... gagasan tentang orang Yahudi sebagai ras mengingatkan visi mengerikan Partai Nazi di Jerman, di mana orang-orang Yahudi dinyatakan bukan hanya sebuah ras, tapi ras yang lebih rendah yang harus dikumpulkan dalam ghetto(perkampungan Yahudi) dan dipunahkan seperti hama...

tapi dengan mengesampingkan masalah emosional, orang Yahudi jelas bukan sebuah ras...

ras adalah perbedaan genetik dan mengacu kepada orang dengan leluhur bersama dan berbagi sifat-sifat genetis... setiap orang tidak dapat mengubah ras; itu ada dalam DNA setiap manusia... orang Asia tidak akan bisa mengubah dirinya menjadi orang Afrika, orang Afrika tidak akan bisa mengubah dirinya menjadi orang Eropa...

keturunan tidak diperlukan untuk menjadi seorang Yahudi... banyak orang Yahudi di seluruh dunia berbagi leluhur, seperti yang ditunjukkan oleh penelitian genetika, namun, setiap orang termasuk anda dapat menjadi seorang Yahudi tanpa harus berbagi leluhur, misalnya, dengan mengkonversi gen...

jadi, meskipun saya tidak pernah bisa menjadi hitam atau menjadi orang Asia, kulit hitam dan orang Asia telah menjadi orang Yahudi, contohnya Sammy Davis, Jr dan Connie Chung...

APAKAH YAHUDI ADALAH SEBUAH BUDAYA ATAU ETHNIC GROUP?

Yahudi Amerika paling sekuler menganggap keyahudian mereka sebagai masalah budaya atau etnis... ketika mereka berpikir tentang kebudayaan Yahudi, mereka memikirkan makanannya, atau beberapa hari liburnya, atau norma-normanya, dan nilai-nilai budaya lain seperti penekanan pada pendidikan...

orang-orang Yahudi Amerika sekuler mungkin akan terkejut mengetahui bahwa banyak dari apa yang mereka anggap sebagai kebudayaan Yahudi itu ternyata hanya budaya Asykenazi (Asykenazi adalah orang-orang Yahudi Eropa Timur), bukan budaya Yahudi yang sebenarnya... Yahudi telah tinggal di berbagai belahan dunia dan telah mengembangkan banyak tradisi yang berbeda...

tentu saja ada ciri-ciri budaya dan perilaku yang dianut oleh banyak orang Yahudi, yang membuat kita merasa lebih nyaman dengan orang Yahudi lainnya... Yahudi di berbagai belahan dunia memiliki banyak aspek budaya mereka... namun, budaya yang tidak dimiliki oleh semua orang Yahudi di seluruh dunia, dan orang-orang yang tidak berbagi budaya itu, tidak kurang adalah orang-orang Yahudi asli... dengan demikian, Yudaisme harus menjadi sesuatu yang lebih dari sebuah budaya atau kelompok etnis...

APAKAH YAHUDI ADALAH SEBUAH BANGSA?

Penjelasan tradisional, dan yang diberikan di dalam Kitab Torah (atau Thora atau Taurat), adalah bahwa orang-orang Yahudi adalah bangsa... kata Ibrani bagi orang yang bukan Yahudi atau kafir adalah "goy" (גוי, jamak: "goy'im"גויאים)... Torah dan para ravi (rohaniawan Yahudi) tidak menggunakan istilah ini dalam pengertian modern teritorial dan entitas politik, tetapi dalam pengertian kuno sekelompok orang dengan sejarah umumnya...

sayangnya, di zaman modern, istilah "bangsa" telah menjadi terlalu terkontaminasi yang buruk, karena konotasi yang tidak akurat yang menempel pada istilah "bangsa," istilah tidak dapat lagi digunakan untuk secara akurat menggambarkan orang-orang Yahudi...

YAHUDI ADALAH SEBUAH KELUARGA

ya, gambaran tepat mengenai Yahudi adalah sebagai sebuah keluarga... hal ini jelas dari diskusi di atas bahwa ada sejumlah kebenaran dalam klaim di atas bahwa Yahudi itu adalah agama, ras, atau sebuah kelompok etnis, namun tidak ada deskripsi yang memadai untuk menggambarkan YAHUDI... namun, hampir semua orang Yahudi merasa memiliki keterkaitan satu sama lain bahwa banyak sulit untuk dijelaskan, didefinisikan, atau bahkan dimengerti... secara tradisional, keterkaitan ini dipahami sebagai "kebangsaan" atau "peoplehood", tetapi istilah-istilah tersebut telah menjadi sangat menyimpang dari waktu ke waktu bahwa mereka tidak lagi akurat...

Rabbi Adin Steinsaltz telah menyarankan analogi yang lebih baik bagi orang-orang Yahudi: "Kami adalah sebuah keluarga"... tapi meskipun istilah "keluarga" ini baru muncul saat ini, sebenarnya konsep ini bukan konsep yang baru... bahkan tidak bertentangan dengan Torat, seluruh Alkitab dan literatur Yahudi, bahkan literatur Islam, orang Yahudi disebut sebagai "B'ney Yisyra'el" (בני ישראל) atau "Bani Isra'il" (بني إسرائيل) yang berarti "anak-anak Israel" (children of Israel)...

Yisyra'el atau Israel adalah istilah Torat dalam memanggil patriarkh (leluhur) Ya'aqov (יעקב) yang artinya "yang bergumul dengan El (Tuhan)":

וַיֹּאמֶר, לֹא יַעֲקֹב יֵאָמֵר עוֹד שִׁמְךָ--כִּי, אִם-יִשְׂרָאֵל: כִּי-שָׂרִיתָ עִם-אֱלֹהִים וְעִם-אֲנָשִׁים, וַתּוּכָל
wayyo'mer lo' ya'aqov ye'amer 'od syimkha ki 'im-yisyra'el ki-sarita 'im-elohim v'im-anasyim watukhal

"Namamu tidak akan disebutkan lagi Ya'aqov, tetapi Yisyra'el, sebab engkau telah bergumul melawan Elohim dan manusia dan engkau menang" (Beresyit 32: 29)

dengan kata lain, Yahudi adalah bagian dari keluarga besar...

seperti sebuah keluarga, orang-orang Yahudi tidak selalu setuju satu sama lain... mereka sering berdebat dan mengkritik satu sama lain... tetapi ketika seseorang di luar keluarga (baca: Yahudi) tidak adil mengkritik seorang anggota keluarga atau keluarga secara keseluruhan, mereka akan cepat untuk bergabung bersama dalam menentang kritik yang tidak adil tsb... ketika anggota "keluarga" menderita atau dianiaya, mereka semua merasakan penderitaan mereka... ketika seorang anggota "keluarga" melakukan sesuatu yang ilegal, tidak bermoral atau memalukan, mereka semua juga merasa malu, dan mereka semua merasa bahwa itu mencerminkan diri mereka...


YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN I: IDEOLOGI AGAMA
KEIMANAN DAN KETUHANAN


Yudaisme tidak memiliki dogma, tidak ada keimanan (kepercayaan) formal bahwa seseorang harus terus untuk menjadi seorang Yahudi... dalam Yudaisme, tindakan jauh lebih penting daripada kepercayaan, walaupun fondasi utama Yudaisme adalah keimanan...

menurut Rav Mosyeh ben Maimon (Musa bin Maymun) atau yang dikenal sebagai Moses Maimonides atauRambam menyusun 13 Prinsip Keimanan Yahudi, yaitu:

1. Percaya bahwa Adonay itu ada
2. Percaya bahwa Adonay itu Esa dan berbeda dengan makhluk-Nya
3. Percaya bahwa Adonay itu tidak berwujud
4. Percaya bahwa Adonay itu kekal
5. Percaya bahwa hanya kepada Adonay sajalah kita berdo'a
6. Percaya bahwa sabda para navi adalah benar
7. Percaya bahwa Mosyeh adalah navi yang terbesar dari semua navi
8. Percaya kepada Torat (5 Kitab Pertama dalam Alkitab) dan Lisan Taurat yang diberikan kepada Musa (sekarang ajaran-ajaran yang terkandung dalam Talmud dan tulisan-tulisan lain)
9. Percaya kepada Torah lain (Kitab-kitab Alkitab selain 5 Kitab)
10. Percaya bahwa Adonay mengetahui pikiran dan perbuatan manusia
11. Percaya bahwa Adonay akan melimpahkan pahala bagi orang baik dan menghukum orang jahat
12. Percaya bahwa Masyiyakh akan datang
13. Percaya bahwa setelah kematian ada kebangkitkan

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
Moses Maimonides aka Mosyeh Ben Maimon (Musa Bin Maymun)

namun dasar utama prinsip-prinsip ini dibutuhkan kepercayaan dalam hati dan keyakinan yang teguh dan kuat...

tidak seperti banyak agama-agama lain, Yudaisme tidak berfokus pada kosmologis walaupun tentu orang-orang Yahudi telah mempertimbangkan sifat Tuhan, manusia, alam semesta, kehidupan dan akhirat dengan panjang lebar (akan dijelaskan di bagian Qabbalah), ada ruang besar untuk pendapat pribadi pada semua hal ini, karena seperti saya katakan sebelumnya, Yudaisme lebih prihatin tentang tindakan dari kepercayaan...

pada bagian Tuhan akan dijelaskan di beberapa bagian berbeda yaitu Sifat-sifat Adonay, Qabbalah, dan Nama-nama Tuhan...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN I: IDEOLOGI AGAMA
SIFAT-SIFAT ADONAY


Sifat Adonay adalah salah satu dari sedikit daerah abstrak keimanan Yahudi di mana terdapat sejumlah ide-ide Ketuhanan terdapat sedikit pertentangan dan perbedaan prinsip dalam Qabbalah (mistisisme Yahudi)...

ADONAY ITU ADA

fakta keberadaan Adonay diterima hampir tiada bantahan dari kalangan Yahudi... bukti tidak diperlukan, dan jarang ditawarkan... Torah memulai perkataan "Pada mulanya, Elohim menciptakan..." namun Torah tidak menjelaskan permulaannya siapa itu Adonay, sedang apakah Dia sebelumnya, dan atau bagaimana Dia dibuat...

secara umum, Yudaisme memandang keberadaan Tuhan sebagai prasyarat yang diperlukan bagi keberadaan alam semesta... keberadaan alam semesta saja sudah cukup bukti adanya Adonay...

ADONAY ITU MAHA ESA

salah satu ekspresi utama iman Yahudi, dibacakan dua kali sehari dalam ibadah Syema, yang dimulai dengan kalimat "Syema Yisyra'el, Adonay Elohinu Adonay Ekhad" yang artinya: "Dengarlah, Israel: Adonay Allah kita, Adonay yang Esa".. pernyataan sederhana ini meliputi beberapa gagasan yang berbeda dalam monotheisme:

1. Hanya ada satu Tuhan, tidak lain yang berpartisipasi dalam karya penciptaan dan pemeliharaan serta kekuasaan, Prima Causa (unitarian)...
2. Tuhan adalah suatu kesatuan... dia adalah satu, utuh, lengkap dengan entitas terpisahkan... Dia tidak dapat dibagi menjadi bagian-bagian atau digambarkan dan hanyalah usaha manusia yang tidak sempurna untuk memahami yang tak terbatas (pantheis ethics)...
3. Tuhan adalah satu dengan berbagai entitas yang mengejawantah pada alam semesta monolistik (panentheis)...

ADONAY ADALAH PENCIPTA SEGALANYA

segala sesuatu di alam semesta diciptakan oleh Adonay... Yudaisme dualistis menolak sepenuhnya gagasan bahwa kejahatan diciptakan oleh setan atau dewa lain... semua berasal dari Adonay, seperti ketika Adonay berfirman kepada Nav Yisyeyah: "Aku adalah Adonay, dan tidak ada yang lain! Aku membentuk terang dan menciptakan gelap, Aku membuat perdamaian dan menciptakan kejahatan. Akulah Adonay, yang melakukan semua ini" (Yisyeyah: 45: 6-7)...

ADONAY TIDAK BERWUJUD (BERBADAN)

meskipun banyak ayat dalam Torah dan Talmud berbicara tentang berbagai bagian tubuh Adonay (tangan Elohim, sayap Elohim, dll) atau berbicara tentang Adonay dalam istilah anthropomorfis (Elohim berjalan di taman Eden, dll), Yudaisme tegas menyatakan bahwa Adonay tidak memiliki tubuh... setiap referensi tubuh Adonay hanyalah sebuah kiasan, sebuah cara untuk membuat tindakan Adonay lebih mudah dipahami secara materi... Agama Yahudi melarang untuk mengilustrasikan Adonay dalam bentuk fisik yang dianggap sebagai bentuk penyembahan terhadap berhala...

ADONAY BUKAN LAKI-LAKI MAUPUN PEREMPUAN

ini bersesuaian dari fakta di atas bahwa Adonay tidak memiliki bentuk fisik... dalam Torah memang digambarkan bentuk givrey (maskulin) namun istilah-istilah maskulin Adonay hanya untuk kepentingan kenyamanan membacanya, karena Bahasa Ibrani tidak netral dalam masalah gender; terdapat unsur maskulin (givrey) dan feminin (nisyeh)... sama halnya dengan Bahasa Arab yang juga terdapat unsur maskulin (mudzakkar) dan feminin (mu'annats) dan Adonay digambarkan maskulin...

meskipun Yudaisme biasanya berbicara tentang Tuhan dalam istilah maskulin, ada saat-saat ketika merujuk Adonay dengan menggunakan istilah feminin, seperti "syekinah" (שכינח) yaitu manifestasi (penjelmaan) dari kehadiran Adonay untuk mengisi alam semesta, kata syekinah adalah kata feminin (nisyeh)...

ADONAY ITU OMNIPRESENT (ADA DI MANA-MANA)

Adonay menempati semua bagian di ruang dan waktu, Dia mengisi alam semesta dan melebihi jangkauan-Nya... Dia selalu dekat bagi kita untuk memohon sesuatu, dan Dia melihat semua yang kita lakukan... erat dengan gagasan ini adalah kenyataan bahwa Adonay bersifat universal... Dia tidak hanya Adonay orang Yahudi; Dia adalah Adonay segala bangsa...

ADONAY ITU OMNIPOTENT (MAHA KUASA)

Adonay berkuasa atas segala sesuatu... dikatakan bahwa satu-satunya hal yang melampaui kekuasaan-Nya adalah ketakutan-Nya, yaitu bahwa manusia memiliki kehendak bebas, dan Dia tidak bisa memaksa manusia untuk melakukan kehendak-Nya... kepercayaan ini dalam ke-Mahakuasaan Adonay telah amat diuji selama masa-masa penganiayaan terhadap orang-orang Yahudi, tetapi orang-orang Yahudi selalu menyatakan bahwa Adonay memiliki alasan untuk membiarkan hal-hal ini terjadi dan Adonay sedang merencanakan sesuatu yang hebat, jika kita dalam persepsi dan pemahaman yang terbatas, kita tidak bisa melihat alasannya...

ADONAY ITU OMNISCIENT (MAHA MENGETAHUI)

Adonay mengetahui segala hal, masa lalu, sekarang, dan masa depan dan Dia tahu apa yang kita pikirkan...

ADONAY ITU KEKAL

Adonay melampaui waktu... Dia tidak memiliki awal dan tidak memiliki akhir... Dia akan selalu berada selamanya untuk memenuhi janji-Nya... Ketika Nav Mosyeh menanyakan nama Adonay, Adonay menjawab: "Ehyeh Asyer Ehyeh".. ungkapan itu umumnya diterjemahkan menjadi "Aku adalah Aku", tapi kata "ehyeh" bisa menyatakan masa mendatang atau kehadiran, yang berarti "Aku adalah Aku yang akan ada" atau "Aku adalah Aku yang menjadi"... ambiguitas dari kalimat ini sering ditafsirkan sebagai referensi untuk alam abadi Adonay...

ADONAY MAHA ADIL DAN MERAHMATI MANUSIA

kita sering mendengar orang-orang Kristen berbicara tentang Yudaisme sebagai hukum yang ketat, yang tidak ada manusia yang cukup baik untuk mematuhi hukum-hukum itu sehingga diperlukannya pengorbanan Yesus...

keyakinan ini adalah miskarakteristik kotor terhadap keimanan Yahudi... Yudaisme selalu berpendapat bahwa keadilan Adonay adalah rahmat dan kemurkaan... keduanya kualitas seimbang dan sempurna... dari dua "nama Tuhan" (Elohim/Allah dan YHWH/Adonay/Tuhan) paling sering digunakan dalam Alkitab adalah merujuk kepada kualitas keadilan dan yang lain kepada kualitas belas kasihan... dua nama yang digunakan ini bersama dalam kisah penciptaan, menunjukkan bahwa dunia diciptakan dengan keadilan dan belas kasihan...

ADONAY ITU KUDUS DAN SEMPURNA

salah satu pujian yang paling umum diterapkan dalam periode pasca-Alkitab adalah "Ha-Qadosy, Barekh Hey", artinya "Yang Maha Kudus, Terpujilah Nama-Nya"

ELOHA AVINU MALEKHNU (ELOHA, BAPA KAMI DAN RAJA KAMI)

Yudaisme menyatakan bahwa kita semua adalah anak-anak Adonay... dinyatakan dalam pujian "Eloha Avinu Malekhnu" yang berarti "Eloha, Bapa kami, Raja kami"... Talmud mengajarkan bahwa ada tiga peserta yang membentuk manusia, yaitu:

1 dan 2. AYAH DAN IBU: yang memberikan bentuk fisik...
3. ELOHIM: yang menyediakan jiwa, kepribadian, dan intelijensia...

dikatakan bahwa salah satu hadiah terbesar Adonay kepada umat manusia adalah pengetahuan bahwa kita adalah anak-anak-Nya dan diciptakan menurut gambar-Nya...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN I: IDEOLOGI AGAMA
MASYIYAKH (MESIAS)
 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

IDE-IDE TENTANG MESIAS

keyakinan dasar bahwa pada akhir dunia yaitu kedatangan mesias merupakan bagian fundamental dari Yudaisme tradisional... ini adalah bagian dari 13 Prinsip Keimanan menurut Maimonides sebagai persyaratan minimum kepercayaan Yahudi...

mesias dari kata "masyiyakh" yang berarti "yang diurapi" atau "yang diminyaki"... dalam tradisi Yahudi kuno, pengurapan amat penting bagi seseorang yang dilantik menjadi raja dengan cara pembaluran minyak di kepala oleh pemuka agama, sama seperti ketika Raja David diminyaki Nav Symu'el... namun istilah mesias menyempit menjadi "orang yang dipilih Tuhan memimpin Yahudi menuju kemenangan dan membebaskan dunia dari kejahatan menuju dunia baru"... tugas-tugas mesias terdapat dalam Syemoneh Esrey...

Syemoneh Esrey (Delapan Permohonan) adalah do'a yang diucapkan tiga kali sehari, yang semuanya bermakna untuk kedatangan mesias yaitu memohon: dikumpulkannya kembali orang Yahudi pasca pembuangan; dipulihkannya pengadilan agama; dihapuskannya kejahatan dan dosa; dimusnahkannya bid'ah (bidat/cult); ditunjukkannya kebenaran; dibangunkannya kembali Yerusalem Kudus; dipulihkannya kembali kerajaan David, dan dibangunkannya kembali Hekhal Syelomoh (Bait Allah)...

sarjana modern menyatakan bahwa konsep Mesias diperkenalkan kemudian dalam Yudaisme, selama usia para navi, mereka mencatat bahwa konsep Mesias tidak disebutkan secara eksplisit di bagian mana pun dalam Kitab Torah (5 Kitab Pertama Alkitab)...

namun, Yudaisme tradisional berpendapat bahwa ide mesias selalu menjadi bagian dari Yudaisme... para mesias itu tidak disebutkan secara eksplisit di dalam Torah, namun, Torah berisi beberapa referensi ke "Hari Akhir" (akharit ha-yamim) yang adalah waktu dari mesias akan datang menghakimi dunia...

arti mudahnya, mesias adalah orang yang dilantik menjadi raja dunia...

kata "masyiyakh" tidak berarti "juru selamat"... gagasan ini salah total... tidak ada ilahi manusia atau semi-makhluk ilahi lain yang akan mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan kita dari konsekuensi dosa-dosa kita, itu murni konsep Kristen yang tidak mempunyai dasar dalam pemikiran Yahudi...

beberapa orang kafir mengatakan kepada bahwa istilah "masyiyakh" adalah berhubungan dengan istilah Ibrani "mosyi'ah" (penyelamat) karena suara mereka sama, tapi kesamaan ini tidak sekuat seperti yang muncul pada satu terbiasa dengan bahasa Ibrani...

kata Ibrani "masyiyakh" berasal dari akar "mem-syin-khet", yang berarti melukis atau mengurapi sedangkan kata "mosyi'ah" berasal dari akar "yod-syin-'ayin" yang berarti untuk membantu atau menyelamatkan... satu-satunya kesamaan akar adalah syin... "m" suara pada awal kata mosyi'ah (penyelamat) adalah prefiks yang umum digunakan untuk mengubah kata kerja menjadi kata benda... sebagai contoh, kata kerja "tsavah" (memerintah) menjadi "mitsvah" (perintah)...

ucapan bahwa "masyiyakh" adalah yang terkait dengan "mosyi'ah" hanyalah kemiripan ucapan belaka saja, keduanya berbeda dan mesias bukan juruselamat melainkan raja saja...

APA SAJA YANG MASYIYAKH LAKUKAN?

sebelum kedatangan masyiyakh akan ada peperangan dan penderitaan (Yekhezqel 38: 16), masyiyakh akan memimpin politik orang-orang Yahudi dengan membawa orang-orang Yahudi kembali ke Israel dan memulihkan Yerusalem (Yisyeyah 11: 11-12; Yirmiyah 23: 8; 30: 3; Hosye'a 3: 4-5), dia akan membentuk pemerintahan di Israel yang akan menjadi pusat dari semua pemerintah dunia, baik untuk orang Yahudi dan orang kafir (Yisyeyah 2: 2-4; 11: 10; 42: 1), dia akan membangun kembali Hekhal Syelomoh (Bait Allah) dan mendirikan kembali ibadah di sana (Yirmiyah 33: 18) dan dia akan memulihkan sistem pengadilan agama Bangsa Israel dan menetapkan hukum Yahudi (halakhah) sebagai hukum dunia (Yirmiyah 33: 15)...

OLAM HA-BA: DUNIA PASCA KEDATANGAN MASYIYAKH

dunia setelah mesias datang sering disebut dalam literatur Yahudi sebagai Olam Ha-Ba.. istilah ini dapat menyebabkan kebingungan, karena istilah ini juga digunakan untuk merujuk kepada kehidupan setelah kematian...

Olam Ha-Ba akan ditandai oleh ko-eksistensi damai dari semua orang (Yisyeyah 2:4), kebencian, intoleransi, dan perang akan lenyap... beberapa pejabat mengatakan bahwa hukum alam akan berubah, sehingga binatang-binatang buas tidak akan lagi mencari mangsa dan pertanian akan mendatangkan kelimpahan rezeki (Yisyeyah 11:6-11:9)... namun, yang lainnya mengatakan bahwa pernyataan-pernyataan ini hanyalah sebuah kiasan untuk perdamaian dan kemakmuran....

semua orang-orang Yahudi akan kembali dari pengasingan mereka di antara bangsa-bangsa ke rumah mereka di Israel (Yisyeyah 11: 11-12; Yirmiyah 23: 8; 30: 3; Hosye'a 3: 4-5)...

dalam Olam Ha-Ba, seluruh dunia akan mengakui Adonay sebagai satu-satunya Tuhan yang benar dan agama Yahudi sebagai satu-satunya agama yang benar (Yisyeyah 2: 3; 11: 10; Mikhah 4: 2-3; Zekharyah 14: 9)... tidak akan ada lagi pembunuhan, perampokan, persaingan, atau kecemburuan... dan tidak akan ada dosa (Tsefanyah 3: 13)... pengorbanan akan terus berkelanjutan di Bait Allah, tetapi ini akan terbatas pada persembahan syukur, karena tidak akan ada lagi persembahan kebutuhan....

beberapa orang kafir telah berusaha untuk menempatkan spin yang jelek pada theologi ini, menyatakan bahwa ada rencana busuk orang Yahudi untuk memaksa orang untuk memeluk agama Yahudi, mungkin berdasarkan sejarah agama sendiri melakukan hal yang persis sama... padahal mengenai masyiyakh sama sekali tidak menunjukkan adanya unsur pemaksaan agama... orang-orang Yahudi percaya bahwa di masa mendatang, semua orang akan hanya tahu kebenaran mutlak, dengan cara yang sama yang kita tahu bahwa 2+2 = 4, dan tidak akan ada lagi alasan untuk berdebat soal itu...

BAGAIMANA DENGAN YESUS?

Orang Yahudi tidak percaya bahwa Yesus adalah masyiyakh dengan asumsi bahwa nubuatan yang dikisahkan Injil mengenai Yesus seolah-olah dibuat-buat, tetapi pada kenyataannya Yesus tidak melakukan salah satu dari hal-hal yang akan dilakukan masyiyakh (nubuatan mesias) dalam Perjanjian Lama...

sebaliknya, orang Yahudi lain yang lahir sekitar satu abad kemudian lebih percaya seseorang yang memiliki sifat mesianis lebih daripada Yesus yaitu Syim'on ben Qosyba, yang dikenal sebagai Bar Kokhba (anak dari bintang), dan dia adalah seorang kharismatik, brilian, dan panglima perang brutal... Rav Akiba, salah satu sarjana terbesar dalam sejarah Yahudi, percaya bahwa Bar Kokhba adalah masyiyakh karena Bar Kokhba berperang melawan Kekaisaran Romawi, menangkap Kesepuluh Legiun dan merebut kembali Yerusalem... dia melanjutkan pengorbanan di tempat Bait Allah dan membuat rencana untuk membangun kembali Bait Allah... dia mendirikan pemerintahan sementara dan mulai mengeluarkan koin dalam namanya... ini adalah apa yang orang-orang Yahudi imani tentang masyiyakh, Yesus dengan jelas tidak sesuai dengan keimanan itu... pada akhirnya, bagaimanapun, Kekaisaran Romawi dihancurkan-Nya dan membunuh pemberontakan Bar Kokhba... setelah kematiannya, semua mengakui bahwa ia bukan masyiyakh...

berikut ini adalah ayat-ayat dalam Alkitab mengenai konsep masyiyakh sesungguhnya:
  1. Yisyeyah 2, 11, 42; 59: 20
  2. Yirmiyah 23, 30, 33; 48: 47; 49: 39
  3. Yekhezqel 38: 16
  4. Hosye'a 3: 4-5
  5. Mikhah 4
  6. Tsefanyah 3: 9
  7. Zekharyah 14: 9
  8. Daniyel 10: 14
ORANG-ORANG YANG MENGAKU MASYIYAKH NAMUN BUKAN MASYIYAKH YANG SEBENARNYA

1. Simon (4 SM), seorang bekas budak dari Herodes Agung yang memberontak.

2. Athronges (3 SM), seorang pemimpin pemberontakan Yahudi di masa pemerintahan Herodes Arkhelaus.

3. Yudas dari Galilea (?), seorang anggota sekte Zealot yang memimpin pemberontakan berdarah terhadap penduduk Romawi.

4. Yesus dari Nazaret (4 SM - 30 M), seorang pengembara, nabi, dan rav (rabi atau guru) yang disalibkan oleh Romawi; orang Yahudi yang percaya kepadanya sebagai Mesias adalah yang Kristen mula-mula, juga dikenal sebagai orang Nasrani.

5. Teudas (? - 46 M), yang mati sebelum sempat melakukan pemberontakan terhadap Pemerintah Romawi, padahal sudah dipersiapkan secara matang.

6. "Sang Nabi Mesir" (55 M), tidak diketahui siapa, dan dengan 4.000 orang Yahudi bersenjata melakukan kerusuhan dan dibantai oleh prokurator Antonius Felix (sumber Kis 21: 38)

7. Menahem ben Yudas (?), yang diduga putra Yudas dari Galilea, dalam pemberontakan melawan Agripa II.

8. Vespasianus (70 M), klaim dari Yosefus.

9. Simon bar Kokhba (? - 135 M), pemimpin pemberontak Yahudi terbesar sepanjang penjajahan Romawi di masa pemerintahan Hadrianus, pemberontakan akibat kemarahan orang-orang Yahudi atas berdirinya "Kuil Yupiter" di atas Bait Allah di Yerusalem, dia mendirikan negara Yahudi sebelum akhirnya dikalahkan di Perang Kedua Yahudi-Romawi.

10. Musa dari Kreta (?), yang dalam legenda Isra'iliyyat tahun 440-470 orang-orang Yahudi dari Pulau Kreta melakukan perjalanan kembali ke Israel; namun dia menghilang setelah bencana ombak besar di laut.

11. Yithzaq ben-Ya'aqov Obaja Abu 'Isa Al-Isfahany (684-705 M), yang memimpin pemberontakan di Persia melawan khalifah 'Abdul Malik bin Marwan.

12. Yudghan (?), seorang murid dari Abu 'Isa yang meneruskan pemberontakan setelah Isa dibunuh.

13. Serene (720 M), seorang yang mendukung pengusiran Muslim dalam khotbahnya sebelum ditangkap, ia kemudian menarik kembali kata-katanya sebagai mesias.

14. David Alroy (?), seorang Yahudi asal Kurdistan, yang disebut kaum Muslim sebagai penyihir.

15. Nissim ben Abraham (?), aktif sekitar tahun 1295 M.

16. Musa Botarel dari Cisneros (?), Aktif sekitar 1413; mengaku sebagai ahli sihir mampu menggabungkan nama-nama Allah.

17. Asher Lemmlein (?), seorang Yahudi-Jerman dekat Venesia yang menyatakan dirinya sebagai pendahulu Mesias tahun 1502.

18. David Reubeni (1490-1541 M) dan Salomo Molcho (1500-1532 M), keduanya seorang petualang yang menyebarkan aliran sesatnya sebagai mesias di Portugal, Italia, dan Turki; Molcho akhirnya dibakar di tiang pancang oleh Paus.

19. Sabbatai Zevi (1626-1676), seorang Yahudi-Turki Utsmani yang mengaku sebagai Mesias, tapi kemudian masuk Islam; masih memiliki pengikut hingga saat ini dalam sekte Donmeh.

20. Barukhia Russo atau Osman Baba (?), penerus Sabbatai Zevi.

21. Jacob Querido (?-1690 M), diklaim sebagai inkarnasi baru Sabbatai Zevi; kemudian masuk Islam dan memimpin Donmeh.

22. Miguel Cardoso (1630-1706), pengganti lain Sabbatai Zevi yang mengaku sebagai "Mosyiakh ben Yefra'im".

23. Mordekhai Mokia (1650-1729), orang lain yang menyatakan dirinya Mesias setelah kematian Sabbatai Zevi.

24. Löbele Prossnitz (?-1750 M), seorang penipu yang kontra dengan Sabbatai Zevi dan mencapai berhasil menjaring pengikut Sabbatai Zevi, menyebut dirinya sebagai "Mosyiakh ben Yosuf".

25. Jacob Joseph Frank (1726-1791 M), yang mengaku sebagai reinkarnasi dari Raja Daud (Nabi Daud) dan mengajarkan fusi sintesis dari Kekristen dan Yudaisme.

26. Menachem Mendel Schneerson (1902-1994 M), seorang Rav Khabad (rabi Chabad) yang ketujuh yang mencoba untuk "mempersiapkan jalan" bagi Mesias. Beberapa pengikutnya percaya kepadanya sebagai Mesias, tetapi kepercayaan ini belakangan menurun.

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN I: IDEOLOGI AGAMA
QABBALAH
 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Qabbalah (קבלה) adalah mistisisme dalam agama Yahudi... mistisisme adalah ilmu yang mempelajari sebuah hakekat sesungguhnya, karena "mistis" artinya "rahasia", maka mistisisme Yahudi adalah menyingkap tabir rahasia Ilahi... mistisisme kebanyakan terdapat dalam segala agama dengan istilah berbeda-beda; mistisisme Yahudi disebut Qabbalah, mistisisme Islam disebut Tasawuf (Sufisme), mistisisme Hindu disebut Jivatman, dsbnya... kemudian setelah bisa menyingkap tabir itu, manusia akan mencapai keharibaan Ilahi dan memiliki kekuatan-kekuatan supranatural atau keramat... namun begitu, inti Qabbalah bukanlah demikian....

ketika orang-orang kafir (non-Yahudi - goyim) bertanya tentang Yudaisme, mereka sering mengajukan pertanyaan seperti: "apakah anda percaya surga dan neraka?" atau "pada malaikat atau setan?" atau "apa yang terjadi pada jiwa setelah kematian?" atau "apa saja sifat Adonay dalam alam semesta?"

bidang-bidang pemikiran Yahudi yang paling ekstensif membahas isu-isu ini adalah Qabbalah, lazimnya secara tradisional tidak diajarkan kepada orang-orang yang sampai usia 40 tahun, ketika mereka telah menyelesaikan pendidikan mereka dalam Taurat dan Talmud... Qabbalah pun juga tidak bisa sembarangan diajarkan atau disebarkan pahamnya...

pada hakekatnya, Qabbalah tidak pernah diajarkan dalam Yudaisme, bahkan para navi tidak tahu apa itu Qabbalah.. meskipun demikian, para navi telah menunjukkan sifat Kabbalistiknya...

MISTISISME DALAM AGAMA YAHUDI

mistisisme dan pengalaman mistik telah menjadi bagian dari Yudaisme sejak awal permulaan Yahudi... Taurat berisi banyak cerita tentang pengalaman mistik, dari kunjungan oleh para malaikat untuk kenabian, mimpi-mimpi, dan penglihatan... tradisi Yahudi mengatakan bahwa jiwa-jiwa semua orang Yahudi berkumpul pada saat pengurapan seseorang.. ada banyak cerita tentang tempat yang mirip dengan surga Kristen dan api penyucian (purgatory), jiwa-jiwa yang mengembara (meraga sukma), dan reinkarnasi (karma)... Talmud berisi petunjuk samar dari sebuah aliran pemikiran mistis yang diajarkan hanya untuk orang-orang Yahudi yang mendalami mistisisme... ada beberapa referensi dalam sumber-sumber kuno tentang pemikiran mistisisme Yahudi, yaitu ma'aseh beresyit(karya penciptaan) dan ma'aseh merkavah (karya kereta [Visi/Penglihatan Nav Yekhezqel]), dua subyek utama pemikiran mistik pada waktu itu....

pada abad pertengahan, banyak dari ajaran-ajaran mistis ini berkomitmen untuk menulis di kitab-kitab Misynah dalam Talmud seperti Zohar... Banyak dari tulisan-tulisan ini menegaskan akan rahasia tulisan kuno atau kompilasi dari kerahasiaan tulisan-tulisan kuno Kitab Suci...

seperti kebanyakan subyek kepercayaan Yahudi, wilayah mistisisme terbuka lebar penafsiran pribadi... beberapa orang Yahudi mengambil mistisisme tradisional dengan sangat serius.... mistisisme merupakan bagian integral (penyatuan) dari Khasid, misalnya, dan bagian-bagian dari sumber-sumber Kabbalistik secara rutin dimasukkan dalam buku doa tradisional... Yahudi tradisional lainnya mengambil mistisisme dengan sebutir garam.... seorang terkemuka dari Yahudi Ortodoks, ketika memperkenalkan seorang pembicara pada subyek mistisisme Yahudi, mengatakan pada dasarnya, "itu semua omong kosong, bahkan itu omong kosong Yahudi, dan studi-studi tentang kedalaman agama Yahudi, tetapi omong kosong itu amat berharga"

aliran pemikiran mistis ini kemudian dikenal dengan istilah Qabbalah, dari akar Ibrani "qof-bet-lamed" yang berarti "untuk menerima"... kata ini biasanya diterjemahkan sebagai "tradisi"...

QABBALAH: AJARAN YANG SELALU DISALAHPAHAMI

Qabbalah adalah salah satu ajaran yang paling disalahpahami dalam Yudaisme oleh orang-orang Yahudi sehingga tidak sedikit di antara mereka mengalami gangguan kejiwaan... sedangkan menurut orang-orang kafir, Qabbalah adalah "sisi gelap Yudaisme" menggambarkan itu sebagai kejahatan atau ilmu hitam...

Kesalahpahaman ini sebagian besar berasal dari kenyataan bahwa ajaran-ajaran Qabbalah telah begitu parah terdistorsi oleh mistik dan okultisme... Qabbalah lebih populer di kalangan intelektual Kristen selama periode Renaisans dan Abad Pertengahan, yang ditafsirkan ulang agar sesuai ajarannya dengan dogma Kekristenan... di era mutakhir, banyak yang telah merenggut simbolisme Kabbalistik di luar konteks untuk digunakan dalam ramalan kartu tarot dan bentuk-bentuk ramalan lain dan keajaiban yang tak pernah menjadi bagian dari ajaran Yahudi yang asli...

saat ini, banyak selebritis Israel yang telah mempopulerkan ejekan plesetan "Crap-Balah" (Omong Kosong - Balah)....

oleh sebab itu, saat ini Qabbalah menjadi salah satu bagian dari ajaran Yahudi untuk melawan berbagai kesalahpahaman tesebut... penting untuk dicatat bahwa semua efek ajaib Qabbalah atau kekeramatan dicapai atas izin Adonay... umumnya cukup dengan memanggil-Nya, maka orang yang menguasai ilmu Qabbalah telah memiliki mukjizat seperti para navi... sekte-sekte Yahudi yang terkenal dengan Kabbalistik adalah Esene (Zealot)...

EYN SOF DAN KESEPULUH SEFIROT (EMANASI INTERAKSI)

untuk memberikan gambaran mengenai sifat Qabbalah, saya akan secara singkat membahas salah satu yang lebih dikenal sebagai konsep dasar pemikiran Kabbalistik: konsep Adonay sebagai Eyn Sof, Sepuluh Sefirot, dan pohon kehidupan Kabbalistik..

menurut Qabbalah, esensi sejati Adonay begitu transenden yang tidak dapat dijelaskan, kecuali dengan mengacu pada apa yang tidak terpikirkan... ini hakikat Adonay dikenal sebagai Eyn Sof (אין סוף), yang secara harfiah berarti "tanpa akhir" yang keluar dari batas-batas ruang dan waktu... Eyn Sof berinteraksi dengan alam semesta melalui sepuluh emanasi dari esensi ini, yang dikenal sebagai Sepuluh Sefirot...

mengenai esensi Adonay dapat dilihat thread terkait: ALLAH Dalam Pandangan 3 Agama Samawi...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Sefirot ini sesuai dengan kekuasaan Adonay, mereka terdiri dari:

1. Keter (כתר) = Mahkota
2. Khokhmah (חכמה) = Kebijaksanaan
3. Binah (בינה) = Pengertian
4. Khesed (חסד) = Rahmat atau Gedullah (גדולת) = Kebesaran
5. Gevurah (גבורה) = Kekuatan
6. Tif'eret (תפארת) = Kemuliaan
7. Netsakh (נצח) = Kekuasaan
8. Hod (הוד) = Keagungan
9. Yesod (יסוד) = Fondasi
10. Malakhut (מלכות) = Kedaulatan

beberapa sefirot di atas disebutkan secara eksplisit dan dalam Sefer Alef Divrey Yamim pasal 29 ayat 11:

לְךָ יְהוָה הַגְּדֻלָּה וְהַגְּבוּרָה וְהַתִּפְאֶרֶת, וְהַנֵּצַח וְהַהוֹד, כִּי-כֹל, בַּשָּׁמַיִם וּבָאָרֶץ: לְךָ יְהוָה הַמַּמְלָכָה, וְהַמִּתְנַשֵּׂא לְכֹל לְרֹאשׁ
l'kha yehwah (baca: adonay) hag'dullah v'hag'vurah v'hatif'ereṯ v'hanntsakh v'hahod ki-khol basysyamayim uva'arets l'kha yehwah (baca: adonay) hammamlakhah v'hammitnasse' l'khol l'ro'sy

"Ya TUHAN, punya-Mulah kebesaran (gedullah) dan kejayaan (gevurah)kemuliaan (tif'eret) dan keagungan (hod), ya, segala-galanya yang ada di langit dan di bumi! Ya TUHAN, punya-Mulah kerajaan dan Engkau yang tertinggi itu melebihi segala-galanya sebagai kepala"

oleh sebab itu mengapa ada banyak sekali sarjana-sarjana Yahudi menyebutkan bahwa keimanan Yahudi berfondasi pada ethical monotheisme:

Quote:Original Posted By "Rabbi Jacob Neusner dalam bukunya Judaism: The Basic hal. 145" 

"Judaism’s worldview is that of ethical monotheism. Monotheism is the doctrine that there is one God alone, possessing the power to do all things. Polytheism, the opposite of monotheism, is the doctrine that there are many gods, each empowered to take charge of a given task. Monotheism is made ethical by the belief that the one God is bound by the same laws of right and wrong, good and evil, that govern humanity. In polytheism some gods are benevolent, some not.

The upshot is monotheism explains many things in one way, by attributing all that happens to the will of the one God. Polytheism explains one thing in many ways, by crediting what happens to the intervention of competing gods. And monotheism knows God as benevolent and loving, while in polytheism some gods are, and some are not, moved by good will."


meskipun demikian, sebenarnya pemahaman Rav Ya'aqov Ne'usyner tidak sepenuhnya benar, sebab itu artinya agama unitarian monotheisme dan pantheisme juga memiliki nilai ethicalnya dalam mistisisme-nya...

setiap buku tentang masalah Qabbalah praktis harus segera diabaikan, tidak ada sumber yang sah yang bisa dijadikan rujukan Qabbalah... buku yang ditulis oleh orang Kristen harus dipandang dengan sangat skeptis, karena banyak sumber-sumber Kristen mengenai Qabbalah yang telah ditafsirkan kembali untuk disesuaikan ke dalam dogma Kristen.. dan kita semua paham bahwa mendalami mistisisme bukanlah membaca buku-buku tetapi melakukan pengalaman batin kepada Adonay...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
B'NAY YISYRA'EL


B'nay Yisyra'el (בני ישראל) artinya "anak-anak Israel" (children of Israel) atau Bani Isra'il (بني إسرائيل) sebuah istilah yang merujuk Bangsa Israel secara umum sebagai keturunan Israel..

HAL-HAL YANG PERLU DIKETAHUI TENTANG YAHUDI

• Dalam Alkitab, orang-orang Yahudi yang disebut 'Ivrit (עברית) atau B'nay Yisyra'el (בני ישראל)
• Istilah Yehudi (יהודי jamak: Yehudim) dan Yahadut (יהדות) adalah berasal dari nama anak Israel, atau nama suku Israel, dan kerajaan yaitu Yehudah (יהודה)
• "Yahudi" sekarang mengacu pada fisik dan rohani semua keturunan Ya'aqov
• Seseorang dapat dikatakan Orang Yahudi berdasarkan kelahiran atau dengan pindah agama / kebangsaan (konversi)
• Secara tradisional, status Yahudi bergaris keturunan ibu (matrilineal), bukan ayah
• Seorang Yahudi tidak akan kehilangan status Yahudi-nya sekalipun ia pindah agama atau berganti kebangsaan

SIAPAKAH ISRAEL ITU?

Israel atau Yisyra'el (ישראל) adalah istilah Torat dalam memanggil patriarkh (leluhur) Nav Ya'aqov (יעקב) yang artinya "yang bergumul dengan El (Tuhan)":

וַיֹּאמֶר, לֹא יַעֲקֹב יֵאָמֵר עוֹד שִׁמְךָ--כִּי, אִם-יִשְׂרָאֵל: כִּי-שָׂרִיתָ עִם-אֱלֹהִים וְעִם-אֲנָשִׁים, וַתּוּכָל
wayyo'mer lo' ya'aqov ye'amer 'od syimkha ki 'im-yisyra'el ki-sarita 'im-elohim v'im-anasyim watukhal

"Namamu tidak akan disebutkan lagi Ya'aqov, tetapi Yisyra'el, sebab engkau telah bergumul melawan Elohim dan manusia dan engkau menang" (Beresyit 32: 29)

MENGENAI MATRILINEAL

banyak orang yang bertanya mengapa Yudaisme tradisional menggunakan garis keturunan ibu (matrilineal) untuk menentukan status Yahudi, sementara dalam menentukan hal lainnya (suku afiliasi, status imamat, royalti, dll) kita menggunakan keturunan ayah (patrilineal)...

Torah tidak secara spesifik menyatakan bahwa garis keturunan ibu di mana pun harus digunakan, namun ada beberapa bagian di dalam Torah di mana dipahami bahwa anak seorang perempuan Yahudi dan orang non-Yahudi adalah seorang Yahudi, dan beberapa bagian lain di mana dipahami pula bahwa anak seorang wanita non-Yahudi dan pria Yahudi bukan seorang Yahudi...

dalam Sefer Devarim pasal 7 ayat 3-4, kita harus bisa mengamatinya dengan baik:

3. Janganlah juga engkau kawin-mengawin dengan mereka: anakmu perempuan janganlah kauberikan kepada anak laki-laki mereka, ataupun anak perempuan mereka jangan kauambil bagi anakmu laki-laki;
4. sebab mereka akan membuat anakmu laki-laki menyimpang dari pada-Ku, sehingga mereka beribadah kepada eloah lain. Maka murka TUHAN akan bangkit terhadap kamu dan Ia akan memunahkan engkau dengan segera.

pada Sefer Levi pasal 24 ayat 10 juga berbicara tentang anak seorang wanita Israel dan orang Mesir sebagai "di kalangan masyarakat Israel" yang merujuk "Yahudi" secara umum...

artinya, meskipun silsilah Yahudi adalah kepada laki-laki, namun wanita adalah penentu status Yahudi seseorang... karena dalam Yudaisme, ibu yang telah melahirkan seorang manusia dengan pengorbanan nyawa, maka nyawa sang ibulah yang menjadi nyawa sang anak...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
SILSILAH YAHUDI (GENEALOGI YAHUDI)


di masa lalu, sebagian besar orang Yahudi tidak tertarik untuk mendokumentasikan silsilah mereka sebagai orang Yahudi... dalam beberapa tahun terakhir, bagaimanapun, silsilah telah menjadi hobi populer bagi orang Yahudi dan orang non-Yahudi... penelitian genealogis Yahudi juga diambil pada tambah penting bagi mereka yang pindah ke Israel, karena kaum rabbinik Yahudi Israel memerlukan data-data penting bukti status seseorang sebagai orang Yahudi dengan ketat... silahkan baca artikel majalah New York Times (2008) "How Do You Prove You're A Jew?"oleh Gershom Gorenberg...

TAK SEORANGPUN ORANGTUA YAHUDI 90'AN TAHU MENGENAI SILSILAHNYA

kita mungkin akan terkejut bahwa kenyataannya orang-orang Yahudi di era 90'an tidak tahu menahu silsilah mereka dan atas dasar apa mereka disebut YAHUDI... Yahudi tidak banyak bicara tentang sejarah keluarga mereka, tetapi itu tidak berarti mereka tidak tahu apa-apa mengenai Yahudi... namun karena pentingnya sensus penduduk di Negara Israel, maka Pemerintah Israel melakukan sensus secara ketat seseorang disebut Yahudi...

PENGGANTIAN NAMA

hal penggantian nama adalah suatu mitos silsilah paling menjadi isu dan banyak orang yang penuh rasa cinta berpegang kepada keluarga mereka dengan berganti nama yang unik... kita teringat dengan sebuah tempat yaituEllis Island di mana daftar penumpang yang dikompilasi di pelabuhan keberangkatan berdasarkan nama yang ditemukan pada tiket tidak sama dengan nama-nama dalam kartu identitas... telah menjadi kebiasaan yang lazim saat ini bagi orang Yahudi, tapi di masa lalu, para pencatat migrasi sempat dibikin pusing akan hal ini... namun tidak semua memakai nama baru untuk sebuah identitas yang bersifat jangka panjang seperti kartu jaminan sosialdriver licensekartu kredit, dan tanda identifikasi lainnya, namun terkadang dalam membuat identitas, beberapa orang Yahudi yang tidak bertanggungjawab seenaknya memakai identitas palsu dan jaminan palsu demi menghindari debt collector..

namun, orang Yahudi saat ini telah tercatat seluruhnya di berbagai wilayah selain Israel, setidaknya mereka memiliki catatan pribadi dan dokumentasi privat lainnya untuk bukti bahwa mereka adalah orang-orang Yahudi...

CATATAN-CATATAN SILSILAH YAHUDI DI MASA HITLER

Annahme des Zusatznamens Israel-Sara angezeigt! selama Holocaust, Pemerintah Nazi Jerman membunuh banyak warga Yahudi, membakar rumah-rumah ibadah Yahudi (esnoga), dan melakukan genosida besar-besaran, tapi mereka tidak menghancurkan catatan... justru sebaliknya, mereka dengan hati-hati mempertahankan catatan kelahiran (natalitas) orang Yahudi yang didapat di esnoga-esnoga, berikut dengan catatan kematian (mortalitas), dan catatan pernikahan dari era 1840-an sehingga mereka bisa mengidentifikasi orang-orang Yahudi untuk pemusnahan...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

lihat catatan kelahiran Yahudi Jerman di atas pada masa Pemerintah Nazi Jerman, tanggal 30 November 1940, catatan kakek buyut Yahudi kelahiran Wina 1878 tertulis "Annahme des Zusatznamens Israel-Sara angezeigt!" (Identifikasi nama yang lain atas Israel dan Sara terdeteksi!Israel merujuk istilah bagi pria-pria Yahudi dan Sara merujuk istilah wanita-wanita Yahudi)...

apa maksud dari kalimat ini? ini adalah pengingat bagi mereka memeriksa catatan bahwa mereka harus mengasumsikan semua orang yang disebutkan sebagai orang Yahudi dan banyak dari catatan Eropa yang dijaga oleh Pemerintah Nazi yang diindeks oleh JewishGen atau tersedia di Perpustakaan Sejarah Keluarga "Latter Day Saints" (Mormon)...

PELATINAN NAMA-NAMA YAHUDI

karena penyebaran orang-orang Yahudi selama diaspora kedua menimbulkan kesusahan dalam sensus Yahudi di Israel, maka diperlukan penamaan yang dikonversikan dari nama-nama asing, ini amat penting dalam silsilah Yahudi... maksudnya, orang Yahudi memiliki kebiasaan dalam melatinkan nama-namanya membedakan dengan nama-nama translasi latin lain...

misalnya:

  1. Yitskhaq (יצחק) dilatinkan Yitzhaq bukan Isaac atau Ishak
  2. Syelomoh (שלמה) dilatinkan Shlomoh bukan Solomon atau Salomo
  3. Zekharyah (זכריה) dilatinkan Zecharia bukan Zechariah atau Zakharia
  4. Eliyah (איליה) dilatinkan Elia bukan Elijah
  5. dll


dengan kata lain, pencatatan sensus akan lebih mudah dengan mendata orang yang memiliki nama-nama dengan latin seperti itu, sekaligus membedakan dari nama-nama orang Kristen yang juga mengambil nama-nama Yahudi namun dilatinkan berbeda...

SITUS-SITUS GENEALOGI YAHUDI

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
PATRIARKH YAHUDI


patriarkh adalah istilah umum yang didefinisikan sebagai seorang pria yang bertindak mengepalai sebuah keluarga besar... diambil dari kata pater (πάτερ) yang berarti "bapak" dan arkon (άρχων) yang berarti "pemimpin"... patriarkh Yahudi dikenal 3 orang, yaitu Avrah'amYitskhaqYa'aqov atau dalam translasi latin Indonesia dikenal sebagaiAbraham (Abraham), Ishak (Isaac), Yakub (Jacob)...

AVRAH'AM, YITSKHAQ, YA'AQOV

Avrah'am secara etimologi diambil dari Bahasa Ibrani, "avrah'am" (אברהם) yang artinya "bapak yang penyayang" atau "bapak yang dirahmati"... Avrah'am diperkenalkan mula-mula oleh Alkitab dan diimani oleh 2 agama besar selain Yahudi; yaitu Kristen (Abraham) dan Islam (Ibrahim)...

menurut Alkitab, Avrah'am dipanggil Elohim dari kota Ur, Mesopotamia, ke negeri Kanaan (sekarang Palestina), sekitar tahun 2000 SM, di sana beliau mengadakan perjanjian:

Avrah'am diminta mengakui bahwa Yahweh adalah Tuhan dan otoritas tertinggi satu-satunya dan universal, dan untuk itu Avrah'am akan diberkati dengan keturunan yang tak terhitung banyaknya

kehidupannya yang dikisahkan dalam Kitab B'resyit pasal 11–25 dapat mencerminkan berbagai fondasi tradisi Yudaisme...

nama aslinya adalah Avram (אברם) yang dalam Torah berarti "bapak yang terpuji", kemudian diberi nama oleh Tuhan sebagai Avrah'am yang artinya "bapak yang dikasihi-Nya" (אב av = bapak/abi; רהם reham = kasih/rahmat)....

belakangan dalam hidupnya, beliau dikenal dengan nama Avrah'am, seringkali disebut pula sebagai Av Hamon Goy'im (אב המנ גים) yang artinya "bapak dari banyak bangsa" meskipun dalam bahasa Ibrani kata ini tidak mempunyai arti harfiah...

agama Yahudi memandang Avrah'am sebagai salah satu leluhur mereka dalam patriarkhnya dan Elohim sering menyatakan diri-Nya sebagai "Elohe Avrah'am, Elohe Yitskhaq, Velohe Ya'aqov", seperti ketika Adonay menyatakan diri kepada Nav Mosyeh di padang belantara di Midian:

וַיֹּאמֶר, אָנֹכִי אֱלֹהֵי אָבִיךָ, אֱלֹהֵי אַבְרָהָם אֱלֹהֵי יִצְחָק, וֵאלֹהֵי יַעֲקֹב; וַיַּסְתֵּר מֹשֶׁה, פָּנָיו, כִּי יָרֵא, מֵהַבִּיט אֶל-הָאֱלֹהִים
wayyo'mer 'anoki elohe avika elohe avrah'am elohe yitskhaq velohe ya'aqov wayyaster mosyeh panayv ki yare mehabit el-ha'elohim

"Lagi Ia berfirman: "Akulah Eloha ayahmu, Eloha Avrah'am, Eloha Yitskhaq, dan Eloha Ya'aqov" Lalu Mosyeh menutupi mukanya, sebab ia takut memandang Elohim" (Syemot 3: 6)


dalam kehidupan spiritualnya, terdapat momen-momen terpenting yang pengaruhnya besar sekali, yaitu di antaranya:

1. Berdo'a untuk keselamatan kota Sodom

dalam cerita mengenai Nav Lot (salah satu navi yang diutus kepada masyarakat homoseksual di kota Sodom dan Gomorrah), Avram muncul ketika ia memohon pada Yahweh untuk tidak menghancurkan Sodom, dan dijanjikan bahwa bila ada sepuluh orang benar di kota itu, kota itu tidak akan dimusnahkan, diabadikan dalam Kitab Beresyit pasal 18 ayat 16-33...

cerminan dari kisah yang amat indah, ketika Avram berdo'a tidak untuk diri pribadi sendiri, tetapi juga untuk kebaikan manusia secara umum... hal ini diwujudkan dalam haggadah ketika merayakan Hari Raya Pesakh (Paskah) dengan sajian matsah (מוציא) yaitu "Pengucapan Berkat Matsah"...

2. Haggar dan Yisyma'el

Sara (istri Avrah'am) tidak dapat mengandung (mandul), janji Tuhan bahwa keturunan Avrah'am akan mewarisi tanah perjanjian tampak seperti mustahil... sesuai dengan kebiasaan saat itu, Sara memberi hamba perempuannya yang bernama Haggar kepada Avram...

ketika Haggar mengandung anak Avram, dia menjadi sombong dan merendahkan Sara.. Sara mengusirnya ke padang gurun dan Haggar dijanjikan bahwa keturunannya akan menjadi sangat banyak, "sehingga tidak dapat dihitung karena banyaknya".. maka Haggar kembali dan anaknya Yisyma'el adalah keturunan Avram yang pertama...

pewaris Avrah'am adalah Yitskhaq (Ishaq), putra Avrah'am dari istrinya yang mandul, Sara... Yitskhaq itu menikahiRivqah dan memiliki 2 putra; Yesya'u dan Ya'aqov... Ya'aqov itulah bapak moyang Israel patriarkh ketiga setelah Avrah'am dan Yitskhaq, yang disebut Yisyra'el...

3. Perjanjian Galluth atau Khitan (Sunat)

nama Avrah'am diberikan pada Avram pada waktu yang sama dengan perjanjian galluth (Sefer Beresyit pasal 17) yang dipraktekkan dalam agama Yahudi dan Islam sampai hari ini... galluth artinya "buang", yaitu tradisi berkhitan (sunat)...

sekarang Avrah'am dijanjikan bukan saja keturunan yang banyak, melainkan juga bahwa keturunan ini akan berasal dari Sara, dan juga bahwa negeri di mana ia tinggal akan menjadi milik keturunannya... perjanjian ini dipenuhi lewat Yitskhaq, walaupun Adonay berjanji bahwa Yisyma'el akan menjadi bangsa yang besar pula...

perjanjian galluth (tidak seperti janji-janji lainnya) memiliki dua sisi dan bersyarat: bila Abraham dan keturunannya memenuhi janji mereka, TUHAN akan menjadi Tuhan mereka dan memberi mereka negeri tersebut...

4. Ujian iman Avrah'am (Penyembelihan Yitskhaq)

beberapa waktu setelah kelahiran Yitskhaq, Avrah'am diperintahkan Tuhan untuk mengorbankan Yitskhaq di gunung Moria... Avrah'am meskipun berat hati tetap mematuhi perintah Adonay dengan menyembelih anaknya yang ditunggu-tunggu kehadirannya dari Sara... sebelum Avrah'am sempat menggorok leher Yitskhaq, beliau dicegah seorang malaikat dan ia mengorbankan seekor domba jantan...

sebagai imbalan akan kepatuhannya ini ia menerima janji lain bahwa ia akan membuat keturunannya "sangat banyak seperti bintang di langit dan seperti pasir di tepi laut" dan bahwa mereka "akan menduduki kota-kota musuhnya"...

KEDUABELAS PUTRA ISRAEL

adapun Ya'aqov (Yisyra'el) menikahi 2 istri (Le'ah dan Rakhel) dan mengawini 2 gundiknya (Zilpah dan Balhah) dan dikaruniai 12 putra dan seorang putri, keduabelas putra inilah menjadi suku-suku Israel di masa mendatang (berikut dengan translasi Indonesia):

  1. Istri 1 yaitu Le'ah (לאה) atau Lea:
  2. Re'uven (ראובן‎) atau Ruben
  3. Syim'on (שמעון) atau Simon
  4. Levi (לוי) atau Lewi
  5. Yehudah (יהודה) atau Yehuda
  6. Yisysakhar (יששכר) atau Isakhar
  7. Z'vulun (זבולן) atau Zebulon
    putri: Dinah (דינה) atau Dina

    Istri 2 yaitu Rakhel (רחל) atau Rahel:
  8. Yosef (יוסף) atau Yusuf
  9. Ben Yamin (בנימין) atau Benyamin

    Gundik 1 yaitu Bilhah (בלהה) atau Bilha:
  10. Dan (דן) atau Dan
  11. Naftali (נפתלי) atau Naftali

    Gundik 2 yaitu Zilpah (זלפה) atau Zilpa:
  12. Gad (גד) atau Gad
  13. 'Asyer (אשר) atau Asyer
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
KENABIAN (BAG. I)


dalam Yudaisme, istilah nabi berasal dari kata Ibrani navi (נביא) yang artinya "juru bicara", sementara dalam serapan Bahasa Indonesia, nabi berasal dari kata nabi (نبي) yang artinya "pemberi kabar"...

navi (nav) atau nabi didefinisikan sebagai orang yang dipilih oleh Adonay menjadi jurubicara-Nya, menyampaikan berita-berita dari Tuhan, dan pengajaran bagi Bangsa Israel... para navi adalah menjadi teladan bagi manusia, memiliki kekudusan (qodesy) dan keberkatan (barekh)...

banyak sumber bagaimana Adonay mengutus navi-navi-Nya dengan berbagai macam cara; mulai dari mimpi sampai penglihatan (visi)... Talmud mengajarkan bahwa ada ratusan ribu navi-navi; dua kali sebanyak jumlah orang Israel yang meninggalkan Mesir yaitu 600.000 jiwa... tetapi sebagian besar para navi menyampaikan pesan-pesan yang ditujukan semata-mata untuk generasi mereka sendiri dan tidak dilaporkan dalam Alkitab, sementara dalam Alkitab menunjukkan hanya 55 nabi Israel...

oleh sebab itu, Yudaisme mengklasifikasikan para navi yaitu;

1. Nevi Rasyonaim (נביא ראשונאים) = Navi-navi Awal
2. Nevi Aharonaim (נביא אהרונאים) = Navi-navi Kemudian:
  1. Navi Besar
  2. Navi Kecil


HAL-HAL YANG PATUT DIKETAHUI MENGENAI NAVI

seorang navi tidak harus seorang laki-laki, dalam Kitab Suci tercatat kisah-kisah navi perempuan yang disebutnavi'ah...

seorang navi tidak harus seorang Yahudi, Talmud melaporkan bahwa ada navi dari antara orang-orang kafir (terutama Nav Bil'am yang ceritanya dikisahkan dalam Sefer Bemidbar pasal 22) dan sebagian dari para navi dari orang Yahudi yang diutus untuk orang-orang kafir seperti Nav Yonah, yang dikirim pada misi untuk berbicara dengan orang-orang kafir penduduk Ninive...

meskipun Nav Avrah'am adalah leluhur Yahudi, namun navi yang terbesar dari para navi adalah Nav Mosyeh.. keunggulan Mosyeh adalah karena para navi lain diperintahkan memegang hukum Torah, sementara Torah pertama kali diajarkan oleh Mosyeh... sampai navi ke berapa pun mereka mengajarkan Kitab Torah Mosyeh...

BAGAIMANA DENGAN MUHAMMAD?

meskipun memang kenyataannya navi-navi Adonay diutus tidak hanya dari kalangan B'nay Yisyra'el, muncul pertanyaan baru, apakah Muhammad (محمد) juga termasuk navi-navi Adonay?? mengapa pertanyaan ini muncul? karena Muhammad sebagai salah satu pendiri agama besar di dunia yaitu Islam banyak pula berbicara mengenai Yahudi dan dalam sirah-sirahnya ditemukan kontak antara kaum Yahudi dengan kaum Muslim... yang terpenting adalah dikarenakan Muhammad mengklaim bahwa ajaran yang dibawanya adalah bersumber dari Allah.SWT (Adonay), yaitu "Millata Ibrahim" (ملة إبراهيم) atau Millah Ibrahim (ajaran Avrah'am)....

Yudaisme tidak mengimani Muhammad sebagai salah satu navi Adonay dikarenakan berbagai hal:
1. Muhammad membawakan ajaran baru meskipun persis dengan ajaran Yudaisme, seorang navi Adonay pasti akan memegang prinsip ajaran yang tercantum dalam Torah...
2. Muhammad bukan termasuk dalam navi-navi Adonay dikarenakan para navi pasti akan membimbing kaum Yahudi menuju Yahudi, bukan menuju Islam...
3. dan masih banyak lagi namun akan dibahas di bagian Pandangan Yahudi Terhadap Agama Abrahamik...

dengan kata lain, karena dia mengatasnamakan "Nabiyullah wa Rasulullah" (نبي الله ورسول الله - nabi Allah dan utusan Allah), maka banyak orang Yahudi menggolongkan Muhammad sebagai "nabi palsu", namun tidak pernah ada keterangan yang membahas baik dalam Torah maupun Talmud mengenai Muhammad atau sifat-sifat Muhammad yang berkorelasi dengan sifat-sifat nabi palsu... artinya, Yudaisme tidak menganggap Muhammad sebagai nabi palsu dan tidak pula mengimani Muhammad sebagai navi Adonay... sama halnya seperti Yudaisme tidak menganggap Buddha Gautama sebagai pertapa palsu dan tidak pula mengimani Buddha sebagai "Tuhan" (yang mendapat pencerahan atau bodhisatva)...

namun di Abad Pertengahan, Yahudi dan Kristen sepakat mengistilahkan Muhammad sebagai Ha-Mesyuggakh (הא משוגע) yang artinya "orang yang kerasukan" (sebuah istilah kaum Yahudi Perusyim atau Farisi dalam memanggil nabi palsu) meskipun dalam Yudaisme inti tidak pernah dibahas mengenai Muhammad... justru, Yudaisme lebih mengacu pada Yesus Kristus dan Kekristenan karena Yesus adalah orang Yahudi dan agama Kristen menggunakan Perjanjian Lama yang diimani Yahudi... istilah saat ini disebut bidat/bid'ah (cult)...

NABI PALSU

dalam Sefer Devarim pasal 13 ayat 1-5 berisi mengenai definisi "nabi palsu" dalam Yudaisme... dalam firman itu dijelaskan bahwa setiap nabi atau pemimpi selalu mengutamakan mukjizat-mukjizat yang sebenarnya berasal dari setan atau sihir... sementara kaum Yahudi diperintahkan untuk menelaah setiap ajaran "nabi" tersebut, jika "nabi" itu menyesatkan Yahudi, maka bisa dicap sebagai nabi palsu...

walaupun demikian, tidak perlu ditutupi bahwa Bangsa Israel masa lalu sebenarnya lebih mengutamakan keajaiban (mukjizat) daripada telaah ajaran tersebut... banyak navi-navi Adonay yang diingkari oleh orang Yahudi itu sendiri di masa itu... misalnya, Bangsa Israel pernah membunuh Nav Yisyeyah, Nav Yirmiyah juga pernah dipenjara akibat kaum Yahudi, Nav Eliyah pernah juga didesak Bangsa Israel untuk menurunkan hujan, namun setelah turun, mereka malah menyembah Ba'al... bahkan Nav Mosyeh pernah juga didesak Bangsa Israel untuk menunjukkan rupa Adonay...

namun meskipun demikian, ajaran Yahudi tidak akan pernah dikotori oleh kaum Yahudi yang seperti itu... sekalipun nantinya 2/3 orang Yahudi menista Adonay dan agama, tetaplah Yahudi bagian terpisah dari orang Yahudi..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
KENABIAN (BAG. II)


DAFTAR NAVI-NAVI DALAM ALKITAB

Rav Syelomoh Yitskhaqi berhasil menghimpun navi-navi dalam Alkitab berikut dengan translasi Indonesia, yaitu:

  1. נח No'akh (Beresyit 6-9) - Nuh
  2. לוט Lot (Beresyit 11) - Lot
  3. אברהם Avrah'am (Beresyit 11: 26 - 25: 10) - Abraham
  4. יצחק Yitskhaq (Beresyit 21: 1 - 35: 29) - Ishak
  5. יעקב Ya'aqov (Beresyit 25: 21 - 49: 33) - Yakub
  6. משה Mosyeh (Syemot 2: 1 - Devarim 34: 5) - Musa
  7. אהרן Aharon (Syemot 4: 14 - Bemidbar 33: 39) - Harun
  8. יהושע Yehosyu'a (Syemot 17: 9 - 14, 24: 13, 32: 17-18, 33: 11; Bemidbar 11: 28-29, 13: 4 - 14: 38; 27: 18 - 27: 23, Devarim 1: 38, 3: 28, 31: 3, 31: 7 - Yehosyu'a 24: 29) - Yosua
  9. פינחס Pinkhas (Syemot 6: 25; Bemidbar 25: 7 - 25:11 - 31: 6; Yehosyu'a 22: 13 - 24: 33; Syoftim 20: 28) -Pineas
  10. אלקנה‎ Elqanah (1 Syemu'el 1: 1 - 2: 20) - Elkana
  11. אלי Eli (1 Syemu'el 1: 9 - 4: 18) - Eli
  12. שמואל Syemu'el (1 Syemu'el 1: 1 - 25: 1) - Samuel
  13. גד Gad (1 Syemu'el 22: 5; 2 Syemu'el 24: 11-19; 1 Divrey Yamim 21: 9 - 21: 19, 29: 29) - Gad
  14. נתן Natan (2 Syemu'el 7: 2 - 17; 12: 1 - 25) - Nathan
  15. דוד David (1 Syemu'el 16: 1 - 1 Melakhim 2: 11) - Daud
  16. שלמה Syelomoh (2 Syemu'el 12: 24; 1 Melakhim 1: 10 - 11: 43) - Salomo
  17. עידו 'Iddo (2 Divrey Yamim 9: 29, 12: 15, 13: 22) - Ido
  18. מיכה Mikhah (1 Melakhim 22: 8-28; 2 Divrey Yamim 18: 7-27) - Mikha
  19. עובדיה Ovadyah (1 Melakhim 18; Ovadyah) - Obaja
  20. אחיה הא שילון Ahiyah Ha-Syilon (1 Melakhim 11: 29-30; 12: 15; 14: 2-18; 15: 29) - Ahia Orang Silon
  21. יהוא Yehu (1 Melakhim 16: 1-7; 2 Divrey Yamim 19: 2; 20: 34) - Yehu
  22. עזריה Azaryah (2 Divrey Yamim 15) - Azarya
  23. יהזיאל Yakhazi'el (2 Divrey Yamim 20:14) - Yahaziel
  24. אליעזר Eli'ezer (2 Divrey Yamim 20: 37) - Eliezer
  25. הושע Hosye'a (Hosye'a) - Hosea
  26. עמוס 'Amos ('Amos) - Amos
  27. מיכה הא מורשתי Mikhah Ha-Morasyti (Mikhah) - Mikha
  28. איליה Eliyah (1 Melakhim 17: 1 - 21: 29; 2 Melakhim 1: 10 - 2: 15, 9: 36-37, 10: 10, 10: 17) - Elia
  29. אלישע Elisya' (1 Melakhim 19: 16-19; 2 Melakhim 2: 1 - 13: 21) - Elisa
  30. יונה Yonah (Yonah) - Yunus
  31. ישעיהו Yisyeyah (Yisyeyah) - Yesaya
  32. יואל‎ Yo'el (Yo'el) - Yoël
  33. נחום Nakhum (Nakhum) - Nahum
  34. חבקוק Khavaqquq (Khavaqquq) - Habakkuk
  35. צפניה Tsefanyah (Tsefanyah) - Zefanya
  36. אוריה 'Uriyah (Yirmiyah 26: 20-23) - Uria
  37. ירמיה Yirmiyah (Yirmiyah) - Yeremia
  38. יחזקאל‎ Yekhezqi'el (Yekhezqi'el) - Yehezkiel
  39. שמעיה Syema'iyah (1 Melakhim 12: 22-24; 2 Divrey Yamim 11: 2-4, 12: 5-15) - Semaya
  40. ברוך Barukh (Yirmiyah 32, 36, 43, 45) - Barukh
  41. שריה Serayah (Yirmiyah 51: 61-64) - Seraya
  42. חגי‎ Khaggay (Khaggay) - Haggai
  43. זכריה Zekharyah (Zecharyah) - Zekharia
  44. מלאכי Mal'akhi (Mal'akhi) - Malakhi

    Navi'ah:
  45. שרה Sarah (Beresyit 11: 29 - 23: 20) - Sarah
  46. מרים Miryam (Syemot 15: 20-21; Bemidbar 12: 1 - 12: 15, 20: 1) - Miryam
  47. דבורה Devorah (Syoftim 4: 1 - 5: 31) - Debora
  48. חנה Khannah (1 Syemu'el 1: 1 - 2: 21) - Hannah
  49. אביגיל Avigayil (1 Syemu'el 25: 1 - 25: 42) - Abigail
  50. חולדה Huldah \t(2 Melakhim 22:14-20) - Hulda
  51. אסתר Ester (Ester) - Ester


MENGAPA DANIYEL BUKAN TERMASUK SEORANG NAVI?

dalam Kekristenan mempercayai Daniyel (Daniel) sebagai salah satu navi.. lantas, mengapa Yudaisme mengimani Daniyel bukan seorang navi melainkan hanya orang saleh biasa? bukankah visi (penglihatan) dan mimpi serta nubuatan dalam Kitab Daniyel itu benar?

menurut Yudaisme, Daniyel bukan salah satu dari 55 navi, memang benar tulisannya meliputi visi masa depan, yang diyakini benar, namun misinya itu bukanlah seorang navi... visi tentang masa depan tidak pernah dimaksudkan untuk mengumumkan kepada manusia, mereka dirancang untuk ditulis untuk generasi mendatang...

selain itu, Yudaisme mengimani David dan Syelomoh sebagai seorang navi, sedangkan Kekristenan hanya mengimani mereka berdua sebagai raja Israel...

ILLUSTRASI EROPA PARA NAVI

dalam Yudaisme, menggambar atau membuat illustrasi navi atau malaikat atau kerub atau setan itu boleh-boleh saja, kecuali Adonay.. adapun lukisan-lukisan Eropa telah banyak menggambarkan navi, beberapa di antaranya:


Nav No'akh dan bahteranya
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Avrah'am ketika hendak menyembelih putranya, Nav Yitskhaq dan dicegah malaikat Tuhan
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Mosyeh setelah menerima wahyu Torah, "Sepuluh Perintah Adonay" pada loh-loh
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Syemu'el ketika masih kecil membangunkan Nav Eli bahwa dia melihat malaikat Adonay
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav David setelah membunuh Golyat
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Syelomoh dengan Ratu Syeba
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Eliyah ketika diangkat ke langit disaksikan oleh Nav Elisya'
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Yirmiyah meratap pada Tuhan setelah Yerusalem hancur
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Yisyeyah ketika tunduk berdo'a kepada Adonay memohon keselamatan Israel
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Nav Yonah di kapal ketika hendak dilemparkan ke laut
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


Patung Nav Khavaqquq, karya Donatello
Spoiler for pic
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
ROHANIWAN


setiap agama memiliki orang-orang yang menjadi rohaniwannya.. dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, dijelaskan definisi dari rohaniwan secara sederhana:

Quote:Original Posted By KBBI 

ro·ha·ni·wan n 1 orang yg mementingkan kehidupan kerohanian dp yg lain; 2 orang yg ahli dl hal kerohanian


dalam hal ini, maka rohaniwan dalam agama lebih identik dengan definisi kedua, yaitu orang yang ahli dalam hal kerohanian (agama)... kita mengenal istilah paus, uskup, kardinal gereja, pendeta/ pastur sebagai rohaniwan agama Kristen; ulama, fuqaha, imam/ ayatullah, syaikh, ustadz sebagai rohaniwan agama Islam; juga bhikku, bhikkuni, sanggha, shri guru sebagai rohaniwan agama Buddha, dll...

DEFINISI SINGKAT ROHANIWAN YAHUDI

Ravi: orang yang membimbing ummat dalam pengajaran agama dan pengambil keputusan dalam masalah-masalah dan hukum agama (halakhah)
Khazzan: orang yang memimpin nyanyian pujian (tehilim/ mazmur) dan do'a ketika ibadah
Gabba'i: relawan dari jemaat yang menjadi pembaca dalam pembacaan Torah ketika mengawali Syabbat
Kohen: seorang keturunan Nav Aharon yang memiliki hak menjadi Imam Besar yang sebenarnya
Tsaddiq: orang yang benar, orang yang telah menguasai Kesepuluh Sefirot dan menyatu dengan 'Eyn Sof sehingga memiliki kekuatan supranatural atau kekeramatan

jamak: revi'imrevi'imgevi'imkohanim, dan tsaddiqim

RAVI

perlu diketahui bahwa seorang ravi bukanlah imam Yahudi, ini yang suka disalapahami oleh orang-orang kafir, terutama Kristen dan Islam... dalam pengertian Kristen, istilah ravi didefinisikan sebagai seorang imam yang memiliki wewenang khusus untuk melakukan ritual sakral (peribadatan) tertentu... namun sebenarnya, seorang ravi tidak memiliki kewenangan untuk melakukan ritual dalam peribadatan...

perlu dibedakan bahwa seorang imam (kohen) adalah keturunan Nav Aharon yang melakukan berbagai ritual di Bait Allah (Hekhel Syelomoh) dalam hubungannya dengan ritual keagamaan dan pengorbanan... meskipun kohen dapat menjadi seorang ravi, seorang ravi tidak perlu dan menjadi kohen...

ravi (רבי) atau rabbi (rabi) adalah orang yang cukup terdidik dalam halakhah (hukum Yahudi) dan tradisi untuk mengajar dan membimbing ummat Yahudi, juga untuk menjawab berbagai pertanyaan seputar Yudaisme, dan menyelesaikan perselisihan dan memtuskan masalah mengenai halakhah.. setiap orang yang berkeinginan menjadi ravi diharuskan mengikuti pendidikan formal, ketika seseorang telah menyelesaikan program studi yang diperlukan, maka dia diberi dokumen tertulis yang dikenal sebagai semikhah, yang melegalkan wewenang untuk dalam pekerjaan-pekerjaan ravi..

ravi diklasifikasikan berdasarkan periode sebagai berikut:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

1. Zugot (זוגות): periode revi'im yang mengambil peran menggantikan kohanim
2. Tanna'im (תנאים): periode revi'im yang banyak menjadi penyusun misynah Talmud (tunggal: tanna)
3. Amora'im (אמוראים): periode revi'im yang terlibat dalam perdebatan mengenai penyusunan kodifikasi atas misynah Talmud yang disebut gemara (tunggal: amora)
4. Savora'im (סבוראים): periode revi'im yang hidup di peralihan periode amora'im dengan ge'on'im, atau revi'im yang telah memegang Talmud yang sudah tersusun rapi
5. Ge'onim (גאונים): periode revi'im yang memegang wewenang sekuler atas ummat Yahudi di bawah kekuasaan Islam
6. Risyonim (ראשונים): periode revi'im modern mula-mula yang melakukan berbagai revisi atas Talmud untuk penyesuaian halakhah
7. Aharonim (אחרונים): periode revi'im modern mutakhir yang tidak lagi melakukan revisi atas Talmud untuk penyesuaian halakhah

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

para ravi bisa dikatakan sebagai "sarjana Yahudi" atau "orang-orang bijak"... setiap petuahnya adalah pepatah yang bijaksana, namun tidak semua ravi memiliki predikat seperti itu... artinya, predikat ravi yang sesungguhnya diberikan oleh Adonay dan dinilai oleh ummat yang dipegangnya...

sejak kehancuran Bait Allah, peran kohanim (jamak dari kohen) telah berkurang sehingga revi'im (jamak dari ravi) telah mengambil alih kepemimpinan spiritual masyarakat Yahudi... dalam pengertian ini, ravi telah banyak berperan melayani masyarakat seperti kohen sehingga banyak orang-orang kafir salah paham mengenai ravi....

daftar para ravi di dunia bisa dicek di wikipedia: List of Rabbis

KHAZZAN

khazzan (חזן) adalah orang yang memimpin jemaat dalam nyanyian pujian kepada Elohim atau tehillim (mazmur) dan do'a dalam kebaktian... setiap orang dengan karakter moral atau akhlak yang baik dan pengetahuan mendalam tentang do'a dan musik dapat memimpin pelayanan do'a ini, dan dalam banyak esnoga, khazzan dipegang oleh masyarakat umum dalam jemaat... jemaat yang lebih sedikit atau esnoga yang kecil (syul), ravi sering berfungsi sebagai ravi dan khazzan.. namun, karena musik memainkan peran yang besar dalam pelayanan keagamaan Yahudi, jemaat-jemaat yang lebih besar biasanya mempekerjakan khazzan dari orang yang profesional dalam hal seni musik..

salah satu tugas khazzan yang paling penting adalah mengajar anak-anak dan remaja (muda-mudi) Yahudi untuk memimpin semua atau sebagian dari pelayanan Syabbat dan untuk menyanyikan Torah atau pelafalan Torah (Haftarah), yang menjadi pendidikan utama menjelang bat mitsvah dan bar mitsvah (pubertas secara spiritual, istilah Islam: aqil baligh), khazzan bekerja sebagai mitra untuk mendidik dan menginspirasi jemaat..

GABBA'I

gabba'i atau gava'i (גבאי) adalah orang awam yang menjadi relawan untuk melakukan berbagai tugas sehubungan dengan pembacaan Torah ketika Syabbat dan Hari Raya (terutama Pesakh).. menjadi gabba'i adalah kehormatan besar dan diberikan pada seseorang yang benar-benar berpengalaman dalam Torah dan pelafalan Torah sehingga gabba'i disebut juga syamasy (שמש) yang artinya "pemberi pencerahan" (diambil dari kata "syam" yang berarti "matahari")..

seorang gabba'i dapat melakukan pelayanan sebagai berikut:

  1. memilih seseorang dari aliyah (Yahudi imigran) untuk menerima berakhot (berkah) dari pembacaan Torah
  2. membaca Torah ketika kebaktian
  3. berdiri di sebelah orang yang membaca dari Torah untuk memeriksa lafal dan nyanyian pembaca Torah (haftarah) dan mengoreksi bila ada kesalahan dalam pembacaan


KOHEN

kohen (כהן), atau para kohen yang disebut kohanim (כוהנים) adalah keturunan Nav Aharon yang dipilih oleh Adonay menjadi imam dalam berbagai ritual seperti korbanot (pengorbanan)

pada mulanya Adonay memilih Nav Aharon menggantikan Nav Mosyeh ketika Nav Mosyeh akan menerima wahyu Torah, dimana setelah itu Bangsa Israel menyembah patung lembu dari emas.. kepemimpinan Nav Aharon itu adalah wewenang dari Adonay atas beliau dan keturunannya hingga saat ini untuk melakukan korbanot.. setelah kehancuran Bait Allah, peran kohanim berkurang secara signifikan dalam mendukung peribadatan bersama revi'im, namun, saat ini orang-orang Yahudi terus melacak garis keturunan Aharon.. penelitian DNA amat dibutuhkan, sebuah penelitian yang dilakukan riset di Nature pada bulan Juni 1997 menunjukkan bahwa identifikasi-diri kohanim di tiga negara memiliki unsur-unsur umum dalam kromosom Y, yang menunjukkan bahwa mereka semua memiliki kesamaan nenek moyang laki-laki.. untuk informasi lebih lanjut tentang hal ini dan penelitian genetik baru lainnya, lihat tab The Cohanim / DNA Connection di situs Aish.com

TSADDIQ

"tsaddiq" (צדיק) diambil dari kata "tsedeq" (צדק) yang artinya "benar" maka, tsaddiq artinya "orang yang benar" (jamak: tsaddiqim צדיקים).... tsaddiq didefinisikan sebagai orang yang telah mencapai semua tingkatan Qabbalah (Sefirot) dan menyatu dalam keharibaan Ilahi sehingga telah memiliki kekuatan supranatural atau kekeramatan... disebut "orang yang benar" karena setiap perkataan dan tindakan mereka adalah cerminan Ilahiyah (benar)... dalam hal ini, istilah tsaddiq seperti sufi (صوفي) dalam Tasawuf (mistisisme Agama Islam) sebagai orang yang telah mencapai tingkatan ma'rifah dalam tasawuf dan menyatu dengan keharibaan Adonay...

banyak pro-kontra dalam hal ini, sama halnya dengan Islam, bahwa setiap tsaddiq juga bisa kedok dari penyihir untuk menyesatkan ummat, oleh karena itu tsaddiq sangat dilarang mengajarkan pahamnya pada orang Yahudi....



YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
TOKOH INTELEKTUAL UMUM (BAG. I)


sebenarnya tidak ada sangkut pautnya dengan Yudaisme, namun karena pembahasan mengenai "masyarakat Yahudi", maka perlu kita bahas dari sudut pandang yang berbeda...

tokoh intelektual Yahudi sebenarnya ada banyak, di bidang manapun ada.. sama halnya dengan tokoh intelektual Indonesia atau Eropa... bidang yang akan kita bahas adalah umum; di antaranya mencakup ilmu alam dan ilmu sosial... untuk lebih lengkap bisa dilihat daftarnya di http://en.wikipedia.org/wiki/List_of...ish_scientists

namun yang kita bahas hanya orang-orang tertentu yang mana ilmunya mempengaruhi dunia.. mari kita bahas!

KARL MARX

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Karl Heinrich Marx yang akrab disebut Karl Marx lahir di Trier, Jerman, 5 Mei 1818....

dia adalah seorang filsuf, pakar ekonomi politik dan teori kemasyarakatan dari Prusia (Jerman)... dia dikenal sebagai "Father of Communism" (Bapak Komunisme), meskipun ideologi komunisme agak berbeda dengan pandangan dia, namun dia menjadi rujukan komunisme modern... oleh karena itu, ideologi komunisme yang dicetuskannya lebih dikenal sebagai marxisme..

sebelum mengenalnya lebih jauh, perlu kita pahami dulu apa itu komunisme... komunisme adalah ideologi politik dan sosial ekonomi yang menghapuskan hak milik perseorangan dan menggantikannya dengan hak milik bersama yg dikontrol oleh negara peningkatan dan meningkatkan taraf kaum proletar (buruh dan tani), ekonomi yang dianut adalah ekonomi kerakyatan yang berkonsentrasi pada sektor riil...

ideologi ini bermula dari buku yang disusun oleh Karl Marx dan Friedrich Engels yang bertajuk "Manifest der Kommunistischen" (Manifesto Komunis), sebuah manifes politik yang pertama kali diterbitkan pada 21 Februari 1848 tentang teori mengenai komunis dan sebuah analisis dengan pendekatan kepada perjuangan kelas bawah dan ekonomi kesejahteraan yang kemudian pernah menjadi salah satu gerakan yang paling berpengaruh dalam dunia politik... komunisme pada awal kelahiran adalah sebuah koreksi terhadap ideologi kapitalisme di awal abad ke-19an yang dianut negara-negara Eropa... (thread khusus mengenai Marxisme, silahkan ke sini)

Karl Marx lahir dalam keluarga Yahudi progresif di Trier, Prusia, (Jerman)... ayahnya bernama Herschel, keturunan ravi, meskipun cenderung menganut paham theokrasi, Marx kemudian meninggalkan agama Yahudi, dan beralih ke agama resmi Prusia, Protestan Lutheran yang relatif liberal... Herschel pun mengganti namanya menjadi Heinrich... keluarga Marx amat liberal dan rumah Marx sering dikunjungi oleh cendekiawan pada masa-masa awal karir Marx...

Marx menjalani sekolah di rumah sampai ia berumur 13 tahun... setelah lulus dari Gymnasium Trier, Marx melanjutkan pendidikannya di Universitas Bonn jurusan hukum pada tahun 1835 pada usia nya yang ke-17, dimana ia bergabung dengan klub minuman keras, Trier Tavern, yang mengakibatkan ia mendapat IP yang buruk... Marx tertarik untuk belajar kesustraan dan filsafat... pada tahun berikutnya, ayahnya memaksa Karl Marx untuk pindah ke universitas yang lebih baik, yaitu Friedrich-Wilhelms-Universität di Berlin, Jerman... pada saat itu, Marx menulis banyak puisi dan esai tentang kehidupan, menggunakan bahasa teologi yang diwarisi dari ayahnya seperti "The Deity", namun ia juga menerapkan filosofi atheistik dari komunitas Jugend Hegelian (Hegelian Muda) yang terkenal di Berlin pada saat itu... Marx mendapat gelar Doktor pada tahun 1841 dengan tesis nya yang berjudul "The Difference Between the Democritean and Epicurean Philosophy of Nature"... sejak itu warna corak dialektika filsafatnya dipengaruhi oleh dialektika Hegel...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

pada saat itulah ia mengenal filsafat atheistik yang banyak dianut kelompok Hegelian Kiri... Marx memperoleh gelar doktor pada tahun 1841 dengan tesis yang bertajuk "Perbedaan Filsafat Alam Demokritos dan Epikurus", tetapi dia harus menyerahkan tesisnya kepada Universitas Jenewa karena dia diultimatum bahwa reputasinya di antara fakultas sebagai seorang Hegelian Kiri akan berdampak buruk di Berlin...

Marx mempunyai keponakan yang bernama Azariel, Hans, dan Gerald yang sangat membantunya dalam semua teori yang telah ia ciptakan...

meskipun Marx seorang Yahudi, namun pandangan filsafatnya atheistik meskipun dia tidak pernah mengaku sebagai seorang atheis... kecenderungannya nampak pada ideologi komunisme dimana dia pernah mengeluarkan statement bahwa religion is the opium of the people... namun perlu dipahami, bahwa komunisme bukan atheisme... statement Marx tsb bukan cerminan atheisme, melainkan lebih kepada kritik fundamentalnya terhadap agama dengan setumpuk dogmatika (kemapanan)... karena sedikit orang memahami falsafahnya, maka Marx dikategorikan sebagai seorang atheis...

Marx wafat wafat di London, Inggris, 14 Maret 1883 karena kanker... isu yang beredar, ketika sekarat, dia memanggil-manggil nama Tuhan...

NIELS BOHR

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Niels Bohr (nama Ibrani: Ni'el Vokher ניאל בוהר) lahir di Denmark, 7 Oktober 1885... dia seorang fisikawan atom terkemuka yang meraih hadiah Nobel Fisika pada tahun 1922...

pada tahun 1913, Bohr telah menerapkan konsep mekanika kuantum untuk model atom yang telah dikembangkan oleh Ernst Rutherford (atom Rutherford), yang menggambarkan bahwa atom tersusun dari inti atom (neutron) dan dikelilingi oleh orbit elektron...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

atom dikenal pertama kali di Yunani, berasal dari kata a (tidak) dan tomos (dapat dibagi)... definisinya adalah bahwa atom adalah bagian terkecil dalam sebuah senyawa atau benda... John Dalton mula-mula memperkenalkan bentuk atom yaitu bola pejal, kemudian J.J. Thompson memperkenalkan bahwa pada bola pejal terdapat proton dan elektron, kemudian Ernst Rutherford memperkenalkan bahwa elektron mengitari neutron, sedangkan proton adalah membran-nya... barulah Niels Bohr memperkenalkan elektron yang terdapat simultanitas pada neutron...

Bohr meninggal 18 November 1962, pada usia 77 tahun...

DAVID GROSS

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

David Jonathan Gross (David Yehunatan Geros דוד יהונתן גרוס) lahir di Washington.D.C, Amerika Serikat, 19 Februari 1941 dan seorang fisikawan Yahudi sekuler.. dia mendapat Penghargaan Nobel Fisika 2004 untuk penemuan Kebebasan Asimtot (Asymptotic Freedom)..

dalam fisika, kebebasan asimtot adalah cabang dari beberapa Teori Gauge yang menyebabkan interaksi antar partikel, seperti quark, untuk mengkonversikan kelemahan jarak pendek, yaitu skala panjang yang asimtotik konvergen ke nol (atau, energi skala besar yang sama menjadi bebas)..

kebebasan asimtot menyiratkan bahwa dalam energi tinggi menyebarkan quark bergerak dalam nukleon, seperti netron dan proton, kebanyakan sebagai gratis non-partikel berinteraksi.. hal ini memungkinkan ahli fisika untuk menghitung penampang berbagai peristiwa dalam fisika partikel dapat dipercaya menggunakan Teknik Parton..

kebebasan asimtot dapat diturunkan dengan menghitung beta-fungsi yang menggambarkan variasi dari teori berpasangan konstan di bawah normalisasi.. untuk jarak yang cukup pendek atau pertukaran besar momentum (yang menyelidiki perilaku jarak pendek, kira-kira karena hubungan terbalik antara kuantum momentum dan panjang gelombang De Broglie), sebuah teori bebas asimtotik bisa menerima teori kekacauan perhitungan dengan menggunakan diagram Feynman.. oleh karena itu, situasi seperti ini lebih mudah dikerjakan daripada secara teoritis jarak jauh, kuat perilaku-coupling juga sering hadir dalam teori-teori seperti itu, yang diduga untuk memproduksi kurungan..

mengkalkulasi beta-fungsi adalah masalah diagram Feynman untuk mengevaluasi yang berkontribusi terhadap interaksi dari sebuah quark memancarkan atau menyerap gluon.. dalam non-Habilian teori gauge seperti QCD, keberadaan kebebasan asimtotik tergantung pada kelompok mengukur dan jumlah rasa interaksi partikel.. urutan trivial terendah, beta-fungsi dalam SU (N), teori gauge dengan n f jenis quark-partikel seperti:

β1(α) = α²/π (-11N/6 + nf/3)

dimana α adalah teori yang setara dengan struktur halus konstan, g² / (4π dimana lebih cenderung disukai oleh fisikawan partikel... jika fungsi ini negatif, teori asimtotik bebas.. untuk SU (3), muatan warna kelompok mengukur QCD, oleh karena itu teori asimtotik bebas jika ada 16 atau lebih sedikit dari quark.. dengan kata lain, teori kebebasan asimtot erat kaitannya dengan relativitas... untuk SU (3) N = 3, dan β1 <0 memberikan n f <33/2.

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
TOKOH INTELEKTUAL UMUM (BAG. II)


THEODOR HERZL

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Theodor Herzl (Ibrani: Ben-Yamin Ze'ev Herzel בנימין זאב הרצל) lahir di Budapest, 2 Mei 1860.. dia adalah pencetus gerakan Zionisme.. oleh sebab itu, dia juga dijuluki "Hoze Ha-Medinah" (חוזה המדינה) yang artinya "Pelopor Negeri"...

ideologi Zionisme (akan dibahas lebih lengkap di bagian Gerakan-gerakan) adalah ideologi politik Yahudi untuk memulangkan orang-orang Yahudi ke Erets Yisyra'el (bumi Israel -Palestine, red-) dan membangun sebuah negara Yahudi berikut dengan peradaban dan eksistensinya di dunia... diambil dari kata "tsiyyon" (ציון), yaitu nama sebuah bukit (Indonesia: Sion) yang terletak di Yerusalem, tempat dimana Raja Syelomoh mendirikan Hekhal Syelomoh (Al-Baytul Maqdis - Bait Allah)...

Herzl dididik dalam semangat pencerahan Yahudi Jerman dan mengapresiasikan budaya sekularisme dan amat bangga dengan bangsanya, Yahudi.. pada tahun 1878, dia pindah ke Wina dan menuntut ilmu hukum di sana.. setelah lulus, dia menjadi penulis drama... salah satu karyanya yang cukup terkenal di kalangan orang-orang Yahudi Jerman adalah "The Ghetto"...

setelah terjadinya Peristiwa Dreyfus tahun 1894, di mana rakyat banyak meneriakkan "Matilah Yahudi", Herzl merasa perlu untuk berpikir agar kaum Yahudi memiliki negara sendiri... dia menerbitkan sebuah buku yang berjudul der Judenstaat (Negara Yahudi) tahun 1896 dan diejek-ejek oleh orang Yahudi... Herzl mengusulkan program untuk mengumpulkan dana dari orang Yahudi untuk merealisasikan cita-citanya (ketika terbentuk organisasi ini disebut Zionisme)...

dia meminta bantuan dana dari orang-orang kaya Yahudi seperti Baron Hirsch dan Baron Rotschild, namun sia-sia, walaupun begitu akhirnya ia bisa menyelenggarakan Kongres I Zionis di Basel, Swiss tahun 1897... dalam kongres itu ia mengemukakan Program Basel sekaligus diangkat menjadi pemimpin gerakan Zionisme...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Herzl berkeliling ke Israel, Istanbul, dan Jerman untuk mencari dukungan, namun gagal... pada waktu ke Istanbul, dia berupaya menyuap Sultan Abdul Hamid II dengan uang 35 juta lira emas, membangun benteng pertahanan bagi khilafah Turki Utsmani, dan pelunasan utang luar negeri agar Khalifah (Sultan) mencabut larangan bagi Yahudi untuk menetap di Israel tak lebih dari 3 bulan, dan agar Yahudi bisa ke sana secara bertahap.. namun Sultan menolak ajakan Theodor Herzl dan mengirimkan memorandum berbunyi:

"Saya takkan melepaskan Palestina meski sejengkal, sebab tanah itu bukan milik saya namun milik umat saya, yang meeka dapatkan dengan perjuangan dan tetesan darah. Simpanlah uang kalian. Bila khilafah hancur dan musnah suatu hari, sesungguhnya kalian bisa mengambilnya tanpa sepeserpun uang yang kalian bayarkan untuk tanah itu. Namun selagi hayat masih dikandung badan lalu kalian tusukkan pisau di jasad saya, sesungguhnya itu lebih mudah bagi saya, daripada saya harus menyaksikan Palestina terlepas dari khilafah Islam. Dan saya yakin ini takkan pernah terjadi selama saya masih hidup, sebab saya tak mampu menahan sakitnya badan saya dikoyak-koyak sedang saya masih bernafas" (sumber: buku "Herzl, King of the Jews: A Psychoanalytic Biography of Theodor Herzl", Avner Falk, Washington: University Press of America, hal. 67)

dia kembali ke Inggris dan bertemu Joseph Chamberlain dan dia menawarkan daerah Uganda sebagai daerah swatantra Yahudi (dan usulan itu ditolak oleh aktivis Zionis tahun 1905 pada kongres ketujuh)... setelah itu, dia pergi ke Rusia untuk memohon pada Tsar Rusia agar membantu Zionis memindahkan orang-orang Yahudi Rusia ke Tanah Israel...

Herzl meninggal pada tahun 1904 karena radang paru-paru dan lemah jantung karena kebanyakan kerja.. tahun 1949, jenazahnya dipindahkan ke Bukit Herzl di Yerusalem..

CHAIM WEIZMANN

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

"weizmann" sebenarnya adalah nama Jerman, namun diserap pula dalam Bahasa Ibrani.. Chaim Azriel Weizmann (Khaym Azri'el Votsman חיים עזריאל ויצמן) termasuk tokoh politik Yahudi yang mempelopori berdirinya Negara Israel.. dia lahir di Rusia, 27 November 1874 dan termasuk pula seorang kimiawan, negarawan, dan Presiden pertama Israel..

dia mendapat pendidikan biokimia di Swiss dan Jerman, setelah di Geneva, ia aktif dalam pergerakan Zionisme.. pada tahun 1905, dia pindah ke Inggris, dan dipilih menjadi Dewan Umum Zionis..

dukungan ilmiah Weizmann terhadap Pasukan Sekutu dalam Perang Dunia I membawanya pada hubungan akrabnya dengan para pemimpin Inggris, memungkinkannya memainkan peran kunci dalam Deklarasi Balfour pada tanggal 2 November 1917 yang mana Britania Raya mendukung pemberian tanah bagi Yahudi di Palestina..

pada tahun 1918, Weizmann diangkat sebagai ketua Komisi Zionis dan dikirim ke Palestina oleh pemerintah Inggris untuk menganjurkan pembangunan masa depan di negeri itu.. di sana, dia meletakkan batu pertama Universitas Ibrani dan saat itu, Albert Einstein juga mengunjungi Yerusalem dan dia menawarkan Einstein menjadi presiden Israel bila negara Israel berhasil berdiri.. pada tahun yang sama, Weizmann bertemu dengan Emir Feisal di Aqabah, putra Syarif Husain dari Makkah, orang Arab yang telah bersekongkol dengan Perancis dan Inggris untuk menentang khilafah Turki Utsmani untuk merundingkan kemungkinan jangkauan kemungkinan pada berdirinya negara Arab dan Yahudi yang "merdeka"..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

segera setelah itu, Weizmann memimpin delegasi Zionis pada Konferensi Perdamaian di Versailles, dan pada tahun 1920 menjadi pimpinan Organisasi Zionis Dunia (WZO).. dia mengepalai Agen Yahudi yang berdiri pada tahun 1929..

pada tahun 1930-an, Weizmann meletakkan dasar Institut Riset Daniel di Rehovot, yang kemudian menjadi Institut Weizmann, tenaga penggerak di belakang riset ilmiah Israel.. pada tahun 1937, ia membangun rumahnya di Rehovot..

Chaim Weizmann kembali menjabat sebagai pemimpin WZO pada tahun 1935-1946.. selama tahun itu pada zaman Perang Dunia II, dia menyumbang banyak usaha dalam pendirian Pasukan Yahudi..

setelah berakhirnya PD II, Weizmann-lah yang menolong dalam pengadopsian Rencana Pembagian oleh PBB pada tanggal 29 November 1947, dan pada pengakuan Israel oleh Amerika Serikat.. pada pendirian Israel, Weizmann dipilih untuk menjabat sebagai presiden pertama Israel.. bersama Perdana Menteri-nya, David Ben Gurion, jabatan itu dipegangnya sampai wafat pada 9 November 1952..

 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
TOKOH INTELEKTUAL UMUM (BAG. III)


ALBERT EINSTEIN

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

salah satu kebanggaan yang dimiliki Yahudi adalah tokoh intelektual Albert Einstein.. Einstein lahir di Ulm, Jerman, 14 Maret 1879, seorang fisikawan terkemuka yang diberi gelar ilmuwan abad ke-20 dengan berbagai teori yang berhubungan dengan energi (Teori Relativitas, Efek Foton, Mekanika Kuantum).. dia juga mendapat pernghargaan Nobel Fisika pada tahun 1921..

dari segala teorinya, yang sangat membuat dunia terguncang adalah Teori Relativitas.. sebelum kita mengenal lebih jauh sosok Einstein, kita harus tahu apa itu Relativitas.. Einstein dalam mengemukakan teorinya tidak pernah melakukan ujicoba, dia justru berharap teorinya diujicobakan orang lain.. dalam teorinya, dia berfokus pada massa sebuah benda dan energi yang dihasilkannya..

banyak orang salah kaprah mengenai rumus E=mc² sebagai rumus Relativitas.. Relativitas bukanlah sebuah model matematis melainkan teori kebenaran berdasarkan perspektif..

misalnya, si A dalam keadaan statis memiliki massa (m) = 52 kg, ketika dia melompat dari sebuah gedung, massanya berubah, kini m = 0 kg dan itu benar..

contoh lain, si A pergi ke Semarang menaiki kereta api.. mana yang benar, Semarang datang ke A atau A datang ke Semarang? keduanya benar.. karena si A memiliki laju kecepatan (v) = 0, sementara v = s/t adalah laju kecepatan kereta api... A sama sekali tidak mengeluarkan energi menuju Semarang, dia dalam keadaan v = 0

maka disusunlah perumusan energi (E=mc²) yang sebenarnya adalah koreksi atas Hukum Newton.. di sinilah letak kelebihan Relativitas, karena menyanggah Hukum Newton.. Einstein berpendapat bahwa massa yang kecil memiliki energi yang luar biasa..

E=mc²

  • E = energi (satuan joule - J)
  • m = massa (satuan kilogram - kg)
  • c = kecepatan cahaya (satuan meter x sekon pangkat minus 1 - m.s-1)

faktor kuadrat dari c² memiliki nilai 89.88 PJ/kg = 21.48 Mt TNT/kg = 149.3 pJ/u = 931.5 MeV/u... dari model ini, massa yang kecil dapat memiliki energi yang besar, percobaan yang dilakukan Amerika Serikat mengenai nilai E pada energi vakum dan massa invarian, E=mc² mencapai energi dahsyat, yaitu Bom Atom.. pada Perang Dunia II inilah, bom atom ini menghancurkan kota Hiroshima dan Nagasaki di Jepang...

oleh sebab itu, dalam buku "Einstein and Religion" karya Max Jammer, mengungkapkan korelasi filsafat pada fisika Einstein dengan agama Yahudi... akan dibahas di bawah ini,

Albert Einstein di masa kecil disekolahkan di Sekolah Katholik dan menerima pengajaran biola... sebagai orang Yahudi, ayahnya, Hermann Einstein sering menemui berita dari sekolah Einstein bahwa adanya tindakan diskriminasi oleh guru-guru agama Kristen.. guru Einstein saat itu menunjukkan ke depan murid-murid sebuah paku dan berkata "ini adalah paku yang digunakan orang Yahudi untuk menyalib Tuhan Yesus!"...spontan teman-teman Einstein melihat ke arahnya... Einstein kecil mendapat malu saat itu..

ketertarikannya terhadap ilmu alam dikarenakan ketika ayahnya menunjukkan kompas kantung, dan Einstein menyadari bahwa sesuatu di ruang yang "kosong" ini beraksi terhadap jarum di kompas tersebut; dia kemudian menjelaskan pengalamannya ini sebagai salah satu saat yang paling menggugah dalam hidupnya..

meskipun dia membuat model dan alat mekanik sebagai hobi, dia dianggap sebagai pelajar yang lambat, kemungkinan disebabkan oleh dyslexia, sifat pemalu, atau karena struktur yang jarang dan tidak biasa pada otaknya (diteliti setelah kematiannya)..

dia kemudian diberikan penghargaan untuk teori relativitasnya karena kelambatannya ini, dan berkata dengan berpikir dalam tentang ruang dan waktu dari anak-anak lainnya, dia mampu mengembangkan kepandaian yang lebih berkembang.. pendapat lainnya, berkembang belakangan ini, isu tentang perkembangan mentalnya bahwa dia menderita sindrom asperger, sebuah kondisi yang berhubungan dengan autisme..

Einstein mulai belajar matematika pada umur dua belas tahun... dan ketika dijejali buku Bahasa Jerman dan buku Sosial, Einstein kurang bisa menangkap.. bahkan, mata pelajaran ilmu alam yang tidak disukainya adalah biologi.. kegemarannya hanya matematika dan fisika..

Einstein berkali-kali mengalami kegagalan kuliah.. pertama-tama, dia sekeluarga pindah ke Swiss namun tidak memiliki kewarganegaraan yang jelas (karena ayahnya berurusan dengan birokrat dalam negeri)... dia mendaftar di Eidgenössische Technische Hochschule, Zurich dan nilai fisika dan matematikanya mendapat nilai yang nyaris kumlaude, namun tes bahasa dan biologi tidak lulus... dia direkomendasikan dekannya untuk masuk tahun depan...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

setelah masuk kuliah, dia juga merasa jengah dan pernah meminta surat cuti dengan alasan gangguan saraf akut.. di masa itu, Einstein berkenalan dengan Max Planck (ilmuwan pencetus Mekanika Kuantum Dasar) dan Adler.. mereka membentuk forum kecil fisika yang melakukan diskusi pada tengah malam.. Einstein juga berkenalan dan berpacaran dengan seorang wanita Serbia yang berkuliah di kampus yang sama dan mengambil jurusan matematika bernama Mileva Marić tahun 1898

kemudian dia melanjutkan kuliahnya dan memperoleh kelulusan.. dia mencari pekerjaan mengajar sebagai guru namun tidak kunjung dapat.. ayahnya Adler menawarkan pekerjaan sebagai asisten teknik pemeriksa di Kantor Paten Swiss pada tahun 1902 dan dia bekerja di situ.. pada masa itu, dia menikah dan memperoleh seorang anak bernama Hans Einstein.. di masa itu pula dia merumuskan Efek Foton pada gerhana matahari...

Efek Foton masuk surat kabar dan mendapat cemoohan dari masyarakat ilmuwan non-Yahudi.. Einstein juga mengalami kegagalan dalam rumah tangga... namun dia tidak menyerah pada nasib, justru beberapa kampus melirik Einstein karena penjabaran Efek Foton itu.. Einstein mengambil S3 atas rekomendasi Universitische Zürich dan memperoleh gelar doktor setelah mengajukan thesis "Eine neue Bestimmung der Moleküldimensionen" ("Penetapan Baru Pada Dimensi Molekuler") pada tahun 1905

di tahun yang sama, dia membuat sebuah artikel mengenai Dasar Fisika Modern dan mendapat gelar Guru Besar dan penghargaan Nobel... sampai akhirnya dia pindah lagi ke Jerman untuk membuka kuliah umum para ilmuwan.. respon yang tidak baik datang dari Pemerintah Nazi Jerman dan semangat anti-Yahudi dikobarkan Presiden Adolf Hitler yang diktator... Einstein eksodus dari Jerman ke Amerika Serikat dan disambut Presiden Franklin Delano Roosevelt..

berkecamuknya Perang Dunia II (1939 - 1945), teori terakhir Einstein yaitu Relativitas diujicobakan Pemerintah Amerika Serikat di Arizona dan terciptalah Bom Atom.. pada tanggal 6 dan 9 Agustus 1945, Bom Atom "Big Fat" jatuh ke kota Hiroshima dan "Little Boy" jatuh ke kota Nagasaki, Jepang (sekutu Jerman, pihak poros musuh Amerika Serikat dan sekutu)... sejak itu, Einstein merasa bersalah..

Gerakan Zionisme pun mencapai puncak, Einstein mengunjungi Yerusalem dan disambut Chaim Weizmann dan ditawari menjadi Presiden Israel.. Einstein menolaknya dan dia memilih hidup sebagai warga merdeka di Amerika Serikat.. Einstein menikahi sepupu jauhnya, Elsa.. Einstein wafat di usia 76 tahun pada tanggal 18 April 1955 karena penyakit lambungnya yang kronis..

salah satu nilai filsafat pada fisika Einstein adalah massa yang kecil (manusia yang lemah) bisa menghasilkan energi yang luar biasa (semangat hidup).. dan nilai theologis yang dimilikinya adalah eksistensi Adonay terbuktikan dengan adanya dimensi ruang dan waktu pada Mekanika Kuantum.. Adonay berada di sebuah simultanitas yang ada pada dimensi ruang dan waktu yang tidak bisa ditembus dengan energi yang tak terhingga..
 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
GERAKAN-GERAKAN KEAGAMAAN


Gerakan-gerakan yang dibahas di sini adalah Gerakan-gerakan Keagamaan (bukan politik atau ideologi lainnya)...

perbedaan sekte atau denominasi Yudaisme pada umumnya diawali oleh gerakan-gerakan keagamaan... perbedaan antara gerakan-gerakan Yahudi saat ini tidak begitu banyak masalah teologi, tetapi lebih penting adalah bagaimana kita benar-benar mengacu pada Torah, segala ketetapan dan aturan alkitabiah tidak bisa ditolak dan diubah...

secara umum, ketika kita berbicara soal "gerakan", maka acuannya adalah gerakan-gerakan di Amerika Serikat pada abad ke-20, meskipun sebenarnya ada perbedaan pendapat bahwa gerakan-gerakan sudah dimulai selama lebih dari 2000 tahun...

ESSENOI, TSEDUQIM, PERUSYIM, DAN QANA'IM

mungkin catatan tertua yang menjadi acuan tentang perbedaan argumentasi formal keagamaan Yahudi adalah kembali ke masa pemberontakan Makabe, yang merupakan asal mula Hari Raya Khanukkakh (חנכה)...

pada waktu itu, tanah Israel berada di bawah kekuasaan Yunani-Macedonia, dan sangat dipengaruhi oleh budaya Yunani (Hellas)... helenisasi Yahudi itu ditentang oleh kelompok tradisionalis keagamaan Yahudi yang dikenal sebagai Khasidim (tidak ada hubungan secara langsung dengan gerakan modern Chasid)...

ketika Seleucus dari Yunani mulai menindas orang Yahudi, perang pecah dan orang-orang Yahudi bersatu dalam oposisi kontra dengan orang-orang Yunani....

peperangan berlanjut selama 25 tahun, dan orang-orang Yahudi tetap bersatu dalam satu tujuan..

tapi setelah perang berakhir, orang-orang Yahudi menjadi dibagi menjadi tiga kelompok:

1. Essenoi (Εσσηνοι) atau Kaum Eseni
2. Tseduqim (צדוקים) atau Kaum Saduki
3. Perusyim (פרושים) atau Kaum Farisi

Kaum Eseni (Esene) adalah kumpulan dari para pertapa Yahudi (orientasi ke arah mistisisme Qabbalah).. mereka tinggal terisolasi dari dunia dan hidup zuhud kepada Ilahi... Naskah Laut Mati diyakini sebagai hasil karya dari para penganut sekte Eseni... beberapa sarjana Yahudi percaya bahwa Kekristenan awal dipengaruhi oleh hermetical mistik dan ajaran-ajaran Eseni...

Kaum Saduki lahir dari unsur-unsur Helenistik Yudaisme... gerakan itu terdiri dari para imam dan para bangsawan dari masyarakat Yahudi... mereka cenderung ke arah religius yang konservatif tetapi secara sosial liberal saja... orang-orang Saduki percaya bahwa Torah tanpa tafsir adalah interpretasi dari Torah yang sebenarnya dan mereka tidak percaya pada Torah lisan... pelayanan korbanot berada di pusat ibadah mereka saja atau di Hekhal Syelomoh... secara sosial, mereka mengadopsi cara-cara tetangga budaya Yunani...

Kaum Farisi mempercayai bahwa Adonay telah memberikan kepada orang-orang Yahudi Kitab Torah, baik tertulis maupun lisan, yang keduanya sama-sama mengikat dan yang keduanya terbuka untuk diinterpretasi oleh revi'im, tentunya orang-orang dengan pendidikan yang memadai untuk membuat keputusan semacam itu... orang-orang Farisi itu ditujukan untuk mempelajari Taurat dan pendidikan untuk semua...

setelah Yudea ditaklukkan oleh Roma dan ketegangan dengan Roma mulai bangkit, kelompok keempat muncul; yaitu Qana'im (קנאים) atau Kaum Zelot... Kaum Zelot pada dasarnya sebuah gerakan nasionalis, bukan religius... mereka lebih menyukai perang melawan Roma, dan percaya bahwa kematian adalah lebih baik daripada berada di bawah penjajahan Romawi... bagi mereka, lebih baik melakukan bunuh diri daripada menjadi tawanan... contoh yang paling terkenal dari kaum Zelot yang ekstrimis ini adalah Peristiwa Pengepungan Metsada, yang merupakan benteng pertahanan gunung Yahudi yang Kesepuluh melawan Legiun Romawi selama berbulan-bulan dan pada akhirnya, para ekstrimis melakukan bunuh diri daripada menyerah...

kemudian, seiring berjalannya waktu, Kaum Zelot terlihat mesra dengan Kaum Eseni, sehingga para penganut Zelot cenderung hidup zuhud setelahnya... sebagian orang berpendapat bahwa ajaran sekte Kaum Eseni mungkin telah diserap ke dalam Agama Kristen...

selama berabad-abad setelah kehancuran Hekhal Syelomoh, tidak ada perubahan dalam skala besar terhadap sekte-sekte ini dan semua terorganisir dalam berpendapat dalam Yudaisme...

QARA'IM DAN REVI'IM

selama abad ke-9 Masehi, sejumlah sekte muncul yang menyangkal keberadaan Taurat lisan... sekte ini kemudian dikenal sebagai Qara'im (קראית) atau Muslim mengenalnya sebagai Ahlul Kitab (أهل الكتب), meskipun sebenarnya bukan Ahlul Kitab yang dimaksud dalam Qur'an mereka... perlu diketahui, meskipun berurusan soal Kitab Suci, Qara'im dan Revi'im berbeda jauh...

Qara'im atau yang dikenal dalam Bahasa Inggris; Karaites, percaya pada interpretasi dari teks literal kitab suci, tanpa penafsiran para ravi... mereka percaya bahwa hukum rabinik bukan bagian dari tradisi lisan yang telah diwariskan oleh Adonay, juga bukan diinspirasikan oleh Adonay, tapi merupakan karya asli (petuah-petuah) dari orang bijak Yahudi...

mengenai Revi'im, bisa dilihat kembali bagian rohaniwan-rohaniwan...

KHASIDIM DAN MISNAGDIM

pada tahun 1700-an, gerakan modern pertama dikembangkan di Eropa Timur... gerakan ini, dikenal sebagai Khasidim (חסידים‎) didirikan oleh Rav Yisyra'el ben Eli'ezer (ישראל בן אליעזר) atau Rabbi Israel Ben-Eliezer... Khasidim sendiri menekankan pada pendidikan sebagai cara untuk mendekatkan diri kepada Adonay...

meskipun demikian, Khasidism dianggap sebagai gerakan radikal pada saat didirikan... ada oposisi yang kuat dari orang-orang yang berpegang pada pandangan yang sudah ada sebelumnya dari Yudaisme... mereka itulah yang menentang Khasidim, sehingga disebut Misnagdim atau Mitnagdim yang berarti "orang-orang yang kontra", dan perselisihan antara Khasidim dan Mitnagdim seringkali cenderung anarkis, brutal, dan bersifat vandalisme...

Khasidism untuk selanjutnya menjadi gerakan penting di seluruh dunia dikarenakan kontribusi mereka terhadap dunia pendidikan Yahudi, Universitas Ibrani di Yerusalem berhasil didirikan...

GERAKAN DI AMERIKA SERIKAT MENDOMINASI: REFORMASI, KONSERVATIF, DAN ORTHODOKS

sekitar 5 juta dari 13 juta orang Yahudi di seluruh dunia tinggal di Amerika Serikat... pada dasarnya ada tiga gerakan utama di AS saat ini; yaitu Reform (Reformasi), Conservative (Konservatif), dan Orthodox (Orthodoks)... sebagai gerakan yang mutakhir dan sangat berpengaruh pada Yudaisme, maka sekte-sekte ini disebut pula Rekonstruksionis... Ortodoks dan Konservatif kadang-kadang digambarkan sebagai gerakan "tradisional"... sedangkan Reformasi digambarkan sebagai gerakan "liberal" atau "modern"... maka dari itu, para penganut Reformasi cenderung menganut sekularisme sebagai gaya hidup Yahudi...

Orthodoks sebenarnya terdiri dari beberapa kelompok yang berbeda, termasuk Ortodoks modern, yang sebagian besar telah terintegrasi dalam masyarakat modern dengan tetap memegang teguh halakhah (Hukum Yahudi), ada juga yang menganut Khasidim, yang hidup secara terpisah dan berpakaian khas (biasanya disebut dalam media massa sebagai "ultra-Orthodox" )..

gerakan Ortodoks percaya bahwa Adonay memberi Nav Mosyeh seluruh isi Torah di Gunung Sinai... "keseluruhan Torah" meliputi lima kitab pertama dari Alkitab dan Lisan Taurat, tradisi lisan menafsirkan dan menjelaskan apa yang tersurat dan tersirat dalam Torah...

mereka percaya bahwa Torah benar secara absolut sebagai kitab Adonay yang telah turun secara utuh dan tidak berubah... mereka percaya bahwa Torah berisi 613 mitsvot (perintah) yang bersifat mengikat orang-orang Yahudi, tidak termasuk orang-orang kafir...

Reformasi tidak percaya bahwa Torah ditulis oleh Adonay... gerakan ini menerima teori kritis kepengarangan Alkitab: bahwa Alkitab ditulis oleh sumber-sumber yang terpisah dan diedit bersama-sama... oleh karena itu, Reformasi tidak percaya pada kepatuhan terhadap Kesepuluh Perintah Tuhan, dan mereka tidak memegang teguh nilai-nilai dan etika Yudaisme, mereka menyerap etika dan nilai-nilai dari budaya lain... The NJPS menemukan bahwa 35 % dari Yahudi Amerika mengidentifikasi diri mereka sebagai Reformasi dan sekitar 900 Esnoga Reformasi di Amerika Serikat dan Kanada... penganutnya kebanyakan menganut sekularisme sebagai gaya hidup, materialisme sebagai pola pikir, dan agnostisisme sebagai fondasi kepercayaan...

Konservatif tumbuh sebagai gerakan non-blok dari ketegangan antara Ortodoks dan Reformasi..
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
ADAB TERHADAP NON YAHUDI


Yudaisme menyatakan bahwa setiap orang-orang yang benar dari semua bangsa memiliki tempat di dunia yang akan datang... Yudaisme pada umumnya mengakui bahwa orang Kristen dan kaum Muslim menyembah Adonay yang sama seperti peribadatan yang dilakukan dalam Yudaisme dan mereka yang mengikuti ajaran agama mereka masing-masing dapat dianggap sama-sama benar di mata Adonay...

namun berlawanan dengan kepercayaan populer, Yudaisme tidak mempertahankan bahwa orang Yahudi lebih baik daripada orang lain... meskipun Yudaisme menyebut kaum Yahudi sebagai umat pilihan Adonay, namun orang Yahudi tidak percaya bahwa Adonay memilih orang-orang Yahudi karena segala keunggulan secara fisik...

salah satu traktat Talmud yang membahas tentang Adab Terhadap Non-Yahudi adalah Avodah Zarah (עבודה זרה - peribadatan asing) dalam Kitab Nezikin...

בתו של ישראל לא צריך להגביל כופר, כי היא גבולות לאדם עבודת אלילים, אולם כופר עשוי להגביל את ישראל. אותו הדבר במקרה של הנקה, ישראל חייבת לא אחות של הילד של עובד אלילים, בעוד שהאחרונים, להיות תחת שליטת לשעבר, יכול לעשות זאת.

"Seorang anak perempuan seorang Israel tidak boleh membatasi orang kafir, karena ia membatasi seseorang untuk beribadah, namun kafir dapat membatasi seorang Israel. Seperti halnya dengan menyusui, orang Israel tidak boleh menjadi pengasuh anak seorang kafir, sedangkan sebaliknya, berada di bawah kendali sebelumnya, dia dapat melakukannya" (Avodah Zarah 2b)

Adonay menawarkan Torah kepada semua bangsa di bumi, dan orang-orang Yahudi adalah satu-satunya orang yang menerimanya...cerita tradisional lainnya mengisyaratkan bahwa Adonay memilih bangsa Yahudi karena mereka yang terendah dari bangsa-bangsa lain, dan kesuksesan mereka terkait dengan berakhot (berkat) Adonay, mungkin lebih daripada kemampuan mereka sendiri...

karena mereka menerima Torah, orang Yahudi memiliki status istimewa di mata Adonay, tetapi mereka akan kehilangan status khusus ketika mereka meninggalkan Torah... lebih jauh lagi, berakhot yang kami terima dari Adonay dengan menerima Torah datang dengan tanggung jawab besar: orang-orang Yahudi memiliki tanggung jawab yang lebih besar daripada non-Yahudi... sementara, bagi Non-Yahudi hanya berkewajiban untuk mematuhi Ketujuh Perintah Adonay yang diberikan kepada Nav No'akh, sedangkan orang Yahudi bertanggung jawab untuk memenuhi 613 mitsvot di dalam Taurat, sehingga Adonay akan menghukum orang-orang Yahudi jika melakukan hal-hal yang perintah-Nya..

KETUJUH PERINTAH ADONAY PADA NAV NO'AKH

menurut Yahudi tradisional, Adonay memberikan kepada Nav No'akh dan keluarganya tujuh perintah untuk ketika ia menyelamatkan kaumnya dari banjir (air bah)...

perintah-perintah ini disebutkan secara eksplisit dalam Kitab Beresyit pasal 9:
  1. menjunjung tinggi keadilan
  2. tidak melakukan penghujatan
  3. tidak melakukan penyembahan berhala
  4. tidak melakukan inscest dan perzinahan
  5. tidak melakukan pertumpahan darah
  6. tidak melakukan perampokan
  7. tidak makan daging yang dipotong dari binatang yang hidup

perintah ini cukup sederhana dan mudah, dan sebagian besar dari mereka yang diakui oleh sebagian besar dunia sebagai dasar utama prinsip-prinsip moralitas... setiap non-Yahudi yang mengikuti hukum-hukum ini memiliki tempat di dunia yang akan datang, baik dia itu Kristen atau Muslim... perintah yang mengikat semua orang, karena semua orang di dunia ini adalah keturunan dari No'akh dan keluarganya...

di sisi lain, 613 mitsvot (perintah/aturan) dari Torah hanya mengikat pada keturunan orang-orang yang menerima perintah-perintah Adonay di Sinai (Torah) dan atas orang-orang yang mengambil kuk dari perintah-perintah secara sukarela (pindah agama dari Non-Yahudi ke Yahudi)...

selain itu, perintah No'akh diterapkan lebih lunak untuk Non-Yahudi daripada 613 mitsvot untuk orang-orang Yahudi, karena orang-orang kafir tidak memiliki manfaat Lisan Torah untuk membimbing mereka dalam menafsirkan hukum...

sebagai contoh, Adonay disembah dalam bentuk seorang laki-laki akan merupakan penyembahan berhala untuk seorang Yahudi, akan tetapi menurut Kekristenan, penyembahan Yesus bukan merupakan penyembahan berhala untuk Non-Yahudi... dengan kata lain, penafsiran orang kafir sangat jauh berbeda karena mereka tidak memiliki manfaat Lisan Torah untuk menafsirkan hukum...

GOYIM, SYIKSAS, DAN SYKUTSIM

yang paling sering digunakan kata bagi seorang Kafir atau Non-Yahudi adalah goy (גוי‎ - jamak: goyim גוים)... kata "goy" berarti "bangsa" dan mengacu pada fakta bahwa Goyim adalah bangsa-bangsa lain selain B'nay Yisyra'el...

tidak ada sedikitpun unsur penghinaan dalam kata goyim seperti yang sering dimunculkan dalam artikel-artikel Islam untuk mempropagandakan kaum Muslim... bahkan, Torah kadang-kadang menggunakan istilah "goy" bagi orang-orang Yahudi... terutama, dalam Kitab Syemot 19: 6, Adonay berfirman bahwa B'nay Yisyra'el akan menjadi "suatu kerajaan imam dan bangsa yang kudus (Qadosy Goy)"...

karena orang Yahudi telah memiliki begitu banyak pengalaman buruk dengan Gerakan Anti-Semit Non-Yahudi selama berabad-abad, maka istilah "goy" telah dimaknai berkonotasi negatif oleh orang Yahudi, namun secara umum, istilah ini tidak lebih menghina daripada kata "kafir" (كافر) oleh kaum Muslim...

istilah yang justru lebih menghina Non-Yahudi adalah syiksa (khusus bagi perempuan) dan sykuts (khusus bagi laki-laki)... kata-kata ini berasal dari akar Ibrani, Syin-Qof-Tsadey, berarti menjijikkan atau kekejian...

kata syiksa ini paling sering digunakan untuk merujuk kepada wanita non-Yahudi yang berpacaran atau menikah dengan seorang pria Yahudi... sykuts istilah ini paling sering digunakan untuk merujuk kepada orang-orang yang Anti-Semit...

PERNIKAHAN ANTAR AGAMA

banyak orang Non-Yahudi di Amerika yang mengatakan banyak orang Yahudi tidak menyukai orang-orang kafir... sebuah kasus menjelaskan mengenai pernikahan, seorang pria Yahudi Amerika berpacaran dengan wanita Kristen... kemudian, ketika akan menikah, justru orangtua dari orangtua (kakek/nenek) si Yahudi melarang dengan ucapan lugas "She's Christian!! Nope,"

memang secara tradisional, Yudaisme tidak mengizinkan pernikahan antar agama... Torah sendiri menyatakan bahwa anak-anak dari pernikahan seperti itu akan hilang dalam Yudaisme (Devarim 7: 3-4),

tapi, The 2000 National Jewish Population Survey mencatat bahwa hanya sepertiga antar pasangan Yahudi membesarkan anak-anak mereka berasal dari golongan Reformasi dan Konservatif...

PERPINDAHAN AGAMA

seperti dijelaskan di atas, orang-orang Yahudi memiliki banyak tanggung jawab, sedangkan Non-Yahudi tidak memilikinya... untuk dipertimbangkan sebagai orang baik dan benar di mata Adonay, Non-Yahudi hanya perlu mengikuti tujuh perintah No'akh, namun tidak diwajibkan demikian, hanya saja Adonay menjanjikan mereka akan mendapat tempat di masa yang akan datang...

sedangkan seorang Yahudi yang harus mengikuti semua 613 perintah yang diberikan di dalam Torah... jika seseorang berpotensi pindah agama ke Yahudi namun dia tidak akan mengikuti aturan ekstra ini, maka lebih baik baginya untuk tetap menjadi seorang kafir...

dan sebagai orang Yahudi, jika tidak bertanggung jawab untuk satu sama lain, lebih baik bagi dia untuk menjadi seorangkafir... oleh karena itu, revi'im memandatkan bagi yang mencoba membujuk seorang kafir yang ingin beragama Yahudi, maka harus dipastikan bahwa "calon muallaf" itu serius dan bersedia untuk mengambil semua tanggung jawab ekstra ini...

setelah seseorang telah memutuskan untuk mengubah agamanya menjadi Yahudi, dia akan diuji dahulu... para calon pemeluk Yahudi harus mulai belajar agama Yahudi, hukum (halakhah), dan adat istiadat dengan dimulai dari mengamati lingkungan sekitar mereka... proses pembelajaran ini biasanya memerlukan waktu setidaknya satu tahun, karena dalam belajar agama Yahudi, harus juga paham kebaktian Syabbat dan Hari Raya (terutama Pesakh atau Paskah)....

setelah belajar selama sedikitnya setahun, maka para calon akan dibawa ke Bet-Din (Mahkamah Agama) dan akan ditentukan apakah dia siap untuk menjadi seorang Yahudi... jika sudah melewati ujian lisan ini, prosesi perpindahan agama dilakukan....

jika dia seorang laki-laki namun belum disunat (khitan), maka dia harus disunat dahulu (atau, jika dia sudah disunat, cucukkan peniti sedikit saja ke bagian tubuh manapun sampai teroles darah diujungnya sebagai simbolis sunat)...

berlaku bagi laki-laki dan perempuan, mereka harus diselamkan dalam mikvah (ritual mandi yang digunakan untuk pemurnian rohani, dalam Kekristenan disebut Pembaptisan)... yang mengkonversi agama itu lalu diberi nama dari nama-nama Yahudi dan kemudian diperkenalkan ke masyarakat Yahudi...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
PERANAN WANITA YAHUDI


peran perempuan dalam Yudaisme tradisional telah terlalu disalahpahami... posisi perempuan dipahami dipandang rendah dalam Yudaisme oleh orang-orang yang berpikir modern, padahal posisi perempuan dalam halakhah (hukum Yahudi) sangat berpengaruh pada periode alkitabiah,...

di abad ke-20 M, justru banyak pemimpin wanita penting dari orang Yahudi (misalnya, Gloria Steinem dan Betty Friedan).... dan beberapa komentator telah menyarankan bahwa ini bukan kebetulan atau yang pertama kali, penghormatan yang diberikan kepada perempuan dalam tradisi Yahudi adalah bagian dari etnis budaya Yahudi...

dalam Yudaisme tradisional, perempuan sebagian besar dipandang sebagai bagian yang terpisah namun setara... kewajiban dan tanggung jawab wanita berbeda dari pria, tapi tidak kalah pentingnya (pada kenyataannya, dalam beberapa hal, tanggung jawab perempuan dianggap lebih penting, seperti yang akan kita bahas)...

dalam Yudaisme, tidak seperti dalam Kekristenan tradisional, Adonay belum pernah dilihat sebagai eksklusif laki-laki atau perempuan... Yudaisme selalu menjaga ajaran bahwa Tuhan lebih berkualitas sifat maskulin dan feminin-Nya... salah satu ravi Khasid menjelaskan, bahwa Adonay tidak memiliki tubuh, tidak berkelamin, maka gagasan bahwa Adonay adalah laki-laki atau perempuan yang terang-terangan tidak masuk akal...

baik laki-laki maupun perempuan diciptakan menurut gambar Adonay... menurut sebagian besar ahli Yahudi, "manusia" diciptakan (Beresyit 1: 27) dengan dual gender, dan kemudian dipisahkan ke dalam laki-laki dan perempuan...

menurut Yahudi tradisional, perempuan dikaruniai tingkat yang lebih besar "binah"nya (intuisi, pemahaman, dan kecerdasan) daripada laki-laki... revi'im menyimpulkan dari kenyataan bahwa wanita itu "dibangun" (Beresyit 2: 22) bukan "dibentuk" (Beresyit 2: 7), dan Ibrani akar dari "membangun" mempunyai konsonan yang sama seperti kata "binah..

telah dikatakan bahwa matriarkh (Sarah, Rebecca, Rakhel, dan Leah) yang menentukan patriark (Avrah'am, Yitskhaq, dan Ya'aqov) dalam nubuatan... perempuan juga tidak ikut serta dalam penyembahan berhala di masa lalu...

perempuan memiliki kehormatan memegang posisi dalam Yudaisme sejak zaman nevi'im... Miriam dianggap salah satu pembebas dari B'nay Yisyra'el, bersama dengan saudara-saudaranya Mosyeh dan Aharon...

salah satu Hakim-hakim adalah seorang wanita sekaligus navi'ah (Devorah).. 7 dari 55 navi di dalam Alkitab adalah wanita (lihat bagian para navi)...

selain itu, tertera dalam Sepuluh Perintah Adonay adalah menghormati ibu dan ayah... perhatikan bahwa ayah datang pertama di dalam Kitab Syemot 20: 12, tapi ibu datang pertama dalam Kitab Levi 19: 3, dan banyak sumber-sumber tradisional menunjukkan bahwa pembalikan ini dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa kedua orang tua sama-sama berhak untuk menghormati dan dihormati...

ada banyak wanita belajar catatan.... kisah-kisah bijak dalam Talmud dan tulisan-tulisan ravi kemudian berbicara mengenai kebijaksanaan Beruryah, istri Rav Me'ir... salah satu tema yang diangkat halakhah, yaitu ketubah (perkimpoian kontrak) dari Rav Akivah, istri berkewajiban untuk mengajarkan suami Torah...

dan banyak juga revi'im selama berabad-abad telah dikenal untuk berkonsultasi dengan istri-istri mereka mengenai masalah-masalah hukum Yahudi yang berkaitan dengan peran perempuan, seperti hukum kashrut dan siklus perempuan...istri seorang ravi disebut rebbetsin...

namun tidak dapat dipungkiri, bagaimanapun juga, Talmud juga memiliki banyak hal-hal negatif tentang perempuan... berbagai tulisan misynah di berbagai traktat menggambarkan perempuan sebagai makhluk yang malas, iri, sombong dan rakus, rentan terhadap gosip, dan sangat rentan terhadap hal gaib dan sihir... namun perlu dicatat bahwa Talmud juga telah mengatakan hal-hal negatif tentang laki-laki, sering menggambarkan laki-laki sebagai sangat rentan terhadap nafsu dan hasrat seksual terlarang (zina dan penyimpangan seksual)...

wanita dianjurkan mengejar pendidikan yang lebih tinggi atau kegiatan keagamaan, tetapi tampaknya ini bisa mengganggu tugas utama seorang wanita, yaitu menjadi istri bagi suami dan ibu bagi anak-anaknya...

hak-hak perempuan dalam Yudaisme tradisional jauh lebih besar daripada mereka berada di sisa peradaban Barat hingga abad ke-20 M... perempuan mempunyai hak untuk membeli, menjual, dan memiliki harta, dan membuat kontrak sendiri, yang mana hak-hak perempuan ini di negara-negara Barat abad itu (termasuk Amerika) cukup terkekang... bahkan dalam Kitab Misyley 31: 10-31, yang membahas soal prosesi pesta pernikahan sesuai halakhah dan mazmur cinta kasih, berulang kali berbicara tentang ketajaman bisnis seorang perempuan (ayat 11, 13, 16, dan 18 khususnya)...

pria tidak memiliki hak untuk memukuli atau menganiaya istri mereka, hak yang justru diakui oleh hukum di banyak negara Barat sampai beberapa ratus tahun yang lalu... dalam kasus-kasus pemerkosaan, seorang wanita pada umumnya tidak dianggap telah menolak hubungan seksual, bahkan dia menikmatinya...

hal ini sangat berlawanan dengan pemikiran masyarakat Amerika pada umumnya, di mana bahkan hari ini korban perkosaan sering harus mengatasi kecurigaan publik bahwa mereka "minta" atau "menginginkannya"... Yudaisme tradisional terpaksa mengakui bahwa hubungan seksual dalam konteks perkimpoian adalah pemerkosaan dan tidak diizinkan; di banyak negara di Amerika saat ini, perkosaan dalam perkimpoian masih bukan kejahatan...

tidak ada pernyataan bahwa dalam Yudaisme tradisional, peran utama seorang wanita adalah sebagai istri dan ibu, penjaga rumah tangga... namun, Yudaisme telah sangat menghormati pentingnya peran dan pengaruh spiritual bahwa wanita memiliki lebih dari keluarganya...

Talmud mengatakan bahwa ketika seorang pria yang saleh menikahi seorang wanita jahat, maka dia akan tertular menjadi jahat, tetapi ketika pria jahat menikahi seorang wanita yang saleh, dia bisa menjadi saleh...

anak seorang perempuan Yahudi dan seorang pria kafir Yahudi berada dalam pengaruh ibu secara rohani; anak seorang Yahudi pria dan wanita kafir tidak...

seorang wanita tidak bisa diharapkan untuk hanya menjaga bayi menangis ketika saatnya tiba untuk melakukan mitsvah (perintah)... dia tidak bisa pergi makan malam tanpa pengawasan di atas kompor sementara dia sedang melakukan davens ma'ariv (layanan doa malam)...

untuk itu, Adonay telah mengatur semuanya untuk para wanita dalam 3 Perintah...

PERINTAH-PERINTAH UNTUK WANITA (MITSVOT NASYIM): NEROT, KHALLAH, DAN NIDDAH

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

dalam tradisi Yahudi, ada tiga mitzvot (perintah) yang dikhususkan bagi perempuan:

1. Nerot (נרות): menyalakan lilin pada kebaktian
2. Khallah (חלה): memisahkan sebagian adonan pada jamuan Pesakh
3. Niddah (נידה): penghentian aktivitas seksual selama periode menstruasi wanita dan ritual pencelupan setelahnya untuk mensucikan badan

jika seorang wanita dapat memiliki kesempatan melakukan mitsvot, hak istimewa memenuhi mitsvah untuk wanita...

ROSY KHODESY

Rosy Khodesy (רוש חודש), hari libur perempuan, tepat pada hari pertama setiap bulan, sebagai bagian dari perayaan kecil Yahudi tradisional... ada kebiasaan bahwa perempuan tidak bekerja pada Rosy Khodesy... sebuah midrasy menyiratkan bahwa setiap Rosy Khodesy awalnya dimaksudkan untuk mewakili salah satu dari dua belas suku Israel, seperti halnya tiga hari raya utama (Pesakh, Sukkot, dan Syavu'ot) masing-masing mewakili satu dari tiga leluhur...

akan tetapi, karena dosa penyembahan Patung Lembu Emas, maka hari raya ini diambil dari laki-laki untuk perempuan atas penolakan mereka dalam penyembahan berhala tsb...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN II: KEMASYARAKATAN
YAHUDI INDONESIA (KHUSUS)


Indonesia, sebuah negara kepulauan di Asia Tenggara diapit oleh 2 benua (Asia dan Australia) dan 2 samudra (Hindia dan Pasifik)... sejak zaman dahulu kala, Indonesia sudah menjadi bagian dari sejarah yang panjang dari berbagai suku bangsa dan tradisi budaya hingga berintegrasi melawan penjajahan...

sebagai wilayah yang diberkati Tuhan, kesuburan Tanah Indonesia sangat menarik perhatian dunia, seperti Eropa... oleh sebab itu, pada masa masih terpecah dalam bentuk beberapa kerajaan, Indonesia banyak dikunjungi pedagang-pedagang asing seperti India, Arab, Cina, dan Eropa...

sebelumnya, masyarakat kuno Indonesia menganut animisme dan dinamisme sampai akhirnya agama Buddha masuk ke Indonesia terlebih dahulu lewat dharma dutha... lalu, agama Hindu masuk lewat pengaruh dari pedagang Punjab, India dan kerajaan pertama berdiri di Indonesia berazaskan Hinduisme di Kutai, Kalimantan...

setelah itu, masuklah agama Islam lewat da'wah islamiyah dari pedagang Arab dan Gujarat, India, juga melalui ekspedisi Muslim dari Turki dan Arab... Islam begitu berpengaruh di Indonesia, karena Islam melawan penindasan... berbagai gerakan kemerdekaan juga lebih banyak bergerak dari Islam... lalu setelah itu, masuklah agama Kristen lewat misi kristenisasi devide et empera oleh pedagang dan penjelajah dari Eropa...

Republik Indonesia saat ini dalam konstitusinya yaitu UUD 1945 Pasal 29 ayat 1 dan 2 menyatakan bahwa Indonesia berkeyakinan adanya Tuhan dan masyarakatnya diberi kebebasan menganut agama manapun (secara hukum, Indonesia menolak atheisme)...

Quote:Original Posted By "UUD 1945"

BABXI
AGAMA


Pasal 29
(1) Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.
(2) Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masingmasing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu.


meskipun demikian, agama yang sudah diakui secara resmi oleh Departemen Agama RI dan memiliki legitimasi secara eksekutif melalui Dirjen Bimas (Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat) serta memiliki penganut yang banyak ada 5 agama:


  1. Islam
  2. Kristen
  3. Katholik
  4. Hindu
  5. Buddha

namun Indonesia tidak melarang adanya agama lain, asalkan menganut monotheisme (mencakup semua jenis seperti pantheisme, henoisme, unitarian monotheisme, monotheisme substansi atau ethical, dan lain sebagainya)...

pertanyaannya, apakah ada penganut agama Yahudi di Indonesia?? sebenarnya, lebih tepatnya Bangsa Yahudi di Indonesia... untuk itu kita bahas di sini secara khusus...

SEJARAH YAHUDI DI INDONESIA

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Yahudi di Indonesia membentuk komunitas Yahudi yang sangat kecil, yang terdiri hanya sekitar 20 orang saja, yang kebanyakan merupakan Sefardim (Yahudi dari Eropa Barat dengan Bahasa Yiddisy)...

pada tahun 1850-an, pengelana Yahudi, Jacob Saphir, adalah orang pertama yang menulis mengenai komunitas Yahudi di Hindia Belanda, setelah mengunjungi Batavia... kebanyakan Yahudi yang hidup di Hindia Belanda pada abad ke-19 adalah Yahudi Belanda, yang bekerja sebagai pedagang atau berhubungan dengan rezim kolonial... namun, beberapa anggota komunitas juga merupakan imigran dari Irak atau Yaman (mengingat di masa itu, belum ada Republik Israel dan masyarakat Yahudi di seluruh dunia berada di masa diaspora kedua)...

warga Yahudi sudah sejak kolonial Belanda banyak berdiam di Indonesia, khususnya di Jakarta. Pada abad ke-19 dan 20 serta menjelang Belanda hengkang dari Indonesia, ada sejumlah Yahudi yang membuka toko-toko di Noordwijk (kini Jl. Juanda) dan Risjwijk (Jl. Veteran); seperti Olisläger, Goldenberg, Jacobson van den Berg, Ezekiel and Son's, dan Goodwordh Company...

jumlah warga Yahudi di Jakarta banyak, bisa mencapai ratusan orang... karena mereka pandai berbahasa Arab, mereka sering dikira keturunan Arab... keturunan Yahudi di Indonesia kala itu banyak yang datang dari negara Arab, maklum kala itu negara Israel belum terbentuk...

di masa kolonial, warga Yahudi ada yang mendapat posisi tinggi di pemerintahan... termasuk gubernur jenderal AWL Tjandra van Starkemborgh Stachouwer (1936-1942 M)... tapi dia menganut agama Kristen...

kaum Yahudi di Indonesia memiliki persatuan yang kuat... setiap Sabat (Yom Syabbat), mereka berkumpul bersama di Mangga Besar, yang kala itu merupakan tempat pertemuannya...

pada saat Perang Dunia II (1939-1945 M), jumlah Yahudi di Hindia Belanda diperkirakan sekitar 2.000 jiwa... Yahudi Indonesia menderita ketika Masa Pendudukan Jepang di Indonesia, dan mereka dipaksa untuk bekerja di kemah... setelah perang, Yahudi yang dilepas menemui berbagai masalah, dan banyak yang beremigrasi ke Amerika Serikat, Australia, atau Palestina...

pada akhir 1960-an, diperkirakan 20 Yahudi tinggal di Jakarta dan 25 tinggal di Surabaya... pada sensus tahun 2000, orang Indonesia yang menyatakan sebagai suku Yahudi berjumlah sekitar 200 orang saja... mereka memiliki sebuah esnoga di Surabaya, Jawa Timur...

dulu, kota Surabaya merupakan kota yang menjadi basis komunitas Yahudi, lengkap dengan esnoganya yang hingga kini masih berdiri...

pada tahun 1957, ketika hubungan antara RI-Belanda putus akibat kasus Irian Barat (Papua), tidak diketahui apakah seluruh warga Yahudi meninggalkan Indonesia... namun mereka masih terdapat di Indonesia meski jumlahnya tidak lagi seperti dulu... beberapa esnoga masih diurus oleh orang-orang Yahudi Indonesia...

namun, sebagai negara dengan jumlah penganut Islam terbanyak di dunia, timbul beberapa gerakan dari ormas-ormas Islam yang mengecam adanya jemaat Yahudi yang ingin beribadah... banyak sekali tindakan advokat dari kalangan Muslim untuk mempersempit ruang gerak Yahudi dengan berbagai isu mengenai zionisme atau konspirasi freemasonry di Indonesia... oleh sebab itu, sangat susah bagi Yahudi untuk mendapatkan legitimasi dari Pemerintah Indonesia, supaya tidak memancing berbagai gejolak sosial...

namun ada juga warga Muslim yang menerima baik-baik masyarakat Yahudi seperti di Nusa Tenggara... tidak jarang juga orang Yahudi yang memeluk Islam dan Kristen... dengan kata lain, masih ada orang Yahudi di Indonesia dengan berbagai agama...

bekas peninggalan Yahudi di Indonesia adalah Gedung Bappenas di kawasan Menteng 31... Gedung Bappenas saat itu dinamai Adhuc Stat, didirikan oleh anggota Freemasonry yang beragama Yahudi dan Kristen...

BEBERAPA TOKOH MASYARAKAT KETURUNAN YAHUDI DI INDONESIA

beberapa tokoh masyarakat Indonesia yang berketurunan Yahudi antara lain:
  1. Marini Sardi, aktris 60'an berdarah Yahudi beragama Islam, termasuk keluarga Kesultanan Mangkunegaran Yogyakarta Hadiningrat
  2. Japto Soerjosoemarno, politikus dan tokoh pemuda berdarah Yahudi beragama Islam, adik dari Marini Sardi
  3. Nafa Urbach, aktris dan penyanyi berdarah Yahudi beragama Kristen (sebelumnya Islam) sejak menikah dengan Zack Lee
  4. Cornelia Agatha, aktris 90'an berdarah Yahudi beragama Kristen yang terkenal sejak film serial "Si Doel Anak Sekolahan"
  5. Dolly Zegerius, atlit putri bridge berdarah Yahudi keturunan Belanda beragama Islam (sebelumnya Yahudi), ibunda dari Marini dan Japto
  6. Xaviera Hollander, penulis, bintang erotika, dan pengusaha berdarah Yahudi (tidak diketahui agamanya apa)
  7. Ahmad Dhani, musisi, keyboardis dan vokalis grup band DEWA19 dan The Rock berdarah Yahudi beragama Islam, konon dia mendalami sufisme Abdul Qadir Aj-Jaylaniy dan salah satu pengagum Gusdur
  8. Theresa Munaf, berdarah Yahudi beragama Yahudi, istri dari Dhani Munaf dan ibunda dari Ahmad Dhani
  9. Johanna Petronella Mossel, guru berdarah Yahudi keturunan Belanda beragama Yahudi, istri dari Ernest Douwes Dekker (Danudirdja Setiaboedi), seorang Belanda yang menjadi pahlawan nasional, tergabung dengan "Tiga Serangkai" mendirikan organisasi politik Indische Partij
  10. Henk Sneevliet (Maring), seorang komunis dari partai SDAP berdarah Yahudi berketurunan Belanda, menganut atheisme
  11. dll


ISU SUKU BATAK SEBAGAI YAHUDI TERHILANG

Quote:Original Posted By "Suku Batak keturunan Yahudi yang hilang"

Bangsa Israel kuno terdiri dari 12 suku. Setelah raja Salomo wafat,
negara Israel pecah menjadi dua bagian. Bagian Selatan terdiri dari
dua suku yaitu Yehuda dan Benjamin yang kemudian dikenal dengan nama
Yehuda, atau dikenal dengan nama Yahudi. Kerajaan Selatan ini
disebut Yehudah, ibukotanya Yerusalem, dan daerahnya dinamai Yudea.

baca selengkapnya...


belum bisa dibuktikan bahwa Suku Batak sebagai salah satu keturunan Yahudi yang terhilang.. karena percampuran darah di Indonesia sudah sangat kental.. oleh sebab itu, meskipun ternyata memang benar Suku Batak adalah keturunan Yahudi, tidak ada untung ruginya...

 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN III: TEMPAT-TEMPAT
ERETS YISYRA'EL
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

hal-hal yang patut diketahui tentang Tanah Israel atau Bumi Israel (Erets Yisyra'el) adalah sbb:

  1. Israel adalah tanah yang dijanjikan kepada Adonay kepada Avrah'am dalam Alkitab
  2. Israel adalah pusat agama Yahudi
  3. Zionisme adalah gerakan politik (bukan agama) untuk mendirikan sebuah tanah air Yahudi
  4. Israel adalah negara demokratis
  5. Israel adalah rumah bagi lebih dari 1 / 3 dari orang-orang Yahudi di dunia
  6. 20% dari warga Israel adalah Non-Yahudi


TANAH YANG DIJANJIKAN

sejarah orang-orang Yahudi dimulai dengan Avrah'am...

Adonay memberitahu dia untuk meninggalkan tanah airnya (Ur), menjanjikan Abraham dan keturunannya rumah baru di Tanah Kanaan (Beresyit 12).. Tanah Kanaan itu adalah tanah yang sekarang dikenal sebagai Tanah Israel (atau Tanah Palestina)...

wilayah itu sering disebut sebagai "Tanah Yang Dijanjikan" (The Promised Land) karena janji Adonay berkali-kali (Beresyit 12:7, 13:15, 15:18, 17:8) untuk menyerahkan lahan tersebut kepada keturunan Avrah'am...

tanah suci tersebut dijelaskan berulang kali dalam Torah sebagai "tanah yang baik" dan "negeri yang mengalir dengan susu dan madu" (misalnya, Syemot 3:8)... begitu pula Al-Qur'an Muslim yang menjelaskan sebagai "tempat yang diberkati" (Al-Isra': 1)

deskripsi ini mungkin tampaknya tidak cocok dengan gambar padang pasir yang kita lihat di berita malam, tapi mari kita diingat bahwa tanah itu berulang kali disalahgunakan oleh para penakluk (conquerors) yang bertekad untuk membuat tanah untuk dihuni orang-orang Yahudi...

dalam beberapa dekade, karena orang-orang Yahudi kembali menguasai tanah, kita telah melihat peningkatan yang luar biasa dalam pertanian... pertanian Israel saat ini memiliki hasil yang sangat tinggi, termasuk pula sebagai komoditi utama negara...

Yahudi telah tinggal di tanah ini terus menerus dari waktu penaklukan pertama kali oleh Nav Yehosyu'a (murid Nav Mosyeh) lebih dari 3200 tahun yang lalu sampai hari ini, meskipun orang-orang Yahudi tidak selalu mengontrol kendali tanah secara politik, dan orang-orang Yahudi tidak selalu mayoritas penduduk negeri ini...

Tanah Israel merupakan pusat Yudaisme...

sebagian besar hukum Yahudi terikat ke tanah Israel, dan hanya dapat dilakukan di sana... beberapa ravi telah menyatakan bahwa itu adalah mitzvah (perintah) untuk merebut Israel dan untuk hidup di dalamnya selamanya... Talmud menunjukkan bahwa tanah itu sendiri sangat suci yang jika kita hanya berjalan di dalamnya, kita bisa mendapatkan tempat di Dunia Yang Akan Datang...

do'a untuk kembali ke Israel dan Yerusalem termasuk dalam doa-doa sehari-hari serta banyak hari libur peringatan dan acara khusus...

orang Yahudi yang tinggal di luar Israel dipandang negara sebagai suatu hal yang tidak wajar untuk seorang Yahudi...

dunia luar Israel sering disebut sebagai "galut" yang biasanya diterjemahkan sebagai diaspora (dispersi), yang secara harafiah berarti "pengasingan" atau "tawanan"...

ketika orang Yahudi hidup di luar Tanah Israel, mereka hidup di pengasingan dari tanah air...

orang-orang Yahudi diasingkan dari tanah Israel oleh Romawi pada 135 M, setelah mereka mengalahkan orang Yahudi dalam perang tiga tahun, dan Yahudi tidak memiliki kontrol atas tanah lagi sampai 1948 M..

ZIONISME DAN PEMBENTUKAN NEGARA ISRAEL

Zionisme berasal dari kata "Zion" (Gunung Tsiyon -Sion-) dan "-isme" (paham) yang didefinisikan sebagai sebuah gerakan mengembalikan orang Yahudi ke Tanah Israel dan mendirikan sebuah negara Yahudi yang berdaulat...

teori dan paham ini dicetuskan oleh Theodor Herzl (dijelaskan di tokoh intelektual Yahudi) dan dalam beberapa kongres menimbulkan kontroversi dari kalangan Yahudi yang menolak pendirian negara di atas Tanah Israel sebagai tindakan pelanggaran HAM, dan sebagian mendukung bahwa Tanah Israel memang hak orang Yahudi (ditinjau dari sejarah Nav Yehosyu'a yang mengusir penduduk Kanaan)...

orang-orang Yahudi tidak pernah menyerah dan putus asa atas tindakan rasisme, anti-Semit, dan diskriminasi dunia saat itu.. harapan mereka diwujudkan dalam sebuah lagu yang sekarang menjadi lagu kebangsaan Negara Israel:




HA-TIQVAH (הַתִּקְוָה‎)
HARAPAN

כֹּל עוֹד בַּלֵּבָב פְּנִימָה
kol 'od balleivav penimah

selama di dalam hati yang dalam

נֶפֶשׁ יְהוּדִי הוֹמִיָּה,
nefesy yehudi homiyah,

jiwa Yahudi masih merindukan,

וּלְפַאֲתֵי מִזְרָח, קָדִימָה,
ul'fa'atey mizrakh kadimah,

dan menuju ke tepi timur

עַיִן לְצִיּוֹן צוֹפִיָּה;
'ayin letsiyon tsofiyah;

mata ini masih menatap Sion




עוֹד לֹא אָבְדָה תִּקְוָתֵנוּ,
'od lo avdah tiqvateynu,

harapan kami belum hilang,

הַתִּקְוָה בַּת שְׁנוֹת אַלְפַּיִם,
hatiqvah bat synot alpayim,

harapan dari dua ribu tahun yang lalu,

לִהְיוֹת עַם חָפְשִׁי בְּאַרְצֵנוּ,
lihyot 'am khofsyi be'artseynu,

untuk menjadi orang merdeka di negeri kita,

אֶרֶץ צִיּוֹן וִירוּשָׁלַיִם.
eretz tsiyon vi Yerusyalayim

Tanah Sion dan Yerusalem


mengenai peristiwa-peristiwa dalam usaha merebut Erets Yisyra'el, akan dijelaskan di bagian Kisah-kisah dan Sejarah Penting...

ISRAEL HARI INI

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

hari ini, sekitar lima juta orang Yahudi, lebih dari sepertiga dunia penduduk Yahudi di seluruh dunia, tinggal di tanah Israel...

lebih dari 80 % penduduk di Israel adalah orang Yahudi, dan orang-orang Yahudi berada dalam kontrol politik tanah, meskipun orang-orang Non-Yahudi yang menjadi warga negara Israel memiliki persamaan hak secara hukum sebagai warga negara Yahudi Israel... bahkan, ada beberapa anggota Knesset (parlemen Israel atau DPR-nya Israel) berasal dari Bangsa Arab, seperti Partai Daftar Persatuan Arab (United Arabs List) yang diketuai Ibrahim Sarsur dengan perolehan 4 kursi (pada PEMILU Legislatif Israel 2009) yang berkoalisi dengan Partai Ta'al; singkatan dari Tnu'a Aravit Lehitadsyut (תנועה ערבית להתחדשות) atau Al-Harakatul 'Arabiyyatu Lalutagiyyar (الحركة العربية للتغير) yang artinya "Gerakan Arab Pembaharu"...

sekitar setengah dari seluruh penduduk Yahudi di Israel adalah Mitsrakhim, keturunan dari orang Yahudi yang telah di lahan itu sejak zaman kuno atau yang dipaksa keluar dari negara-negara Arab setelah Israel didirikan (harafiah: Yahudi dari Mesir)...

sebagian besar sisanya Asykenazim, keturunan dari orang Yahudi yang melarikan diri dari penganiayaan di Eropa Timur yang dimulai pada 1800-an, dari korban Holocaust (Syo'ah) NAZI Jerman, atau dari imigran lain yang datang beberapa kali...

sekitar 1% dari penduduk Israel adalah orang Yahudi Ethiopia hitam yang melarikan diri selama kelaparan Ethiopia secara brutal di akhir 1980-an dan awal 1990-an...

orang Yahudi terus berimigrasi ke Israel dalam jumlah besar... imigrasi ke Israel itu disebut sebagai aliyah (kenaikan)...

dalam Undang-undang Israel, setiap orang Yahudi yang tidak meninggalkan agama Yahudi (dengan mengkonversi ke agama lain) dapat secara otomatis menjadi warga negara Israel, agak mirip dengan cara Irlandia memberikan kewarganegaraan otomatis untuk ketiga generasi keturunan atau kedua warga negara Irlandia...

sedangkan yang kafir, mungkin juga menjadi warga Israel setelah menjalani proses standar naturalisasi, seperti yang dibutuhkan untuk menjadi warga negara Amerika Serikat...

Israel diatur oleh badan legislatif yang disebut Knesset (Majelis), terdiri dari 120 anggota... di bawah sistem PEMILU Israel, masing-masing pihak menyajikan daftar calon legislatif...

partai-partai menerima jumlah kursi sebanding dengan jumlah pilihan yang diterima, sehingga pihak yang mendapatkan 10% suara akan mendapatkan 10% dari kursi yang tersedia... akibatnya, tidak ada partai Israel yang pernah menjadi mayoritas atau memiliki kursi paling banyak di Knesset, dan pemerintahan dilakukan dengan membangun koalisi...

sistem ini dapat memberikan kesempatan kelompok minoritas memiliki suara yang cukup mayoritas, karena dukungan mereka mungkin diperlukan untuk memperoleh mayoritas...

Israel juga memiliki seorang presiden, yang dipilih oleh Knesset, dan Perdana Menteri, sebelumnya dipilih langsung tetapi sistem ini dalam fluks...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN III: TEMPAT-TEMPAT
HEKHAL SYELOMOH (QODESY HA-QODASYIM)


Hekhal Syelomoh (היכל שלמה) artinya "Kuil Salomo" (The Temple of Solomon).. bangunan suci ini sebagai pusat kegiatan Yudaisme dibangun oleh Raja Nav Syelomoh dan dibangun di atas Qodesy Ha-Qodasyim (קודש חה קדשים) yang berarti "Kekudusan yang Kudus"...

di Alkitab Indonesia diterjemahkan menjadi Bait Allah atau Bait Suci, sebenarnya tepat, tetapi untuk membedakan antara rumah ini dengan Baytullah (بيت الله) di Makkah yang diimani kaum Muslim sebagai Tanah Suci Utama, maka Yudaisme tidak memakai istilah ini...

Bait Suci atau Beyt Ha-Miqdasy (בית המקדש) lebih cocok sebagai nama lain dari Hekhal Syelomoh karena kekudusan tempat itu... dalam Bahasa Arab disebut Baytul Maqdis atau Baytul Muqaddas (بيت المقدس)...

dalam Kekristenan, Beyt Ha-Miqdasy adalah Yesus Kristus, karena kesucian rumah itu ada dalam diri Yesus... Yudaisme tidak mengimani hal itu, karena Yesus bukanlah Tuhan, rumah hanyalah rumah, kekudusan rumah tsb tidak mempengaruhi kekudusan Adonay...

dalam Islam, Baytul Maqdis adalah tempat kelahiran nabi-nabi Islam (Dawud, Sulayman, 'Isa, dan lainnya) dan tempat dimana Muhammad mengklaim telah melakukan Isra' Mi'raj (Perjalanan di Malam Hari dari Makkah ke Yerusalem lalu ke Sidratul Muntaha atau Persemayaman Allah)... Yudaisme juga tidak mengimani hal itu karena nabi-nabi Islam itu adalah nevi'im Yahudi dan kegiatan Muhammad tsb dinilai Yudaisme tidak masuk akal...

oleh karena itu, rumah ini masih diperseterukan oleh 3 agama besar; Yahudi, Kristen, dan Islam karena masing-masing menilai ini adalah tempat suci mereka... saat ini, Beyt Ha-Miqdasy telah dihancurkan dan dibangun di atasnya Masjidil Aqsha' (Tanah Suci Ketiga Islam) dan Qubbatus Sakhrah (Kubah Batu tempat Muhammad mengimami shalat bersama para nabi)...

SEJARAH MULA-MULA

Nav Syelomoh sekaligus Raja Israel membangun Beyt Ha-Miqdasy untuk menjadi pusat kegiatan Yudaisme di atas "Tanah Yang Dijanjikan" yaitu Erets Yisyra'el (ארץ ישראל) sekitar tahun abad ke-10 SM... di sinilah orang-orang Yahudi bisa menjalankan ajaran Torah yaitu korbanot (קרבנות) atau pengorbanan hewan ternak menjadi sesajian sebagai wujud kesetiaan kepada Adonay...

sebelumnya, di atasnya adalah Misykan (משכן) atau Kemah Suci yang di zaman Nav Mosyeh dibangun di Sinai... setelah penaklukkan oleh Nav Yehosyu'a, maka dibangun di atas Yerusalem...

Beyt Ha-Miqdasy ini terus bertahan sampai tiba serangan yang membuat runtuhnya Kerajaan Yehudah (Yerusalem berada di situ)... Kerajaan Babylonia-Chaldea yang dipimpin Raja Nebukadnezzar menghancurkan Yerusalem sampai rata dengan tanah pada tahun 586 SM dan seluruh orang Yahudi diasingkan ke Babylonia... masa ini disebut Masa Pembuangan ke Babel..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

lalu, Nav Ezra berhasil memimpin Yahudi menuju Yerusalem kembali dan seorang kohen bernama Zeryubavel berhasil membangun kembali Beyt Ha-Miqdasy bersama orang-orang dari suku Yehudah pada tahun 515 SM... bertahan terus sampai Romawi menduduki Israel..

ketika Herodes Agung menjadi raja atas Kerajaan Palestina (negara boneka atau federal Romawi), dilakukanlah renovasi oleh Herodes Agung tahun 19 SM..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

kemudian, pada tahun 70 M terjadi pemberontakan besar-besaran oleh orang Yahudi di Yerusalem sehingga Jenderal Titus memutuskan menghancurkan Beyt Ha-Miqdasy...

sejak itu, orang Yahudi keluar dari Yerusalem dan menuju ke berbagai tempat di seluruh dunia sampai didirikannya Negara Israel tahun 1948 M, masa ini disebut Diaspora..

Kaisar Yulianus pernah mengeluarkan kebijakan perizinan bagi pembangunan Beyt Ha-Miqdasy ini namun justru ditolak oleh orang Yahudi dengan alasan dugaan Yulianus ingin mendewakan dirinya di atas Beyt Ha-Miqdasy... dugaan ini tepat, karena sejak demonstrasi Yahudi atas penolakan itu, Kaisar Yulianus menyogok Rav Hilqiyah namun ditolak mentah-mentah...

di atas tanah yang kosong itu, Kaisar Hadrianus mendirikan Kuil Jupiter sehingga membangkitkan kemarahan sejumlah orang Yahudi... pergerakan militer dilakukan oleh Bar Kokhba namun digagalkan...

kaum Muslim mula-mula di Makkah melakukan shalat (ibadah doa utama Islam) dengan menjadikan Beyt Ha-Miqdasy sebagai kiblat sebelum akhirnya dipindahkan ke Baytullah di Makkah...

ketika Muslim menaklukkan Palestina, Khalifah 'Umar memperbaharui Kuil Jupiter itu dengan Masjidil Aqsha (المسجد الاقصى) yang artinya "Masjid yang Jauh" dan membangun Qubbatus Sakhrah (Dome of Rock) di pelataran kompleks itu untuk peringatan peristiwa Isra' Mi'raj Muhammad tahun 612 M.. 'Umar pun mengadakan shalat Jum'at pertama di situ...

hal ini tidak membangkitkan kemarahan Yahudi, karena kaum Yahudi masih diizinkan beribadah di dalamnya oleh kaum Muslim namun dilarang melakukan kegiatan korbanot... lalu, Khalifah 'Abdul Malik dari Dinasti Umayyah merenovasi Masjidil Aqsha dengan bentuk seperti sekarang..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

sejak itu, orang Yahudi semakin rajin berdo'a dan menurut Maimonides, Adonay sengaja membiarkan Beyt Ha-Miqdasy hancur karena supaya orang Yahudi semakin rajin berdo'a... do'a adalah ibadah paling utama dalam Yudaisme dibanding korbanot...

perseteruan antara Islam dan Kristen pada Perang Salib membuat orang-orang Yahudi yang masih menetap di Yerusalem tidak tenang... mereka akhirnya meninggalkan Yerusalem dan menuju daerah lain di penjuru dunia...

setelah kemerdekaan Israel, kebijakan-kebijakan Pemerintah cukup mendukung berdirinya kembali Beyt Ha-Miqdasy... namun, perjuangan Muslim cukup kuat...

pada tanggal 21 Agustus 1969, IDF membakar Masjidil Aqsha' untuk mematahkan gerakan perjuangan Palestina.. namun, yang terjadi sebaliknya, pecahlah Intifadhah Pertama (Perjuangan Besar-besaran Palestina) dan OKI (Organisasi Konferensi Islam) juga didirikan untuk memerdekakan Palestina...

saat ini, harapan orang Yahudi tidak sia-sia... usaha pembangunan tersebut telah dilaksanakan secara bertahap tetapi masih perlu pendekatan yang baik dengan Muslim demi menjaga iklim politik dan agama tetap baik...

TEMBOK RATAPAN

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) 

sejak penghancuran Beyt Ha-Miqdasy oleh Titus tahun 70 M, orang Yahudi semakin rajin berdo'a.. dan mereka mengadakan kegiatan do'a di Tembok Ratapan di sebelah barat Masjidil Aqsha karena diduga tembok itu adalah tembok satu-satunya yang masih utuh dibangun oleh Nav Syelomoh...

panjang tembok itu 60 meter (dulunya 485 meter) dan dinilai sebagai tempat "kehadiran Adonay" (syekinah).. disebut "ratapan" karena tembok itu dipenuhi air mata tangisan Yahudi atas kerinduannya dengan Beyt Ha-Miqdasy... sambil menyanyikan mazmur pujian dari Tehillim, kaum Yahudi tidak akan pernah bisa membendung tangis haru di situ, terlihat jelas ajaran Yudaisme bahwa keimanan yang seharusnya tetap kokoh bukan bangunannya..
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN III: TEMPAT-TEMPAT
ESNOGA DAN SYUL


hal-hal yang patut diketahui mengenai esnoga dan syul adalah:
  1. tempat peribadatan Yahudi adalah syul
  2. esnoga lebih dari sekedar tempat peribadatan, esnoga berfungsi juga sebagai pusat pendidikan, balai majelis, dan kegiatan di hari raya, diurus oleh sebuah kepanitiaan kesejahteraan esnoga, dan dibiayai melalui iuran keanggotaan dan sumbangan dari donatur
  3. esnoga lebih akrab disebut synagoga (synagogue) dari kata Bahasa Yunani
  4. Non-Yahudi boleh mengunjungi esnoga, dengan syarat berpakaian yang sopan dan berperilaku yang santun
  5. peribadatan penting seperti korbanot hanya bisa dilakukan di Hekhal Syelomoh (Beyt Ha-Miqdasy)

DEFINISI NAMA

esnoga (אסנוגה) artinya "persekutuan", sering disebut synagoga yang berasal dari kata Bahasa Yunani; synagoge (συναγωγή) yang artinya "majelis"...

terkadang disebut juga beyt tefillah (בית תפילה) yang artinya "rumah do'a" atau juga beyt knesset (בית כנסת) yang artinya "rumah majelis"...

sedangkan syul (שול) yang artinya "sekolah" disebut juga kal (קהל) yang artinya "jemaat"...

definisi tempat ibadah ini beragam dari berbagai sekte Yahudi:

1. Khasidim: esnoga dinamai "syul" (Bahasa Yiddisy) yang artinya "sekolah", karena di situ lebih ditekankan pendidikan daripada ritual

2. Orthodoks: esnoga berbeda dengan syul, esnoga ibarat gereja atau masjid yang besar, sedangkan syul ibarat biara atau mushalla, ritual kebaktian (Yom Syabbat) bisa dilakukan di syul, tapi ritual besar seperti perayaan Pesakh, dan pengangkatan kohen dilakukan di esnoga

3. Konservatif: esnoga ataupun syul sama saja, karena intinya adalah tempat berkumpul, rumah pun bisa disebut esnoga atau syul jika dilakukan perkumpulan jemaat di situ

4. Reformasi: esnoga dan syul itulah Beyt Ha-Miqdasy, mereka menilai bahwa kehancuran Beyt Ha-Miqdasy telah digantikan di esnoga dan syul

FUNGSI ESNOGA

esnoga adalah sebuah rumah do'a... ini adalah tempat di mana orang-orang Yahudi berkumpul untuk komunitas layanan doa

orang Yahudi bisa memenuhi kewajiban do'a harian dengan berdo'a di mana saja, namun ada do'a-do'a tertentu yang hanya dapat dilakukan oleh minyan (10 orang dewasa membentuk forum do'a), dan tradisi mengajarkan bahwa ada pahala yang berlipat ganda jika berdo'a secara berjama'ah daripada berdo'a sendirian...

kesucian esnoga adalah tujuan kedua setelah berdo'a.. bahkan, dalam literatur ravi, esnoga kadang-kadang disebut sebagai "Kuil Kecil"..

fungsi lain dari esnoga adalah Beyt Midrasy atau Rumah Belajar... bertentangan dengan kepercayaan populer, pendidikan Yahudi tidak berakhir ketika sudah mitzvah bar (akil baligh atau pubertas secara jasmani dan rohani)...

studi tentang teks-teks suci adalah dipelajari sampai ajal menjemput.. jadi, esnoga biasanya memiliki perpustakaan yang lengkap dari teks-teks suci Yahudi untuk anggota komunitas untuk belajar... hal ini juga merupakan tempat di mana anak-anak menerima pendidikan dasar agama mereka...

sebagian besar esnoga-esnoga juga memiliki ruang sosial untuk kegiatan keagamaan dan non-keagamaan... esnoga sering berfungsi sebagai semacam balai kota atau majelis permusyawaratan di mana hal-hal yang penting bagi masyarakat dapat didiskusikan..

selain itu, fungsi esnoga sebagai agen kesejahteraan sosial, mengumpulkan dan mengeluarkan uang dan harta benda lainnya untuk membantu kaum miskin dan miskin dalam masyarakat... amalan ini disebut tsedaqah (צדקה‎) yang artinya "bersedekah"...

INTERIOR ESNOGA

bagian dari esnoga di mana layanan do'a dilakukan adalah bagian yang paling kudus di dalam esnoga..

esnoga di Amerika Serikat umumnya dirancang sedemikian rupa sehingga bagian depan tempat kudus itu berkiblat ke arah Yerusalem, yang merupakan arah yang mana orang Yahudi menghadap ke sana ketika membaca do'a-do'a...

sedangkan esnoga di Israel umumnya cukup memberi arah panah tentang posisi Beyt Ha-Miqdasy di Yerusalem dan ketika berdo'a, kohen menghadapkan jemaatnya ke sana (esnoga di Israel tidak menghadap ke Yerusalem karena untuk menyesuaikan tata letak kota, menghadap ke Yerusalem dilakukan secara manual)..

dan sebuah tempat yang paling penting di tempat kudus adalah lemari dinding tempat menyimpan Torah yang disebut Aron Kodesh yang artinya "Tabut Suci"...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

dalam Yudaisme tradisional, dahulu Nav Mosyeh selalu menyimpan Torah di Tabut Suci dalam Misykan (Kemah Suci) dan tradisi Nav Mosyeh ini masih dipegang secara teguh oleh orang Yahudi masa kini... karena di situlah, Ruwakh Ha-Qodesy (Roh Kudus) hadir dan mendengar setiap do'a-do'a kita untuk disampaikan kepada Adonay..

Tabut Suci ini umumnya ditempatkan di bagian depan ruangan, yaitu berkiblat ke arah Yerusalem...

Tabut Suci ditutupi pintu lemari serta tirai yang disebut parokhet... hal ini meniru tirai dalam Beyt Ha-Miqdasy...

selama do'a-do'a tertentu, pintu lemari dan tirai dari Tabut Suci boleh dibuka atau ditutup... membuka atau menutup pintu atau tirai dilakukan oleh anggota jemaat, dan dianggap suatu kehormatan...

semua jemaat harus berdiri ketika Tabut terbuka...

di depan sedikit di atas Tabut Suci, anda akan menemukan ner tamid atau "lampu abadi"... lampu ini melambangkan perintah untuk menyimpan terbakar cahaya di luar tirai Tabernakel sekitar Tabut Perjanjian (Syemot 27:20-21)..

di samping ner tamid, anda akan menemukan menorah (מנורה) seperti yang ada di Beyt Ha-Miqdasy... menorah adalah lilin bercabang enam atau delapan... akan dijelaskan nanti di bagian menorah (benda-benda)..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

di tengah-tengah ruangan, anda akan menemukan alas disebut bimah... gulungan Torah ditempatkan pada bimah ketika dibacakan...

bimah ini juga kadang-kadang digunakan sebagai podium untuk layanan terkemuka... namun, ada juga esnoga yang memisahkan podium itu dengan bimah, podium itu disebut amud..

dalam esnoga Orthodoks, yang mana sekte ini masih memegang teguh tradisi Yudaisme, anda juga akan menemukan bagian terpisah di mana perempuan duduk...

ada yang dipisahkan di balkon lantai atas, atau di bagian belakang ruangan, atau di sisi ruangan, dipisahkan dari pria duduk oleh sebuah tirai yang disebut mekhitsah...

pria tidak diizinkan untuk berdo'a di hadapan perempuan, karena supaya kekhusyu'an do'a tercipta bukan kekhusyu'an melirik gadis-gadis cantik..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

ADAB NON-YAHUDI KETIKA MENGUNJUNGI ESNOGA

orang-orang non-Yahudi boleh dan diizinkan masuk esnoga bahkan menghadiri perayaan Hari Raya, selama mereka berperilaku sebagai tamu yang baik...

dan mereka dilarang mengganggu jalannya ibadah meskipun dengan kata-kata "esnoga ini dekorasinya kurang bagus"...

logikanya, apakah anda ketika berkunjung ke rumah orang lain akan mengkritik dekorasinya?

tapi orang Yahudi selalu menyambut non-Yahudi yang datang ke esnoga karena penasaran dengan beberapa sajian seperti teh atau kue-kue..

ketika pergi ke esnoga, anda harus berpakaian seperti yang anda lakukan untuk gereja atau masjid: baik, formal, dan rendah hati...

seorang pria harus memakai kippah (kopiah atau peci) jika sedang diadakan kebaktian.. kippah tersedia di pintu masuk bagi mereka yang tidak memilikinya dan jangan lupa dikembalikan ketika akan keluar...

dalam beberapa esnoga, perempuan yang sudah menikah juga harus memakai penutup kepala yang menyerupai hijab atau jilbab kaum Muslimah atau kerudung kapel para biarawati...

penutup kepala itu dibuat hanya dengan sepotong renda dan pada umumnya tidak disediakan di depan esnoga, jadi harus dipersiapkan terlebih dahulu...

orang-orang non-Yahudi juga tidak harus memakai tallit (selendang do'a -seperti kifayah-) atau tefillin karena ini hanya digunakan orang-orang Yahudi ketika kebaktian..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
kippah

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
hijab

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
tallit
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN IV: BENDA-BENDA
SIMBOL: MAGEN DAVID (BINTANG DAUD)


DEFINISI DAN DESKRIPSI

Magen David (מגן דוד) yang artinya "Bintang David (Daud)" (Star of David) adalah simbol atau lambang resmi yang digunakan agama Yahudi.. lambang ini membentuk bintang segi enam (heksagram) atau dua segitiga sama sisi yang bersebrangan dan berhimpitan...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

terkadang dilambangkan Menorah, yaitu lilin bercabang enam atau delapan yang menjadi alat peribadatan di atas Tabut Suci...

meskipun dinamai Magen David, namun pencipta lambang ini bukan Nav David, lambang ini sudah sejak lama dianggap sebagai simbolis pelindung kekuatan magis (begitu pula dengan pentagram atau swastika)...

namun, ada dalam Kitab Tehillim pasal 18 ayat 31-36, bahwa Adonay memberikan sebuah perisai melawan kuasa jahat, dan pada Kitab Beresyit juga ada penjelasan bahwa perisai itu dipakai Nav Avrah'am dengan 6 titik pancaran...

namun, secara filosofis sebenarnya makna simbol ini adalah bahwa Yahudi memegang peranan penting dalam tatanan hidup yang mencakup semua wilayah di dunia (dengan 6 sudut arah mata angin; utara, timur laut, timur, tenggara, selatan, barat daya, barat, dan barat laut) dan di tengahnya itulah halakhah Torah...

dalam mistisisme, simbol ini dipercayai sebagai perisai kekuatan yang menolak kuasa jahat yang mengganggu kita dalam mencapai keharibaan Ilahi.. misalnya, 6 sudut itu menolak segala eksistensi ghaib, dan pada 6 titik pusatnya itu Eloha Zebaoth (Tuhan Semesta Alam) sebagai kekuatan penopangnya...

dalam beberapa illustrasi Eropa sering digambarkan Raja David membawa tongkat yang pada ujungnya terdapat simbol Magen David, hal ini tidak masuk akal dikarenakan simbol ini belum pernah dipakai di masanya... sebaliknya, pendapat dari sarjana Yahudi bahwa Nav David memakai tongkat yang ujungnya berbentuk menorah...

kapan simbol ini mulai dipakai secara umum? banyak dugaan bahwa pada abad ke-17 M, tsadiqim (para tsedeq, ahli Kabbalistik) memakainya dalam beberapa ritual di malam Syabbat... namun, ketika Zionisme dicetuskan dengan memakai simbol Magen David ini, pada awal abad ke-19 M, dunia Yudaisme serentak memakai simbol ini...

dalam Hinduisme, simbol ini digunakan sebagai perlambang 6 wajah Sang Hyang Widhi Wasa, dinamai Syatkona oleh Hindu Yantra... menurut Hindu Yantra, Syatkona adalah lambang laki-laki dan perempuan yang meraga sukma, 3 sudut yang paling atas disebut Purusya (laki-laki yang menebarkan benih dan memegang tampuk kekuasaan), 3 sudut di bawahnya disebut Prakriti (alam ibu yang membuahkan hasil dan mengurusi tampuk kekuasaan)... sangat identik dengan pasangan Deva Siva dengan Devi Syakti...

HEKSAGRAM PADA ZAMAN REZIM HITLER (NAZI)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Magen David, seringkali diwarnai kuning, digunakan oleh Pemerintah NAZI Jerman selama Holocaust sebagai metode untuk mengidentifikasi orang-orang Yahudi...

setelah invasi Jerman ke Polandia pada tahun 1939 (yang menjadi serangan pembuka Perang Dunia II), awalnya muncul sebuah kebijakan lokal di Polandia yang memaksa orang Yahudi untuk memakai gelang Magen David putih bewarna biru... di Warthegau, lencana kuning dalam bentuk Magen David dipakai di sisi kiri dada dan punggung...

akhirnya, ketika orang-orang Yahudi dikumpulkan di Kamp Konsentrasi untuk dimusnahkan (tindakan genosida), Pemerintah NAZI mengeluarkan maklumat dan mengedarkan lencana itu untuk dipakai bagi tahanan Yahudi dengan ditulisi "Jude" (Yahudi)...

lencana itu dipakai untuk orang Yahudi di atas usia 6 tahun di Reich dan daerah protektorasi Bohemia dan Moravia (dengan keputusan yang dikeluarkan pada tanggal 1 September 1941 M, ditandatangani oleh Reinhard Heydrich) dan perlahan-lahan diperkenalkan di daerah Jerman lainnya yang diduduki...

oleh sebab itu, seringkali ada penolakan dari kalangan Yahudi untuk mewarnai Magen David dengan warna kuning...
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN IV: BENDA-BENDA
ALAT-ALAT IBADAH


MEZUZAH
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

וּכְתַבְתָּם עַל-מְזֻזוֹת בֵּיתֶךָ, וּבִשְׁעָרֶיךָ
ukhtavtam al-m'zuzot betekha uvisy'areykha

"dan haruslah engkau menuliskannya pada tiang pintu rumahmu dan pada pintu gerbangmu" (Devarim 6: 9)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


di tiang pintu rumah Yahudi tradisional (dan rumah seperti itu sudah jarang), anda akan menemukan peti kecil yang terdapat huruf syin (ש) di tiang miring ke kiri, peti kecil itulah yang disebut sebagai mezuzah (מזוזה‎) yang artinya "tiang" karena ditempatkan pada tiang pintu rumah...

mezuzah, kebanyakan diimani orang Yahudi sebagai sebuah jimat keberuntungan sehubungan keadaan orang Israel di Mesir di masa Nav Mosyeh di masa lalu... tetapi, mezuzah bukanlah jimat... sebaliknya, ini hanya sekedar merupakan benda pengingat kita kepada Adonay dan perintah-perintah-Nya (mitzvot)...

salah satu yang mitzvah yang paling utama itu dituliskan di mezuzot pada tiang pintu rumah dan menjadi acuan semua perintah Adonay... perintah itu adalah:

שְׁמַע, יִשְׂרָאֵל: יְהוָה אֱלֹהֵינוּ, יְהוָה אֶחָד
syema' yisyra'el: yehwah elohinu yehwah ekhad

"Dengarlah, hai orang Israel: Adonay itu Allah kita, Adonay itu Esa!" (Devarim 6: 4)


dalam bagian itu, Adonay memerintahkan kita untuk mengingat segala firman-Nya terus-menerus dalam pikiran kita dan dalam hati kita oleh (antara lain) menulis mereka pada tiang pintu rumah mereka... inilah yang disebut Syema'..

Syema' ditulis pada sebuah gulungan kecil perkamen, di bagian belakangnya ditulisi nama Adonay kemudian digulung dan dimasukkan ke dalam peti kecil dan di mukanya dituliskan huruf syin tersebut yang maksudnya "Syema'"

Spoiler for pic:




TSITSIT DAN TALLIT
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Adonay berfirman pada Nav Mosyeh:

"Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka, bahwa mereka harus membuat tsitsit pada bahu baju mereka, turun-temurun, dan dalam tsitsit itu haruslah dibubuh benang ungu kebiru-biruan (tekheilet). Maka tsitsit itu akan mengingatkan kamu, apabila kamu melihatnya, kepada segala perintah Adonay, sehingga kamu melakukannya dan tidak lagi menuruti hatimu atau matamu sendiri, seperti biasa kamu perbuat dalam ketidaksetiaanmu terhadap Adonay. Maksudnya supaya kamu mengingat dan melakukan segala perintah-Ku dan menjadi kudus bagi Elohe-mu" (Bemidbar 15: 38-40)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Torah menyuruh orang Yahudi memakai tsitsit (arti: pinggiran) di pinggir bajunya... tsitsit adalah jumbai-jumbai atau sorban.. saat ini sering dibuat dwi-fungsi sebagai syal, sehingga disebut tallit (arti: selendang atau syal)... tallit membentuk persegi panjang dan hanya boleh digunakan bagi lelaki Yahudi yang sudah mencapai bar mitsvah (pubertas jasmani dan rohani)...

cara pemakaian yang benar dan salah adalah sbb:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

tallit tidak boleh digunakan oleh orang non-Yahudi, begitu pula tefillin... tetapi kippah diperbolehkan...



TEFILLIN
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

וּקְשַׁרְתָּם לְאוֹת, עַל-יָדֶךָ; וְהָיוּ לְטֹטָפֹת, בֵּין עֵינֶיךָ
uqsyartam le'ot al-yadekha v'hayu lettottafot ben eneykha

"Haruslah juga engkau mengikatkannya sebagai tanda pada tanganmu dan haruslah itu menjadi lambang di dahimu" (Devarim 6: 8)


tefillin (תפילין), masih ada hubungannya dengan Mezuzah di atas, hanya saja kali ini dipakai pada tubuh manusia... tefillin artinya "pelindung"...

tefillin adalah gulungan Torah yang dimasukkan dalam kantong kulit yang bertali panjang dan diikatkan dengan cara digulung di tangan dan kantongnya diletakkan di dahi...

untuk lebih jelas, lihat gambar di bawah ini:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


maksudnya adalah juga sebagai pengingat kepada perintah-perintah Adonay dan memproteksi diri dari melakukan segala yang jahat... seseorang apabila memakai tefillin dengan hati yang khusyu', maka dia akan merasa terlindungi dari nafsu ingin berbuat dosa, sehingga kebanyakan kita temui mereka yang memakai tefillin sangat-sangat sabar dan murah hati... tentunya, di dalamnya terdapat berakhot atau berkat (berkah)...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)



MENORAH
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

salah satu benda sekaligus simbol tertua agama Yahudi adalah menorah, yaitu lilin bercabang 6 (ditambah tengahnya menjadi 7) yang digunakan dalam Beyt Ha-Miqdasy...

kohanim (para kohen) menyalakan menorah di dalam Ruang Ha-Qodesy pada esnoga setiap malam dan membersihkannya setiap pagi, menggantikan sumbunya, dan meletakkan minyak zaitun segar ke dalam cawannya.. penggunaan menorah bisa dilihat di Kitab Syemot 25:31-40

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

dikatakan bahwa menorah adalah simbol dari bangsa Israel dan misi Bangsa Israel untuk menjadi "terang (teladan) bagi segala bangsa" (Yisyeyah 42:6)...

revi'im (para ravi) menekankan bahwa cahaya atau terang itu bukan dari kekerasan; Israel adalah untuk menyelesaikan misi tersebut harus dengan memberikan kasih (rakhum) dan memberikan teladan yang baik..

dudukan menorah di esnoga-esnoga disebut ner tamid (artinya: lampu abadi) yang melambangkan menorah... banyak esnoga yang juga memiliki menorah hiasan, dan sebagai perlambang menorah dari Beyt Ha-Miqdasy...



KIPPAH

kippah atau yarmulke adalah kopiah (peci), peci adalah penutup yang dipakai di kepala berbentuk setengah bola.. kippah dipakai ketika berdo'a dan merupakan tradisi kuno dalam Yudaisme, Talmud mengajarkan penggunaan kippah:

כיסוי הראש, כך הפחד של עדן יכול להיות עליכם
kisovy hara'isy, kakh hafkhad syal 'adan yekol lehi'ot 'alekhem

"Tutuplah kepalamu sehingga semoga surga bagimu" (Talmud Syabbat 156b)

רב הונא בנו רב יהושע לא היה הולך ארבע אמות בגילוי ראש, אומר: השכינה היא מעל הראש שלי
rav huna' b'nay rav yehosyu'a lo' heha holakh arba'a amot b'giloy ra'isy, omer: hasyekinah hi' ma'al hara'isy syeli

"Rav Huna' ben Rav Yehosyu'a tidak akan berjalan empat hasta tanpa kippah, beliau bersabda: "Syekinah (kehadiran Ilahi) di atas kepalaku" (Talmud Kiddusyin 31a)

רב הונא בנו רב יהושע אמר: אני יכול להיות מתוגמלים עבור לא ללכת ארבע אמות בגילוי ראש
rav huna' b'nay rav yehosyu'a amor: anni yekhol lehi'ot metogmalim 'abor lo' lilkas arba'a amot v'giloy ra'isy

"Rav Huna ben Rav Yehosyu'a bersabda: "Semoga aku diberkati karena aku tidak pernah berjalan empat hasta tanpa kippah" (Talmud Syabbat 118b)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)


kippah dipakai hanya sebatas ubun-ubun saja, tetapi boleh-boleh saja bila ingin menutupi keseluruhan kepala asalkan dahinya terbuka...
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN IV: BENDA-BENDA
MAKANAN KHAS YAHUDI


membahas Yudaisme, kita tidak hanya sebatas ideologi ajaran dan hukum agamanya saja, tetapi juga tradisi dan kebudayaan yang mana di setiap daerah, orang-orang Yahudi memiliki tradisi unik yang saling berbeda... salah satunya adalah masakan..

sebagai kebutuhan paling pokok manusia, makanan telah diolah oleh manusia dengan berbagai macam dan keragaman yang unik... di samping itu, ciri khas adalah faktor penentu makanan tersebut mudah dikenali...

berbicara soal makanan, Yudaisme mengenal haram (khoqit) dan halal (khasrut) dan akan kita bahas di bagian halal dan haram...

makanan Yahudi sangat bervariatif karena berbagai macam pengaruh daerah; seperti di Timur Tengah, Amerika Serikat, Mediterania, Spanyol, dan Eropa Timur..

tapi kita akan bahas mulai dari bagian yang umum, yaitu yang menjadi makanan dalam halakhah (hukum)...

KHALLAH

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

setiap makanan tradisional Yahudi dimulai dengan memecah-mecahkan roti... Khallah (חלה) adalah roti khusus yang digunakan untuk Syabbat dan hari raya.. rasanya sangat manis dengan kombinasi telur dan roti...

rasa dan tekstur agak mirip dengan memutar gulungan telur (yang gulungan kuning kecil yang tampak seperti knot)... roti ini biasanya dijalin, tetapi pada hari libur tertentu mungkin dilakukan dalam bentuk lain...

misalnya, pada Rosy Hasyanah (Tahun Baru Ivrit); secara tradisional Khallah dibentuk bulat (lingkaran melambangkan siklus kehidupan, siklus dari setahun atau 365 hari)...

Khallah juga sangat menawan bila dijadikan sandwich dengan daging sapi panggang atau daging sapi kornet...

pada mitsvot ke-394 dijelaskan bahwa Khallah adalah bagian adonan yang disisihkan untuk kohen (imam), yaitu diambil sebelum dipanggang...

BAGEL

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Bagel termasuk kue yang terfavorit dalam sajian masakan Yahudi... Bagel adalah donat berbentuk potongan roti yang direbus sebelum dipanggang... di atasnya suka ditaburi biji wijen atau dibumbui bahan umum lainnya layaknya sebuah donat...

Bagel telah menjadi bagian dari masakan Yahudi selama kurang lebih 400 tahun... menurut Leo Rosten, diduga pada mulanya dari Polandia pada tahun 1610...

di Amerika, bagel biasanya disajikan dengan krim keju dan lox (ikan salmon yang asap) atau ikan lainnya... Bagel juga enak bila disajikan dengan krim keju dan sepotong tomat yang tebal...

IKAN GEFILTE

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

ikan Gefilte adalah kue bolu berisi ikan kecil yang dipotong-potong lebih kecil dan menjadi makanan favorit Yahudi Asykenazim... ikan tersebut biasanya adalah ikan-ikan yang hidup di air tawar (seperti ikan mas dan ikan mujair)..

adonan tepung matsah dicampur dengan ikan tersebut setelah dipotong-potong dan ditambahi bawang, seledri, dan wortel.. lalu tepung matsah diaduk dengan telur dan adonan direbus dengan kaldu dan bisa disajikan hangat atau dingin...

gefilte sendiri adalah Bahasa Jerman yang artinya "boneka".. mungkin maksudnya ikan tersebut dikuliti dan dicincang ibarat boneka yang tidak mungkin melawan...

MATZAH BALL SOUP (SUP BAKSO MATSAH)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Matzah Ball Soup (Sup Bakso Matsah) lebih tradisional dalam Bahasa Yiddisy dikenal sebagai knaydelakh (קניידלאך)... sup ini umumnya berkuah kaldu ayam yang dengan dua atau tiga tepung matsah yang dibentuk seperti bola ping-pong (atau kadang-kadang ada bakso yang besar) di dalamnya...

bakso ini bukan seperti bakso di Indonesia yang berasal dari daging, tetapi dari adonan tepung matsah yang direbus dan dikukus... biasanya disajikan pada Hari Raya Pesakh (bisa dilihat dalam siklus Seder Pesakh)...

KNISH

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Knish adalah semacam tepung kentang yang diisi dengan berbagai macam bumbu.. dipanggang sampai kecoklatan sehingga rasanya sedikit renyah di luar...

knish umumnya diisi dengan kentang yang ditumbuk dengan bawang, cincang hati, dan keju... biasanya disajikan untuk snack, hidangan pembuka, atau lauk pauk...

BLINTZ

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Blintz adalah pancake khas Yahudi yang mana lembarannya tipis namun pinggirannya penuh berisi bermacam-macam bumbu... sekilas seperti telur dadar gulung...

sebagai hidangan utama atau lauk pauk, blintz bisa diisi dengan keju manis atau kentang tumbuk dan bawang; sebagai bekal naik gunung, blintz bisa diisi dengan buah, seperti apel, cherry atau blueberry... blintz biasanya dimasak dalam panci yang digoreng dalam minyak dan umumnya disajikan dengan krim asam dan saus apel...

blintz adalah Bahasa Ukraina yang berarti "panekuk" (pancake)...

HAMIN

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

Hamin (חמין) atau Tsyolnt (טשאלנט -Yiddisy) atau Cholent adalah makanan tradisional untuk Syabbat makan siang atau makan malam, karena dapat dimulai sebelum Syabbat dimulai dan memasak meninggalkan seluruh Syabbat... Hamin direbus dengan daging sapi dan kadang-kadang dicampur kentang...
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TANAKH (BAG. I)


Tanakh (תנך) adalah salinan teks dari Naskah Masoret Perjanjian Lama yang berbahasa Ibrani dan dilengkapi kodifikasi atas Perjanjian Lama... dalam Yudaisme, tidak ada istilah "Perjanjian Lama" sebab "Perjanjian Lama" adalah murni istilah Kekristenan untuk Alkitab Yahudi dengan sedikit perbedaan salinan dan poin pasal dan nomor ayat... tetapi untuk mempermudah pemahaman bagi yang masih awam di Indonesia, maka saya pakai istilah ini...

Tanakh sendiri adalah singkatan dari Torah - Nevi'im - Ketuvim... ketiga-tiganya adalah bagian dalam Tanakh, meskipun demikian, sudah lazim di mulut orang-orang Yahudi majas metonimia bahwa Tanakh adalah Torah...

kitab-kitab dalam Tanakh disebut Sefer (ספר) yang artinya "Buku" atau "Kitab"...

STRUKTUR DAN BAGIAN TANAKH

Tanakh bersumber dari Naskah Masoret yang berbahasa Ibrani dan sedikitnya ada Bahasa Aram... dibagi berdasarkan pewahyuannya, Tanakh terdiri atas 39 Sefer:

1. TORAH (תורה) = PENGAJARAN (TAURAT)
  1. Beresyit (בראשית) "Pada Mulanya" = Kejadian (Genesis)
  2. Syemot (שמות) "Nama-nama" = Keluaran (Exodus)
  3. Wayiqra' (ויקרא) "Dan Dia Memanggil" = Imamat (Leviticus)
  4. Bemidbar (במדבר) "Di Padang Gurun" = Bilangan (Numbers)
  5. Devarim (דברים) "Perkataan-perkataan" = Ulangan (Deuteronomy)


2. NEVI'IM (נביאים) = NAVI-NAVI
i. Nevi'im Risyonim (נביאים ראשונים) = Navi-navi Awal
  1. Yehosyu'a (יהושע) "Nav Yehosyu'a" = Yosua (Joshua)
  2. Syoftim (שופטים) "Para Hakim" atau "Hakim-hakim" = Hakim-hakim (Judges)
  3. Syemu'el (שמואל) = "Nav Syemu'el" = Samuel (Samuel)
    • Alef Syemu'el (א שמואל) = "Samuel Pertama" = 1 Samuel (1 Samuel)
    • Bet Syemu'el (ב שמואל) = "Samuel Kedua" = 2 Samuel (2 Samuel)
  4. Melakhim (מלכים) = "Para Raja" atau "Raja-raja" = Raja-raja (Kings)
    • Alef Melakhim (א מלכים) = "Raja-raja Pertama" = 1 Samuel (1 Samuel)
    • Bet Melakhim (ב מלכים) = "Raja-raja Kedua" = 2 Samuel (2 Samuel)


ii. Nevi'im Akharonim (נביאים אהרונים) = Navi-navi Kemudian
  1. Yisyeyah (ישעיה) "Nav Yisyeyah" = Yesaya (Isaiah)
  2. Yirmiyah (ירמיה) "Nav Yirmiyah" = Yeremia (Jeremiah)
  3. Yekhezq'el (יחזקאל) "Nav Yekhezq'el" = Yehezqiel (Ezekiel)

iii. Trey 'Asar (תרי עשר) = Dua Belas (Keduabelas Kitab Navi-navi)
  1. Hosye'a (הושע) "Nav Hosye'a" = Hosea (Hosea)
  2. Yo'el (יואל) "Nav Yo'el" = Yoël (Joel)
  3. 'Amos (עמוס) "Nav 'Amos" = Amos (Amos)
  4. 'Ovadyah (עובדיה) "Nav 'Ovadyah" = Obaja (Obadiah)
  5. Yonah (יונה) "Nav Yonah" = Yunus (Jonah)
  6. Mikhah (מיכה) "Nav Mikhah" = Mikha (Micah)
  7. Nakhum (נחום) "Nav Nakhum" = Nahum (Nahum)
  8. Khavquq (חבקוק) "Nav Khavquq" = Habakuk (Habakkuk)
  9. Tsefanyah (צפניה) "Nav Tsefanya" = Zefanya (Zephaniah)
  10. Khaggay (חגי) "Nav Khaggay" = Haggai (Haggai)
  11. Zekharyah (זכריה) "Nav Zekharyah" = Zakharia (Zechariah)
  12. Mal'akhi (מלאכי) "Nav Mal'akhi" = Maleakhi (Malachi)

3. KETUVIM (כתובים) = TULISAN-TULISAN
  1. Tehillim (תהלים) "Puji-pujian" = Mazmur (Psalms)
  2. Misyley (משלי) "Petuah" = Amsal (Proverbs)
  3. Iyyov (איוב) "Iyyov" = Ayub (Job)
  4. Syir Ha-Syirim () "Nyanyian Dalam Nyanyian" = Kidung Agung (Song of Songs)
  5. Rut (רות) "Rut" = Rut (Ruth)
  6. 'Eykhah (איכה) "Ratapan" = Ratapan (Lamentations)
  7. Qohelet (קהלת) "Pengkhotbah" = Pengkhotbah (Ecclesiastes)
  8. 'Ester (אסתר) "'Ester" = Ester (Esther)
  9. Daniyel (דניאל) "Daniyel" = Daniel (Daniel)
  10. 'Ezra (עזרא) "'Ezra" = Ezra (Ezra)
  11. Nekhemyah (נחמיה) "Nekhemyah" = Nehemia (Nehemiah)
  12. Divrey Ha-Yamim (דברי הימים) "Peristiwa Sehari-hari" = Tawarikh (Chronicles)
    • Alef Divrey Ha-Yamim (א דברי הימים) = 1 Tawarikh (1 Chronicles)
    • Bet Divrey Ha-Yamim (ב דברי הימים) = 2 Tawarikh (2 Chronicles)



URUTAN DALAM ALKITAB SELURUH DUNIA
  1. Kejadian
  2. Keluaran
  3. Imamat
  4. Bilangan
  5. Ulangan
  6. Yosua
  7. Hakim-hakim
  8. Rut
  9. 1 Samuel
  10. 2 Samuel
  11. 1 Raja-raja
  12. 2 Raja-raja
  13. 1 Tawarikh
  14. 2 Tawarikh
  15. Ezra
  16. Nehemia
  17. Ester
  18. Ayub
  19. Mazmur
  20. Amsal
  21. Pengkhotbah
  22. Kidung Agung
  23. Yesaya
  24. Yeremia
  25. Ratapan
  26. Yehezkiel
  27. Daniel
  28. Hosea
  29. Yoël
  30. Amos
  31. Obaja
  32. Yunus
  33. Mikha
  34. Nahum
  35. Habakuk
  36. Zefanya
  37. Hagai
  38. Zakharia
  39. Maleakhi
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TANAKH (BAG. II)


NASKAH-NASKAH TANAKH

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

perlu diketahui bahwa Tanakh yang dipegang umat Yahudi atau Perjanjian Lama yang dipegang umat Kristen adalah berupa salinan dari naskah-naskah aslinya yang kuno... naskah tertuanya adalah Naskah Masoret:

1. NASKAH MASORET

naskah tulisan tangan Tanakh kuno yang utuh sampai sekarang ini (meskipun ada lembaran yang usang) adalah Codex B19 yang saat ini berada di Perpustakaan St. Petersburg, Rusia...

naskah ini ditulis pada tahun 1008 di Kairo dan merupakan tulisan tangan terbaik, sehingga para sarjana Alkitabiah banyak mengacu kepada naskah ini...

naskah ini berasal dari tradisi penulisan naskah Alkitab Ibrani yang sangat rumit, yaitu berasal dari para Masorah dari abad ke-8 sampai ke-10 M di Tiberias di pantai danau Genesaret, oleh sebab itu, naskah ini disebut juga sebagai Naskah Masoret... terdapat dua keluarga Yahudi dalam tradisi penulisan ini, yaitu B'nay 'Asyer dan B'nay Naftali...

pada dasarnya, aksara Ibrani hanyalah aksara konsonan, sama seperti Bahasa Timur Tengah lainnya seperti Arab, bisa dikatakan, "Ibrani Gundul" adalah aksara yang sebenarnya...

dan pembacaan naskah Ibrani Gundul ini didasarkan pada tradisi pembacaan Torah yang turun temurun... kemudian, Aharon ben 'Asyer memberi tanda baca (nikkud) untuk vokalisasi, lalu hasil dari vokalisasi yang dilakukan oleh Aharon ben 'Asyer disalin lagi oleh Syemu'el ben Ya'aqov... jadi, Tanakh yang di tangan kita sekarang memiliki acuan penulisan nikkud dari Syemu'el...

hal ini dilakukan karena pemikiran bahwa Tanakh akan semakin sulit dipahami generasi berikutnya apabila tidak ada satupun orang Yahudi yang bisa membaca Kitab Suci, maklum karena di masa lalu, orang Yahudi termasuk kaum yang buta huruf juga, dan hanya segelintir orang yaitu para ravi yang bisa membaca, karena tugas mereka terhadap Alkitab...

dalam naskah Masoret, memang banyak tulisan yang susah dibaca karena kondisi lembaran yang usang dan sedikit robek, oleh sebab itu sangat susah untuk disalin sehingga banyak terjadi kesalahan penyalinan sehingga banyak ayat yang terlihat kontradiksi satu sama lain sehingga beberapa orang dari pihak Muslim menuduh ayat-ayat Alkitab telah terkorup... namun itu harus diakui karena itu semua murni kesalahan penyalinan dan tidak ada satupun isi yang diubah atau ditambah oleh para penulis Masora, sehingga jawaban ini sebenarnya dirasa cukup untuk tuduhan-tuduhan tersebut... para penulis Masora pun hanya manusia biasa yang tidak luput dari kekhilafan apalagi dengan keterbatasan teknologi di masa lalu, namun meskipun banyak ayat kontradiksi, ayat-ayat itu tidak mengubah sedikitpun maksud, tujuan, dan hukum yang jelas dalam Torah...

2. NASKAH SAMARITAN

Naskah Samaritan hanya berisi Torah saja dan disalin oleh orang-orang Samaria... penulisan naskah ini dimulai sejak separatisme orang-orang Samaria dengan orang-orang Yahudi (skisma)... orang Samaria hanya menyalin Torah saja karena mereka hanya mengakui 5 Kitab Mosyeh tersebut...

3. NASKAH QUMRAN (NASKAH LAUT MATI)

sekitar 1947 sampai 1956, ditemukan fragmen (pecahan bagian) dari naskah Tanakh dalam bentuk lebih dari 190 gulungan dari dalam 11 gua di Qumran, yang terletak di pantai Laut Mati, yaitu sekitar 15 km sebelah selatan dari kota Yerikho...

dimulai dari ketidaksengajaan pada tahun 1947, yaitu ketika seorang gembala muda dari suku Arab Badui, yang mencoba untuk mencari dombanya yang hilang di sekitar gua-gua di Qumran, dan ketika dia mencoba untuk mencari dombanya di sebuah gua, dia secara tidak sengaja menemukan gulungan-gulungan kitab...

penemuan ini merupakan penemuan pertama gulungan-gulungan kitab di Qumran, dan sejak saat itu para arkeolog meneliti di Qumran dan menemukan gulungan-gulungan kitab yang lainnya... berdasarkan penelitian secara arkeologis yang dilakukan melalui pengikisan batuan dari tempat penemuan galian, sebagian besar naskah-naskah itu berasal dari abad ke-2 SM dan ke-1 SM, namun ada juga sebagian kecil yang berasal dari abad ke-3 SM...

setiap bagian dari Tanakh (kecuali kitab Ester) juga ditemukan di Qumran dan ketika dicocokkan dengan naskah Masoret, ternyata cocok 99,99 % (karena susahnya membaca kedua naskah tua itu)... hal ini semakin menguatkan bahwa TIDAK ADA SATUPUN AYAT ALKITAB YANG DIUBAH...

TORAH

Torah (תורה) adalah bagian terutama (kanonik) dalam Tanakh, artinya "Pengajaran" dan terdiri atas 5 Kitab Nav Mosyeh, sehingga disebut juga Pentateuch (5 Pengajaran)...

Torah bukan Tanakh, Torah adalah bagian dari Tanakh, namun sudah menjadi majas metonimia (sebuah majas yang pengaitan suatu barang dengan nama yang terkenal, misal: air kemasan dengan aqua), sehingga dalam thread ini saya sering menyebut Torah yang berarti Tanakh...

ada 5 Kitab yang terdiri atas; Beresyit, Syemot, Wayyiqra', Bemidbar, dan Devarim... meskipun diduga kitab ini bukan ditulis oleh Nav Mosyeh, namun isinya berdasarkan pengajaran Nav Mosyeh yang dibuktikan melalui Kesepuluh Perintah Tuhan (The Ten Commandments) atau Aseret Ha-Dib'rot...

Sefer Beresyit berisi kisah-kisah sejak permulaan alam semesta diciptakan Adonay sampai kisah Yosef, putra Nav Ya'aqov... rinciannya adalah penciptaan, Adam dan Khavvah, keturunan Adam, Nav No'akh dan bahteranya, Nav Avrah'am bersama istri dan anak-anaknya serta pergaulannya dengan Adonay, Nav Ya'aqov dan anak-anaknya, dan Yosef dari Kanaan menuju Mesir...

Sefer Syemot berisi kisah mula-mula Nav Mosyeh... mulai dari kelahiran beliau, pembebasan B'nay Yisyra'el dari perbudakan Mesir, menerima loh-loh 'Asyeret Ha-Devarim, B'nay Yisyra'el di Padang Gurun, dstnya...

Sefer Wayyiqra' berisi hukum-hukum utama di Misykan (Kemah Suci) salah satunya korbanot (pengorbanan hewan-hewan ternak sebagai korban untuk bukti keikhlasan dan ketaatan kepada Adonay), hukum-hukum sehari-hari, pentahbisan B'nay Levi, khususnya dari keturunan Nav Aharon menjadi kohanim (imam-imam ritual), dan beberapa kisah seputar B'nay Yisyra'el di Padang Gurun...

Sefer Bemidbar berisi hukum-hukum yang dibuat karena pelanggaran-pelanggaran, syafaat Adonay terhadap B'nay Yisyra'el, dan yang paling utama adalah menghitung kembali jumlah orang Israel yang akan ikut dalam ekspedisi mengambil Tanah yang Dijanjikan yaitu Kanaan dari tangan orang-orang Filistin...

Sefer Devarim berisi pengulangan atas Syemot dan Wayyiqra' dan kisah-kisah menjelang wafatnya Nav Mosyeh seperti nyanyian pujian haru beliau dan pengangkatan murid beliau menjadi pengganti sepeninggalnya yaitu Nav Yehosyu'a...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TANAKH (BAG. III)


PANDANGAN TORAH MENURUT KEKRISTENAN

Torah menurut Kekristenan adalah Perjanjian Lama yang mana hukum Adonay diberikan kepada B'nay Yisyra'el pada masa pra-Yesus Kristus kemudian, hukum Torah ini "digenapi" oleh Yesus Kristus...

maksudnya penggenapan adalah Yesus Kristus turun ke bumi dengan kasih sehingga dia melunakkan hukum Torah yang keras dengan kasih... misalnya, berzina dalam Torah adalah dosa dan pelakunya harus dihukum rajam (dipendam sampai leher dan kepalanya dilempari batu sampai mati)... kemudian, Yesus membatalkan hukum itu dengan alasan bahwa setiap orang pasti berzina dan yang menghukum rajam itu (para kohanim) juga pernah berzina (maksudnya zina mata, zina tangan, dan zina hati) sehingga hukum ini dibatalkannya dengan pertobatan saja...

meskipun dia berkata dalam Injil bahwa dia tidak merombak Torah atau meniadakan Torah satu noktah pun, tetap saja ajarannya itu berarti meniadakan rajam meskipun diakui rajam itu ada dalam hukum atau perundang-undangan... akibatnya, sekarang banyak orang Kristen menilai bahwa Yudaisme sangat keras dan tidak cinta kasih (akan dibahas di Kasih dan Persaudaraan)..

namun perlu diluruskan menurut Yudaisme, bahwa berzina yang dimaksud dalam Torah adalah perbuatan memasukkan kelamin lelaki ke dalam kelamin perempuan di luar ikatan yang sah secara agama yaitu menikah, maka hukumannya rajam... sedangkan melihat gambar porno, memikirkan hal-hal porno, melakukan masturbasi, Yudaisme menyerahkan urusan itu antara si pelaku dengan Adonay... selain itu, penghukum rajam tersebut hanya melakukan konstitusi dari Mahkamah Agama yang berdasarkan Torah, jadi penghukum rajam bukan merajam seseorang tetapi melakukan hukum rajam kepada seseorang...

dengan kata lain, Yudaisme tetap memegang teguh Torah dan inti dari Torah itu justru adalah kasih setia (rakhum)...

PANDANGAN TORAH MENURUT ISLAM

Torah atau Tawrat (توراة) menurut Islam adalah Kitabullah (Kitab-kitab Allah) yang diturunkan Allah kepada Nabi Musa (Nav Mosyeh) dan berisi hukum bagi Bani Isra'il (Al-Yahudiyyah)... namun, Tawrat yang dipegang Yahudi telah diubah oleh para Ahli Kitab sehingga Allah menurunkan Al-Qur'an dan Al-Qur'an adalah Tawrat yang disempurnakan Allah... kaum Yahudi dipandang telah mengkhianati perjanjian mereka dengan Allah sehingga Allah murka kepada mereka...

perubahan itu misalnya, dalam Torah terdapat nubuatan tentang kedatangan Muhammad sebagai nabi Allah yang terakhir diutus untuk mereka dan untuk semua manusia di seluruh dunia dengan tetap berpegang pada Torah dengan disempurnakan dalam Al-Qur'an, namun nubuatan itu disembunyikan oleh orang Yahudi atau diubah atau dihapus...

tidak ada satupun isi yang disembunyikan para ravi dalam menyalin naskah Tanakh, apalagi dihapus.. orang Yahudi amat takut dengan Adonay dan mereka justru memerlukan pengajaran yang benar dalam Torah... dan tidak ada satupun nubuatan mengenai kedatangan Muhammad, yang ada adalah Masyiyakh dan Navi yang Akan Datang... misalnya, sering beberapa orang Muslim menafsirkan Devarim 18: 18-19 sebagai Muhammad.. akan dibahas di bagian Pandangan Yudaisme terhadap Islam...

kemudian Al-Qur'an sebagai penyempurna Tawrat, penyempurnaan itu antara lain, misalnya, zina dalam Torah akan dihukum rajam sampai mati, namun di Al-Qur'an ada 2 hukum; yaitu bagi pelaku yang masing-masing perjaka dan gadis dihukum dera (cambuk) 100 kali (budak 80 kali), sedangkan yang sudah bersuami atau beristri dihukum rajam sampai mati, bisa dimaafkan bila kedua pihak saling bertaubat dengan Tawbatan Nashuha (pertobatan yang sungguh-sungguh dan bila mengulanginya tidak akan diterima tobatnya)...

dalam Torah, menghukum pezina itu sudah cukup dirajam karena zina adalah urusan keluarga masing-masing yang diajukan ke Mahkamah Agama, sebuah badan hukum yang didirikan berdasarkan konstitusi Torah... justru hukum ini sangat ketat dan dirasa sempurna, karena dengan adanya hukum yang tidak pandang bulu ini, akan semakin mempersempit perzinahan... bukankah bila masing-masing belum menikah lalu dicambuk, dia bisa melakukan zina lagi dan cukup dicambuk saja lagi? apalagi hukuman rajam sampai mati khusus yang sudah menikah saja...

    YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)BAGIAN V: FIRMAN SUCI
    PEMBACAAN TORAH


    setiap minggu pada Yom Syabbat di esnoga, orang-orang Yahudi membaca (atau, lebih akurat dikatakan menyanyikan) bagian dari isi Torah... bagian ayat ini disebut sebagai parsyah (פרשה jamak: parsyiyot)...

    parsyah pertama, misalnya, adalah Parsyat Beresyit, yang meliputi dari awal kisah Kejadian sampai Nuh... ada 54 parsyiyot dalam setiap minggu sehingga dalam setahun, kita telah membaca seluruh Torah (dari Sefer Beresyit sampai Sefer Devarim) dalam layanan jemaat...

    menjelang Rosy Hasyanah (Tahun Baru Ivrit), kita membaca bagian terakhir Torah yang disebut sebagai Simkhat Ha-Torah (Bersukacita dalam Torah)...

    pada Simkhat Ha-Torah, kita membaca bagian terakhir dari Torah, dan segera melanjutkan ke ayat pertama Sefer Beresyit, hal itu menunjukkan bahwa Torah adalah sebuah lingkaran, dan tidak pernah berakhir sampai ajal menjelang...

    sedikit berbeda dengan pengajian Islam, dalam Islam tidak ada ritual jama'ah untuk Tadarrus Al-Qur'an (Pembacaan Al-Qur'an) meskipun ada juga beberapa masjid yang mengadakan layanan pengajian jemaat yang bukan didasari atas syari'ah (hukum Islam).. tetapi persamaannya terletak pada Khatam Al-Qur'an (penyelesaian pembacaan Qur'an), ketika membaca bagian terakhir dalam Al-Qur'an, maka dilanjutkan pada ayat pertama Surah Al-Fatihah...

    dalam layanan esnoga, parsyah mingguan akan ditutup dengan pembacaan bagian dari Tanakh yang lain yaitu Nevi'im, ini yang disebut sebagai haftarah (הפטרה)... kata "haftarah" berasal dari bahasa Ibrani, akar Pe-Tet-Resy dan berarti "Bagian Penutup"...

    biasanya, porsi haftarah tidak lagi dari satu pasal, tetapi dari pasal-pasal yang berhubungan dengan parsyah minggu itu...

    pada layanan itu, sebelumnya kohanim (para kohen) membawa Torah mengelilingi bagian dalam esnoga sebelum akhirnya diletakkan di bimah sebagai wujud bahwa Ruwakh Ha-Qodesy akan menguduskan tempat itu..

    DAFTAR PARSYIYOT SETIAP MINGGU
    1. Beresyit - בראשית (Beresyit 1:1-6:8, haftarah: Yisyeyah 42:5-43:11 atau 42:5-42:21)
    2. No'akh - נח (Beresyit 6:9-11:32, haftarah: Yisyeyah 54:1-55:5 atau 54:1-10)
    3. Lekh-L'kha - לך-לך (Beresyit 12:1-17:27, haftarah: Yisyeyah 40:27-41:16)
    4. Wayera - וירא (Beresyit 18:1-22:24, haftarah: 2 Melakhim 4:1-4:37 atau 4:1-4:23)
    5. Khayey Sarah - חיי שרה (Beresyit 23:1-25:18, haftarah: 1 Melakhim 1:1-1:31)
    6. Toldot - תולדות (Beresyit 25:19-28:9, haftarah: Mal'akhi 1:1-2:7)
    7. Wayeitse - ויצא (Beresyit 28:10-32:3, haftarah: Hose'a 12:13-14:10 atau 11:7-12:12)
    8. Wayisylakh - וישלח (Beresyit 32:4-36:43, haftarah: Hose'a 11:7-12:12 atau Ovadyah 1 :1-1: 21)
    9. Wayyesyev - וישב (Beresyit 37:1-40:23, haftarah: Amos 2:6-3:8)
    10. Miqets - מקץ (Beresyit 41:1-44:17, haftarah: 1 Melakhim 3:15-4:1)
    11. Wayigasy - ויגש (Beresyit 44:18-47:27, haftarah: Yekhezq'el 37:15-37:28)
    12. Wayehi - ויחי (Beresyit 47:28-50:26, haftarah: 1 Melakhim 2:1-12)

    13. Syemot - שמות (Syemot 1:1-6:1, haftarah: Yisyeyah 27:6-28:13; 29:22-29:23 atau Yirmiyah 1:1-2:3)
    14. Wa'era - וארא (Syemot 6:2-9:35, haftarah: Yekhezq'el 28:25-29:21)
    15. Bo - בו (Syemot 10:1-13:16, haftarah: Yirmiyah 46:13-46:28)
    16. Besyalah (Syabbat Syirah) - בשלח (Syemot 13:17-17:16, haftarah: Syoftim 4:4-5:31 atau 5:1-5:31)
    17. Yitro - יתרו (Syemot 18:1-20:23, haftarah: Yisyeyah 6:1-7:6; 9:5-9:6 atau 6:1-6:13)
    18. Misypatim - משפטים (Syemot 21:1-24:18, haftarah: Yirmiyah 34:8-34:22; 33:25-33:26)
    19. Terumah - תרומה (Syemot 25:1-27:19, haftarah: 1 Melakhim 5:26-6:13)
    20. Tetsaveh - תצווה (Syemot 27:20-30:10, haftarah: Yekhezq'el 43:10-43:27)
    21. Ki Tisa - כי תשא (Syemot 30:11-34:35, haftarah: 1 Melakhim 18:1-18:39 atau 18:20-18:39)
    22. Wayaqhel - ויקהל (Syemot 35:1-38:20, haftarah: 1 Melakhim 7:40-7:50 atau 7:13-7:26)
    23. Pequdey - פקודי (Syemot 38:21-40:38, haftarah: 1 Melakhim 7:51-8:21 atau 7:40-7:50)

      Spoiler for misykan (tabernacle):

  1. YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
    salah satu tujuan parsyat adalah supaya kita memahami maksud dan isi dari Torah seperti salah satunya tentang Misykan (Kemah Suci)...
  2. Wayiqra - ויקרא (Wayyiqra 1:1-5:26, haftarah: Yisyeyah 43:21-44:23)
  3. Tsav - צו (Wayyiqra 6:1-8:36, haftarah: Yirmiyah 7:21-8:3; 9:22-9:23)
  4. Syemini - שמיני (Wayyiqra 9:1-11:47, haftarah: 2 Syemu'el 6:1-7:17 atau 6:1-6:19)
  5. Tazri'a - תַזְרִיעַ (Wayyiqra 12:1-13:59, haftarah: 2 Melakhim 4:42-5:19)
  6. Metsora' - מצרע (Wayyiqra 14:1-15:33, haftarah: 2 Melakhim 7:3-7:20)
  7. Akharey Mot - אחרי מות (Wayyiqra 16:1-18:30, haftarah: Yekhezq'el 22:1-22:19 atau 22:1-22:16)
  8. Qedosyim - קדושים (Wayyiqra 19:1-20:27, haftarah: Amos 9:7-9:15 atau Yekhezq'el 20:2-20:20)
  9. Emor - אמור (Wayyiqra 21:1-24:23, haftarah: Yehezq'el 44:15-44:31)
  10. B'har - בהר (Wayyiqra 25:1-26:2, haftarah: Yirmiyah 32:6-32:27)
  11. Bekhuqotay - בחוקותי (Wayyiqra 26:3-27:34, haftarah: Yirmiyah 16:19-17:14)

  12. Bemidbar - במדבר (Bemidbar 1:1-4:20, haftarah: Hose'a 2:1-2:22)
  13. Nasso - נשא (Bemidbar 4:21-7:89, haftarah: Syoftim 13:2-13:25)
  14. Beha'alotkha - בהעלותך (Bemidbar 8:1-12:16, haftarah: Zekharyah 2:14-4:7)
  15. Syelah L'kha - שלח לך (Bemidbar 13:1-15:41, haftarah: Yehosyu'a 2:1-2:24)
  16. Qorakh - קרח (Bemidbar 16:1-18:32, haftarah: 1 Syemu'el 11:14-12:22)
  17. Khuqat - קרח (Bemidbar 19:1-22:1, haftarah: Syoftim 11:1-11:33)
  18. Balaq - בלק (Bemidbar 22:2-25:9, haftarah: Mikhah 5:6-6:8)
  19. Pinkhas - פנחס (Bemidbar 25:10-30:1, haftarah 1 Melakhim 18:46-19:21)
  20. Mattot - מטות (Bemidbar 30:2-32:42, haftarah: Yirmiyah 1:1-2:3)
  21. Mase'i - מסעי (Bemidbar 33:1-36:13, haftarah: Yirmiyah 2:4-28; 3:4 atau 2:4-28; 4:1-4:2)

  22. Devarim - דברים (Devarim 1:1-3:22, haftarah: Yisyeyah 1:1-1:27)
  23. Wa'etkhanan - ואתחנן (Devarim 3:23-7:11, haftarah: Yisyeyah 40:1-40:26)
  24. Eqev - עקב (Devarim 7:12-11:25, haftarah: Yisyeyah 49:14-51:3)
  25. Re'eh - ראה (Devarim 11:26-16:17, haftarah: Yisyeyah 54:11-55:5)
  26. Syoftim - שופטים (Devarim 16:18-21:9, haftarah: Yisyeyah 51:12-52:12)
  27. Ki Tetse'i - כי תצא (Devarim 21:10-25:19, haftarah: Yisyeyah 54:1-54:10)
  28. Ki Tavo - כי תבוא (Devarim 26:1-29:8, haftarah: Yisyeyah 60:1-60:22)
  29. Nitsavim - ניצבים (Devarim 29:9-30:20, Yisyeyah 61:10-63:9)
  30. Wayelekh - וילך (Devarim 31:1-31:30, haftarah: Yisyeyah 55:6-56:8)
  31. Ha-Azinu - האזינו (Devarim 32:1-32:52, haftarah: 2 Syemu'el 22:1-22:51)
  32. V'zot Ha-Berakhah - וזאת הברכה (Devarim 33:1-34:12, haftarah: Yehosyu'a 1:1-1:18 atau 1:1-1:9)

 YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TALMUD (BAG. I)


Talmud (תלמוד) artinya "belajar"... Talmud adalah salah satu teks suci utama setelah Torah yang mana berisi mengenai penjelasan-penjelasan hukum (halakhah), etika, adat-istiadat, dan sejarah yang terkandung dalam Torah serta peristiwa setelah Torah...

Talmud memiliki dua komponen yaitu; Misynah (משנה) yaitu ringkasan tertulis Hukum Lisan Yudaisme yang disusun oleh para ravi Misynah yang disebut tanna'im; dan Gemara (גמרא) yaitu diskusi mengenai Misynah dan berhubungan dengan tulisan-tulisan Tanna'im yang sering membahas sesuatu yang eksklusif dengan penjabaran luas...

Talmud disebut juga Syas (ש"ס) yang merupakan akronim dari Sedarim Syisyah (סדרים שישה) yang berarti "enam perintah" dalam Misynah...

STRUKTUR TALMUD

seder (perintah, jamak: sedarim) yang ada enam itu dibagi dalam 60 atau 63 masekhtot (traktat, tunggal: masekhet) dan terdapat 517 perakim (bab, tunggal: perek)...

setiap perek akan berisi beberapa misynayot dengan footnote yang merujuk ke Gemara; nama untuk satu bagian dari Gemara adalah sugya (jamak: sugyot)...

setiap sugya, termasuk barayita atau tosefta, biasanya terdiri dari elaborasi bukti tentang pernyataan Misynah, apakah halakhah (hukum yang tegas) atau haggadah (hukum yang berdasarkan penafsiran yang belum jelas seperti cerita, anekdot, atau pembahasan mengenai bisnis dan obat-obatan)...

MISYNAH

Misynah (משנה) adalah kumpulan dari sabda, pendapat hukum, petuah, dan perdebatan dari para ravi (revi'im)..

pernyataan dalam Misynah biasanya singkat, mencatat pendapat singkat dari para ravi yang memperdebatkan suatu subyek; atau hanya mencatat pandangan yang tampaknya mewakili pandangan konsensus...

para ravi yang mencatat Misynah disebut tanna'im (תנאים tunggal: tanna)...

terdapat Enam Perintah (Sedarim Syisyah) yang diklasifikasikan dalam kitab-kitab dgn traktat sbb:
  1. Zera'im (זרעים): "Benih-benih" (membahas ttg pertanian, bercocok tanam, jenis tanah dan bibit, dsbnya)

    1. Berakhot (ברכות): "Keberkatan"
    2. Pe'ah (פאה): "Penjuru (Tanah)"
    3. Dema'i (דמאי): "Dema'i"
    4. Kil'ayim (כלאים): "Persilangan"
    5. Syevi'it (שביעית): "Tujuh Tahun"
    6. Terumot (תרומות): "Donasi"
    7. Ma'aserot (מעשרות): "Persepuluhan"
    8. Ma'aser Syeni (מעשר שני): "Perduapuluhan"
    9. Khallah (חלה): "Roti"
    10. 'Orlah (ערלה): "Pencangkokan"
    11. Bikkurim (ביכורים): "Buah Pertama"

  2. Mo'ed (מועד): "Perayaan" (membahas ttg Hari Raya, Yom Syabbat, dsbnya)
    1. Syabbat (שבת‎): "Beristirahat"
    2. Eruvin (ערובין): "Bercampur"
    3. Pesakhim (פסחים): "Hari Raya Pesakh"
    4. Syeqalim (שקלים): "Uang-uang (Syeqel)"
    5. Yoma (יומא): "Hari-hari"
    6. Sukkah (סוכה): "Hari Raya Sukkot"
    7. Betsah (ביצה): "Telur"
    8. Rosy Hasyanah (ראש השנה): "Tahun Baru"
    9. Ta'anit (תענית): "Puasa"
    10. Megillah (מגילה): "Peraturan"
    11. Mo'ed Qattan (מועד קטן): "Hari-hari Raya Kecil"
    12. Hagigah (חגיגה): "Persembahan"

  3. Nasyim (נשים): "Perempuan-perempuan" (membahas ttg wanita, hak dan kewajiban seorang istri, pernikahan, dsbnya)
    1. Yevamot (יבמות): "Pernikahan (Levi)"
    2. Ketuvot (כתובות): "Perjanjian (Pra-Nikah)"
    3. Nedarim (נדרים): "Sumpah-Setia"
    4. Nazriyim (נדרים): "Orang-orang yang Menjauhkan Diri (Nazir)"
    5. Sotah (סוטה): "Perempuan yang Sesat"
    6. Gittin (גיטין): "Pencatatan"
    7. Qiddusyin (קידושין): "Pertunangan"

  4. Nezikin (נזיקין): "Kerugian" (membahas ttg hukum dan kriminalitas, pidana dan perdata, pengadilan, dsbnya)
    1. Bava Qamma (בבא קמא): "Gerbang Pertama"
    2. Bava Metsi'a (בבא מציעא): "Gerbang Menengah"
    3. Bava Batra (בבא בתרא): "Gerbang Terakhir"
    4. Sanhedrin (סנהדרין): "Sanhedrin"
    5. Makkot (מכות): "Saksi"
    6. Syevu'ot (שבועות): "Sumpah"
    7. 'Eduyot (עדויות): "Kesaksian"
    8. 'Avodah Zarah (עבודה זרה): "Peribadatan Asing"
    9. Avot (אבות): "Bapak"
    10. Horayot (הוריות): "Keputusan"

  5. Qodasyim (קדשים): "Kekudusan" (membahas ttg peribadatan utama di Beyt Ha-Miqdasy seperti korbanot, dan ibadah kudus lainnya)
    1. Zevahim (זבחים): "Pengorbanan"
    2. Menahot (מנחות): "Korban Sajian"
    3. Khullin (חולין): "Hal-hal Umum"
    4. Bekhorot (בכורות): "Sulung"
    5. 'Arakhin (ערכין): "Pengabdian"
    6. Temurah (תמורה): "Penggantian"
    7. Keritot (כריתות): "Pengucilan"
    8. Me'ilah (מעילה): "Penistaan"
    9. Tamid (תמיד): "Korban Harian"
    10. Middot (מידות): "Pengukuran"
    11. Qinnim (קנים): "Sarang"

  6. Tohorot (טהורת): "Kemurnian" (membahas ttg kebersihan, tata-cara hidup bersih menurut Yudaisme, dsbnya)
    1. Kelim (כלים): "Wadah-wadah"
    2. Oholot (אוהלות): "Tenda"
    3. Nega'im (נגעים): "Tulah-tulah"
    4. Parah (פרה): "Sapi"
    5. Tohorot (טהורת): "Kemurnian"
    6. Miqva'ot (מקואות): "Mandi"
    7. Niddah (נדה): "Pemisahan (Haid)"
    8. Makhsyirin (מכשירין): "Kenajisan"
    9. Zavim (זבים): "Selut"
    10. Tevul Yom (תיול יום): "Mandi Sehari"
    11. Yadayim (ידים): "Tangan"
    12. 'Uqtsim (עוקצים): "Batangan (Pohon)"


BARAYITA

Barayita (ברייתא) adalah beberapa laporan tanaa'im yang berisi pembandingan dengan Misynah, apakah itu mendukung atau membantah preposisi dari para ravi Amora'im...

dengan kata lain, Barayita adalah teks tanna'im selain Misynah dan berada di luar Misynah.. Barayita itu sendiri artinya "berada di luar"...

barayitot (jamak dari Barayita) yang dikutip dalam Gemara seringkali dikutip dari Tosefta (rangkuman tanna'im dari halakhah dan sejajar dengan Misynah)...

GEMARA

Gemara (גמרא) adalah salah satu bagian Talmud yang kedua setelah Misynah... Gemara adalah penjelasan-penjelasan atas Misynah... ibarat Kitab UUD 1945, maka penjelasan atas UUD itu disebut Gemara...

penjelasan-penjelasan itu diambil dari semua ravi periode Amora'im yang dikumpulkan dari Yerusalem dan Babylonia, oleh sebab itu, Gemara dibagi atas 2 bagian:
  1. Talmud Yerusyalmi (תלמוד ירושלמי): "Talmud Yerusalem"
  2. Talmud Bavli (תלמוד בבלי): "Talmud Babylonia"
 
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TALMUD (BAG. II)


TALMUD YERUSYALMI

Talmud Yerusyalmi (תלמוד ירושלמי) adalah salah satu dari dua kompilasi Gemara dari ajaran-ajaran agama Yahudi dan komentar yang secara lisan selama berabad-abad sebelum ketika dari revi'im di Yerusalem...

Talmud ini merupakan kompilasi dari ajaran-ajaran sekolah Tiberias, Sepforis, dan Kaisarea... Talmud ini juga sebagian besar ditulis dalam Bahasa Aram dengan sedikit pengaruh logat dari Babylonia...

Talmud ini adalah sinopsis dari analisis Misynah yang dikembangkan selama hampir 200 tahun oleh akademi-akademi di Israel (terutama orang-orang dari Tiberias dan Kaesarea)..

perlu ditekankan bahwa Talmud Yerusyalmi tidak hanya berisi Gemara, tetapi berisi Misynah dan Gemara Yerusalem...

TALMUD BAVLI

Talmud Bavli (תלמוד בבלי) disampaikan secara lisan selama berabad-abad dan merupakan kompilasi pendapat dari para ravi di Babylonia sejak abad ke-5 M...

sejak Masa Pembuangan ke Babylonia pada tahun 586 SM, sudah ada komunitas Yahudi yang hidup di Babylonia maupun di Yudea (Yerusalem dan sekitarnya), karena banyak dari tawanan tidak pernah kembali ke Tanah Israel...

sejak itu hingga periode Misynah, penduduk Yahudi di Babylonia meningkat melalui pertumbuhan alami maupun migrasi... kota-kota yang paling penting menjadi pusat Yahudi di Babylonia adalah Nehardea, Nisibis, Mahoza, Pumbeditha, dan Susa (Persia)...

perlu ditekankan bahwa Talmud Bavli tidak hanya berisi Gemara, tetapi berisi Misynah dan Gemara Babylonia...

ISU-ISU DAN BANTAHAN DARI TUDUHAN ATAS TALMUD

sering kita temui oknum-oknum dari pihak Kristiani dan Muslim yang tidak bertanggungjawab menulis dalam beberapa blog dan forum mengenai isi Talmud yang berisi diskriminasi atas goy'im (Non-Yahudi) dan penghinaan atas Kristen dan Yesus...

sebelum itu, saya perlu sampaikan link yang terdapat isi Talmud secara lengkap sbb:

1. "The Talmud" terjemahan Joseph Barclay (1878)
2. "The Babylonian Talmud" terjemahan Michael L. Rodkinson (1918)
3. "The Wisdom of The Talmud" terjemahan Ben Zion Bokser (1951)

berikut ini adalah beberapa tuduhan dan faktanya:

tuduhan: "Yesus Kristus sebagai anak haram seorang pelacur" (Khallah, 1b, 18b)

fakta:
tidak ada nomor ayat 1b dan 18b

tuduhan:

"Yesus adalah orang bodoh" (Syabbat, 104b), "Yesus seorang tukang sihir" (Toldoth Jeshu), "Yesus adalah penyembah berhala" (Sanhedrin 103a)

fakta:
Syabbat, 104b. isinya: "Itu yang diajarkan, Rav Eli'ezer berkata kepada orang Bijak: "akankah sihir Ben Stada dari Mesir dengan cara menggoreskan di atas dagingnya itu mendatangkan malapetaka? tidak, dia hanyalah orang bodoh"... oknum tersebut berusaha mengganti Ben Stada dengan Yesus...
Toledoth Jeshu adalah sebuah buku dari Abad Pertengahan dan bukan bagian dari Talmud... jangan samakan Toledoth Jeshu dengan Toldot Talmud....
Sanhedrin 107b. ini merupakan distorsi dari isi yang sebenarnya oleh seorang anti-Semit bernama Van Hyning yang mengisahkan kejelekan ttg Yesus...

tuduhan:

Talmud mengajarkan bahwa Yesus mati seperti binatang dan dikuburkan bersama tinja, anak-anak Roma (orang Kristen) dan anak-anak Ismael (Muslim dan Turki) akan dilemparkan ke neraka sebagaimana bangkai anjing yang dibuang, begitu pula Yesus dan Muhammad, mereka kotor seperti anjing (Zohar, III, 282).

fakta:

mustahil sebuah kitab yang menjadi panduan suatu agama berisi kalimat kotor seperti itu, \t Zohar, III, 282. adalah karya Kabbalistik abad 13 M dan bukanlah termasuk dalam kompilasi Talmud... silahkan di cek link di atas...

tuduhan:

"orang Yahudi yang membunuh orang Kristen tidak berdosa, melainkan salah satu penawaran Tuhan untuk pengganti ternak dalam Korbanot (Ibadah Korban) bahkan orang yang terbaik dari kalangan goy'im harus dibunuh" (Avodah Zarah, Tosefot 26b)

fakta:

dalam bagian Talmud hanya berisi nomor pasal dengan judul tema dan nomor ayat Misynah, tidak ada judul "Tosefot" dalam Avodah Zarah... ayat di atas itu diredaksi oleh Van Hyning seperti tuduhan dalam Sanhedrin di atas...

 tuduhan dan jawaban lainnya bisa dilihat di http://freemasonry.bcy.ca/anti-mason...an_hyning.html

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
BAHASA IBRANI (BAG. I)


selama 2.500 tahun, bahasa Ibrani hanya dipakai untuk mempelajari Alkitab dan Misynah (teks susunan para ravi Talmud) saja, karena berhubung bahasa orisinil yang digunakan adalah Bahasa Ibrani...

bisa dikatakan bahasa ini pada mula-mula merupakan bahasa liturgis saja (meskipun sebenarnya sudah digunakan oleh bangsa-bangsa Timur Tengah seperti Kanaan, Phunisia, Amori, dan Yebus)... tetapi pada akhir abad ke-19 dan permulaan abad ke-20, bahasa ini lahir kembali menjadi sebuah bahasa sejati dengan para penuturnya...

namun bahasa ini sudah diidentikkan dengan bahasanya kaum Yahudi asli, meskipun sebenarnya bahasa ini sudah ada sejak pra-Bangsa Israel... hal ini dikarenakan para penutur bahasa Semit di Palestina saat itu mayoritas memakai Bahasa Aram, lalu pengaruh Bahasa Yunani ketika wilayah Palestina dikuasai negara federal dari Romawi (Herodes), dan sebelum akhirnya pengaruh Bahasa Arab mendominasi di Timur Tengah setelah Islam menguasai wilayah Palestina, Syam, Persia, dan Mesir hingga sekarang (namun akhirnya banyak bahasa yang digunakan di negara-negara Timur Tengah saat ini seperti Urdu, Farsi, dsbnya yang dipengaruhi Bahasa 'Arab)...

di negara Israel saat ini, Bahasa Ibrani merupakan salah satu dari dua bahasa resmi Israel, satu lagi adalah Bahasa 'Arab... dalam bahasa Ibrani sendiri, bahasa ini disebut (עברית) atau 'Ivrit...

Bahasa Ibrani mirip sekali dengan Bahasa Aram dan sedikit mirip dengan Bahasa 'Arab, namun huruf-hurufnya lebih mirip ke Bahasa Aram (karena Bahasa Aram adalah nenek moyang Bahasa Ibrani dan Bahasa 'Arab), dan kosakatanya juga banyak serapan dari Bahasa 'Arab.....

membaca aksara Ibrani tidak terlalu rumit seperti aksara Arab, membaca aksara Arab sudah banyak sekali pedoman yang dibuat dan akhirnya disusun secara efektif yang disebut metode IQRO di Indonesia, hal itu dikarenakan komplektivitas bahasa itu, lain halnya dengan Ibrani, tidak ada pedoman khusus dalam mempelajarinya....

namun namun kesulitannya ada 2: susah membedakan huruf-huruf yang mirip dan harakat yang kecil-kecil.... namun asal udah hapal dan terbiasa membaca tulisan-tulisan Ibrani (contoh mudahnya Alkitab Ibrani), pasti akan terbiasa mudah seperti Muslim Indonesia ketika membaca Al-Qur'an...

ada sedikit kendala dalam mentransliterasinya, sebab pedoman internasional dalam mentransliterasi bahasa-bahasa berhuruf selain latin adalah menggunakan huruf latin kompleks (misalnya Al-lâh) atau menggunakan ejaan Inggris (misalnya Al-Hadith atau Al-Sabeereen) -saya memberi contoh Arab karena banyaknya kata yang agak familiar dengan masyarakat Indonesia-...

maka saya menggunakan transliterasi ejaan Indonesia, misalnya huruf ש ditulis syin bukan shin (sesuai ejaan Indonesia, seperti syarat bukan sharat), seperti di atas, maka Al-lâh akan ditransliterasikan Allah, Al-Hadith akan ditransliterasikan Al-Hadits, dan Al-Sabeereen akan ditransliterasikan Ash-Shaabiriin...

PENGENALAN HURUF

------------------------------------------------------
huruf------------transliterasi------------lafal
------------------------------------------------------
alef (א)-----------(tanpa nikud/tanda baca/haraqah, mati)
bet (ב)----------b/v--------------------------b/v
gimel (ג)-------g---------------------------g
dalet (ד)-------d---------------------------d
he (ה)----------h---------------------------h (akhiran mati)
waw (ו)----------w/v/o/u---------------------------w/v/o/u
zayin (ז)--------z---------------------------z
khet (ח)---------kh--------------------------kh
tet (ט)----------t---------------------------t
yod (י)----------y---------------------------y
kaf (כ)----------k---------------------------k ==> akhir = ך (khaf - kh - kh)
lamed (ל)-------l---------------------------l
mem (מ)--------m--------------------------m ==> akhir = ם (mem pesyuta / mem sofit - m - m)
nun (נ)----------n---------------------------n ==> akhir = ן (nun pesyuta / nun sofit - n - n)
samekh (ס)----s---------------------------s
'ayin (ע)---------(tanpa nikud/tanda baca/haraqah, mati)
pe (פ)-----------p---------------------------p ==> akhir = ף (fe - f - f)
tsadey (צ)--------ts--------------------------ts ==> akhir = ץ (tsadey pesyuta - ts - ts)
qof (ק)-----------q--------------------------q
resy (ר)----------r---------------------------r
syin (ש)---------sy--------------------------sy
tav (ת)-----------t/s---------------------------t/s
------------------------------------------------------

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

hanya 5 huruf yang memiliki akhiran berbeda bentuk, yaitu khaf atau kaf pesyuta (ך), mem pesyuta atau mem sofit, nun pesyuta atau nun sofit (ן), fe atau pe pesyuta (ף), dan tsadey pesyuta (ץ)...

huruf waw (ו), bila vokalnya e maka dibaca "ve", bila vokalnya a maka dibaca "wa"... jika dipertengahan dan akhiran vokal a, maka dibacanya va...

huruf tsadey (צ) cara bacanya tidak sama dengan tsa dalam Bahasa 'Arab (ث), tapi seperti zz pada pizza (pitsa), sedangkan tsa (ث) seperti th pada thanks (tsengs)..

PENEKANAN-PENEKANAN VOKAL

penekanan-penekanan vokal pada huruf terdapat pada i dengan huruf yod (י), u dan o dengan huruf waw (ו)... sama halnya dengan 'Arab, vokal i dengan huruf ya (ي), vokal u dengan huruf wawu (و), dan ditambah vokal a dengan huruf alif (ا)

PENGENALAN TANDA BACA (NIKKUD)

pada dasarnya, Ibrani hanyalah bahasa dengan aksara konsonan, namun tanda baca (nikkud) adalah alat bantu dalam membaca untuk menjaga keaslian cara membaca Torah (karena pembacaan Torah termasuk salah satu halakhah)..

sama halnya dengan Arab dengan sedikit perbedaan alasan, Arab hanyalah bahasa dengan aksara konsonan, namun tanda baca (haraqah) adalah alat bantu dalam membaca bagi kaum 'ajam (Non-Arab) supaya mudah membacanya..

1. VOKAL A
a. qamats (ָ) = a (khusus logat Asykenazi: aw)
b. patakh (ַ) = a
c. hataf patakh (ֲ) = di pertengahan kata mati, di akhiran a

2. VOKAL E
a. tserey (ֵ) = di pertengahan e, di awalan dan akhiran ey
b. segol (ֶ) = e seperti dalam kata Indonesia "ember"
c. hataf segol (ֱ) = e seperti dalam kata Indonesia "bencana"
4. syeva (ְ) = mati

3. VOKAL I
hiriq (ִ) = i

4. VOKAL O
a. holam (ֹ) = o
b. hataf qamats (ֳ) = ow (atau o sedikit panjang)

5. VOKAL U
a. syureq (ּ) = u khusus huruf waw saja
b. qubbuts (ֻ) = u

lihat tabel di bawah ini:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

tanda qamats (ָ) dalam logat Yahudi Asykenazim benar-benar menjadi o...

PENGENALAN PENGUCAPAN DAGESY

dagesy (ּ) sering ditemui dalam beberapa huruf, dagesy adalah tanda titik yang menjadi nikud khusus untuk huruf-huruf tertentu...

pengunaan dagesy hanya untuk huruf-huruf:
1. bet ב
2. kaf כ
3. pe פ
4. tav ת
5. waw ו
6. syin ש

ucapan-ucapannya dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

huruf lain selain keenam huruf di atas (kecuali syin) bila diberi dagesy, maka akan dibaca double (syeda) sama seperti tanda tasydid atau syaddah dalam Bahasa Arab (َّ )..

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
BAHASA IBRANI (BAG. II)


CARA MEMBACA AKSARA IBRANI

BERESYIT (KEJADIAN) 1: 1, link: http://www.mechon-mamre.org/p/pt/pt0101.htm

===============================
בְּרֵאשִׁית, בָּרָא אֱלֹהִים, אֵת הַשָּׁמַיִם, וְאֵת הָאָרֶץ
===============================

kata pertama: בְּרֵאשִׁית

בְּ = huruf bet (ב) ada tanda syeva (ְ) dan tanda dagesy bet (ּ), maka dibacanya "be"

רֵ = huruf resy (ר) ada tanda tserey di tengah (ֵ) yaitu e, maka dibacanya "re"

א = huruf alef tanpa tanda, mati..

שִׁ = huruf syin (ש) ada tanda dagesy syin (ׁ) dan tanda hiriq (ִ) yaitu i, maka dibacanya "syi"

י = huruf yod, penekanan atas "i" pada "syi"

ת = huruf tav, maka dibaca "t", disambung dengan syi maka dibaca "syit"

jadi:

בְּרֵאשִׁית dibaca "bereysyit"



kata kedua: בָּרָא

בָּ = huruf bet (ב) ada tanda qamats (ָ) dan dagesy bet (ּ), maka dibaca "ba"

רָ = huruf resy (ר) ada tanda qamats (ָ) yaitu a, maka dibaca "ra"

א = huruf alef tanpa tanda, mati

jadi:

בָּרָא dibaca "bara"



kata ketiga: אֱלֹהִים

אֱ = huruf alef (א) ada tanda hataf segol (ֱ) yaitu e, maka dibaca "e"

לֹ = huruf lamed (ל) ada tanda holam (ֹ) yaitu o, maka dibaca "lo"

הִ = huruf he (ה) ada tanda hiriq (ִ) yaitu i, maka dibaca "hi"

י = huruf yod, penekanan atas "i" pada "hi"

ם = huruf mem pesyuta dibaca "m", disambung hi, maka dibaca "him"

jadi:

אֱלֹהִים dibaca "elohim"



kata keempat: אֵת

אֵ = huruf alef (א) ada tanda tserey (ֵ) yaitu e, maka dibaca "e"

ת = huruf tav dibaca "t", disambung e, maka dibaca "et"

jadi:

אֵת dibaca "et"



kata kelima: הַשָּׁמַיִם

הַ = huruf he (ה) ada tanda patah (ַ) yaitu a, maka dibaca "ha"

שָּׁ = huruf syin (ש) ada 3 tanda, tanda dagesy syin (ׁ), tanda dagesy syin kedua (ּ) yaitu double huruf, dan tanda qamats (ָ yaitu a, maka dibaca "sysya"

מַ = huruf mem (מ) ada tanda patakh (ַ) yaitu a, maka dibaca "ma"

יִ = huruf yod (י) ada tanda hiriq (ִ) yaitu i, maka dibaca "yi"

ם = huruf mem pesyuta, maka dibaca "m", disambung yi, maka menjadi "yim"

jadi:

הַשָּׁמַיִם dibaca "hasysyamayim"



huruf keenam: וְאֵת

וְ = huruf waw (ו) ada tanda syeva (ְ) yaitu e (seperti e pada kata "benar"), dibaca "ve" (karena sifatnya e kecil, maka bisa ditulis v'

אֵ = huruf alef (א) ada tanda tserey (ֵ), maka dibaca "e"

ת = huruf tav dibaca "t", disambung e, maka dibaca "et"

jadi:

וְאֵת dibaca "v'et"



huruf ketujuh: הָאָרֶץ

הָ = huruf he (ה) ada tanda qamats (ָ) yaitu a, maka dibaca "ha"

אָ = huruf alef (א) ada tanda qamats (ָ) yaitu "a"

רֶ = huruf resy (ר) ada tanda segol (ֶ) yaitu e, maka dibaca "re"

ץ = huruf akhiran tsadey, maka dibaca "ts", disambung re, maka dibaca "rets"

jadi:

הָאָרֶץ dibaca "ha'arets"



MAKA:


בְּרֵאשִׁית, בָּרָא אֱלֹהִים, אֵת הַשָּׁמַיִם, וְאֵת הָאָרֶץ


DIBACA:

"beresyit bara elohim et hasysyamayim v'et ha'arets"

"Pada mulanya Allah menciptakan Langit dan Bumi"

coba kita sama-sama "ngaji" Kitab Beresyit (Kejadian) pasal 1 ayat 1-10:

בְּרֵאשִׁית, בָּרָא אֱלֹהִים, אֵת הַשָּׁמַיִם, וְאֵת הָאָרֶץ
bereysyit bara elohim et hasysyamayim v'et ha'arets

וְהָאָרֶץ, הָיְתָה תֹהוּ וָבֹהוּ, וְחֹשֶׁךְ, עַל-פְּנֵי תְהוֹם; וְרוּחַ אֱלֹהִים, מְרַחֶפֶת עַל-פְּנֵי הַמָּיִם
veha'arets hayeta tohu wavohu vekhosyekh al p'ney tehom veruwakh elohim merakhefet al p'ney hammayim

וַיֹּאמֶר אֱלֹהִים, יְהִי אוֹר; וַיְהִי-אוֹר
wayyo'mer elohim yehi or wayehi or

וַיַּרְא אֱלֹהִים אֶת-הָאוֹר, כִּי-טוֹב; וַיַּבְדֵּל אֱלֹהִים, בֵּין הָאוֹר וּבֵין הַחֹשֶׁךְ
wayyare' elohim et ha'or ki thov wayyavdel elohim ben ha'or uven hakhosyekh

וַיִּקְרָא אֱלֹהִים לָאוֹר יוֹם, וְלַחֹשֶׁךְ קָרָא לָיְלָה; וַיְהִי-עֶרֶב וַיְהִי-בֹקֶר, יוֹם אֶחָד
wayyiqra elohim la'or yom, velakhosyekh qara layla, wayehi 'erev wayehi voqer, yom ekhad

וַיֹּאמֶר אֱלֹהִים, יְהִי רָקִיעַ בְּתוֹךְ הַמָּיִם, וִיהִי מַבְדִּיל, בֵּין מַיִם לָמָיִם
wayyo'mer elohim yehi raqi'a bet'oke hammayim wihi mavdil ben mayim lamayim

וַיַּעַשׂ אֱלֹהִים, אֶת-הָרָקִיעַ, וַיַּבְדֵּל בֵּין הַמַּיִם אֲשֶׁר מִתַּחַת לָרָקִיעַ, וּבֵין הַמַּיִם אֲשֶׁר מֵעַל לָרָקִיעַ; וַיְהִי-כֵן
wayya'as elohim, et haraqi'a, wayyavdel ben hammayim asyer mittakhat laraqi'a uven hammayim asyer me'al laraqi'a wayehi khen

וַיִּקְרָא אֱלֹהִים לָרָקִיעַ, שָׁמָיִם; וַיְהִי-עֶרֶב וַיְהִי-בֹקֶר, יוֹם שֵׁנִי
wayyiqra elohiym laraqi'a syamayim wayehi 'erev wayehi voqer, yom syeni

וַיֹּאמֶר אֱלֹהִים, יִקָּווּ הַמַּיִם מִתַּחַת הַשָּׁמַיִם אֶל-מָקוֹם אֶחָד, וְתֵרָאֶה, הַיַּבָּשָׁה; וַיְהִי-כֵן
wayyo'mer elohim yiqqa'u hammayim mittakhat hasysyamayim el maq'om ekhad vetera'eh hayyabasyay, wayehi khen

וַיִּקְרָא אֱלֹהִים לַיַּבָּשָׁה אֶרֶץ, וּלְמִקְוֵה הַמַּיִם קָרָא יַמִּים; וַיַּרְא אֱלֹהִים, כִּי-טוֹב
wayyiqra elohim layyabasyay 'erets ulemiq've hammayim qara' yammim wayyare' elohim ki thov

DIALEK-DIALEK

Bahasa Ibrani memiliki 2 dialek lokal, yaitu dialek Yerusalem dengan dialek Tiberias (utara), masing-masing perbedaan dari penekanan vokal...

selain itu ada dialek Yiddisy (דיש) yang digunakan oleh Yahudi Asykenazi (jamak: Asykenazim), bisa dibilang "Bahasa Yahudi-Jerman atau Yidisy-Taytsy ייִדיש - טיַיטש"...

ada juga dialek Ladino-Yudesmo (גיודיאו-איספאנײל) atau Bahasa Yahudi-Spanyol yang digunakan oleh Yahudi Sefardi (jamak: Sefardim)...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
NAMA-NAMA TUHAN (BAG. I)


nama Tuhan dalam Yudaisme merupakan salah satu hal yang vital dan dapat disejajarkan dengan keimanan pada Tuhan Yang Maha Esa...

dalam Daftar 613 Perintah (Taryag Mitsvot תריג מצוות), terdapat 2 pasal yang membahas ttg eksistensi Nama-Nya:

6. Menguduskan Nama-Nya (Wayyiqra 22:32)
7. Tidak mencemarkan Nama-Nya (Wayyiqra 22:32)

oleh karena itu, ada beberapa hal yang patut kita ketahui:

  • Nama Tuhan harus diperlakukan dengan hormat
  • Tuhan memiliki banyak nama dalam Alkitab
  • Tradisi membiasakan bahwa Nama-Nya yang kudus (YHWH) tidak boleh ditulis, sehingga tidak akan diucapkan dengan tidak hormat
  • Nama yang paling kudus adalah nama dengan empat huruf (YHWH)

PENDAHULUAN

mungkin masih agak asing di telinga kita mengenai siapa nama Tuhannya Yahudi... tentu saja demikian karena jarang sekali bahkan hampir tidak pernah diucapkan...

mungkin yang sering diucapkan adalah "elohim" (tuhan) dan beberapa nama-nama sebagai pengganti nama Tuhan yang kudus itu yaitu "adonay", "ha-syem", atau "adonay tsva'ot"...

oleh karena itu, kita perlu memperkenalkan nama-nama Tuhan dalam Yudaisme... yang terutama adalah YHWH dan Elohim...

YHWH

dalam Yudaisme, YHWH adalah nama yang amat kudus dan sakral, dalam tradisi Yudaisme, orang Yahudi sangat pantang menyebut dan menulis YHWH...

apabila mereka menulis YHWH, maka mereka akan menggantinya dengan Adonay atau di forum-forum internet, Yahudi Internasional menulis "G-d" (dari kata "God" tapi merujuk "YHWH") atau "Lord" (kadang-kadang "My Lord"), akan dibahas setelah kita membahas YHWH...

apabila mereka menulis YHWH pada secarik kertas atau di komputer, sengaja atau tidak, mereka akan mematahkan pensil atau keyboard mereka dan menggantinya dengan yang baru...

YHWH merupakan ejaan konsonan aksara Ibrani dari Yod (Y) - He (H) - Waw (W) - He (H) (יהוה) yang dibaca Yehwah...

dalam Bahasa Indonesia dikenal dengan kata Yahweh atau Yehuwa (Alkitab Indonesia menerjemahkannya dengan TUHAN), dalam Bahasa Inggris dikenal dengan kata Jehovah yang semuanya dari kata Yehwah...

dalam Yunani dikenal dengan kata Tetragrammaton (τετραγράμματον) yang artinya "kata dengan empat huruf"....

kata YHWH disebutkan dalam Tanakh sebanyak 6.823 kali dan muncul pertama kali pada ayat berikut:

אֵלֶּה תוֹלְדוֹת הַשָּׁמַיִם וְהָאָרֶץ, בְּהִבָּרְאָם: בְּיוֹם, עֲשׂוֹת יְהוָה אֱלֹהִים--אֶרֶץ וְשָׁמָיִם
'elleh toldot hasysyamayim veha'arets behibarey'am b'yom 'asot yehwah elohim erets vesyamayim

"Demikianlah riwayat langit dan bumi pada waktu diciptakan. Ketika Yehwah Elohim menjadikan bumi dan langit" (Beresyit 2: 4)


mengenai kapan nama ini diperkenalkan-Nya, banyak yang berpendapat dari bermula ketika Tuhan berfirman pada Nav Mosyeh:

וַיְדַבֵּר אֱלֹהִים, אֶל-מֹשֶׁה; וַיֹּאמֶר אֵלָיו, אֲנִי יְהוָה
וָאֵרָא, אֶל-אַבְרָהָם אֶל-יִצְחָק וְאֶל-יַעֲקֹב--בְּאֵל שַׁדָּי; וּשְׁמִי יְהוָה, לֹא נוֹדַעְתִּי לָהֶם

way daber elohim el mosyeh wayyo'mer elayv 'ayni yehwah, wa'era el avrah'am el yitskhaq w'el ya'aqov b'el syaday usymi yehwah lo' noda'eti layem

"Selanjutnya berfirmanlah Allah kepada Musa: "Akulah Yehwah!" Aku telah menampakkan diri kepada Abraham, Ishak dan Yakub sebagai Allah Yang Mahakuasa, tetapi dengan nama-Ku, Yehwah, Aku belum menyatakan diri" (Syemot 6: 2-3)


namun menurut kaum Perusyim (Farisi), dalam Kitab Beresyit dijelaskan bahwa istilah "Yahweh" diperkenalkan Tuhan kepada Enosy untuk menyebut "satu-satunya ALLAH yang benar":

וּלְשֵׁת גַּם-הוּא יֻלַּד-בֵּן, וַיִּקְרָא אֶת-שְׁמוֹ אֱנוֹשׁ; אָז הוּחַל, לִקְרֹא בְּשֵׁם יְהוָה
ulesyet gam-hu yullad ben wayyiqra et syemo enosy 'az hukhal liqro b'syem yehwah

"Lahirlah seorang anak laki-laki bagi Syet juga dan anak itu dinamainya Enosy. Waktu itulah orang mulai memanggil nama Yahweh" (Beresyit 4: 26)


dalam Bibliografi dunia, YHWH disebut sebagai "Tuhan yang bersifat nasional" karena adanya istilah El Yisyra'el (Tuhan Yahudi)... namun, sebenarnya bukan seperti itu maksudnya...

kita analogikan Elohim adalah Presiden dan YHWH adalah SBY, maka Elohim adalah merupakan "jabatan" bagi YHWH....

namun ada beberapa pandangan dari sarjana Yahudi yang mengklasifikasikan Yudaisme sebagai ethical monotheisme bahwa YHWH bukan nama Tuhan dan Tetragrammaton sebagai simbol YHWH...

namun meskipun begitu, YHWH bukanlah kata Ibrani.. ketika dijabarkan dalam Tanakh, maka YHWH diperkirakan berasal dari kata "Ehyeh Asyer Ehyeh" (אהיה אשר אהיה), terdapat dalam Sefer Syemot pasal 3 ayat 14:

וַיֹּאמֶר אֱלֹהִים אֶל-מֹשֶׁה, אֶהְיֶה אֲשֶׁר אֶהְיֶה; וַיֹּאמֶר, כֹּה תֹאמַר לִבְנֵי יִשְׂרָאֵל, אֶהְיֶה, שְׁלָחַנִי אֲלֵיכֶם
wayyo’mer elohim el mosyeh ehyeh asyer ehyeh wayyo'mer koh to'mar li v'ney yisyra'el ehyeh sy'lakhani 'aleykhem

"Firman Elohim kepada Mosyeh: "AKU ADALAH AKU" Lagi firman-Nya: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel itu: AKULAH AKU telah mengutus aku kepadamu"


kemudian karena sakralnya nama ini, maka orang Yahudi memakai kata ganti sebagai ganti YHWH; yaitu salah satunya Adonay (אדני)...

ketika mereka membaca Torah dan menemukan tulisan יהוה maka mereka spontan membacanya "Adonay"...

Adonay artinya "Dia yang Perkasa" dan berdasarkan Alkitab, selain itu mereka juga menggantinya dengan Ha-Syem (השם) yang artinya "Sang Nama", namun jarang disebutkan ketika membaca Torah...

nama-nama Ibrani Tuhan dapat dilihat daftarnya di http://id.wikipedia.org/wiki/Adonai#Adonai

meskipun terlarang diucapkan, sebenarnya mereka hampir mengucapkannya sehari-hari, misalnya, ketika mereka memiliki teman yang memiliki nama-nama dalam Tanakh seperti Eliyah, Zekharyah, Tsefaniyah, dan lain-lain... YAH pada akhiran nama itu merujuk YHWH...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
NAMA-NAMA TUHAN (BAG. II)


ELOHIM

Elohim (אלהים) dalam Tanakh dikodifikasikan sebagai "mereka yang turun dari langit", tunggalnya Eloha yang berarti "dia yang turun dari langit"... karena nama ini memiliki tunggal dan jamak, maka Tuhan tidak cocok dengan nama ini meskipun disebutkan, Elohim adalah "Tuhan"....

dalam Alkitab Indonesia, kita menemukan kata Allah yang berasal dari Bahasa Arab "allah" (الله) namun dengan pengucapan yang berbeda... misalnya, Allah yang diucapkan Muslim dieja Allâh (â adalah pengucapan diftong a ke o), Muslim Indonesia bahkan dieja menjadi Awloh atau Aulloh... sedangkan, Kristen Indonesia mengejanya Alah...

lantas, apakah ini termasuk nama Tuhan?

untuk itu kita perlu membahasnya di sini... karena salah satu kaskuser yaitu Gulley mengatakan jangan mengganti nama YHWH dengan Allah, maka saya menjawab "SAYA TIDAK MENGGANTI NAMA YHWH DENGAN ALLAH"...

justru, Allah dalam Yahudi bukanlah nama, begitupula Elohim, Elohim juga bukan nama, tapi mengistilahkan "Tuhan" karena sifat kata "Allah" ini bukan "Dewa" (karena dewa memiliki kata feminin yaitu Dewi)...

dan untuk menyelamatkan nama kudus itu, sebenarnya Yudaisme tidak mempermasalahkan hal tersebut, asalkan YHWH tidak boleh digantikan dengan Allah dengan alasan bahwa Allah adalah nama bagi kaum Muslim,

sebagai contoh, saya perlu mencantumkan Alkitab berbahasa Arab (Al-Kitabul Muqaddas):

فِي الْبَدْءِ خَلَقَ اللهُ السَّمَاوَاتِ وَالأَرْضَ
fil bad'i khalaqallaahus samaawaati wal ardh

"Pada mulanya, Allah menciptakan langit dan bumi" (At-Takwin 1:1)


dan perbandingan yang serupa dengan "Allah" adalah "Elohim" bukan "YHWH":

בְּרֵאשִׁית, בָּרָא אֱלֹהִים, אֵת הַשָּׁמַיִם, וְאֵת הָאָרֶץ
beresyit bara elohim et hasysyamayim w'et ha'arets

"Pada mulanya, Elohim menciptakan langit dan bumi" (Beresyit 1:1)


dan ini sah-sah saja selama YHWH tidak tergantikan dengan kata yang tidak diizinkan menurut 613 mitsvot...

sedangkan YHWH dalam Alkitab Arab disetujui oleh para pemuka Kristiani dan Yahudi Arab diganti dengan kata "Ar-Rabb" (ألرب)...

TUHAN YAHUDI = TUHAN KRISTEN = TUHAN ISLAM??

banyak pertanyaan seperti ini dikarenakan adanya kesamaan secara penyebutan bagi nama Tuhan antara ketiga agama ini....

Kristen mengimani bahwa Tuhan Bapa (Paternum), Theos atau Kurios, adalah Adonay:

ἀπεκρίθη ὁ ἰησοῦς ὅτι πρώτη ἐστίν, ἄκουε, ἰσραήλ, κύριος ὁ θεὸς ἡμῶν κύριος εἷς ἐστιν,
apekrite o iesous oti prote estin, akoue, israel, kurios o theos emon kurios eis estin

"Jawab Yesus: "Hukum yang terutama ialah: Dengarlah, hai orang Israel, Kurios Theos kita, Kurios itu esa" (Markus 12: 29)


Yudaisme juga meyakini bahwa Kurios yang dimaksud Kristen adalah Adonay dan Theos adalah Elohim...

meskipun Yudaisme meyakini hal itu, tapi Yudaisme menolak ketuhanan yang diimani Kristen yaitu Trinitas... namun, ada beberapa pendapat bahwa sebenarnya Yudaisme mengimani konsep Trinitas, yaitu dalam diri-Nya terdapat "El - Logos - Syekinah" (Eyn Sof), meskipun demikian, Yudaisme tidak meyakini Logos (Firman) telah menjelma menjadi Yesus...

artinya, boleh jadi para sarjana Yahudi mengatakan Yudaisme menganut Trinitas, tetapi tetap saja Yesus tidak masuk dalam bagian Trinitas Adonay...

Islam juga mengimani bahwa Allah adalah Adonay:

قُولُوا آمَنَّا بِاللَّهِ وَمَا أُنْزِلَ إِلَيْنَا وَمَا أُنْزِلَ إِلَىٰ إِبْرَاهِيمَ وَإِسْمَاعِيلَ وَإِسْحَاقَ وَيَعْقُوبَ وَالْأَسْبَاطِ وَمَا أُوتِيَ مُوسَىٰ وَعِيسَىٰ وَمَا أُوتِيَ النَّبِيُّونَ مِنْ رَبِّهِمْ لَا نُفَرِّقُ بَيْنَ أَحَدٍ مِنْهُمْ وَنَحْنُ لَهُ مُسْلِمُونَ
qulluu aamanna billaahi wamaa unzila ilayna wamaa unzila ilaa ibraahiima wa ismaa'ila wa ishaaqa wa ya'quuba wal asbaathi wamaa uutiya muusaa wa 'iisaa wamaa uutiyan nabiyyuuna mirrabbihim, laa nufarriqu bayna ahadim minhum wa nahnuu muslimuun

"Katakanlah: "Kami beriman kepada Allah dan apa yang diturunkan kepada kami, dan apa yang diturunkan kepada Ibrahim, Isma'il, Ishaq, Ya'qub dan anak cucunya, dan apa yang diberikan kepada Musa dan 'Isa serta apa yang diberikan kepada nabi-nabi dari Tuhannya. Kami tidak membeda-bedakan seorangpun di antara mereka dan kami hanya tunduk patuh kepada-Nya" (Al-Baqarah: 136)


Yudaisme juga meyakini bahwa Allah yang dimaksud Islam adalah Adonay (lebih tepatnya Elohim), karena berdasarkan kalimat Elohe Avrah'am ve Elohe Yitskhaq uv Elohe Ya'aqov (Eloha Avrah'am, Eloha Yitskhaq, dan Eloha Ya'aqov)...

namun Yudaisme menolak keimanan bahwa Adonay mengutus Muhammad menjadi salah satu navi-Nya...

sebenarnya, Tuhan yang dimaksud oleh 3 agama besar ini adalah sama tetapi memiliki pandangan dan persepsi sendiri-sendiri...

analoginya, SBY itu ada satu, namun SBY dipersepsikan menurut 3 orang temannya sendiri-sendiri....

dalam situs FFI (sebuah situs portal forum anti-Islam), disebutkan bahwa Allah Islam bukanlah Adonay melainkan Berhala...

meskipun seolah-olah membela iman Yudaisme dan Kekristenan, sebenarnya itu merupakan penghinaan juga bagi Yudaisme dan Kekristenan... dan haleluya, ternyata dari teman Kristiani ada yang menjawabnya yaitu pengasuh situs SarapanPagi (kalo teman Muslim ada juga yang menjawab, tapi pasti akan dibantah terus oleh netter FFI),

bisa dibaca penjelasannya di sini: http://www.sarapanpagi.org/allah-ada...698.html#p1627

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
NAMA-NAMA YAHUDI


hal-hal yang patut diketahui mengenai nama-nama Yahudi:
  1. anda tidak bisa mengetahui apakah seseorang dibilang "Yehudi" (orang Yahudi) berdasarkan nama keluarganya
  2. anak-anak tradisional (kebanyakan dari Yahudi Orthodoks) relatif dinamai secara tradisional
  3. kebanyakan orang Yahudi memiliki nama Ibrani untuk tujuan ibadah
  4. meskipun genealogi Yahudi menganut matrilineal, namun genealogi nama Ibrani bagi Yahudi bernasabkan pada ayah (untuk laki-laki adalah ben, dan untuk perempuan adalah bat)


NAMA KELUARGA YAHUDI

secara historis, orang Yahudi tidak memiliki nama keluarga sama sekali... dalam komunitas Yahudi, mereka menggunakan patronymics (nama nasab ayah), seperti David ben Yosef atau Miriyam bat Aharon...

nama, dalam bentuk yang masih digunakan ada dalam rumah ibadah dan di dalam halakhah seperti ketubah (kontrak perkimpoian), tetapi berada di luar langka konteks agama...

nama keluarga mulai memperoleh popularitas di antara Yahudi Sefardim di Spanyol, Portugal, dan Italia pada awal abad ke-10 atau 11 M, namun tidak menangkap adanya nama keluarga di antara orang Yahudi Asykenazim Jerman atau Eropa Timur sampai sedikitnya abad-abad mutakhir...

bertentangan dengan kepercayaan populer, anda tidak dapat mengatakan apakah seseorang adalah orang Yahudi dari nama keluarga mereka... menurut situs Avotaynu (sebuah situs genealogi Yahudi), marga yang paling umum ketiga di antara orang Yahudi di Amerika Serikat adalah Miller, yang juga salah satu nama yang paling umum di antara orang yang bukan Yahudi...

orang-orang Yahudi dapat berbangga dalam pencapaian cita-citanya seperti artis Camille Pissarro, petinju Daniel Mendoza, aktor Hank Azaria, dan idola pop Paula Abdul, yang semuanya adalah orang Yahudi, tetapi yang namanya tidak terdengar bagi kebanyakan orang Amerika sebagai nama Yahudi...

biar bagaimanapun juga, kita tidak bisa, mendiskreditkan nama-nama untuk orang-orang Yahudi dengan nama-nama yang terdengar seperti seperti rocker Bruce Springsteen, penyanyi pop Avril Lavigne, penulis lagu George M. Cohan, mantan Sekretaris Pertahanan Amerika Serikat Caspar Weinberger, atau pemain basket Julius Irving...

banyak nama keluarga Yahudi yang bernama Jerman seperti Klein, Groβ atau Groβmann (Grossmann), Weiz atau Weizmann, Einstein, Rosen, Schwartz atau Schwartzberg, dan apa pun yang mengandung kata "berg", "stein", "mann", "thal", atau "bluth"...

nama keluarga Jerman yang sangat umum ada di kalangan Yahudi Amerika dan tampaknya banyak orang menduga kebalikan: jika kebanyakan orang Yahudi memiliki nama keluarga Jerman, maka kebanyakan orang Jerman bernama keluarga Yahudi...

NAMA IBRANI DAN TRANSLITERASI LATIN

orang-orang Yahudi yang tinggal di tanah kafir secara historis dinamai nama-nama Ibrani yang ditransliterasi nama-nama lokal wilayah itu dalam berinteraksi dengan sesama warga sekitarnya... hal ini supaya mudah disebutkan nama-nama tsb oleh masyarakat...

nama Ibrani yang digunakan dalam do'a-do'a di esnoga dan ritual keagamaan lainnya... ketika seseorang Yahudi di esnoga diberi kehormatan membacakan berakhot melalui pembacaan Torah, dia dipanggil dengan nama Ibraninya...

nama-nama yang muncul di ketubah (kontrak perkimpoian) atau pada perceraian adalah nama Ibrani... ketika orang-orang Yahudi sakit, mereka dibacakan do'a untuk kesejahteraan mereka, mereka mengidentifikasi do'a mereka dengan nama Ibrani... di batu nisan juga kadang-kadang membawa nama Ibraninya... hal ini tidak berlaku bagi Yahudi Reformasi dan Konservatif yang menganut Sekularisme...

nama Ibrani diawali dengan nama yang diberikan sejak lahir, diikuti oleh ben (בן) bagi anak laki-laki yang artinya "putranya..." atau bat (בת) bagi anak perempuan yang artinya "putrinya...", diikuti oleh nama Ibrani ayahnya... hampir tiada bedanya dengan budaya Timur Tengah lainnya seperti Arab dan Farsi...

jika orang tersebut adalah kohen (keturunan Aharon), nama mereka akan diikuti dengan Ha-Kohen (הא כהן)... jika orang tersebut adalah b'nay levi (suku Levi), nama mereka diikuti dengan Ha-Levi (הא לוי)... jika orang itu atau ayahnya adalah seorang ravi, maka nama salah satu dari keduanya yang ravi akan diikuti dengan Ha-Rav (הא רב)...

di bawah ini adalah sepuluh nama Ibrani untuk setiap gender yang ada dalam jajaran 100 nama paling populer di Amerika Serikat menurut sensus 1990 (berikut dengan transliterasi Latin Ibrani, Latin Inggris, dan sekaligus Latin Indonesia):

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
aharon (lk)
Ing: Aaron (dibaca: Erèn)
Ibr: Aharon
Ind: Harun

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
adam (lk)
Ing: Adam (dibaca: Edèm)
Ibr: Adam
Ind: Adam

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
benyamin (lk)
Ing: Benjamin (dibaca: Benjèmin)
Ibr: BenYamin (dibaca: Ben-Yamin)
Ind: Benyamin (dibaca: Benyamin)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
daniyel (lk)
Ing: Daniel (dibaca: Denil)
Ibr: Daniel (dibaca: Daniyel)
Ind: Daniel (dibaca: Daniyel, kadang-kadang Denil)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
david (lk)
Ing: David (dibaca: Devid)
Ibr: David (dibaca: David)
Ind: Daud atau David (dibaca: David, kadang-kadang dibaca Devid)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
yehonatan (lk)
Ing: Jonathan (dibaca: Jonetèn)
Ibr: Jehonathan
Ind: Yonatan atau Yonathan

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
yosef (lk)
Ing: Joseph (dibaca: Josef)
Ibr: Joseph (dibaca: Yosef)
Ind: Yusuf atau Joseph (dibaca: Josep)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
mika'el (lk)
Ing: Michael (dibaca: Maykèl)
Ibr: Michael (dibaca: Mikha'el atau Mika'el)
Ind: Mikael atau Michael (dibaca: Maykèl)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
syemu'el (lk)
Ing: Samuel (dibaca: Semuèl)
Ibr: Sh'mu'el (dibaca: Syèmu'el)
Ind: Samuel (dibaca: Samuwel)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
devorah (pr)
Ing: Debora atau Deborah
Ibr: D'vorah (dibaca: Dèvorah)
Ind: Debora

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
elisyeva (lk)
Ing: Elizabeth
Ibr: Elisheva
Ind: Elisabet

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
yehudit (pr)
Ing: Judith atau kadang disingkat Jude
Ibr: Judith
Ind: Yudit atau Judith

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
miriyam (pr)
Ing: Mary (dibaca: Meri)
Ibr: Miriam (dibaca: Miriyam)
Ind: Maria (dibaca: Mariya)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
rakhel (pr)
Ing: Rachel (dibaca: Recèl)
Ibr: Rachel (dibaca: Rakhel)
Ind: Rahel atau Rahiel (dibaca: Rahiyel)

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
riv'qah (pr)
Ing: Rebecca (dibaca: Rebèka)
Ibr: Rivka
Ind: Ribka

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
dut (pr)
Ing: Duth (dibaca: Dat)
Ibr: Duth (dibaca: Dut)
Ind: ?

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
sarah (pr)
Ing: Sarah (dibaca: Serah)
Ibr: Sarah (dibaca: Sarah)
Ind: Sarah

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
syaron (pr)
Ing: Sharon (dibaca: Syerèn)
Ibr: Sharon (dibaca: Syaron)
Ind: ?

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
syosyanah (pr)
Ing: Susan (dibaca: Suzèn)
Ibr: Shoshanah (dibaca: Syosyanah)
Ind: Susan (dibaca: Susan) atau Suzanna (dibaca: Susana)
 
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN V: FIRMAN SUCI
TEFILAH DAN BERAKHOT


meskipun termasuk dalam peribadatan (ritual), saya sengaja meletakkan Tefilah (Do'a) dan Berakhot (Berkat) di bagian Firman Suci, bukan Hukum-hukum...

hal itu dikarenakan tefilah dan berakhot memiliki kekuatan secara spiritual dan membangun dikarenakan kesucian dan kekudusan dalam mengucapkan keduanya, karena Adonay menyukai orang-orang yang rendah hati dan tulus dalam berdo'a serta yang suka memberkati setiap orang dibandingkan mengutuk orang-orang...

TEFILAH

Tefilah atau T'filah (תפלה) berasal dari akar pe-lamed-lamed yang secara harafiah artinya "menilai diri sendiri"..

asal kata ini mengejutkan memberikan wawasan tentang maksud dari do'a Yahudi yang berguna untuk menilai diri sendiri... yang terpenting, sebagian besar dari do'a-do'a Yahudi, apakah itu do'a permohonan, syukur, puji-pujian untuk Adonay, atau pengakuan, adalah bentuk introspeksi yang mana kita habiskan waktu dengan mengingat dan mengucapkan do'a-do'a kepada Adonay...

untuk orang-orang Yahudi yang taat dan bertaqwa, do'a bukan hanya sesuatu yang terjadi dalam esnoga sekali seminggu (atau bahkan tiga kali sehari)... do'a merupakan bagian integral dari kehidupan sehari-hari... bahkan, salah satu do'a yang paling penting dalam Yudaisme, yaitu Birkat Ha-Mazon, tidak pernah dibacakan di esnoga...

Yahudi yang taat selalu mengingat Adonay, dan mempererat hubungannya dengan Adonay, karena mereka terus berdo'a kepada-Nya...

pikiran pertama mereka di pagi hari, bahkan sebelum beranjak dari tempat tidur, adalah do'a rasa berterima kasih menghidupkan atau mengembalikan jiwa mereka yang tertidur pula...

Yudaisme tidak mengenal do'a yang harus dibaca setiap kali sebelum menikmati semua kesenangan materi; seperti makan atau memakai baju baru; do'a-do'a untuk membaca sebelum melakukan mitsvah (perintah), seperti mencuci tangan atau lilin pencahayaan; do'a-do'a untuk membaca saat melihat sesuatu yang tidak biasa, seperti gerhana, pelangi, atau sebuah tragedi besar... namun semakin banyak seseorang berdo'a, semakin ia diperkuat oleh Syekinah-Nya...

semua do'a-do'a merupakan tambahan untuk pelayanan do'a formal, yang dilakukan tiga kali sehari setiap hari kerja dan waktu tambahan pada Sabat dan festival...

banyak orang saat ini tidak melihat perlunya do'a formal...

"aku berdoa ketika aku merasa terinspirasi untuk berdo'a" kata mereka... sikap ini mengabaikan dua hal penting, yaitu; tujuan do'a dan kebutuhannya...

salah satu tujuan dari t'filah adalah untuk meningkatkan kesadaran kita kepada Adonay dalam kehidupan sehari-hari dan peran yang Adonay lakukan dan rencanakan dalam hidup kita...

jika hanya berdo'a ketika kita merasa terinspirasi (yaitu, ketika kita baru menyadari Syekinah-Nya), maka kita tidak akan meningkatkan kesadaran kita akan Tuhan...

dalam t'filah, ada yang disebut qavanah (קבנה) yaitu pola pikir (mindset) dalam berdo'a...

ketika kita ucapkan do'a yang sama setiap hari, hari demi hari, dan kita mungkin berharap bahwa do'a itu akan diucapkan secara rutin, namun lama-kelamaan pasti kita akan mulai kehilangan makna dari do'a yang kita ucapkan (karena kebiasaan atau rutinitas)...

seperti yang saya katakan di atas, bahwa bagian paling penting dari do'a adalah introspeksi dan penilaian atas diri sendiri... bagaimana bisa do'a itu memiliki kekuatan spiritual apabila kehilangan makna oleh sang pengucap do'a?! maka dari itu, kerangka pikiran yang tepat itu sangat penting untuk do'a...

pola pikir untuk do'a itulah yang disebut sebagai qavanah, yang umumnya diterjemahkan sebagai "konsentrasi" atau "niat"... tingkat minimum qavanah adalah kesadaran bahwa seseorang berbicara kepada Adonay dan niat untuk memenuhi kewajiban untuk berdo'a...

jika kita tidak memusatkan pikiran dalam do'a, maka kita sama saja tidak berdo'a, kita hanya membaca sesuatu yang tidak dipahami... sama halnya dengan mengerjakan sesuatu tapi tidak dimengerti apa yang kita kerjakan...

selain itu, Yudaisme tidak mengekang do'a yang diucapkan dalam bahasa selain Ibrani, karena Adonay memahami setiap bahasa manusia dan apapun yang keluar dari mulut setiap orang... Dia lebih menyukai orang yang berdo'a dengan bahasa Jawa daripada orang yang menghina orang lain dengan bahasa Ibrani...

meskipun demikian, ada do'a-do'a yang dianggap sakral diucapkan dalam Bahasa Ibrani, dan itu akan kita bahas nanti di bagian Liturgi Yahudi...

BERAKHOT

Berakhot (ברכות) artinya "berkat-berkat" atau "keberkatan"... berakhot adalah salah satu jenis khusus dalam do'a (tefilah)...

berakhot dibacakan baik sebagai bagian dari layanan esnoga sehari-hari dan peristiwa-peristiwa seperti keadaan bencana alam, musibah, dan suasana peperangan... cara membedakan berakhot dengan tefilah yang mudah dikenali adalah: selalu dimulai dengan kata "barukh" (diberkati ...)

kata "barukh" dan "berakhah" keduanya berasal dari akar Bahasa Ibrani, Bet-Resy-Kaf, yang berarti "lutut"..

hal ini mengacu pada praktek menunjukkan rasa hormat dengan menekuk lutut dan membungkuk (hampir seperti ruku)...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

ada beberapa tempat dalam liturgi Yahudi di mana gerakan ini dilakukan, kebanyakan dari mereka dilakukan pada saat berakhah adalah dibacakan...

siapa yang memberkati? ini menjadi pertanyaan umum orang-orang kafir, terutama orang-orang yang menggunakan Bahasa Inggris sehari-hari..

hal ini dimaklumi, karena berkat sebenarnya adalah kata khusus dalam sebuah agama; seperti misalnya dalam Islam yaitu "barakah" (بركة), dalam Hinduisme yaitu "yajna" (यज्ञ), dan lain-lain...

istilah "blessing" dalam Bahasa Inggris diperkenalkan oleh Kekristenan yang dimaksudkan "berakhot" dalam Bahasa Ibrani, hal ini seperti di Indonesia, kata "berkat" atau "berkah" juga diperkenalkan oleh Islam yang dimaksudkan "barakah" dalam Bahasa Arab...

kembali ke pertanyaan semula, siapa yang memberkati? biasanya, mereka memahami arti "berkat" adalah sesuatu yang berfaedah atau memberi manfaat dari ucapan seseorang kepada lawan bicaranya... jika dalam Liturgi Katholik, pengucapan berkat dilakukan seorang imam besar, maka apakah Tuhan merestui berkat tersebut? apakah Tuhan memberkati manusia berarti penciptaan membawa manfaat bagi Tuhan?

kebingungan ini karena kata Ibrani "barukh" bukan merupakan kata kerja yang menggambarkan apa yang kita lakukan Adonay; melainkan itu adalah kata sifat yang menggambarkan Adonay sebagai sumber dari semua berkat... ketika kita membaca berakhah, kita bukan berkat Adonay; tapi kita mengekspresikan rasa takjub betapa kita semua adalah orang-orang yang diberkati-Nya...

semua berakhot menggunakan frase:

ברוך אטה השם אלהינו ולם מלך הא
barukh atah hasyem, elohinu, olam melekh ha

"Terpujilah Engkau Tuhan (Ha-Syem), Allah kami (Elohinu), Raja Alam Semesta (Malkhut)"
  YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN VI: HUKUM-HUKUM
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) HALAKHAH (HUKUM YAHUDI)


Yudaisme tidak hanya satu set keyakinan tentang Tuhan, tetapi juga bagaimana bersosialisasi dengan manusia dan alam semesta....

Yudaisme adalah jalan hidup yang komprehensif, penuh dengan peraturan, dan praktek-praktek yang mempengaruhi setiap aspek kehidupan: apa yang anda lakukan ketika anda bangun di pagi hari, apa yang boleh anda makan dan yang dilarang untuk dimakan, apa yang anda boleh gunakan dan yang dilarang digunakan, bagaimana menjalani pergaulan pria dengan wanita, bagaimana kita melakukan bisnis dan berekonomi, bagaimana kita menjalani bahtera rumah tangga yang baik,

dan mungkin yang paling penting, adab terhadap Tuhan, orang lain, dan makhluk hidup lainnya... ini seperangkat aturan dan praktek-praktek yang dikenal sebagai halakhah (הלכה)...

kata "halakhah" biasanya diterjemahkan sebagai "Hukum Yahudi" meskipun secara literal mungkin terjemahannya "jalan yang satu".. kata ini berasal dari akar Bahasa Ibrani He-Lamed-Kaf, yang berarti "pergi", "berjalan", atau "melakukan perjalanan"...

beberapa tradisi Yahudi dan non-Yahudi dengan jeli mengkritik aspek legalistik dari Yudaisme Tradisional, yang mengatakan bahwa agama itu lebih dari sekedar spiritualitas...

apakah hukum-hukum yang diterapkan dalam Yudaisme ini kadang-kadang tidak nyaman? ya, tentu saja...

tapi kalau seseorang yang anda sayangi - orangtua anda, anak anda, pasangan anda - meminta anda untuk melakukan sesuatu yang tidak nyaman atau tidak menyenangkan, sesuatu yang tidak ingin melakukan, anda tetap akan melakukannya, bukan?

ini merupakan rasa cinta dan kasih kepada seseorang yang anda cintai... tentunya, mencintai Tuhan dan agama berarti harus menjalankan dengan senang hati dan ikhlas setiap apa yang diperintahkan dan dilarang-Nya...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

SUMBER HALAKHAH

Halakhah bersumber dari tiga sumber:
1. Torah
2. Hukum dilembagakan oleh ravi
3. Minhag

Halakhah dari sumber Torah dapat disebut sebagai mitsvah (perintah; jamak: mitsvot)...

kata "mitsvah" juga biasa digunakan dalam cara yang biasa untuk mengacu pada setiap perbuatan baik... karena penggunaan ini tidak tepat, diskusi halakhi mutakhir berhati-hati untuk mengidentifikasi mitsvot sebagai Mitsvot D'orayta (Bahasa Aram yang berarti "Perintah dari Torah") atau Mitzvot D'rabbanan (bahasa Aram untuk "Perintah dari rabi")...

mitsvah yang berasal dari tradisi dan kebiasaan disebut sebagai minhag...

MITSVOT D'ORAYTA YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

dalam jantung Halakhah adalah tidak bisa diubah adalah 613 Perintah atau Taryag Mitsvot (תרי"ג מצוות) yang Adonay berikan kepada orang-orang Yahudi dalam Torah (Lima Kitab Pertama dalam Alkitab)...

beberapa mitsvot d'orayta bersifat tegas dan jelas, perintah eksplisit dalam teks Taurat (larangan membunuh, memasang mezuzah di tiang rumah, dll), yang lainnya lebih implisit (membaca doa dan berakhot sebelum dan sesudah makan), dan beberapa hanya dapat dipastikan dengan penalaran deduktif (bahwa seorang pria dilarang melakukan hubungan seks dengan putrinya (incest), dll)...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
TARYAG


Tet-Resy-Yod-Gimel (huruf yang membentuk bilangan 613, diucapkan "taryag") merupakan susunan atas 613 aturan dalam Torah... walaupun tidak 100 % urutan daftarnya (ada perbedaan dalam cara membagi nomor keberapa dan beberapa aturan yang terkait juga ada yang menyusun tumpang tindih), ada kesepakatan lengkap bahwa terdapat 613 mitsvot dalam Torah...

nomor yang penting, adalah nilai numerik dari kata "Torah" (Tav = 400 + Waw = 6 + Resy = 200 + He = 5) ditambah 2 untuk mitsvot yang keberadaannya mendahului Torah: "Aku adalah Tuhan yang Esa dan jangan ada ilah lain di hadapan-Ku" (Talmud Makkot 23b)...

yang 613 sering disebut "Taryag", karena cara standar untuk menulis nomor 613 dalam Bahasa Ibrani adalah menggunakan aksara Tav (400), Resy (200), Yod (10), dan Gimel (3)...

613 Mitsvot yang sering dijadikan acuan dan diterima secara dominan dari berbagai kalangan adalah kitab Mishneh Torah karya Rambam (Moses Maimonides)... dalam kata pengantar buku itu, Rambam menyusunnya berdasarkan kategori yang paling umum sampai lebih spesifik... untuk melihat lebih lengkap, klik 613 Mitsvot...

MITSVOT D'RABBANAN YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

selain undang-undang yang datang langsung dari Torah (D'orayta), undang-undang yang berlaku pada ravi (D'rabbanan) termasuk dalam Halakhah...

Mitsvot D'rabbanan dianggap sebagai pengikat dari Hukum Torah, tetapi ada perbedaan dalam cara kita menerapkan hukum yang D'orayta dan hukum yang D'rabbanan...

Mitsvot D'rabbanan biasanya dibagi menjadi tiga kategori: gezeyrah, takkanah, dan minhag...

Gezeyrah adalah hukum yang dilembagakan oleh ravi untuk mencegah orang-orang Yahudi yang sengaja melanggar Mitsvah.. sering pula gezeyrah dianggap sebagai "pagar" bagi Hukum...

sebagai contoh, Torah memerintahkan kita untuk tidak bekerja pada Yom Syabbat (Hari Sabat), tetapi gezeyrah memberi aturan bahwa pekerjaan-pekerjaan tertentu yang dilarang, seperti "menggunakan palu", "menggunakan pisau dapur", dll...

Takkanah adalah aturan yang tidak berkaitan dengan hukum-hukum Alkitab yang telah dibuat oleh para ravi untuk kesejahteraan masyarakat..

misalnya, praktek pembacaan Torah umum setiap Senin dan Kamis adalah takkanah dilembagakan oleh Nav Ezra... contoh lain, menyalakan lilin pada Khanukkah, liburan pasca-Alkitab, juga termasuk Takkanah...

takkanot (takkanah-takkanah) bervariasi dari masyarakat untuk masyarakat atau dari daerah ke daerah...

sebagai contoh, sekitar tahun 1000 M, seorang ravi, Rav Gersom Me'or Ha-Golah menerapkan takkanah yang berisi melarang berpoligami (beristri banyak), praktek yang justru jelas diizinkan oleh Torah dan Talmud...

namun Takkanah ini diterima oleh Yahudi Asykenazim, yang tinggal di negara-negara Kristen di mana poligami tidak diperbolehkan, tetapi Takkanah ini tidak diterima oleh Yahudi Sefardim, yang tinggal di negara-negara Muslim, di mana dalam Syari'ah (Hukum Islam) seseorang diizinkan beristri hingga empat istri asalkan bisa berlaku adil..

Minhag adalah hukum yang umumnya jenis aturan yang dibuat berdasarkan pengambilan keputusan dari hukum adat-istiadat...

minhag adalah kebiasaan yang dikembangkan untuk alasan agama, dan dianggap layak untuk berakulturasi dengan Yudaisme, dan sudah dipegang selama beratus-ratus tahun...
  
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN VI: HUKUM-HUKUM
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) SEPULUH PERINTAH TUHAN (THE TEN COMMANDMENTS)


Aseret Ha-Dib'rot (עשרת הדברות) atau Sepuluh Perintah Tuhan (The Ten Commandments) adalah salah satu pokok dari Halakhah dan memiliki peranan penting dalam 613 Perintah (Taryag Mitsvot) namun dengan kapasitas "sama-sama suci"..

SEJARAH SEPULUH PERINTAH TUHAN

Torah, dalam Sefer Syemot, mengisahkan kisah Nav Mosyeh setelah membebaskan Bangsa Israel dari perbudakan di Mesir...

Nav Mosyeh kemudian ke Gunung Sinai dan melakukan perjalanan spiritualnya di situ selama 40 hari 40 malam, beliau meminta petunjuk kepada Adonay untuk segera menetapkan hukum yang berlaku bagi Bangsa Israel...

kemudian, Adonay menulis 10 Perintah-Nya dengan tangan-Nya sendiri di atas loh-loh batu (the tablets), lihat gambar di bawah ini:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

selama perjalanan spiritual di Gunung Sinai, Nav Mosyeh mengamanahkan kepemimpinannya sementara kepada Nav Aharon...

namun, masih dikisahkan dalam Torah, Nav Aharon membuat patung anak sapi bagi Bangsa Israel untuk disembah sehingga sepulangnya Nav Mosyeh dari Gunung Sinai, beliau marah kepada Nav Aharon dan membanting loh-loh itu.. dalam Al-Qur'an dikisahkan agak berbeda, bahwa ketika Nabi Musa menjalankan khalwat (meditasi dalam Islam), justru Bani Isra'il yang membuat patung anak sapi karena melihat orang-orang Samiri menyembah patung itu... kemudian, Nabi Musa marah dan membanting luh-luh itu...

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)
Nav Mosyeh dan Aseret Ha-Dib'rot

KESEPULUH PERINTAH TUHAN

isi dari Kesepuluh Perintah itu tercantum dalam Syemot pasal 20 ayat 2-17:

ב אָנֹכִי יְהוָה אֱלֹהֶיךָ, אֲשֶׁר הוֹצֵאתִיךָ מֵאֶרֶץ מִצְרַיִם מִבֵּית עֲבָדִים: לֹא-יִהְיֶה לְךָ אֱלֹהִים אֲחֵרִים, עַל-פָּנָי

ג לֹא-תַעֲשֶׂה לְךָ פֶסֶל, וְכָל-תְּמוּנָה, אֲשֶׁר בַּשָּׁמַיִם מִמַּעַל, וַאֲשֶׁר בָּאָרֶץ מִתָּחַת--וַאֲשֶׁר בַּמַּיִם, מִתַּחַת לָאָרֶץ

ד לֹא-תִשְׁתַּחֲוֶה לָהֶם, וְלֹא תָעָבְדֵם: כִּי אָנֹכִי יְהוָה אֱלֹהֶיךָ, אֵל קַנָּא--פֹּקֵד עֲו*ֹן אָבֹת עַל-בָּנִים עַל-שִׁלֵּשִׁים וְעַל-רִבֵּעִים, לְשֹׂנְאָי

ה וְעֹשֶׂה חֶסֶד, לַאֲלָפִים--לְאֹהֲבַי, וּלְשֹׁמְרֵי מִצְו*ֹתָי

ו לֹא תִשָּׂא אֶת-שֵׁם-יְהוָה אֱלֹהֶיךָ, לַשָּׁוְא: כִּי לֹא יְנַקֶּה יְהוָה, אֵת אֲשֶׁר-יִשָּׂא אֶת-שְׁמוֹ לַשָּׁוְא

ז זָכוֹר אֶת-יוֹם הַשַּׁבָּת, לְקַדְּשׁוֹ

ח שֵׁשֶׁת יָמִים תַּעֲבֹד, וְעָשִׂיתָ כָּל-מְלַאכְתֶּךָ

ט וְיוֹם, הַשְּׁבִיעִי--שַׁבָּת, לַיהוָה אֱלֹהֶיךָ: לֹא-תַעֲשֶׂה כָל-מְלָאכָה אַתָּה וּבִנְךָ וּבִתֶּךָ, עַבְדְּךָ וַאֲמָתְךָ וּבְהֶמְתֶּךָ, וְגֵרְךָ, אֲשֶׁר בִּשְׁעָרֶיךָ

י כִּי שֵׁשֶׁת-יָמִים עָשָׂה יְהוָה אֶת-הַשָּׁמַיִם וְאֶת-הָאָרֶץ, אֶת-הַיָּם וְאֶת-כָּל-אֲשֶׁר-בָּם, וַיָּנַח, בַּיּוֹם הַשְּׁבִיעִי; עַל-כֵּן, בֵּרַךְ יְהוָה אֶת-יוֹם הַשַּׁבָּת--וַיְקַדְּשֵׁהוּ

יא כַּבֵּד אֶת-אָבִיךָ, וְאֶת-אִמֶּךָ--לְמַעַן, יַאֲרִכוּן יָמֶיךָ, עַל הָאֲדָמָה, אֲשֶׁר-יְהוָה אֱלֹהֶיךָ נֹתֵן לָך

יב לֹא תִרְצָח, לֹא תִנְאָף; לֹא תִגְנֹב, לֹא-תַעֲנֶה בְרֵעֲךָ עֵד שָׁקֶר

יג לֹא תַחְמֹד, בֵּית רֵעֶךָ;

לֹא-תַחְמֹד אֵשֶׁת רֵעֶךָ, וְעַבְדּוֹ וַאֲמָתוֹ וְשׁוֹרוֹ וַחֲמֹרוֹ, וְכֹל, אֲשֶׁר לְרֵעֶךָ

יד וְכָל-הָעָם רֹאִים אֶת-הַקּוֹלֹת וְאֶת-הַלַּפִּידִם, וְאֵת קוֹל הַשֹּׁפָר, וְאֶת-הָהָר, עָשֵׁן; וַיַּרְא הָעָם וַיָּנֻעוּ, וַיַּעַמְדוּ מֵרָחֹק

טו וַיֹּאמְרוּ, אֶל-מֹשֶׁה, דַּבֵּר-אַתָּה עִמָּנוּ, וְנִשְׁמָעָה; וְאַל-יְדַבֵּר עִמָּנוּ אֱלֹהִים, פֶּן-נָמוּת

טז וַיֹּאמֶר מֹשֶׁה אֶל-הָעָם, אַל-תִּירָאוּ, כִּי לְבַעֲבוּר נַסּוֹת אֶתְכֶם, בָּא הָאֱלֹהִים; וּבַעֲבוּר, תִּהְיֶה יִרְאָתוֹ עַל-פְּנֵיכֶם--לְבִלְתִּי תֶחֱטָאו

יז וַיַּעֲמֹד הָעָם, מֵרָחֹק; וּמֹשֶׁה נִגַּשׁ אֶל-הָעֲרָפֶל, אֲשֶׁר-שָׁם הָאֱלֹהִים


20:2 --> "Akulah Adonay, Allahmu, yang membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari tempat perbudakan.

20:3 --> Jangan ada padamu allah lain di hadapan-Ku.

20:4 --> Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun yang ada di langit di atas, atau yang ada di bumi di bawah, atau yang ada di dalam air di bawah bumi.

20:5 --> Jangan sujud menyembah kepadanya atau beribadah kepadanya, sebab Aku, Adonay, Allahmu, adalah Allah yang cemburu, yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya, kepada keturunan yang ketiga dan keempat dari orang-orang yang membenci Aku,

20:6 --> tetapi Aku menunjukkan kasih setia kepada beribu-ribu orang, yaitu mereka yang mengasihi Aku dan yang berpegang pada perintah-perintah-Ku.

20:7 --> Jangan menyebut nama Adonay, Allahmu, dengan sembarangan, sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya dengan sembarangan.

20:8 --> Ingatlah dan kuduskanlah hari Sabat:

20:9 --> enam hari lamanya engkau akan bekerja dan melakukan segala pekerjaanmu,

20:10 --> tetapi hari ketujuh adalah hari Syabbat Adonay, Allahmu; maka jangan melakukan sesuatu pekerjaan, engkau atau anakmu laki-laki, atau anakmu perempuan, atau hambamu laki-laki, atau hambamu perempuan, atau hewanmu atau orang asing yang di tempat kediamanmu.

20:11 --> Sebab enam hari lamanya Adonay menjadikan langit dan bumi, laut dan segala isinya, dan Ia berhenti pada hari ketujuh; itulah sebabnya Adonay memberkati hari Sabat dan menguduskannya.

20:12 --> Hormatilah ayahmu dan ibumu, supaya lanjut umurmu di tanah yang diberikan Adonay, Allahmu, kepadamu.

20:13 --> Jangan membunuh.

20:14 --> Jangan berzinah.

20:15 --> Jangan mencuri.

20:16 --> Jangan mengucapkan saksi dusta tentang sesamamu.

20:17 --> Jangan mengingini rumah sesamamu; jangan mengingini isterinya, atau hambanya laki-laki, atau hambanya perempuan, atau lembunya atau keledainya, atau apapun yang dipunyai sesamamu"

jadi, isi Kesepuluh Perintah itu adalah:

1. Jangan menyembah tuhan selain Adonay!
2. Jangan membuat patung menjadi berhala sesembahan selain Adonay!
3. Jangan menyebut nama Adonay dengan sembarangan!
4. Hormatilah Hari Sabat!
5. Hormatilah orang tua!
6. Jangan membunuh!
7. Jangan berzina!
8. Jangan mencuri!
9. Jangan menjadi saksi palsu!
10. Jangan mengingini milik-milik sesamamu!


PANDANGAN KEKRISTENAN TENTANG SEPULUH PERINTAH TUHAN

sebagai agama Abrahamik, Kekristenan juga mengimani Torah.. namun memiliki perbedaan urutan dan khusus Gereja Roma memiliki perbedaan persepsi, berikut ini saya tampilkan perbedaan urutan dahulu:

angka di bawah ini adalah urutan menurut agama-agama yang saya tertibkan urutannya dengan warna seperti ini: Yahudi Orthodox, Katholik Roma dan Lutheran, Yahudi Reformasi dan Anglikan serta Protestan...

Akulah TUHAN, Allahmu... (1, 1, kata pengantar)
Jangan ada padamu allah lain di hadapan-Ku (1, 1, 1)
Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun (2, 1, 2)
Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan (3, 2, 3)
Ingatlah dan kuduskanlah hari Sabat (4, 3, 4)
Hormatilah ayahmu dan ibumu (5, 4, 5)
Jangan membunuh (6, 5, 6)
Jangan berzinah (7, 6, 7)
Jangan mencuri (8, 7, 8)
Jangan mengucapkan saksi dusta tentang sesamamu (9, 8, 9)
Jangan mengingini rumah sesamamu (10, 9, 10)
Jangan mengingini milik sesamamu (10, 10, 10)

PANDANGAN ISLAM TENTANG SEPULUH PERINTAH TUHAN

sebagai agama Abrahamik, Islam mengakui bahwa Nabi Musa.as menerima 10 Perintah Allah dalam luh-luh dan perintah itu kemudian diberlakukan di zaman Nabi Muhammad.SAW dengan penyempurnaan, atas dasar inilah akhlaqul karimah dan ihsan Islam disusun, dengan dasar dari dalil Al-Qur'an 36:60 dan 9:111 sbb:

1. Janganlah kamu menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun!
2. Berbuat baiklah kepada kedua orangtuamu!
3. Janganlah kamu membunuh anak-anakmu karena takut akan kemiskinan!
4. Janganlah kamu mendekati perbuatan keji baik yang terang maupun yang tersembunyi!
5. Janganlah kamu membunuh jiwa yang diharamkan Allah tanpa alasan yang benar!
6. Janganlah kamu dekati harta anak yatim kecuali dengan yang bermanfaat bagi mereka!
7. Sempurnakanlah takaran dan timbangan dengan adil!
8. Dan apabila kamu bersaksi, maka hendaklah kamu berlaku adil sekalipun dia itu kerabatmu!
9. Penuhi janjimu dan jangan ingkari janji itu!
10. Ikutilah Shirathal Mustaqim (Jalan Yang Lurus), dan jangan ikuti jalan yang lain yang akan mencerai-beraikanmu dari Jalan Yang Lurus!
 
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN VI: HUKUM-HUKUM
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) KASIH (RAHMAT) DAN PERSAUDARAAN


banyak orang berpikir tentang Yudaisme sebagai agama yang dingin, undang-undang yang keras, berlawanan dengan Kekristenan, yang dikenal sebagai agama kasih dan persaudaraan...

ini merupakan karakterisasi yang tidak adil dari pandangan orang terhadap Yudaisme dan Halakhah, baik orang itu Kristen, atau Islam, atau bahkan dari orang Yahudi sendiri..

kasih dan persaudaraan telah menjadi bagian dari Yudaisme dari awal... Pirkey Avot, sebuah traktat dari Misynah, mengajarkan bahwa dunia didasarkan pada tiga hal:

1. Torah (hukum)
2. Pelayanan kepada Tuhan
3. G'milut Khasadim atau Kasih dan Persaudaraan (biasanya diterjemahkan sebagai "tindakan kasih setia"), mungkin diambil secara literal dari Kitab Tehillim 89:3, "dunia ini dibangun di atas kebaikan"

Talmud mengatakan bahwa g'milut khasadim lebih besar pahalanya dari tsedakah (amal/sedekah), karena tidak seperti tsedakah, g'milut khasadim dapat dilakukan oleh kedua belah pihak (miskin dan kaya, baik yang hidup maupun yang telah mati, dan dapat dilakukan dengan uang atau dengan tindakan (Talmud Sukkah 49b)...

sebagian besar hukum Yahudi membahas tentang hubungan antara sesama manusia, bagaimana cara bersosialisasi dengan baik secara Torah... Halakhah yang memerintahkan orang Yahudi untuk hanya makan makanan yang khasrut (halal), tidak menyalakan lampu pada Yom Syabbat, dan tidak mengenakan kain wol dengan linen, juga memerintahkan orang Yahudi untuk mengasihi orang Yahudi (terutama) dan orang-orang kafir, untuk memberikan tsedakah kepada fakir miskin (baik orang Yahudi maupun orang kafir), dan berlaku yang saleh dalam berniaga...

bahkan, tindakan kasih setia menjadi suatu bagian dari hukum Yahudi bahwa kata "mitsvah" (harfiah, "perintah") digunakan secara informal untuk berarti melakukan setiap perbuatan baik...

Talmud menceritakan bahwa Rav Hillel, yang hidup di zaman Yesus, didatangi oleh seorang pagan (penyembah berhala) yang mengatakan bahwa jika Hillel bisa menjelaskan seluruh Torah selama dia berdiri dengan satu kaki, maka dia akan beriman pada Torah...

Rav Hillel menjawab singkat, "apa yang kamu benci kepada diri sendiri, jangan lakukan untuk sesama manusia! itulah keseluruhan Torah; sisanya hanya komentar dan penjelasan, pergilah dan pelajari itu!"..

kedengarannya mirip dengan Prinsip Emas Yesus (Jesus' Golden Rule), tapi gagasan ini adalah bagian mendasar dari Yudaisme jauh sebelum Hillel atau Yesus...

ajaran ini adalah aplikasi umum dari seluruh perintah Torah, untuk mengasihi sesamamu seperti dirimu sendiri (Wayyiqra' 19:18), yang Rav Akiba menggambarkannya sebagai esensi Torah...

jikalau demikian, dimana letak perbedaan agama Yahudi dan Kristen?

perbedaan yang benar antara agama Yahudi dan Kristen terletak pada komentar terakhir Hillel: "pergilah dan pelajari itu!"...

Yudaisme tidak puas meninggalkan kasih dan persaudaraan sebagai suatu ide umum seperti Kristen, tetapi yang harus dipenuhi adalah menjadi individu masing-masing yang sesuai...

Yudaisme menguraikan, dalam detail yang rumit, bagaimana kita dimaksudkan untuk menunjukkan kasih itu...

misalnya, sekalipun seseorang berzina, perlakuan terhadapnya haruslah secara kasih... hanya saja, kasih yang dimaksud adalah untuk kemaslahatan bersama, bukan kemaslahatan orang itu saja... sebagai contoh, apabila seorang pezina tidak dihukum, maka orang lain pun akan ikut berzina, oleh sebab itu, Tuhan telah menetapkan hukum-Nya yang mengasihi manusia, bahwa seorang pezina haruslah dihukum rajam sampai mati...

mungkin terlihat agak aneh, mengasihi tentu berbeda dengan menghukum, tapi yang harus kita sadari adalah, orang lain yang berzina karena pezina itu bebas berkeliaran menjadi orang yang berdosa, karena Adonay mengasihi orang lain itu, maka pezina itu dihukum secara duniawi... setelah pezina itu memasuki olam ha-ba (akhirat), pezina itupun akan diampuni-Nya... itulah kasih dalam Yudaisme, yang diajarkan Adonay kepada orang Yahudi...

perhatikan gambar di bawah ini untuk keterangan lebih jelas:

YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi)

keterangan:

Quote:
anak-anak Yahudi di atas adalah generasi penerus ummat manusia.. jika sejak kecil hal-hal negatif sudah ada di sekitarnya, maka mereka akan tumbuh menjadi generasi yang mengalami dekadensi moral...

oleh sebab itu, Tuhan mengasihi mereka, dengan menetapkan hukum yang tegas bagi pelaku maksiat dan perbuatan keji, supaya anak cucu kita tidak menirunya dan takut akan ketegasan hukumnya...

Tuhan pun mengasihi para pelaku maksiat dan perbuatan keji apabila mereka melaksanakan hukuman atas hukum yang mereka langgar, melanggar hukum lalu ikhlas menjalankan hukuman, berarti mematuhi hukum juga... (namun alangkah lebih baik menghindari hukuman dengan tidak melanggar hukum)
 
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN VII: OLAM HA-BA

Yudaisme Tradisional dengan tegas percaya bahwa kematian bukanlah akhir dari eksistensi manusia.. namun, karena Yudaisme memfokuskan pada tata cara dan perilaku kehidupan manusia bukan pada akhirat, sehingga Yudaisme tidak memiliki dogma yang banyak tentang akhirat seperti pada agama Samawi lainnya..

dogma yang cukup banyak mengenai hari akhir (eskatologi) terdapat pada keyakinan Yahudi yang mewarisi orthodoksi pemikiran.. umumnya mereka sepakat mempercayai seperti Yudaisme secara general, sebagaimana pasal 13 pada Prinsip Keimanan Yudaisme yang disusun oleh Rambam (Rav Mosye ben Maimon atau Moses Maimonides:

13. "Percaya bahwa setelah kematian ada kebangkitkan"

Yudaisme yang masih orthodoks memiliki banyak perbedaan pendapat, meskipun secara global mereka sepakat untuk percaya bahwa jiwa orang yang saleh akan menuju surga yang dikenal sebagai Taman Eden (גן עדן - Gan 'Eden), salah satu tempat yang pernah dihuni oleh Adam dan Khavah.. ada juga yang meyakini mereka akan menuju "alam kesempurnaan" (פרדיש - Pardesy) atau yang dikenal sebagai Firdaus... kemudian, pendapat-pendapat lainnya bermunculan sebagai misal ada prinsip reinkarnasi seperti pada ajaran Phunarbava Tattva (Hinduisme).... akan tetapi, perbedaannya adalah hari kiamat akan terjadi dan setiap orang akan bereinkarnasi sampai pada hari kiamat (yaitu ketika Ha-Masyiyakh telah datang)...

orang-orang Yahudi Ortodoks juga percaya bahwa jiwa orang fasik disiksa oleh setan yang mereka ciptakan sendiri (maksudnya, setan yang ada dalam diri mereka).. penyiksaan itu akan terjadi di neraka yang dikenal sebagai Jahannam (גיהנום - gehinnom) sebagaimana dogma-dogma agama lainnya..

karena peristiwa pembalasan (surga dan neraka) tsb terjadi di hari kebangkitan manusia, maka istilah dalam Yudaisme yang merujuk pada hari kebangkitan itu adalah Olam Ha-Ba (עולם הב) yang artinya "Dunia Yang Akan Datang"..

REFERENSI ALKITAB

referensi yang utama adalah visi nubuatan Nav Yisyeyah sbb:

  1. "Sanhedrin" akan bangkit kembali (Yisyeyah 1:26) ==>> merujuk pada suatu tempat di mana Ha-Masyiyakh akan datang
  2. tempat itu akan menjadi tempat dimana para pemimpin kerajaan di seluruh dunia akan datang untuk meminta bimbingan (Yisyeyah 2:4) ==>> merujuk pada suatu tempat yang akan menjadi inspiratif bagi seluruh dunia dalam mewujudkan kesejahteraan, keadilan, kemakmuran, dan perdamaian
  3. seluruh dunia akan menyembah Satu Adonay, yaitu YHWH (Yisyeyah 2:17) ==>> merujuk pada satu Tuhan yang sama, meskipun agamanya berbeda-beda
  4. "dia" (Ha-Masyiyakh) akan datang dari keturunan Raja David (Yisyeyah 11:1) melalui trah Raja Syelomoh (Alef Divrey Ha-Yamim 22:8-10) ==>> merujuk pada kebangsaan sang mesias, penafsiran lain dari kalangan sarjana Qabbalistik berpendapat bahwa maksudnya mesias tsb memiliki pribadi yang kuat dan pemberani seperti Raja David dan saleh serta agung seperti Raja Syelomoh, meskipun bukan secara nasab
  5. Ha-Masyiyakh adalah orang yang taat dan "takut akan Tuhan" (Yisyeyah 11:2) ==>> merujuk pada kepribadian saleh dan bertaqwa sang mesias
  6. Kejahatan dan tirani tidak akan dapat berdiri di bawah kepemimpinannya (Yisyeyah 11:4) ==>> merujuk pada hakikat potensi diri sang mesias yang mencerahkan manusia seluruh dunia
  7. pengetahuan tentang Allah akan mengisi dunia (Yisyeyah 11:9) ==>> sarjana Qabbalistik berpendapat bahwa manusia akan harmonis, proporsional, dan simetris dengan Tuhan, kehendak-Nya telah berjalan seiringan pada manusia
  8. Ha-Masyiyakh akan menyatukan orang-orang dari semua budaya dan bangsa (Yisyeyah 11:10) ==>> sarjana filsafat Yudaisme merujuk pada zaman post-modern (seperti filsafat kontemporer pada umumnya) yang post-strukturalisme dan anti-esensialisme, sedangkan pandangan tradisional merujuk pada sebatas potensi perdamaian dari semua pertentangan (konflik)
  9. semua orang Yisyra'el akan kembali menuju tanah yang dijanjikan Tuhan (Yisyeyah 11:12) ==>> sarjana Qabbalistik berpendapat bahwa maksudnya merujuk pada semua orang saleh akan menuju Kerajaan Ilahi (peristiwa di alam baka), sedangkan yang konservatif masih pada keyakinan semangat Zionisme
  10. kematian akan ditelan selamanya (Yisyeyah 25:8) ==>> merujuk pada keabadian di mana tidak ada lagi kematian, namun sarjana Qabbalistik berpendapat bahwa maksudnya semua orang tidak lagi memandang hidup di dunia sebagai duniawiah
  11. Tidak akan ada rasa lapar yang lebih atau sakit, dan kematian akan berhenti (Yisyeyah 25:8) ==>> merujuk pada kesejahteraan dan kemakmuran
  12. semua orang mati akan bangkit lagi (Yisyeyah 26:19) ==>> hari kebangkitaan
  13. orang-orang Yahudi akan mengalami kekekalan dan sukacita (Yisyeyah 51:11) ==>> para sarjana Qabbalistik menafsirkan bahwa orang-orang yang saleh dan taat akan Tuhan akan selalu dalam sukacita, yaitu Pardesy
  14. akan banyak orang-orang Yahudi yang mencapai kesalehan sehingga setiap bangsa dari seluruh dunia akan mendatangi orang-orang Yahudi untuk bimbingan rohani (Zekharyah 8:23) ==>> para sarjana Qabbalistik merujuk pada tingkatan "tsedeq" yang dimiliki setiap orang-orang yang saleh
  15. "dia" akan menjadikan tanah tandus dan gersang menjadi berlimpah dan bermanfaat (Yisyeyah 51:3, 'Amos 9:13-15, Yehezqi'el 36:29-30, Yisyeyah 11:6-9) ==>> kesejahteraan abadi


MASALAH REINKARNASI

kepercayaan adanya kebangkitan setelah mati adalah keyakinan dasar Yudaisme.... setidaknya, ada perbedaan pemahaman antara Perusyim (orang-orang Farisi, kalangan intelektual revi'im) dengan Tseduqim (orang-orang Saduki, kalangan Qabbalistik)... Tseduqim menolak konsep yang tersurat dalam Alkitab, karena mereka memahami Alkitab secara tersirat (dalam Islam dikenal adanya ayat-ayat Mutasyabihat)...

nah, kebangkitan orang-orang mati akan terjadi di zaman mesianis, yaitu Olam Ha-Ba, Dunia Yang Akan Datang... namun dari kalangan Tseduqim, mereka menyiratkan pada alam rohani yang kekal tanpa akhir sepanjang hidup di dunia, sehingga akhirnya ada kepercayaan mengenai reinkarnasi dalam tubuh Yudaisme... artinya, alam kekekalan itulah roh, sehingga kematian mereka pun bangkit kembali di alam dunia (karena roh itu kekal) dengan kehidupan yang berbeda di dunia yang status quo sehingga akhirnya, para revi'im seringkali menganggap sesat kaum mistik (Qavalah), namun itu dianggap wajar... sebab, toch hampir semua kaum agama, terutama yang menempati hierarki tertinggi menganggap kaum mistik dan asketik dalam agamanya itu sesat, misalnya Islam dengan tasawuf-nya..

banyak kurikulum sekolah-sekolah Yahudi dan kerahiban mengajarkan sedikit paham mistik, namun cenderung berbau takhayul dan klenik, karena tidak sedikit para rahib dan guru-guru mengajarkan berbagai dongeng mengenai hari akhir.... hal serupa juga dialami berbagai macam agama yang mengakibatkan pembiasan makna dan cenderung dangkal mengenai esensi dari ajaran agama itu sendiri....

GAN 'EDEN DAN GEHINNOM

Yudaisme pun juga meyakini mengenai Gan 'Eden (גן עדן) atau Taman Eden (merujuk pada alam surgawi) dan Gehinnom (גיהנום) atau Jahannam (merujuk pada alam neraka).. namun, kaum Qavalah dan filsuf-filsuf Qabbalistik memilik pemahaman yang tersirat antara keduanya...

seperti contoh, Taman Eden yang dimaksud di Olam Ha-Ba adalah bukan tempat yang sama di mana Adam dan Khavah secara harfiah, melainkan merupakan suatu derajat rohani yang menuju kesempurnaan spiritual.... inilah yang membedakan pemahaman mistik kaum Qavalah dengan pemahaman revi'im yang mana bahkan beberapa para rabbi meyakininya secara harfiah, yaitu suatu taman dimana keindahan dan sukacita jasmaniah (seperti misalnya seksualitas dengan bidadari atau bukit-bukit hijau)... para kaum mistik sepakat bahwa pemahaman jasmaniah yang diyakini sebagian revi'im tsb adalah pengaruh dari kebudayaan leluhur Bangsa Israel yang sering diasingkan di tempat-tempat tandus dan gurun, serta dalam penjajahan dan penindasan bangsa lain (sehingga dalam bayangan mereka, Taman Eden adalah sumber kebebasan dan kenikmatan secara jasmani seperti bidadari atau bukit-bukit hijau tsb..

kemudian, Gehinnom secara etimologi berarti "penyiksaan"... pemahaman kaum revi'im yang letterlijk mengajarkan bahwa alam penyiksaan itu sebagaimana yang digambarkan oleh ajaran Kekristenan dan Islam, yaitu tempat penuh api, belerang, dan bara panas yang lebih panas dari panasnya dunia... demikian juga dengan adanya algojo yang disebut "setan" yang menempatinya.. namun, mereka tidak meyakini adanya kekekalan di neraka bagi pendosa yang musyrik dan kafir seperti ajaran Islam secara umum.. adapun konsep purgatory (penyucian dosa) dalam Yudaisme yang diimani revi'im ini hanya selang waktu selama 12 bulan sebelum akhirnya mereka semua masuk ke Taman Eden.. nah, para pemikir Qabbalistik dan mistik memiliki pemahaman yang tersirat, yaitu setiap dosa yang dilakukan oleh manusia pada dasarnya adalah menciptakan setan dalam dirinya (sebagaimana yang dipahami Islam, bahwa setan pun tidak hanya dari kalangan makhluk ghaib, melainkan pada diri manusia, namun bedanya, tidak ada setan secara ghaib menurut sarjana Qabbalistik), dan setelah kita mati, kita akan dihukum oleh setan yang ada pada diri kita, yang kita ciptakan sendiri (sebagaimana pemahaman Hinduisme, dimana ada fase samsara atau kesengsaraan sebelum phurna atau mati, itulah sebabnya sebagian kaum mistik Yahudi meyakini adanya reinkarnasi)
 
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) BAGIAN VI: HUKUM-HUKUM
YUDAISME (Segala Hal Tentang Yahudi) TARYAG MITSVOT
 

 "MITSVOT" adalah bentuk jamak dari "MITSVAH", artinya adalah "perintah"



Perintah ke-613:
MEMUSNAHKAN KETURUNAN AMALEK


Ulangan 25:19
LAI TB, Maka apabila TUHAN, Allahmu, sudah mengaruniakan keamanan kepadamu dari pada segala musuhmu di sekeliling, di negeri yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu untuk dimiliki sebagai milik pusaka, maka haruslah engkau menghapuskan ingatan kepada Amalek dari kolong langit. Janganlah lupa!


וְהָיָה בְּהָנִיחַ יְהוָה אֱלֹהֶיךָ ׀ לְךָ מִכָּל־אֹיְבֶיךָ מִסָּבִיב בָּאָרֶץ אֲשֶׁר יְהוָה־אֱלֹהֶיךָ נֹתֵן לְךָ נַחֲלָה לְרִשְׁתָּהּ תִּמְחֶה אֶת־זֵכֶר עֲמָלֵק מִתַּחַת הַשָּׁמָיִם לֹא תִּשְׁכָּח׃ פ

Translit, VEHÂYÂH BEHÂNÏAKH YEHOVÂH 'ELOHEYKHA LEKHA MIKOL-'OYEVEYKHA MISÂVÏV BÂ'ÂRETS 'ASYER YEHOVÂH 'ELOHEYKHA NOTÊN LEKHA NAKHALÂH LERISYTÂH TIMKHEH 'ET-ZÊKHER 'AMÂLÊQ MITAKHAT HASYÂMÂYIM LO' TISYKÂKH
----

Perintah ke-612:
PERBUATAN JAHAT KEPADA ISRAEL OLEH ORANG AMALEK TIDAK AKAN DILUPAKAN


Ulangan 25:19 - idem

---
Perintah ke-611:
SENANTIASA MENGINGAT APA YANG DILAKUKAN ORANG AMALEK


Ulangan 25:17
LAI TB, Ingatlah apa yang dilakukan orang Amalek kepadamu pada waktu perjalananmu keluar dari Mesir;

זָכֹור אֵת אֲשֶׁר־עָשָׂה לְךָ עֲמָלֵק בַּדֶּרֶךְ בְּצֵאתְכֶם מִמִּצְרָיִם׃

Translit, ZÂKHOR 'ÊT 'ASYER-'ÂSÂH LEKHA 'AMÂLÊQ BADEREKH BETSÊ'TKHEM MIMITSRÂYIM
---

Perintah ke-610:
MENGUDUSKAN PERKEMAHAN


Ulangan 23:14
LAI TB, Sebab TUHAN, Allahmu, berjalan dari tengah-tengah perkemahanmu untuk melepaskan engkau dan menyerahkan musuhmu kepadamu; sebab itu haruslah perkemahanmu itu kudus, supaya jangan Ia melihat sesuatu yang tidak senonoh di antaramu, lalu berbalik dari padamu.

כִּי יְהוָה אֱלֹהֶיךָ מִתְהַלֵּךְ ׀ בְּקֶרֶב מַחֲנֶךָ לְהַצִּילְךָ וְלָתֵת אֹיְבֶיךָ לְפָנֶיךָ וְהָיָה מַחֲנֶיךָ קָדֹושׁ וְלֹא־יִרְאֶה בְךָ עֶרְוַת דָּבָר וְשָׁב מֵאַחֲרֶיךָ׃ ס

Translit, KÏ YEHOVÂH 'ELOHEYKHA MITHALÊKH BEQEREV MAKHANEKHA LEHATSÏLKHA VELÂTÊT 'OYEVEYKHA LEFÂNEYKHA VEHÂYÂH MAKHANEYKHA QÂDOSY VELO'-YIR'EH VEKHA 'ERVAT DÂVÂR VESYÂV MÊ'AKHAREYKHA
---

Perintah ke-609:
MEMILIKI TEMPAT DI LUAR PERKEMAHAN UNTUK BUANG HAJAT


Ulangan 23:12
LAI TB, Di luar perkemahan itu haruslah ada bagimu suatu tempat ke mana engkau pergi untuk kada hajat.

וְיָד תִּהְיֶה לְךָ מִחוּץ לַמַּחֲנֶה וְיָצָאתָ שָׁמָּה חוּץ׃

Translit, VEYÂD TIHYEH LEKHA MIKHUTS LAMAKHANEH VEYÂTSÂ'TÂ SYÂMÂH KHUTS
---

Perintah ke-608:
SESEORANG YANG NAJIS TIDAK BOLEH MEMASUKI KEMAH ORANG
LEWI (dewasa ini berarti bait Allah)


Ulangan 23:10
LAI TB, Apabila ada di antaramu seorang laki-laki yang tidak tahir disebabkan oleh sesuatu yang terjadi atasnya pada malam hari, maka haruslah ia pergi ke luar perkemahan, janganlah ia masuk ke dalam perkemahan.

כִּי־יִהְיֶה בְךָ אִישׁ אֲשֶׁר לֹא־יִהְיֶה טָהֹור מִקְּרֵה־לָיְלָה וְיָצָא אֶל־מִחוּץ לַמַּחֲנֶה לֹא יָבֹא אֶל־תֹּוךְ הַמַּחֲנֶה׃

Translit, KÏ-YIHYEH VEKHA 'ÏSY 'ASYER LO'-YIHYEH TÂHOR MIQERÊH-LÂYLÂH VEYÂTSÂ' 'EL-MIKHUTS LAMAKHANEH LO' YÂVO' 'EL-TOKH HAMAKHANEH
---

Perintah ke-607:
TIDAK MENAWARKAN PERDAMAIAN KEPADA BANGSA AMON DAN MOAB


Ulangan 23:6
LAI TB, Selama engkau hidup, janganlah engkau mengikhtiarkan kesejahteraan dan kebahagiaan mereka sampai selama-lamanya.


לֹא־תִדְרֹשׁ שְׁלֹמָם וְטֹבָתָם כָּל־יָמֶיךָ לְעֹולָם׃ ס

Translit, LO'-TIDROSY SYELOMÂM VETOVÂTÂM KOL-YÂMEYKHA LE'OLÂM
---

Perintah ke-606:
TIDAK MEMPERLAKUKAN WANITA CANTIK (HASIL PERANG) SEBAGAI BUDAK


Ulangan 21:14
LAI TB, Apabila engkau tidak suka lagi kepadanya, maka haruslah engkau membiarkan dia pergi sesuka hatinya; tidak boleh sekali-kali engkau menjual dia dengan bayaran uang; tidak boleh engkau memperlakukan dia sebagai budak, sebab engkau telah memaksa dia.

וְהָיָה אִם־לֹא חָפַצְתָּ בָּהּ וְשִׁלַּחְתָּהּ לְנַפְשָׁהּ וּמָכֹר לֹא־תִמְכְּרֶנָּה בַּכָּסֶף לֹא־תִתְעַמֵּר בָּהּ תַּחַת אֲשֶׁר עִנִּיתָהּ׃ ס

Translit, VEHÂYÂH 'IM-LO' KHÂFATSTÂ BÂH VESYILAKHTÂH LENAFSYÂH UMÂKHOR LO'-TIMKERENÂH BAKÂSEF LO'-TIT'AMÊR BÂH TAKHAT 'ASYER 'INÏTÂH
---

Perintah ke-605:
TIDAK MENJUAL WANITA CANTIK (HASIL PERANG)


Ulangan 21:14, idem
---

Perintah ke-604:
MEMPERLAKUKAN WANITA CANTIK (HASIL PERANG) MENURUT KETENTUAN TAURAT


Ulangan 21:10-13
21:10 LAI TB, "Apabila engkau keluar berperang melawan musuhmu, dan TUHAN, Allahmu, menyerahkan mereka ke dalam tanganmu dan engkau menjadikan mereka tawanan,

כִּי־תֵצֵא לַמִּלְחָמָה עַל־אֹיְבֶיךָ וּנְתָנֹו יְהוָה אֱלֹהֶיךָ בְּיָדֶךָ וְשָׁבִיתָ שִׁבְיֹו׃

Translit, KÏ-TÊTSÊ' LAMILKHÂMÂH 'AL-'OYEVEYKHA UNETÂNO YEHOVÂH 'ELOHEYKHA BEYÂDEKHA VESYÂVÏTÂ SYIVYO

21:11LAI TB, dan engkau melihat di antara tawanan itu seorang perempuan yang elok, sehingga hatimu mengingini dia dan engkau mau mengambil dia menjadi isterimu,

וְרָאִיתָ בַּשִּׁבְיָה אֵשֶׁת יְפַת־תֹּאַר וְחָשַׁקְתָּ בָהּ וְלָקַחְתָּ לְךָ לְאִשָּׁה׃

Translit, VERÂ'ÏTÂ BASYIVYÂH 'ÊSYET YEFAT-TO'AR VEKHÂSYAQTÂ VÂH VELÂQAKHTÂ LEKHA LE'ISYÂH

21:12 LAI TB, maka haruslah engkau membawa dia ke dalam rumahmu. Perempuan itu harus mencukur rambutnya, memotong kukunya,

וַהֲבֵאתָהּ אֶל־תֹּוךְ בֵּיתֶךָ וְגִלְּחָה אֶת־רֹאשָׁהּ וְעָשְׂתָה אֶת־צִפָּרְנֶיהָ׃

Translit, VAHAVÊ'TÂH 'EL-TOKH BÊYTEKHA VEGILEKHÂH 'ET-RO'SYÂH VE'ÂSTÂH 'ET-TSIPORNEYHÂ

21:13 LAI TB, menanggalkan pakaian yang dipakainya pada waktu ditawan, dan tinggal di rumahmu untuk menangisi ibu bapanya sebulan lamanya. Sesudah demikian, bolehlah engkau menghampiri dia dan menjadi suaminya, sehingga ia menjadi isterimu

וְהֵסִירָה אֶת־שִׂמְלַת שִׁבְיָהּ מֵעָלֶיהָ וְיָשְׁבָה בְּבֵיתֶךָ וּבָכְתָה אֶת־אָבִיהָ וְאֶת־אִמָּהּ יֶרַח יָמִים וְאַחַר כֵּן תָּבֹוא אֵלֶיהָ וּבְעַלְתָּהּ וְהָיְתָה לְךָ לְאִשָּׁה׃

Translit, VEHÊSÏRÂH 'ET-SIMLAT SYIVYÂH MÊ'ÂLEYHÂ VEYÂSVÂH BEVÊYTEKHA VÂKHTÂH 'ET-'ÂVÏHÂ VE'ET-'IMÂH YERAKH YÂMÏM VE'AKHAR KÊN TÂVO' ÊLEYHÂ UVE'ALTÂH VEHÂYTÂH LEKHA LE'ISYÂH
---

Perintah ke-603:
TIDAK MEMBINASAKAN POHON BUAH-BUAHAN


Ulangan 20:19-20
20:19 LAI TB, Apabila dalam memerangi suatu kota, engkau lama mengepungnya untuk direbut, maka tidak boleh engkau merusakkan pohon-pohon sekelilingnya dengan mengayunkan kapak kepadanya; buahnya boleh kaumakan, tetapi batangnya janganlah kautebang; sebab, pohon yang di padang itu bukan manusia, jadi tidak patut ikut kaukepung.

כִּי־תָצוּר אֶל־עִיר יָמִים רַבִּים לְהִלָּחֵם עָלֶיהָ לְתָפְשָׂהּ לֹא־תַשְׁחִית אֶת־עֵצָהּ לִנְדֹּחַ עָלָיו גַּרְזֶן כִּי מִמֶּנּוּ תֹאכֵל וְאֹתֹו לֹא תִכְרֹת כִּי הָאָדָם עֵץ הַשָּׂדֶה לָבֹא מִפָּנֶיךָ בַּמָּצֹור׃

Translit, KÏ-TÂTSUR 'EL-'ÏRYÂMÏM RABÏM LEHILÂKHÊM 'ÂLEYHÂ LETOFSÂH LO'-TASYKHÏT 'ET-'ÊTSÂH LINDOAKH 'ÂLÂV GARZEN KÏ MIMENU TO'KHÊL VE'OTO LO' TIKHROT KÏ HÂ'ÂDÂM 'ÊTS HASÂDEH LÂVO' MIPÂNEYKHA BAMÂTSOR

20:20 LAI TB, Hanya pohon-pohon, yang engkau tahu tidak menghasilkan makanan, boleh kaurusakkan dan kautebang untuk mendirikan pagar pengepungan terhadap kota yang berperang melawan engkau, sampai kota itu jatuh."

ק עֵץ אֲשֶׁר־תֵּדַע כִּי־לֹא־עֵץ מַאֲכָל הוּא אֹתֹו תַשְׁחִית וְכָרָתָּ וּבָנִיתָ מָצֹור עַל־הָעִיר אֲשֶׁר־הִוא עֹשָׂה עִמְּךָ מִלְחָמָה עַד רִדְתָּהּ׃ פ

Translit, RAQ 'ÊTS 'ASYER-TÊDA' KÏ-LO'-'ÊTS MA'AKHÂL HU' 'OTO TASYKHÏT VEKHÂRÂTÂ UVÂNÏTÂ MÂTSOR 'AL-HÂ'ÏR 'ASYER-HIV' 'OSÂH 'IMEKHA MILKHÂMÂH 'AD RIDTÂH
---

Perintah ke-602:
MENUMPAS TUJUH BANGSA KANAAN DARI TANAH ISRAEL


Ulangan 20:17
LAI TB, melainkan kautumpas sama sekali, yakni orang Het, orang Amori, orang Kanaan, orang Feris, orang Hewi, dan orang Yebus, seperti yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu,

כִּי־הַחֲרֵם תַּחֲרִימֵם הַחִתִּי וְהָאֱמֹרִי הַכְּנַעֲנִי וְהַפְּרִזִּי הַחִוִּי וְהַיְבוּסִי כַּאֲשֶׁר צִוְּךָ יְהוָה אֱלֹהֶיךָ׃

Translit, KÏ-HAKHARÊM TAKHARÏMÊM HAKHITÏ VEHÂ'EMORÏ HAKENA'ANÏ VEHAPERIZÏ HAKHIVÏ VEHAVUSÏ KA'ASYER TSIVEKHA YEHOVÂH 'ELOHEYKHA
-----

Perintah ke-601:
TIDAK MEMBIARKAN HIDUP APAPUN YANG BERNAFAS DARI TUJUH BANGSA KANAAN


Ulangan 20:16
LAI TB,Tetapi dari kota-kota bangsa-bangsa itu yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu menjadi milik pusakamu, janganlah kaubiarkan hidup apapun yang bernafas,

רַק מֵעָרֵי הָעַמִּים הָאֵלֶּה אֲשֶׁר יְהוָה אֱלֹהֶיךָ נֹתֵן לְךָ נַחֲלָה לֹא תְחַיֶּה כָּל־נְשָׁמָה׃

Translit, RAQ MÊ'ÂRÊY HÂ'AMÏM HÂ'ÊLEH 'ASYER YEHOVÂH 'ELOHEYKHA NOTÊN LEKHA NAKHALÂH LO' TEKHAYEH KOL-NESYÂMÂH
-----

Perintah ke-600:
MENGIKUTI PROSEDUR PERANG SESUAI DENGAN HUKUM TAURAT


Ulangan 20:10
LAI TB, Apabila engkau mendekati suatu kota untuk berperang melawannya, maka haruslah engkau menawarkan perdamaian kepadanya.

כִּי־תִקְרַב אֶל־עִיר לְהִלָּחֵם עָלֶיהָ וְקָרָאתָ אֵלֶיהָ לְשָׁלֹום׃

Translit, KÏ-TIQRAV 'EL-'ÏR LEHILÂKHÊM 'ÂLEYHÂ VEQÂRÂ'TÂ 'ÊLEYHÂ LESYÂLOM
 

Perintah ke-599:
MENGURAPI SEORANG IMAM KHUSUS -- UNTUK BERBICARA KEPADA BANGSA ISRAEL -- DALAM PERANG


Ulangan 20:2
LAI TB, Apabila kamu menghadapi pertempuran, maka seorang imam harus tampil ke depan dan berbicara kepada rakyat,

וְהָיָה כְּקָרָבְכֶם אֶל־הַמִּלְחָמָה וְנִגַּשׁ הַכֹּהֵן וְדִבֶּר אֶל־הָעָם׃

Translit, VEHÂYÂH KEQÂRÂVEKHEM 'EL-HAMILKHÂMÂH VENIGASY HAKOHÊN VEDIBER 'EL-HÂ'ÂM
---

Perintah ke-598:
TIDAK TAKUT ATAU PANIK DALAM MENGHADAPI MUSUH


Ulangan 20:3
LAI TB, dengan berkata kepada mereka: Dengarlah, hai orang Israel! Kamu sekarang menghadapi pertempuran melawan musuhmu; janganlah lemah hatimu, janganlah takut, janganlah gentar dan janganlah gemetar karena mereka,

וְאָמַר אֲלֵהֶם שְׁמַע יִשְׂרָאֵל אַתֶּם קְרֵבִים הַיֹּום לַמִּלְחָמָה עַל־אֹיְבֵיכֶם אַל־יֵרַךְ לְבַבְכֶם אַל־תִּירְאוּ וְאַל־תַּחְפְּזוּ וְאַל־תַּעַרְצוּ מִפְּנֵיהֶם׃

Translit, VE'ÂMAR 'ALÊHEM SYEMA' YISRÂ'ÊL 'ATEM QERÊVÏM HAYOM LAMILKHÂMÂH 'AL-'OYEVÊYKHEM 'AL-YÊRAKH LEVAVKHEM 'AL-TÏR'U VE'AL-TAKHPEZU VE'AL-TA'ARTSU MIPENÊYHEM
---

Perintah ke-597:
SEORANG NAZIR HARUS MENCUKUR RAMBUTNYA SAAT MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHANNYA PADA AKHIR MASA KENAZIRANNYA, ATAU PADA SAAT IA MENJADI NAJIS


Bilangan 6:9
LAI TB, Tetapi apabila seseorang mati di dekatnya dengan sangat tiba-tiba, sehingga ia menajiskan rambut kenazirannya, maka haruslah ia mencukur rambutnya pada hari pentahirannya, yaitu pada hari yang ketujuh haruslah ia mencukurnya.

וְכִי־יָמוּת מֵת עָלָיו בְּפֶתַע פִּתְאֹם וְטִמֵּא רֹאשׁ נִזְרֹו וְגִלַּח רֹאשֹׁו בְּיֹום טָהֳרָתֹו בַּיֹּום הַשְּׁבִיעִי יְגַלְּחֶנּוּ׃

Translit, VEKHÏ-YÂMUT MÊT 'ÂLÂV BEFETA' PIT'OM VETIMÊ' RO'SY NIZRO VEGILAKH RO'SYO BEYOM TOHORÂTO BAYOM HASYEVÏ'Ï YEGALEKHENU
-----

Perintah ke-596:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MENAJISKAN DIRI ATAS KEMATIAN SESEORANG


Bilangan 6:7
LAI TB, bahkan apabila mati ayahnya ataupun ibunya, saudaranya laki-laki ataupun saudaranya perempuan, janganlah ia menajiskan dirinya kepada mereka, sebab tanda kenaziran bagi Allahnya ada di atas kepalanya.

לְאָבִיו וּלְאִמֹּו לְאָחִיו וּלְאַחֹתֹו לֹא־יִטַּמָּא לָהֶם בְּמֹתָם כִּי נֵזֶר אֱלֹהָיו עַל־רֹאשֹׁו׃

Translit, LE'ÂVIV ULE'IMO LE'ÂKHIV ULE'AKHOTO LO'-YITAMÂ' LÂHEM BEMOTÂM KÏ NÊZER 'ELOHÂV 'AL-RO'SYO
-----

PERINTAH KE-595:
TIDAK BOLEH MEMASUKI SUATU TEMPAT YANG ADA MAYAT ORANG.


Bilangan 6:6
LAI TB, Selama waktunya ia mengkhususkan dirinya bagi TUHAN, janganlah ia dekat kepada mayat orang;

כָּל־יְמֵי הַזִּירֹו לַיהוָה עַל־נֶפֶשׁ מֵת לֹא יָבֹא׃

Translit, KOL-YEMÊY HAZÏRO LAYEHOVÂH 'AL-NEFESY MÊT LO' YÂVO'
-----

Perintah ke-594:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MEMOTONG RAMBUTNYA


Bilangan 6:5
LAI TB, Selama waktu nazarnya sebagai orang nazir janganlah pisau cukur lalu di kepalanya; sampai genap waktunya ia mengkhususkan dirinya bagi TUHAN, haruslah ia tetap kudus dan membiarkan rambutnya tumbuh panjang.

כָּל־יְמֵי נֶדֶר נִזְרֹו תַּעַר לֹא־יַעֲבֹר עַל־רֹאשֹׁו עַד־מְלֹאת הַיָּמִם אֲשֶׁר־יַזִּיר לַיהוָה קָדֹשׁ יִהְיֶה גַּדֵּל פֶּרַע שְׂעַר רֹאשֹׁו׃

Translit, KOL-YEMÊY NEDER NIZRO TA'AR LO'-YA'AVOR 'AL-RO'SYO 'AD-MELO'T HAYÂMIM 'ASYER-YAZÏR LAYEHOVÂH QÂDOSY YIHYEH GADÊL PERA' SE'AR RO'SYO
-----

Perintah ke-593:
SEORANG NAZIR HARUS MEMBIARKAN RAMBUTNYA TUMBUH PANJANG


Bilangan 6:5, idem
-----

Perintah ke-592:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MAKAN PUCUK RANTING (Ibrani: זג - 'ZAG', "kulit") POHON ANGGUR


Bilangan 6:4
LAI TB, Selama waktu kenazirannya janganlah ia makan sesuatu apapun yang berasal dari pohon anggur, dari bijinya sampai kepada pucuk rantingnya.

כֹּל יְמֵי נִזְרֹו מִכֹּל אֲשֶׁר יֵעָשֶׂה מִגֶּפֶן הַיַּיִן מֵחַרְצַנִּים וְעַד־זָג לֹא יֹאכֵל׃

Translit, KOL YEMÊY NIZRO MIKOL 'ASYER YÊ'ÂSEH MIGEFEN HAYAYIN MÊKHARTSANÏM VE'AD-ZÂG LO' YO'KHÊL
-----

Perintah ke-591:
SEORANG NASIR TIDAK BOLEH MAKAN BIJI ANGGUR


Bilangan 6:4, idem
-----

Perintah ke-590:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MAKAN BUAH ANGGUR KERING


Bilangan 6:3
LAI TB, maka haruslah ia menjauhkan dirinya dari anggur dan minuman yang memabukkan, jangan meminum cuka anggur atau cuka minuman yang memabukkan dan jangan meminum sesuatu minuman yang dibuat dari buah anggur, dan jangan memakan buah anggur, baik yang segar maupun yang kering.

מִיַּיִן וְשֵׁכָר יַזִּיר חֹמֶץ יַיִן וְחֹמֶץ שֵׁכָר לֹא יִשְׁתֶּה וְכָל־מִשְׁרַת עֲנָבִים לֹא יִשְׁתֶּה וַעֲנָבִים לַחִים וִיבֵשִׁים לֹא יֹאכֵל׃

Translit, MÏYAYIN VESYÊKHÂR YAZÏR KHOMETS YAYIN VEKHOMETS SYÊKHÂR LO' YISYTEH VEKHOL-MISYRAT 'ANÂVÏM LO' YISYTEH VA'ANÂVÏM LAKHÏM VIVÊSYÏM LO' YO'KHÊL
-----

PERINTAH KE-589:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MAKAN BUAH ANGGUR SEGAR


Bilangan 6:3, idem
-----

Perintah ke-588:
SEORANG NAZIR TIDAK BOLEH MINUM ANGGUR ATAU SESUATU YANG BERCAMPUR DENGAN ANGGUR, BAHKAN TIDAK BOLEH MINUM MESKIPUN ANGGUR ATAU CAMPURAN ITU MENJADI ASAM


Bilangan 6:3, idem
---

Perintah ke-587:
SEORANG RAJA HARUS MENULIS SENDIRI HUKUM TAURAT DAN JIKA ADA ORANG LAIN YANG AKAN MENULIS, MAKA IA HARUS MENULIS DUA KALI.


Ulangan 17:18
LAI TB, Apabila ia duduk di atas takhta kerajaan, maka haruslah ia menyuruh menulis baginya salinan hukum ini menurut kitab yang ada pada imam-imam orang Lewi.


וְהָיָה כְשִׁבְתֹּו עַל כִּסֵּא מַמְלַכְתֹּו וְכָתַב לֹו אֶת־מִשְׁנֵה הַתֹּורָה הַזֹּאת עַל־סֵפֶר מִלִּפְנֵי הַכֹּהֲנִים הַלְוִיִּם ׃

Translit, VEHÂYÂH KHESYIVTO 'AL KISÊ' MAMLAKHTO VEKHÂTAV LO 'ET-MISYNÊH HATORÂH HAZO'T 'AL-SÊFER MILIFNÊY HAKOHANÏM HALVÏYIM
---

Perintah ke-586:
SEORANG RAJA TIDAK BOLEH MENGUMPULKAN EMAS DAN PERAK BERLEBIH-LEBIHAN


Ulangan 17:17
LAI TB, Juga janganlah ia mempunyai banyak isteri, supaya hatinya jangan menyimpang; emas dan perakpun janganlah ia kumpulkan terlalu banyak


וְלֹא יַרְבֶּה־לֹּו נָשִׁים וְלֹא יָסוּר לְבָבֹו וְכֶסֶף וְזָהָב לֹא יַרְבֶּה־לֹּו מְאֹד׃

Translit, VELO' YARBEH-LO NÂSYÏM VELO' YÂSUR LEVÂVO VEKHESEF VEZÂHÂV LO' YARBEH-LO ME'OD
---

Perintah ke-585:
SEORANG RAJA TIDAK BOLEH BERISTRI BANYAK


Ulangan 17:17, idem
---

Perintah ke-584:
SEORANG RAJA TIDAK BOLEH MEMELIHARA BANYAK KUDA


Ulangan 17:16
LAI TB, Hanya, janganlah ia memelihara banyak kuda dan janganlah ia mengembalikan bangsa ini ke Mesir untuk mendapat banyak kuda, sebab TUHAN telah berfirman kepadamu: Janganlah sekali-kali kamu kembali melalui jalan ini lagi.

רַק לֹא־יַרְבֶּה־לֹּו סוּסִים וְלֹא־יָשִׁיב אֶת־הָעָם מִצְרַיְמָה לְמַעַן הַרְבֹּות סוּס וַיהוָה אָמַר לָכֶם לֹא תֹסִפוּן לָשׁוּב בַּדֶּרֶךְ הַזֶּה עֹוד׃

Translit, RAQ LO'-YARBEH-LO SUSÏM VELO'-YÂSYÏV 'ET-HÂ'ÂM MITSRAYMÂH LEMA'AN HARBOT SUS VAYEHOVÂH 'ÂMAR LÂKHEM LO' TOSIFUN LÂSYUV BADEREKH HAZEH 'OD
 
 
Perintah ke-583:
TIDAK BOLEH MENGANGKAT RAJA ATAS ISRAEL, SESEORANG ASING YANG NON-ISRAEL.


Ulangan 17:15
LAI TB, maka hanyalah raja yang dipilih TUHAN, Allahmu, yang harus kauangkat atasmu. Dari tengah-tengah saudara-saudaramu haruslah engkau mengangkat seorang raja atasmu; seorang asing yang bukan saudaramu tidaklah boleh kauangkat atasmu."


שֹׂום תָּשִׂים עָלֶיךָ מֶלֶךְ אֲשֶׁר יִבְחַר יְהוָה אֱלֹהֶיךָ בֹּו מִקֶּרֶב אַחֶיךָ תָּשִׂים עָלֶיךָ מֶלֶךְ לֹא תוּכַל לָתֵת עָלֶיךָ אִישׁ נָכְרִי אֲשֶׁר לֹא־אָחִיךָ הוּא׃

Translit, SOM TÂSÏM 'ÂLEYKHA MELEKH 'ASYER YIVKHAR YEHOVÂH 'ELOHEYKHA BO MIQEREV 'AKHEYKHA TÂSÏM 'ÂLEYKHA MELEKH LO' TUKHAL LÂTÊT 'ÂLEYKHA 'ÏSY NOKHRÏ 'ASYER LO'-'ÂKHÏKHA HU'
----

Perintah ke-582:
MENGANGKAT SEORANG RAJA DARI BANGSA ISRAEL


* Ulangan 17:15, idem
-----

Perintah ke-581:
TIDAK BOLEH MENGUTUK SEORANG RAJA ATAU PEMIMPIN


Keluaran 22:28
LAI TB, Janganlah engkau mengutuki Allah dan janganlah engkau menyumpahi seorang pemuka di tengah-tengah bangsamu.

אֱלֹהִים לֹא תְקַלֵּל וְנָשִׂיא בְעַמְּךָ לֹא תָאֹר׃

Translit, 'ELOHÏM LO' TEQALÊL VENÂSÏ' VE'AMEKHA LO' TÂ'OR
-----

Perintah ke-580:
BERHATI-HATI TERHADAP PENYAKIT KUSTA


Ulangan 24:8
LAI TB, Hati-hatilah dalam hal penyakit kusta dan lakukanlah dengan tepat segala yang diajarkan imam-imam orang Lewi kepadamu; apa yang kuperintahkan kepada mereka haruslah kamu lakukan dengan setia.

הִשָּׁמֶר בְּנֶגַע־הַצָּרַעַת לִשְׁמֹר מְאֹד וְלַעֲשֹׂות כְּכֹל אֲשֶׁר־יֹורוּ אֶתְכֶם הַכֹּהֲנִים הַלְוִיִּם כַּאֲשֶׁר צִוִּיתִם תִּשְׁמְרוּ לַעֲשֹׂות׃ ס

Translit, HISYÂMER BENEGA'-HATSÂRA'AT LISYMOR ME'OD VELA'ASOT KEKHOL 'ASYER-YORU 'ETKHEM HAKOHANÏM HALVÏYIM KA'ASYER TSIVÏTIM TISYMERU LA'ASOT
-----

Perintah ke-579:
ORANG KUSTA HARUS MENCUKUR SELURUH RAMBUTNYA


* Imamat 14:9
LAI TB, Maka pada hari yang ketujuh ia harus mencukur seluruh rambutnya: rambut kepala, janggut, alis, bahkan segala bulunya harus dicukur, pakaiannya dicuci, dan tubuhnya dibasuh dengan air; maka ia menjadi tahir.

וְהָיָה בַיֹּום הַשְּׁבִיעִי יְגַלַּח אֶת־כָּל־שְׂעָרֹו אֶת־רֹאשֹׁו וְאֶת־זְקָנֹו וְאֵת גַּבֹּת עֵינָיו וְאֶת־כָּל־שְׂעָרֹו יְגַלֵּחַ וְכִבֶּס אֶת־בְּגָדָיו וְרָחַץ אֶת־בְּשָׂרֹו בַּמַּיִם וְטָהֵר׃

Translit, VEHÂYÂH VAYOM HASYEVÏ'Ï YEGALAKH 'ET-KÂL-SE'ÂRO 'ET-RO'SYO VE'ET-ZEQÂNO VE'ÊT GABOT 'ÊYNÂV VE'ET-KÂL-SE'ÂRO YEGALÊAKH VEKHIBES 'ET-BEGÂDÂV VERÂKHATS 'ET-BESÂRO BAMAYIM VETÂHÊR
-----

Perintah ke-578:
PROSEDUR PENTAHIRAN SEORANG KUSTA, BAIK ORANG MAUPUN RUMAH, DILAKUKAN DENGAN KAYU ARASY, KAIN KIRMIZI, HISOP, DUA EKOR BURUNG DAN AIR MENGALIR.


Imamat 14:1-7
14:1 LAI TB, TUHAN berfirman kepada Musa:

וַיְדַבֵּר יְהוָה אֶל־מֹשֶׁה לֵּאמֹר׃

Translit, VAYEDABER YEHOVAH 'EL-MOSYEH LEMOR

14:2 LAI TB,
"Inilah yang harus menjadi hukum tentang orang yang sakit kusta pada hari pentahirannya: ia harus dibawa kepada imam,


זֹאת תִּהְיֶה תֹּורַת הַמְּצֹרָע בְּיֹום טָהֳרָתֹו וְהוּבָא אֶל־הַכֹּהֵן׃

Translit, ZOT TIHYEH TORAT HAMETSORA BEYOM TAHORATO VEHUVA 'EL-HAKOHEN

14:3 LAI TB,
dan imam harus pergi ke luar perkemahan; kalau menurut pemeriksaan imam penyakit kusta itu telah sembuh dari padanya,


וְיָצָא הַכֹּהֵן אֶל־מִחוּץ לַמַּחֲנֶה וְרָאָה הַכֹּהֵן וְהִנֵּה נִרְפָּא נֶגַע־הַצָּרַעַת מִן־הַצָּרוּעַ׃

Translit, VEYATSA HAKOHEN 'EL-MIKHUTS LAMAKHANEH VERA'AH HAKOHEN VEHINEH NIRPA NEGA-HATSARA'AT MIN-HATSARUA

14:4 LAI TB, maka imam harus memerintahkan, supaya bagi orang yang akan ditahirkan itu diambil dua ekor burung yang hidup dan yang tidak haram, juga kayu aras, kain kirmizi dan hisop.

Hebrew,
וְצִוָּה הַכֹּהֵן וְלָקַח לַמִּטַּהֵר שְׁתֵּי־צִפֳּרִים חַיֹּות טְהֹרֹות וְעֵץ אֶרֶז וּשְׁנִי תֹולַעַת וְאֵזֹב׃

Translit, VETSIVAH HAKOHEN VELAQAKH LAMITA.HER SYETEY-TSIPORIM KHAYOT TEHOROT VE'ETS 'EREZ USYENI TOLA'AT VE'EZOV

14:5 LAI TB, Imam harus memerintahkan supaya burung yang seekor disembelih di atas belanga tanah berisi air mengalir.

וְצִוָּה הַכֹּהֵן וְשָׁחַט אֶת־הַצִּפֹּור הָאֶחָת אֶל־כְּלִי־חֶרֶשׂ עַל־מַיִם חַיִּים׃

Translit, VETSIVAH HAKOHEN VESYAKHAT 'ET-HATSIPOR HA'EKHAT 'EL-KELI-KHERES 'AL-MAYIM KHAYIM

14:6 LAI TB, Tetapi burung yang masih hidup haruslah diambilnya bersama-sama dengan kayu aras, kain kirmizi dan hisop, lalu bersama-sama dengan burung itu semuanya harus dicelupkannya ke dalam darah burung yang sudah disembelih di atas air mengalir itu.

אֶת־הַצִּפֹּר הַחַיָּה יִקַּח אֹתָהּ וְאֶת־עֵץ הָאֶרֶז וְאֶת־שְׁנִי הַתֹּולַעַת וְאֶת־הָאֵזֹב וְטָבַל אֹותָם וְאֵת ׀ הַצִּפֹּר הַחַיָּה בְּדַם הַצִּפֹּר הַשְּׁחֻטָה עַל הַמַּיִם הַחַיִּים׃

Translit, 'ET-HATSIPOR HAKHAYAH YIQAKH 'OTAH VE'ET-'ETS HA'EREZ VE'ET-SYENI HATOLA'AT VE'ET-HA'EZOV VETAVAL 'OTAM VE'ET HATSIPOR HAKHAYA BEDAM HATSIPOR HASYEKHUTAH 'AL HAMAYIM HAKHAYIM

14:7 LAI TB, Kemudian ia harus memercik tujuh kali kepada orang yang akan ditahirkan dari kusta itu dan dengan demikian mentahirkan dia, lalu burung yang hidup itu haruslah dilepaskannya ke padang.

וְהִזָּה עַל הַמִּטַּהֵר מִן־הַצָּרַעַת שֶׁבַע פְּעָמִים וְטִהֲרֹו וְשִׁלַּח אֶת־הַצִּפֹּר הַחַיָּה עַל־פְּנֵי הַשָּׂדֶה׃

Translit, VEHIZAH 'AL HAMITAHER MIN-HATSARA'AT SYEVA PE'AMIM VETIHARO VESYILAKH 'ET-HATSIPOR HAKHAYAH 'AL-PENEY HASADEH
---

Perintah ke-577:
TIDAK BOLEH MENCUKUR TEMPAT YANG ADA KUDISNYA


* Imamat 13:33
LAI TB, maka orang itu harus bercukur, hanya tempat kudis itu tidak boleh dicukurnya. Lalu imam harus mengurung orang yang kena kudis itu untuk kedua kalinya tujuh hari lagi.

וְהִתְגַּלָּח וְאֶת־הַנֶּתֶק לֹא יְגַלֵּחַ וְהִסְגִּיר הַכֹּהֵן אֶת־הַנֶּתֶק שִׁבְעַת יָמִים שֵׁנִית׃

Translit, VEHITGALÂKH VE'ET-HANETEQ LO' YEGALÊAKH VEHISGÏR HAKOHÊN 'ET-HANETEQ SYIV'AT YÂMÏM SYÊNÏT
---

Perintah ke-576:
AIR PENTAHIRAN MENAJISKAN SESEORANG YANG TAHIR, DAN MENTAHIRKAN YANG NAJIS DARI KENAJISAN JASAD ORANG MATI


Bilangan 19:19-22
19:19 LAI TB, orang yang tahir itu haruslah memercik kepada orang yang najis itu pada hari yang ketiga dan pada hari yang ketujuh, dan pada hari yang ketujuh itu haruslah ia menghapus dosa orang itu; dan orang yang najis itu haruslah mencuci pakaiannya dan membasuh badannya dengan air, lalu ia tahir pada waktu matahari terbenam.

אֶת־חֻקֹּתַי תִּשְׁמֹרוּ בְּהֶמְתְּךָ לֹא־תַרְבִּיעַ כִּלְאַיִם שָׂדְךָ לֹא־תִזְרַע כִּלְאָיִם וּבֶגֶד כִּלְאַיִם שַׁעַטְנֵז לֹא יַעֲלֶה עָלֶיךָ׃ פ

Translit, 'ET-KHUQOTAY TISYMORU BEHEMTEKHA LO'-TARBI'A KILAYIM SADKHA LO'-TIZRA KILAYIM UVEGED KILAYIM SYAATNEZ LO' YA'ALEH 'ALEIKHA

19:20 LAI TB, Tetapi orang yang telah najis, dan tidak menghapus dosa dari dirinya, orang itu harus dilenyapkan dari tengah-tengah jemaah itu, karena ia telah menajiskan tempat kudus TUHAN; air pentahiran tidak ada disiramkan kepadanya, jadi ia tetap najis.

וְאִישׁ כִּי־יִשְׁכַּב אֶת־אִשָּׁה שִׁכְבַת־זֶרַע וְהִוא שִׁפְחָה נֶחֱרֶפֶת לְאִישׁ וְהָפְדֵּה לֹא נִפְדָּתָה אֹו חֻפְשָׁה לֹא נִתַּן־לָהּ בִּקֹּרֶת תִּהְיֶה לֹא יוּמְתוּ כִּי־לֹא חֻפָּשָׁה׃

Translit, VE'ISY KI-YISYKAV 'ET-ISYAH SHIKHVAT-ZERA VEHIV SYIFKHA NEKHEREFET LE'ISY VEHAFDE LO' NIFDATAH 'O KHUFSYA LO' NITAN-LA BIKORET TIHYEH LO YUMTU KI-LO KHUPASYAH

19:21 LAI TB, Itulah yang harus menjadi ketetapan bagi mereka untuk selama-lamanya. Orang yang menyiramkan air penyuci itu, ia harus mencuci pakaiannya, dan orang yang kena kepada air penyuci itu, ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְהֵבִיא אֶת־אֲשָׁמֹו לַיהוָה אֶל־פֶּתַח אֹהֶל מֹועֵד אֵיל אָשָׁם׃

Translit, VEHEVI 'ET-'ASYAMO LAYEHOVAH 'EL-PETAKH 'OHEL MO'ED 'EIL 'ASYAM

19:22 LAI TB, Segala yang diraba orang yang najis itu menjadi najis dan orang yang kena kepadanya menjadi najis juga sampai matahari terbenam."

וְכִפֶּר עָלָיו הַכֹּהֵן בְּאֵיל הָאָשָׁם לִפְנֵי יְהוָה עַל־חַטָּאתֹו אֲשֶׁר חָטָא וְנִסְלַח לֹו מֵחַטָּאתֹו אֲשֶׁר חָטָא׃ פ

Translit, VEKHIPER 'ALAV HAKOHEN BE'EIL HA'ASYAM LIFNEY YEHOVAH 'AL-KHATATO 'ASYER KHATA VENISLAKH LO' MEKHATATO 'ASYER KHATA
-----




Perintah ke-575:
MAYAT (JASAD ORANG MATI) MENAJISKAN


Bilangan 19:11-16
19:11 LAI TB, Orang yang kena kepada mayat, ia najis tujuh hari lamanya.

הַנֹּגֵעַ בְּמֵת לְכָל־נֶפֶשׁ אָדָם וְטָמֵא שִׁבְעַת יָמִים׃

Translit, HANOGEA BEMET LEKHOL-NEFESY 'ADAM VETAME SYIVAT YAMIM

19:12 LAI TB, Ia harus menghapus dosa dari dirinya dengan air itu pada hari yang ketiga, dan pada hari yang ketujuh ia tahir. Tetapi jika pada hari yang ketiga ia tidak menghapus dosa dari dirinya, maka tidaklah ia tahir pada hari yang ketujuh.

הוּא יִתְחַטָּא־בֹו בַּיֹּום הַשְּׁלִישִׁי וּבַיֹּום הַשְּׁבִיעִי יִטְהָר וְאִם־לֹא יִתְחַטָּא בַּיֹּום הַשְּׁלִישִׁי וּבַיֹּום הַשְּׁבִיעִי לֹא יִטְהָר׃

Translit, HU YITKHATA-VO BAYOM HASYELISYI UVAYOM HASYEVI'I YITHAR VE'IM-LO' YITKHATA BAYOM HASYELISYI UVAYOM HASYEVI'I LO' YITHAR

19:13 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada mayat, yaitu tubuh manusia yang telah mati, dan tidak menghapus dosa dari dirinya, ia menajiskan Kemah Suci TUHAN, dan orang itu haruslah dilenyapkan dari Israel; karena air pentahiran tidak disiramkan kepadanya, maka ia najis; kenajisannya masih melekat padanya.

כָּל־הַנֹּגֵעַ בְּמֵת בְּנֶפֶשׁ הָאָדָם אֲשֶׁר־יָמוּת וְלֹא יִתְחַטָּא אֶת־מִשְׁכַּן יְהוָה טִמֵּא וְנִכְרְתָה הַנֶּפֶשׁ הַהִוא מִיִּשְׂרָאֵל כִּי מֵי נִדָּה לֹא־זֹרַק עָלָיו טָמֵא יִהְיֶה עֹוד טֻמְאָתֹו בֹו׃

Translit, KOL-HANOGE'A BEMET BENEFESY HA'ADAM 'ASYER-YAMUT VELO YITKHATA 'ET-MISYKAN YEHOVAH TIME VENIKHRETA HANEFESY HAHIV MIYISRA'EL KI' MEY NIDA LO'-ZORAQ 'ALAV TAME YIHYEH 'OD TUMATO VO

19:14 LAI TB, Inilah hukumnya, apabila seseorang mati dalam suatu kemah: setiap orang yang masuk ke dalam kemah itu dan segala yang di dalam kemah itu najis tujuh hari lamanya;

זֹאת הַתֹּורָה אָדָם כִּי־יָמוּת בְּאֹהֶל כָּל־הַבָּא אֶל־הָאֹהֶל וְכָל־אֲשֶׁר בָּאֹהֶל יִטְמָא שִׁבְעַת יָמִים׃
Translit, ZOT HATORAH 'ADAM KI-YAMUT BE'OHEL KOL-HABA 'EL-HA'OHEL VEKHOL-'ASYER BA'OHEL YITMA SYIVAT YAMIM

19:15 LAI TB, setiap bejana yang terbuka yang tidak ada kain penutup terikat di atasnya adalah najis.

וְכֹל כְּלִי פָתוּחַ אֲשֶׁר אֵין־צָמִיד פָּתִיל עָלָיו טָמֵא הוּא׃
Translit, VEKHOL KELI FATU'AKH 'ASYER 'EIN-TSAMID PATIL 'ALAV TAME HU

19:16 LAI TB, Juga setiap orang yang di padang, yang kena kepada seorang yang mati terbunuh oleh pedang, atau kepada mayat, atau kepada tulang-tulang seorang manusia, atau kepada kubur, orang itu najis tujuh hari lamanya.

וְכֹל אֲשֶׁר־יִגַּע עַל־פְּנֵי הַשָּׂדֶה בַּחֲלַל־חֶרֶב אֹו בְמֵת אֹו־בְעֶצֶם אָדָם אֹו בְקָבֶר יִטְמָא שִׁבְעַת יָמִים׃

Translit, VEKHOL 'ASYER-YIGA 'AL-PENEY HASADEH BAKHALAL-KHEREV 'O VEMET 'O-VE'ETSEM 'ADAM 'O VEKAVER YITMA SYIVAT YAMIM
-----

Perintah ke-574:
MENEMPATKAN ABU LEMBU MERAH ('PARAH ADUMAH' SEHINGGA ABU ITU SENANTIASA TERSEDIA UNTUK PENTAHIRAN


Bilangan 19:9
LAI TB, Maka seorang yang tahir haruslah mengumpulkan abu lembu itu dan menaruhnya pada suatu tempat yang tahir di luar tempat perkemahan, supaya semuanya itu tinggal tersimpan bagi umat Israel untuk membuat air pentahiran; itulah penghapus dosa.

וְאָסַף ׀ אִישׁ טָהֹור אֵת אֵפֶר הַפָּרָה וְהִנִּיחַ מִחוּץ לַמַּחֲנֶה בְּמָקֹום טָהֹור וְהָיְתָה לַעֲדַת בְּנֵי־יִשְׂרָאֵל לְמִשְׁמֶרֶת לְמֵי נִדָּה חַטָּאת הִוא׃

Translit, VE'ÂSAF 'ÏSY TÂHOR 'ÊT 'ÊFER HAPÂRÂH VEHINÏAKH MIKHUTS LAMAKHANEH BEMÂQOM TÂHOR VEHÂYETÂH LA'ADAT BENÊY-YISRÂ'ÊL LEMISYMERET LEMÊY NIDÂH KHATÂ'T HIV
-----

Perintah ke-573:
WANITA MENSTRUASI YANG MASIH MENGELUARKAN LELEHAN, NAJIS


Imamat 15:25-27
15:25 LAI TB, Apabila seorang perempuan berhari-hari lamanya mengeluarkan lelehan, yakni lelehan darah yang bukan pada waktu cemar kainnya, atau apabila ia mengeluarkan lelehan lebih lama dari waktu cemar kainnya, maka selama lelehannya yang najis itu perempuan itu adalah seperti pada hari-hari cemar kainnya, yakni ia najis.

וְאִשָּׁה כִּי־יָזוּב זֹוב דָּמָהּ יָמִים רַבִּים בְּלֹא עֶת־נִדָּתָהּ אֹו כִי־תָזוּב עַל־נִדָּתָהּ כָּל־יְמֵי זֹוב טֻמְאָתָהּ כִּימֵי נִדָּתָהּ תִּהְיֶה טְמֵאָה הִוא׃

Translit, VE'ISYAH KI-YAZUV ZOV DAMAH YAMIM RABIM BELO 'ET-NIDATA 'O KHI-TAZUV 'AL-NIDATAH KOL-YEMEY ZOV TUMATAH KIMEY NIDATAH TIHYEH TEMEAH HIV

15:26 LAI TB, Setiap tempat tidur yang ditidurinya, selama ia mengeluarkan lelehan, haruslah baginya seperti tempat tidur pada waktu cemar kainnya dan setiap barang yang didudukinya menjadi najis sama seperti kenajisan cemar kainnya.

כָּל־הַמִּשְׁכָּב אֲשֶׁר־תִּשְׁכַּב עָלָיו כָּל־יְמֵי זֹובָהּ כְּמִשְׁכַּב נִדָּתָהּ יִהְיֶה־לָּהּ וְכָל־הַכְּלִי אֲשֶׁר תֵּשֵׁב עָלָיו טָמֵא יִהְיֶה כְּטֻמְאַת נִדָּתָהּ׃

Translit, KOL-HAMISYKAV 'ASYER TISYKAV 'ALAV KOL-YEMEY ZOVAH KEMISYKAV NIDATAH YIHYEH-LAH VEKHAL-HAKELI 'ASYER TESYEV 'ALAV TAME YIHYEH KETUMAT NIDATA

15:27 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada barang-barang itu menjadi najis, dan ia harus mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air, dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam

וְכָל־הַנֹּוגֵעַ בָּם יִטְמָא וְכִבֶּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEKHOL-HANOGE'A BAM YITMA VEKHIBES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HAAREV
---

Perintah ke-572:
WANITA YANG MENSTRUASI, NAJIS DAN MENAJISKAN YANG LAINNYA


Imamat 15:19-24
15:19 LAI TB, Apabila seorang perempuan mengeluarkan lelehan, dan lelehannya itu adalah darah dari auratnya, ia harus tujuh hari lamanya dalam cemar kainnya, dan setiap orang yang kena kepadanya, menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְאִשָּׁה כִּי־תִהְיֶה זָבָה דָּם יִהְיֶה זֹבָהּ בִּבְשָׂרָהּ שִׁבְעַת יָמִים תִּהְיֶה בְנִדָּתָהּ וְכָל־הַנֹּגֵעַ בָּהּ יִטְמָא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEISYAH KI-TIHYEH ZAVAH DAM YIHYEH ZOVAH BIVSARAH SYIVAT YAMIM TIHYEH VENIDATAH VEKHOL-HANOGE'A BAH YITMA 'AD-HA'AREV

15:20 LAI TB, Segala sesuatu yang ditidurinya selama ia cemar kain menjadi najis. Dan segala sesuatu yang didudukinya menjadi najis juga.

וְכֹל אֲשֶׁר תִּשְׁכַּב עָלָיו בְּנִדָּתָהּ יִטְמָא וְכֹל אֲשֶׁר־תֵּשֵׁב עָלָיו יִטְמָא׃

Translit, VEKHOL 'ASYER TISYKAV 'ALAV BENIDATAH YITMA VEKHOL 'ASYER-TESYEV 'ALAV YITMA:

15:21 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada tempat tidur perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְכָל־הַנֹּגֵעַ בְּמִשְׁכָּבָהּ יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEKHOL-HANOGE'A BEMISYKAVAH YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:22 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada sesuatu barang yang diduduki perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh diri dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְכָל־הַנֹּגֵעַ בְּכָל־כְּלִי אֲשֶׁר־תֵּשֵׁב עָלָיו יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEKHAL-HANOGEA BEKHOL-KELI 'ASYER-TESYEV 'ALAV YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:23 LAI TB, Juga pada waktu ia kena kepada sesuatu yang ada di tempat tidur atau di atas barang yang diduduki perempuan itu, ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְאִם עַל־הַמִּשְׁכָּב הוּא אֹו עַל־הַכְּלִי אֲשֶׁר־הִוא יֹשֶׁבֶת־עָלָיו בְּנָגְעֹו־בֹו יִטְמָא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VE'IM 'AL-HAMISYKAV HU 'O 'AL-HAKELI 'ASYER-HIV YOSYEVET-'ALAV BENAG'O-VO YITMA 'AD-HAAREV

15:24 LAI TB, Jikalau seorang laki-laki tidur dengan perempuan itu, dan ia kena cemar kain perempuan itu, maka ia menjadi najis selama tujuh hari, dan setiap tempat tidur yang ditidurinya menjadi najis juga.

וְאִם שָׁכֹב יִשְׁכַּב אִישׁ אֹתָהּ וּתְהִי נִדָּתָהּ עָלָיו וְטָמֵא שִׁבְעַת יָמִים וְכָל־הַמִּשְׁכָּב אֲשֶׁר־יִשְׁכַּב עָלָיו יִטְמָא׃ פ

Translit, VE'IM SYAKHOV YISYKAV 'ISY 'OTAH UTEHI NIDATAH 'ALAV VETAME SYIVAT YAMIM VEKHOL-HAMISYKAV 'ASYER-YISYKAV 'ALAV YITMA
-----
 
Perintah ke-571:
PENTAHIRAN DARI SEGALA JENIS KENAJISAN DILAKUKAN DENGAN PENCELUPAN KE DALAM AIR KOLAM


Imamat 15:16
LAI TB, Apabila seorang laki-laki tertumpah maninya, ia harus membasuh seluruh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְאִישׁ כִּי־תֵצֵא מִמֶּנּוּ שִׁכְבַת־זָרַע וְרָחַץ בַּמַּיִם אֶת־כָּל־בְּשָׂרֹו וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VE'ÏSY KÏ-TÊTSÊ' MIMENU SYIKHVAT-ZÂRA' VERÂKHATS BAMAYIM 'ET-KÂL-BESÂRO VETÂMÊ' 'AD-HÂ'ÂREV
-----

Perintah ke-570:
AIR MANI MENAJISKAN


Imamat 15:16, idem
-----

Perintah ke-569:
LAKI-LAKI YANG MENGELUARKAN LELEHAN DARI AURATNYA, NAJIS


Imamat 15:1-15
15:1 LAI TB, TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun:

יְדַבֵּר יְהוָה אֶל־מֹשֶׁה וְאֶל־אַהֲרֹן לֵאמֹר׃

Translit, VAYEDABER YEHIVAH 'EL-MOSYEH VE'EL-'AHARON LEMOR

15:2 LAI TB, "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakan kepada mereka: Apabila aurat seorang laki-laki mengeluarkan lelehan, maka najislah ia karena lelehannya itu.

דַּבְּרוּ אֶל־בְּנֵי יִשְׂרָאֵל וַאֲמַרְתֶּם אֲלֵהֶם אִישׁ אִישׁ כִּי יִהְיֶה זָב מִבְּשָׂרֹו זֹובֹו טָמֵא הוּא׃

Translit, DABRU 'EL-BENEY YISRA'EL VA'AMARTEM 'ALEHEM 'ISY 'ISY KI YIHYEH ZAV MIBSARO ZOVO TAME HU

15:3 LAI TB, Beginilah kenajisannya berhubung dengan lelehannya itu: bila auratnya membiarkan lelehan itu mengalir, atau bila auratnya menahannya, sehingga tidak mengeluarkan lelehan, maka itulah kenajisannya.

וְזֹאת תִּהְיֶה טֻמְאָתֹו בְּזֹובֹו רָר בְּשָׂרֹו אֶת־זֹובֹו אֹו־הֶחְתִּים בְּשָׂרֹו מִזֹּובֹו טֻמְאָתֹו הִוא׃

Translit, VEZOT TIHYEH TUMATO BEZOVO RAR BESARO 'ET-ZOVO 'O-HEKHTIM BESARO MIZOVO TUMATO HIV

15:4 LAI TB, Setiap tempat tidur, yang ditiduri orang yang mengeluarkan lelehan itu menjadi najis, dan setiap barang yang didudukinya menjadi najis juga.

כָּל־הַמִּשְׁכָּב אֲשֶׁר יִשְׁכַּב עָלָיו הַזָּב יִטְמָא וְכָל־הַכְּלִי אֲשֶׁר־יֵשֵׁב עָלָיו יִטְמָא׃

Translit, KOL-HAMISYKAV 'ASYER YISYKAV 'ALAV HAZAV YITMA VEKHAL-HAKELI 'ASYER-YESYEV 'ALAV YITMA

15:5 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada tempat tidurnya haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְאִישׁ אֲשֶׁר יִגַּע בְּמִשְׁכָּבֹו יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VE'ISY 'ASYER YIGA BEMISYKAVO YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:6 LAI TB, Siapa yang duduk di atas barang yang telah diduduki oleh orang yang demikian haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air, dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְהַיֹּשֵׁב עַל־הַכְּלִי אֲשֶׁר־יֵשֵׁב עָלָיו הַזָּב יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEHAYSYEV 'AL-HAKELI 'ASYER-YESYEV 'ALAV HAZAV YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:7 LAI TB, Siapa yang kena kepada tubuh orang yang demikian, haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְהַנֹּגֵעַ בִּבְשַׂר הַזָּב יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEHANOGE'A BIVSAR HAZAV YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:8 LAI TB, Apabila orang yang demikian meludahi orang yang tahir, haruslah orang ini mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְכִי־יָרֹק הַזָּב בַּטָּהֹור וְכִבֶּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃
Translit, VEKHI-YAROQ HAZAV BATAHOR VEKHIBES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:9 LAI TB, Dan setiap pelana yang diduduki orang yang demikian menjadi najis.

וְכָל־הַמֶּרְכָּב אֲשֶׁר יִרְכַּב עָלָיו הַזָּב יִטְמָא׃

Translit, VEKHOL-HAMERKAV 'ASYER YIRKAV 'ALAV HAZAV YITMA

15:10 LAI TB, Setiap orang yang kena kepada sesuatu bekas tempat orang tadi menjadi najis sampai matahari terbenam. Siapa yang mengangkatnya, haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְכָל־הַנֹּגֵעַ בְּכֹל אֲשֶׁר יִהְיֶה תַחְתָּיו יִטְמָא עַד־הָעָרֶב וְהַנֹּושֵׂא אֹותָם יְכַבֵּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEKHOL-HANOGE'A BEKHOL 'ASYER YIHYEH TAKHTAV YITMA 'AD-HA'AREV VEHANOSE 'OTAM YEKHABES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HAAREV

15:11 LAI TB, Dan setiap orang yang kena pada orang yang demikian, sedang orang ini tidak mencuci tangan dahulu dengan air, haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְכֹל אֲשֶׁר יִגַּע־בֹּו הַזָּב וְיָדָיו לֹא־שָׁטַף בַּמָּיִם וְכִבֶּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בַּמַּיִם וְטָמֵא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEKHOL 'ASYER YIGA-BO HAZAV VEYADAV LO-SYATAF BAMAYIM VEKHIBES BEGADAV VERAKHATS BAMAYIM VETAME 'AD-HA'AREV

15:12 LAI TB, Kalau orang itu kena pada belanga tanah, itu haruslah dipecahkan, dan setiap perkakas kayu haruslah dicuci dengan air.

וּכְלִי־חֶרֶשׂ אֲשֶׁר־יִגַּע־בֹּו הַזָּב יִשָּׁבֵר וְכָל־כְּלִי־עֵץ יִשָּׁטֵף בַּמָּיִם׃

Translit, UKHELI-KHERES 'ASYER-YIGA-BO HAZAV YISYAVER VEKHAL-KELI-'ETS YISYATEF BAMAYIM

15:13 LAI TB, Apabila orang yang demikian sudah bersih dari lelehannya, ia harus menghitung tujuh hari lagi untuk dapat dinyatakan tahir, lalu mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air mengalir, maka ia menjadi tahir.

וְכִי־יִטְהַר הַזָּב מִזֹּובֹו וְסָפַר לֹו שִׁבְעַת יָמִים לְטָהֳרָתֹו וְכִבֶּס בְּגָדָיו וְרָחַץ בְּשָׂרֹו בְּמַיִם חַיִּים וְטָהֵר׃

Translit, VEKHI-YITHAR HAZAV MIZOVO VESAFAR LO' SYIVAT YAMIM LETAHORATO VEKHIBES BEGADAV VERAKHATS BESARO BEMAYIM KHAYIM VETAHER

15:14 LAI TB, Pada hari yang kedelapan ia harus mengambil dua ekor burung tekukur atau dua ekor anak burung merpati, dan datang ke hadapan TUHAN, ke pintu Kemah Pertemuan, dan menyerahkan burung-burung itu kepada imam.

וּבַיֹּום הַשְּׁמִינִי יִקַּח־לֹו שְׁתֵּי תֹרִים אֹו שְׁנֵי בְּנֵי יֹונָה וּבָא ׀ לִפְנֵי יְהוָה אֶל־פֶּתַח אֹהֶל מֹועֵד וּנְתָנָם אֶל־הַכֹּהֵן׃

Translit, UVAYOM HASYEMINY YIKAKH-LO' SYETEY TORIM 'O SYENEY BENEY YONAH UVA LIFNEY YEHOVAH 'EL-PETAKH 'OHEL MO'ED UNETANAM 'EL-HAKOHEN

15:15 LAI TB, Lalu imam harus mempersembahkannya, yang seekor sebagai korban penghapus dosa dan yang seekor lagi sebagai korban bakaran. Dengan demikian imam mengadakan pendamaian bagi orang itu di hadapan TUHAN karena lelehannya

וְעָשָׂה אֹתָם הַכֹּהֵן אֶחָד חַטָּאת וְהָאֶחָד עֹלָה וְכִפֶּר עָלָיו הַכֹּהֵן לִפְנֵי יְהוָה מִזֹּובֹו׃ ס

Translit, VE'ASAH 'OTAM HAKOHEN 'EKHAD KHATAT VEHA'EKHAD 'OLAH VEKHIPER 'ALAV HAKOHEN LIFNEY YEHOVAH MIZOVO
---
 
Perintah ke-568:
RUMAH ORANG KUSTA, NAJIS


Imamat 14:34-46
14:34 LAI TB, "Apabila kamu masuk ke tanah Kanaan yang akan Kuberikan kepadamu menjadi milikmu dan Aku mendatangkan tanda kusta di sebuah rumah di negeri milikmu itu,

כִּי תָבֹאוּ אֶל־אֶרֶץ כְּנַעַן אֲשֶׁר אֲנִי נֹתֵן לָכֶם לַאֲחֻזָּה וְנָתַתִּי נֶגַע צָרַעַת בְּבֵית אֶרֶץ אֲחֻזַּתְכֶם׃

Translit, KI TAVO'U 'EL-'ERETS KENA'AN 'ASYER 'ANI NOTEN LAKHEM LA'AKHUZA VENATATI NEGA TSARA'AT BEVEIT 'ERETS 'AKHUZATKHEM

14:35 LAI TB, maka pemilik rumah itu harus datang memberitahukannya kepada imam: Ada kelihatan seperti tanda kusta di rumahku.

וּבָא אֲשֶׁר־לֹו הַבַּיִת וְהִגִּיד לַכֹּהֵן לֵאמֹר כְּנֶגַע נִרְאָה לִי בַּבָּיִת׃

Translit, UVA 'ASYER-LO' HABAYIT VEHIGID LAKOHEN LE'MOR KENEGA NIRAH LI BABAYIT

14:36 LAI TB, Maka imam harus memerintahkan supaya rumah itu dikosongkan, sebelum ia datang memeriksa tanda kusta itu, supaya jangan menjadi najis segala yang ada di dalam rumah itu, dan sesudah itu barulah imam datang untuk memeriksanya.

וְצִוָּה הַכֹּהֵן וּפִנּוּ אֶת־הַבַּיִת בְּטֶרֶם יָבֹא הַכֹּהֵן לִרְאֹות אֶת־הַנֶּגַע וְלֹא יִטְמָא כָּל־אֲשֶׁר בַּבָּיִת וְאַחַר כֵּן יָבֹא הַכֹּהֵן לִרְאֹות אֶת־הַבָּיִת׃

Translit, VETSIVAH HAKOHEN UFINU 'ET-HABAYIT BETEREM YAVO HAKOHEN LIROT 'ET-HANEGA VELO' YITMA KOL-'ASYER BABAYIT VE'AKHAR KEN YAVO HAKOHEN LIROT 'ET-HABAYIT

14:37 LAI TB, Kalau menurut pemeriksaannya tanda pada dinding rumah itu merupakan lekuk-lekuk yang kehijau-hijauan atau kemerah-merahan warnanya, yang kelihatan lebih dalam dari permukaan dinding itu,

וְרָאָה אֶת־הַנֶּגַע וְהִנֵּה הַנֶּגַע בְּקִירֹת הַבַּיִת שְׁקַעֲרוּרֹת יְרַקְרַקֹּת אֹו אֲדַמְדַּמֹּת וּמַרְאֵיהֶן שָׁפָל מִן־הַקִּיר׃

Translit, VERA'AH 'ET-HANEGA VEHINEH HANEGA BEQIROT HABAYIT
SYEKA'ARUROT YERAQRAQOT 'O 'ADAMDAMOT UMAREYHEN SYAFAL MIN-HAQIR

14:38 LAI TB, imam harus keluar dari rumah itu, lalu berdiri di depan pintu rumah, dan menutup rumah itu tujuh hari lamanya.

וְיָצָא הַכֹּהֵן מִן־הַבַּיִת אֶל־פֶּתַח הַבָּיִת וְהִסְגִּיר אֶת־הַבַּיִת שִׁבְעַת יָמִים׃

Translit, VEYATSA HAKOHEN MIN-HABAYIT 'EL-PETAKH HABAYIT VEHISGIR 'ET-HABAYIT SYIVAT YAMIM

14:39 LAI TB, Pada hari yang ketujuh imam harus datang kembali; kalau menurut pemeriksaannya tanda kusta itu meluas pada dinding rumah,

וְשָׁב הַכֹּהֵן בַּיֹּום הַשְּׁבִיעִי וְרָאָה וְהִנֵּה פָּשָׂה הַנֶּגַע בְּקִירֹת הַבָּיִת׃

Translit, VESYAV HAKOHEN BAYOM HASYEVI'I VERA'AH VEHINEH PASAH HANEGA BEQIROT HABAYIT

14:40 LAI TB, maka imam harus memerintahkan supaya orang mengungkit batu-batu yang kena tanda itu dan membuangnya ke luar kota ke suatu tempat yang najis.

וְצִוָּה הַכֹּהֵן וְחִלְּצוּ אֶת־הָאֲבָנִים אֲשֶׁר בָּהֵן הַנָּגַע וְהִשְׁלִיכוּ אֶתְהֶן אֶל־מִחוּץ לָעִיר אֶל־מָקֹום טָמֵא׃

Translit, VETSIVAH HAKOHEN VEKHILTSU 'ET-HA'AVANIM 'ASYER BAHEN HANAGA VEHISYLIKHU 'ETHEN 'EL-MIKHUTS LA'IR 'EL-MAQOM TAME

14:41 LAI TB, Dan ia harus mengikis rumah itu sebelah dalam berkeliling, dan kikisan lepa itu haruslah ditumpahkan ke luar kota ke suatu tempat yang najis.

וְאֶת־הַבַּיִת יַקְצִעַ מִבַּיִת סָבִיב וְשָׁפְכוּ אֶת־הֶעָפָר אֲשֶׁר הִקְצוּ אֶל־מִחוּץ לָעִיר אֶל־מָקֹום טָמֵא׃

Translit, VE'ET-HABAYIT YAQTSI'A MIBAYIT SAVIV VESYAFKHU 'ET-HE'AFAR 'ASYER HIQTSU 'EL-MIKHUTS LA'IR 'EL-MAQOM TAME

14:42 LAI TB, Dan orang harus mengambil batu-batu lain, lalu memasangnya sebagai pengganti batu-batu tadi, dan harus mengambil lepa lain dan melepa rumah itu.

וְלָקְחוּ אֲבָנִים אֲחֵרֹות וְהֵבִיאוּ אֶל־תַּחַת הָאֲבָנִים וְעָפָר אַחֵר יִקַּח וְטָח אֶת־הַבָּיִת׃

Translit, VELAQKHU 'AVANIM 'AKHEROT VEHEVI'U 'EL-TAKHAT HA'AVANIM VE'AFAR 'AKHER YIQAKH VETAKH 'ET-HABAYIT

14:43 LAI TB, Tetapi jikalau tanda itu timbul lagi di dalam rumah itu, sesudah batu-batunya diungkit dan sesudah rumah itu dikikis, bahkan sesudah dilepa lagi,

וְאִם־יָשׁוּב הַנֶּגַע וּפָרַח בַּבַּיִת אַחַר חִלֵּץ אֶת־הָאֲבָנִים וְאַחֲרֵי הִקְצֹות אֶת־הַבַּיִת וְאַחֲרֵי הִטֹּוחַ׃

Translit, VE'IM-YASYUV HANEGA UFARAKH BABAYIT 'AKHAR KHILETS 'ET-HA'AVANIM VE'AKHAREY HIKTSOT 'ET-HABAYIT VE'AKHAREY HITO'AKH

14:44 LAI TB, dan kalau imam datang dan menurut pemeriksaannya tanda itu meluas di dalam rumah, maka kusta ganaslah yang di dalam rumah itu, dan rumah itu najis.

וּבָא הַכֹּהֵן וְרָאָה וְהִנֵּה פָּשָׂה הַנֶּגַע בַּבָּיִת צָרַעַת מַמְאֶרֶת הִוא בַּבַּיִת טָמֵא הוּא׃

Translit, UVA HAKOHEN VERA'AH VEHINEH PASAH HANEGA BABAYIT TSARA'AT MAMERET HIV BABAYIT TAME HU

14:45 LAI TB, Rumah itu haruslah dirombak, yakni batunya, kayunya dan segala lepa rumah itu, lalu dibawa semuanya ke luar kota ke suatu tempat yang najis.

וְנָתַץ אֶת־הַבַּיִת אֶת־אֲבָנָיו וְאֶת־עֵצָיו וְאֵת כָּל־עֲפַר הַבָּיִת וְהֹוצִיא אֶל־מִחוּץ לָעִיר אֶל־מָקֹום טָמֵא׃

Translit, VENATATS 'ET-HABAYIT 'ET-'AVANAV VE'ET-'ETSAV VE'ET KOL-'AFAR HABAYIT VEHOTSI 'EL-MIKHUTS LA'IR 'EL-MAQOM TAME

14:46 LAI TB, Dan orang yang masuk ke dalam rumah itu selama rumah itu ditutup, menjadi najis sampai matahari terbenam.

וְהַבָּא אֶל־הַבַּיִת כָּל־יְמֵי הִסְגִּיר אֹתֹו יִטְמָא עַד־הָעָרֶב׃

Translit, VEHABA 'EL-HABAYIT KOL-YEMEY HISGIR 'OTO YITMA 'AD-HA'AREV
---

Perintah ke-567:
PAKAIAN ORANG KUSTA MENAJISKAN


Imamat 13:47-49 (terlalu panjang jika dikutip)
---

Perintah ke-566:
ORANG KUSTA HARUS DIKENALI DENGAN TANDA-TANDA SEBAGAIMANA DIATUR DAN SEMUA ORANG KUSTA HARUS MENYATAKAN DENGAN BERTERIAK BAHWA MEREKA NAJIS


Imamat 13:45
"Orang yang sakit kusta harus berpakaian yang cabik-cabik, rambutnya terurai dan lagi ia harus menutupi mukanya sambil berseru-seru: Najis! Najis!" –

"VEHATSÂRUA' 'ASYER-BO HANEGA' BEGÂDÂV YIHYU FERUMÏM VERO'SYO YIHYEH FÂRUA' VE'AL-SÂFÂM YA'TEH VETÂMÊ' TÂMÊ' YIQRÂ'"
---

Perintah ke-565:
ORANG KUSTA ITU NAJIS DAN MENCEMARKAN


Imamat 13:2-46 (terlalu panjang jika dikutip)
----

Perintah ke-564:
WANITA YANG BERSALIN, NAJIS


Imamat 12:2-5 (terlalu panjang jika dikutip)
---

Perintah ke-563:
YANG MENYENTUH BANGKAI BINATANG, NAJIS


Imamat 11:39,
"Apabila mati salah seekor binatang yang menjadi makanan bagimu, maka siapa yang kena kepada bangkainya menjadi najis sampai matahari terbenam."

"VEKHÏ YÂMUT MIN-HABEHÊMÂH 'ASYER-HÏ' LÂKHEM LE'ÂKHLÂH HANOGÊA' BENIVLÂTÂH YITMÂ' 'AD-HÂ'ÂREV"
---

Perintah ke-562:
MAKANAN YANG KENA BARANG NAJIS, MENJADI NAJIS


Imamat 11:34,
"Dalam hal itu segala makanan yang boleh dimakan, kalau kena air dari belanga itu, menjadi najis, dan segala minuman yang boleh diminum dalam belanga seperti itu, menjadi najis." –

"MIKOL-HÂ'OKHEL 'ASYER YÊ'ÂKHÊL 'ASYER YÂVO' 'ÂLÂV MAYIM YITMÂ' VEKHOL-MASYQEH 'ASYER YISYÂTEH BEKHOL-KELÏ YITMÂ'"
---

Perintah ke-561:
DELAPAN JENIS BINATANG MERAYAP NAJIS JIKA DISENTUH


Imamat 11:29-30 (terlalu panjang jika dikutip)
---

Perintah ke-560:
MEMBACA BAGIAN TENTANG PERSEMBAHAN BUAH SULUNG


Ulangan 26:5-10 (terlalu panjang jika dikutip)
---

Perintah ke-559:
TIDAK MEMBAWA PERSEMBAHAN DARI UPAH SUNDAL ('etnan zonâh' ATAU UANG SEMBURIT ('mekhir kelev' harfiah "harga seekor anjing")


Ulangan 23:19,
"Janganlah kaubawa upah sundal atau uang semburit ke dalam rumah TUHAN, Allahmu, untuk menepati salah satu nazar, sebab keduanya itu adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu." –

"LO'-TÂVÏ' 'ETNAN ZONÂH UMEKHÏR KELEV BÊYT YEHOVÂH 'ELOHEYKHA LEKHOL-NEDER KÏ TO'AVAT YEHOVÂH 'ELOHEYKHA GAM-SYENÊYHEM"
---

Perintah ke-558:
TIDAK MEMPERSEMBAHKAN KORBAN YANG CACAT


Ulangan 17:1,
"Janganlah engkau mempersembahkan bagi TUHAN, Allahmu, lembu atau domba, yang ada cacatnya, atau sesuatu yang buruk; sebab yang demikian adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu." –
"LO'-TIZBAKH LAYEHOVÂH 'ELOHEYKHA SYOR VÂSEH 'ASYER YIHYEH VOMUM KOL DÂVÂR RÂ' KÏ TO'AVAT YEHOVÂH 'ELOHEYKHA HU'"
---

Perintah ke-557:
TIDAK MENINGGALKAN BAGIAN DARI PERSEMBAHAN HARI RAYA YANG DIBAWA PADA TANGGAL 14 NISAN PADA HARI KETIGA


Ulangan 16:4,
"Janganlah terdapat padamu ragi di seluruh daerahmu, tujuh hari lamanya; dan dari daging hewan yang kausembelih pada waktu petang pada hari pertama, janganlah ada yang bermalam sampai pagi." -

"VELO'-YÊRÂ'EH LEKHA SE'OR BEKHOL-GEVULKHA SYIV'AT YÂMÏM VELO'-YÂLÏN MIN-HABÂSÂR 'ASYER TIZBAKH BÂ'EREV BAYOM HÂRI'SYON LABOQER"
---

Perintah ke-556:
TIDAK MENGGUNTING BULU HEWAN KORBAN


Ulangan 15:19,
"Segala anak sulung jantan yang lahir di antara lembu sapimu dan kambing dombamu, haruslah kaukuduskan bagi TUHAN, Allahmu; janganlah engkau memakai anak sulung lembumu, dan janganlah engkau menggunting bulu anak sulung dombamu." –

"KOL-HABEKHOR 'ASYER YIVÂLÊD BIVQÂRKHA UVETSO'NKHA HAZÂKHÂR TAQDÏSY LAYEHOVÂH 'ELOHEYKHA LO' TA'AVOD BIVKHOR SYOREKHA VELO' TÂGOZ BEKHOR TSO'NEKHA"
---

Perintah ke-555:
TIDAK MENGGUNAKAN HEWAN KORBAN


Ulangan 15:19, idem
 
Perintah ke-554:
TIDAK MEMAKAN HEWAN SELAIN DARI YANG DITENTUKAN UNTUK KORBAN


Ulangan 14:3,
"Janganlah engkau memakan sesuatu yang merupakan kekejian." –

"LO' TO'KHAL KOL-TO'ÊVÂH"
---

Perintah ke-553:
TIDAK MEMBAWA KORBAN DARI LUAR TANAH ISRAEL


Ulangan 12:26,
"Tetapi persembahan kudusmu yang ada padamu dan korban nazarmu haruslah kaubawa ke tempat yang akan dipilih TUHAN;" -

"RAQ QÂDÂSYEYKHA 'ASYER-YIHYU LEKHA UNEDÂREYKHA TISÂ' UVÂ'TÂ 'EL-HAMÂQOM 'ASYER-YIVKHAR YEHOVÂH"
---

Perintah ke-552:
PARA IMAM TIDAK BOLEH MEMAKAN KORBAN BUAH SULUNG SEBELUM DIBAWA KE PEKARANGAN KEMAH PERTEMUAN


Ulangan 12:17,
"Di dalam tempatmu tidak boleh kaumakan persembahan persepuluhan dari gandummu, dari anggurmu dan minyakmu, ataupun dari anak-anak sulung lembu sapimu dan kambing dombamu, ataupun sesuatu dari korban yang akan kaunazarkan, ataupun dari korban sukarelamu, ataupun persembahan khususmu."

"LO'-TUKHAL LE'EKHOL BISY'ÂREYKHA MA'SAR DEGÂNKHA VETÏROSYEKHA VEYITSYÂREKHA UVEKHOROT BEQÂRKHA VETSO'NEKHAVEKHOL-NEDÂREYKHA 'ASYER TIDOR VENIDVOTEYKHA UTERUMAT YÂDEKHA"
---

Perintah ke-551:
TIDAK MEMAKAN DAGING KORBAN SEBELUM DARAHNYA DICURAHKAN


Ulangan 12:16,
"hanya darahnya janganlah kaumakan, tetapi harus kaucurahkan ke bumi seperti air."

"RAQ HADÂM LO' TO'KHÊLU 'AL-HÂ'ÂRETS TISYPEKHENU KAMÂYIM"
---

Perintah ke-550:
PARA IMAM TIDAK BOLEH MEMAKAN KORBAN PENEBUSAN DOSA DI LUAR PEKARANGAN KEMAH PERTEMUAN


Ulangan 12:17,
sudah diulas di atas
---

Perintah ke-549:
TIDAK BOLEH MEMAKAN DAGING KORBAN BAKARAN


Ulangan 12:17, sudah diulas di atas
---

Perintah ke-548:
TIDAK BOLEH MEMAKAN DAGING HARAM DI LUAR YERUSALEM


Ulangan 12:17, sudah diulas di atas
---

Perintah ke-547:
MENEBUS HEWAN YANG DIPISAHKAN UNTUK KORBAN YANG TIDAK BERCACAT, KEMUDIAN HEWAN ITU BOLEH DIMAKAN OLEH SIAPA SAJA


Ulangan 12:15,
"Tetapi engkau boleh menyembelih dan memakan daging sesuka hatimu, sesuai dengan berkat TUHAN, Allahmu, yang diberikan-Nya kepadamu di segala tempatmu. Orang najis ataupun orang tahir boleh memakannya, seperti juga daging kijang atau daging rusa;" –

"RAQ BEKHOL-'AVAT NAFSYEKHA TIZBAKH VE'ÂKHALTÂ VÂSÂR KEVIRKAT YEHOVÂH 'ELOHEYKHA 'ASYER NÂTAN-LEKHA BEKHOL-SYE'ÂREYKHA HATÂMÊ' VEHATÂHOR YO'KHLENU KATSEVÏ VEKHÂ'AYÂL"
---

Perintah ke-546:
MEMPERSEMBAHKAN KORBAN BAKARAN DI TEMPAT KUDUS


Ulangan 12:14,
"tetapi di tempat yang akan dipilih TUHAN di daerah salah satu sukumu, di sanalah harus kaupersembahkan korban bakaranmu, dan di sanalah harus kaulakukan segala yang kuperintahkan kepadamu." -


"KÏ 'IM-BAMÂQOM 'ASYER-YIVKHAR YEHOVÂH BE'AKHAD SYEVÂTEYKHA SYÂM TA'ALEH 'OLOTEYKHA VESYÂM TA'ASEH KOL 'ASYER 'ÂNOKHÏ METSAVEKHÂ"

-----

Perintah ke-545:
TIDAK MEMPERSEMBAHKAN KORBAN DI LUAR TEMPAT KUDUS


Ulangan 12:13,
"Hati-hatilah, supaya jangan engkau mempersembahkan korban-korban bakaranmu di sembarang tempat yang kaulihat;" –

"HISYÂMER LEKHA PEN-TA'ALEH 'OLOTEYKHA BEKHOL-MÂQOM 'ASYER TIR'EH"
-----

Perintah ke-544:
MEMBAWA SELURUH PERSEMBAHAN BAIK KORBAN NAZAR MAUPUN KORBAN SUKARELA PADA HARI PERTAMA DARI HARI RAYA


Ulangan 12:5-6 (terlalu panjang jika dikutip)

-----

Perintah ke-543:
MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA HARI RAYA PERKUMPULAN (SYEMINI ATSERET)


Bilangan 29:35-38 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-542:
MEMPERSEMBAHAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA HARI RAYA PENTAKOSTA (SUKKOT)


Bilangan 29:12-34 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-541:
MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA HARI RAYA PENDAMAIAN (YOM KIPUR)


Bilangan 29:7-8 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-540:
MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA HARI RAYA PENIUPAN SERUNAI (ROSY HASYANAH)


Bilangan 29:1-6 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-539:
MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA HARI RAYA PENTAKOSTA (SYAVU'OT)


Bilangan 28:26-27 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-538:
MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TAMBAHAN PADA BULAN BARU


Bilangan 28:11,
"Pada bulan barumu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran kepada TUHAN: dua ekor lembu jantan muda, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun yang tidak bercela," -

"UVERÂ'SYÊY KHÂDSYÊYKHEM TAQRIVU 'OLÂH LAYEHOVÂH PÂRÏM BENÊY-VÂQÂR SYENAYIM VE'AYIL 'EKHÂD KEVÂSÏM BENÊY-SYÂNÂH SYIV'ÂH TEMÏMIM"

-----

Perintah ke-537:
MEMPERSEMBAHKAN DUA EKOR DOMBA PADA HARI SABAT


Bilangan 29:9,
"Pada hari Sabat: dua ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, dan dua persepuluh efa tepung yang terbaik sebagai korban sajian, diolah dengan minyak, serta dengan korban curahannya." -

"UVEYOM HASYABÂT SYENÊY-KHEVÂSÏM BENÊY-SYÂNÂH TEMÏMIM USYENÊY 'ESRONÏM SOLET MINKHÂH BELULÂH VASYEMEN VENISKO"

-----

Perintah ke-536:
MEMPERSEMBAHKAN DUA EKOR DOMBA SETIAP HARI


Bilangan 28:3,
"Katakanlah kepada mereka: Inilah korban api-apian yang harus kamu persembahkan kepada TUHAN: dua ekor domba berumur setahun yang tidak bercela setiap hari sebagai korban bakaran yang tetap;" –

"VE'ÂMARTÂ LÂHEM ZEH HÂ'ISYEH 'ASYER TAQRIVU LAYEHOVÂH KEVÂSÏM BENÊY-SYÂNÂH TEMÏMIM SYENAYIM LAYOM 'OLÂH TÂMÏD"
-----

Perintah ke-535:
TIDAK MEMBUBUHI KEMENYAN PADA KORBAN SAJIAN DARI SEORANG WANITA YANG BERZINAH


* Bilangan 5:15,
"maka haruslah orang itu membawa isterinya kepada imam. Dan orang itu harus membawa persembahan karena perempuan itu sebanyak sepersepuluh efa tepung jelai, yang ke atasnya tidak dituangkannya minyak dan yang tidak dibubuhinya kemenyan, karena korban itu ialah korban sajian cemburuan, suatu korban peringatan yang
mengingatkan kepada kedurjanaan." –


"VEHÊVÏ' HÂ'ÏSY 'ET-'ISYTO
'EL-HAKOHÊN VEHÊVÏ' 'ET-QORBÂNÂH 'ÂLEYHÂ 'ASÏRIT HÂ'ÊYFÂH QEMAKH SE'ORÏM LO'-YITSOQ 'ÂLÂV SYEMEN VELO'-YITÊN 'ÂLÂV LEVONÂH KÏ-MINKHAT QENÂ'OT HU' MINKHAT ZIKÂRON MAZKERET 'ÂVON"
-----

Perintah ke-534:
TIDAK MENUANGKAN MINYAK PADA KORBAN SAJIAN DARI SEORANG WANITA YANG BERZINAH


Bilangan 5:15, idem
-----

Perintah ke-533:
MENGAKUI DOSA YANG TELAH DILAKUKAN KETIKA MEMPERSEMBAHKAN KORBAN


Bilangan 5:6-7 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-532:
TIDAK MENEBUS LADANG YANG DIKHUSUSKAN BAGI TUHAN


Imamat 27:28,
"Akan tetapi segala yang sudah dikhususkan oleh seseorang bagi TUHAN dari segala miliknya, baik manusia atau hewan, maupun ladang miliknya, tidak boleh dijual dan tidak boleh ditebus, karena segala yang dikhususkan adalah maha kudus bagi TUHAN." -

"'AKH-KÂL-KHÊREM 'ASYER YAKHARIM 'ÏSY LAYEHOVÂH MIKOL-'ASYER-LO MÊ'ÂDÂM UVEHÊMÂH UMISEDÊH 'AKHUZÂTO LO'YIMÂKHÊR VELO' YIGÂ'ÊL KOL-KHÊREM QODESY-QÂDÂSYÏM HU' LAYEHOVÂH"
-----

Perintah ke-531:
TIDAK MENJUAL LADANG YANG DIKHUSUSKAN BAGI TUHAN


Imamat 27:28, idem
-----

Perintah ke-530:
MEMUTUSKAN UNTUK MENYERAHKAN MILIK YANG DIKUDUSKAN BAGI TUHAN DAN YANG MENJADI MILIK PARA IMAM


Imamat 27:28, idem
-----

Perintah ke-529:
TIDAK BOLEH MENGGANTI HEWAN KORBAN DENGAN JENIS LAIN


Imamat 27:26,
"Akan tetapi anak sulung, yang sebagai anak sulung menjadi hak TUHAN dari antara hewan, tidak boleh dikuduskan oleh siapapun, baik seekor lembu maupun seekor kambing atau domba, itu milik TUHAN." –

"'AKH-BEKHOR 'ASYER-YEVUKAR LAYEHOVÂH BIVHÊMÂH LO'-YAQDÏSY 'ÏSY 'OTO 'IM-SYOR 'IM-SEH LAYEHOVÂH HU'"

-----

Perintah ke-528:
SESEORANG YANG MEMPERSEMBAHKAN SEBAGIAN LADANGNYA
KEPADA TUHAN HARUS MEMBAYAR SESUAI DENGAN NILAI YANG DIBERIKAN


Imamat 27:16-24 (terlalu panjang jika dikutip)

-----

Perintah ke-527:
SESEORANG YANG BERNAZAR DENGAN NILAI RUMAHNYA HARUS MEMBAYAR SESUAI DENGAN YANG DITENTUKAN OLEH IMAM


Imamat 27:11-13 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-526:
SESEORANG YANG BERNAZAR DENGAN NILAI UANG DARI SEEKOR HEWAN YANG HARAM, HARUS MEMBAYAR NILAINYA


Imamat 27:11-13 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-525:
TIDAK BOLEH MENGGANTI HEWAN KORBAN


Imamat 27:10,
"Janganlah ia menggantinya dan janganlah ia menukarnya, yang baik dengan yang buruk atau yang buruk dengan yang baik. Tetapi jikalau ia menukar juga seekor hewan dengan seekor hewan lain, maka baik hewan itu maupun tukarnya haruslah kudus." –

"LO' YAKHALÏFENU VELO'-YÂMÏR 'OTO TOV BERÂ' 'O-RA' BETOV VE'IM-HÂMÊR YÂMÏR BEHÊMÂH BIVHÊMÂH VEHÂYÂH-HU' UTEMURÂTO YIHYEH-QODESY"

-----

Perintah ke-524:
JIKA HEWAN KORBAN DITUKAR DENGAN YANG LAIN, KEDUA-DUANYA MENJADI KUDUS


Imamat 27:10, idem
-----
 
Perintah ke-523:
SESEORANG YANG BERNAZAR DENGAN NILAI UANG DARI ORANG LAIN HARUS MEMBAYAR JUMLAH YANG TELAH DITENTUKAN


Imamat 27:2-8 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-522:
MEMPERSEMBAHKAN KORBAN TAMBAHAN PADA HARI PASKAH


Imamat 23:36,
"Tujuh hari lamanya kamu harus mempersembahkan korban api-apian kepada TUHAN, dan pada hari yang kedelapan kamu harus mengadakan pertemuan kudus dan mempersembahkan korban api-apian kepada TUHAN. Itulah hari raya perkumpulan, janganlah kamu melakukan sesuatu pekerjaan berat." –

"SYIV'AT YÂMÏM TAQRÏVU 'ISYEH LAYEHOVÂH BAYOM HASYEMÏNÏ MIQRÂ'-QODESY YIHYEH LÂKHEM VEHIQRAVTEM 'ISYEH LAYEHOVÂH 'ATSERET HIV' KOL-MELE'KHET 'AVODÂH LO' TA'ASU"
-----

Perintah ke-521:
MEMBAWA ROTI SYAVU'OT (HARI RAYA PENTAKOSTA, HARI RAYA TUJUH MINGGU) BERSAMA-SAMA DENGAN KORBAN DAN MEMPERSEMBAHKANNYA


Imamat 23:17-20 (terlalu panjang jika dikutip)
-----

Perintah ke-520:
TIDAK MAKAN GANDUM BARU PADA HARI RAYA HULU HASIL


Imamat 23:14,
"Sampai pada hari itu juga janganlah kamu makan roti, atau bertih gandum atau gandum baru, sampai kamu telah membawa persembahan Allahmu; itulah suatu ketetapan untuk selama-lamanya bagi kamu turun-temurun di segala tempat kediamanmu."


"VELEKHEM VEQÂLÏ VEKHARMEL LO' TO'KHLU 'AD-'ETSEM HAYOM HAZEH 'AD HAVÏ'AKHEM 'ET-QORBAN 'ELOHÊYKHEM KHUQAT 'OLÂM LEDOROTÊYKHEM BEKHOL MOSYEVOTÊYKHEM"
-----

Perintah ke-519:
TIDAK MAKAN BERTIH GANDUM PADA HARI RAYA HULU HASIL


Imamat 23:14, idem
-----

Perintah ke-518:
TIDAK MAKAN ROTI PADA HARI RAYA HULU HASIL


Imamat 23:14, idem
-----

Perintah ke-517:
MEMPERSEMBAHKAN KORBAN SAJIAN DARI BERKAS PERTAMA KEESOKAN HARI SESUDAH HARI PERTAMA PASKAH BERIKUT SEEKOR DOMBA


Imamat 23:10,
"Berbicaralah kepada orang Israel dan katakan kepada mereka: Apabila kamu sampai ke negeri yang akan Kuberikan kepadamu, dan kamu menuai hasilnya, maka kamu harus membawa seberkas hasil pertama dari penuaianmu kepada imam," –

"DABÊR 'EL-BENÊY YISRÂ'ÊL VE'ÂMARTÂ 'ALÊHEM KÏ-TÂVO'U 'EL-HÂ'ÂRETS 'ASYER 'ANÏ NOTÊN LÂKHEM UQETSARTEM 'ET-QETSÏRÂH VAHAVÊ'TEM 'ET-'OMER RÊ'SYÏT QETSÏRKHEM 'EL-HAKOHÊN"
-----

Perintah ke-516:
TIDAK MENYISAKAN DAGING KORBAN SYUKURAN HINGGA PAGI HARI


Imamat 22:30,
"Pada hari itu juga korban itu harus dimakan; janganlah kamu tinggalkan apa-apa dari padanya sampai pagi; Akulah TUHAN." -

"BAYOM HAHU' YÊ'ÂKHÊL LO'-TOTÏRU MIMENU 'AD-BOQER 'ANÏ YEHOVÂH"
-----

Perintah ke-515:
HEWAN KORBAN HANYA BOLEH DIPERSEMBAHKAN JIKA BERUMUR DELAPAN HARI


Imamat 22:27,
"Apabila seekor anak lembu atau anak domba atau anak kambing dilahirkan, maka haruslah itu tinggal tujuh hari lamanya dengan induknya, tetapi sejak hari kedelapan dan seterusnya TUHAN berkenan akan binatang itu kalau dipersembahkan berupa korban api-apian bagi-Nya." –

"SYOR 'O-KHESEV 'O-'ÊZ KÏ YIVÂLÊD VEHÂYÂH SYIV'AT YÂMÏM TAKHAT 'IMO UMÏYOM HASYEMÏNÏ VÂHÂL'ÂH YÊRÂTSEH LEQORBAN 'ISYEH LAYEHOVÂH"
-----

Perintah ke-514:
TIDAK MEMPERSEMBAHKAN HEWAN YANG CACAT DARI BANGSA NON-ISRAEL


Imamat 22:25,
"Juga dari tangan orang asing janganlah kamu persembahkan sesuatu dari semuanya itu sebagai santapan Allahmu, karena semuanya itu telah rusak dan bercacat badannya; TUHAN tidak akan berkenan akan kamu karena persembahan-persembahan itu." –

"UMÏYAD BEN-NÊKHÂR LO' TAQRÏVU 'ET-LEKHEM 'ELOHÊYKHEM MIKOL-'ÊLEH KÏ MOSYKHÂTÂM BÂHEM MUM BÂM LO' YÊRÂTSU LÂKHEM"
-----

Perintah ke-513:
TIDAK MEMERCIKKAN DARAH HEWAN YANG CACAT DI ATAS MEZBAH


Imamat 22:24,
"Tetapi binatang yang buah pelirnya terjepit, ditumbuk, direnggut atau dikerat, janganlah kamu persembahkan kepada TUHAN; janganlah kamu berbuat demikian di negerimu." –

"UMÂ'UKH VEKHÂTUT VENÂTUQ VEKHÂRUT LO' TAQRÏVU LAYEHOVÂH UVE'ARTSEKHEM LO' TA'ASU"
-----

Perintah ke-512:
TIDAK MEMBAKAR BAGIAN TUBUH HEWAN DI ATAS MEZBAH


Imamat 22:22,
"Binatang yang buta atau yang patah tulang, yang luka atau yang berbisul, yang berkedal atau yang berkurap, semuanya itu janganlah kamu persembahkan kepada TUHAN dan binatang yang demikian janganlah kamu taruh sebagai korban api-apian bagi TUHAN ke atas mezbah." –

"'AVERET 'O SYÂVUR 'O-KHÂRUTS 'O-YABELET 'O GÂRÂV 'O YALEFET LO'-TAQRÏVU 'ÊLEH LAYEHOVÂH VE'ISYEH LO'-TITENU MÊHEM 'AL-HAMIZBÊAKH LAYEHOVÂH"
-----

Perintah ke-511:
TIDAK MENYEMBELIH HEWAN YANG CACAT SEBAGAI KORBAN


Imamat 22:22, sudah dikutip sebelumnya.
------

Perintah ke-510:
TIDAK MENARUH CACAT PADA HEWAN KORBAN


Imamat 22:21,
"Juga apabila seseorang mempersembahkan kepada TUHAN korban keselamatan sebagai pembayar nazar khusus atau sebagai korban sukarela dari lembu atau kambing domba, maka korban itu haruslah yang tidak bercela, supaya TUHAN berkenan akan dia, janganlah badannya bercacat sedikitpun." –

"VE'ÏSY KÏ-YAQRÏV ZEVAKH-SYELÂMÏM LAYEHOVÂH LEFALÊ'-NEDER 'O LINDÂVÂH BABÂQÂR 'O VATSO'N TÂMÏM YIHYEH LERÂTSON KOL-MUM LO' YIHYEH-BO"
-----

Perintah ke-509:
SETIAP HEWAN YANG DIPERSEMBAHKAN HARUSLAH TIDAK BERCELA


Imamat 22:21, idem
-----

Perintah ke-508:
TIDAK MENGUDUSKAN HEWAN YANG BERCACAT SEBAGAI KORBAN DI ATAS MESBAH


Imamat 22:20,
"Segala yang bercacat badannya janganlah kamu persembahkan, karena dengan itu TUHAN tidak berkenan akan kamu." –

"KOL 'ASYER-BOMUM LO' TAQRÏVU KÏ-LO' LERÂTSON YIHYEH LÂKHEM"
-----

Perintah ke-507:
TIDAK MEMAKAN DAGING KORBAN YANG SUDAH DITINGGALKAN SESUDAH WAKTU YANG DITENTUKAN


Imamat 19:8,
"Siapa yang memakannya, akan menanggung kesalahannya sendiri, karena ia telah melanggar kekudusan persembahan kudus yang kepada TUHAN. Nyawa orang itu haruslah dilenyapkan dari antara orang-orang sebangsanya." –

"VE'OKHELÂV 'AVONO YISÂ' KÏ-'ET-QODESY YEHOVÂH KHILÊL VENIKHRETÂH HANEFESY HAHIV' MÊ'AMEYHÂ"
-----

Perintah ke-506:
TIDAK MENYEMBELIH HEWAN KORBAN DI LUAR KEMAH PERTEMUAN


Imamat 17:3-4, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-505:
PADA HARI RAYA PENDAMAIAN (YOM KIPUR) MEMELIHARA PELAYANAN PADA HARI ITU SEPERTI KORBAN, PENGAKUAN DOSA, MELEPASKAN KAMBING JANTAN KE PADANG GURUN, DAN LAIN-LAIN.


Imamat 16:3-34, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-504:
WANITA YANG MENGELUARKAN LELEHAN HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN SESUDAH IA TAHIR.


Imamat 15:28-30, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-503:
LAKI-LAKI YANG TERTUMPAH MANINYA HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN SESUDAH IA TAHIR.


Imamat 15:13-15, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-502:
ORANG KUSTA HARUS MEMBAWA KORBAN SESUDAH IA DITAHIRKAN.


Imamat 14:10,
"Pada hari yang kedelapan ia harus mengambil dua ekor domba jantan yang tidak bercela dan seekor domba betina berumur setahun yang tidak bercela dan tiga persepuluh efa tepung yang terbaik diolah dengan minyak sebagai korban sajian, serta satu log minyak."


- "UVAYOM HASYEMÏNÏ YIQAKH SYENÊY-KHEVÂSÏM TEMÏMÏM VEKHAVSÂH 'AKHAT BAT-SYENÂTÂH TEMÏMÂH USYELOSYÂH 'ESRONÏM SOLET MINKHÂH BELULÂH VASYEMEN VELOG 'EKHÂD SYÂMEN"
-----

Perintah ke-501:
SEORANG WANITA SESUDAH KELAHIRAN ANAKNYA HARUS MEMBAWA PERSEMBAHAN SESUDAH IA TAHIR.


Imamat 12:6,
"Bila sudah genap hari-hari pentahirannya, maka untuk anak laki-laki atau anak perempuan haruslah dibawanya seekor domba berumur setahun sebagai korban bakaran dan seekor anak burung merpati atau burung tekukur sebagai korban penghapus dosa ke pintu Kemah Pertemuan, dengan menyerahkannya kepada imam." –

"UVIMLO'T YEMÊY TOHORÂH LEVÊN 'O LEVAT TÂVÏ' KEVES BEN-SYENÂTO LE'OLÂH UVEN-YONÂH 'O-TOR LEKHATÂ'T 'EL-PETAKH 'OHEL-MO'ÊD 'EL-HAKOHÊN"
---

Perintah ke-500:
PUTRI SEORANG IMAM YANG MENAJISKAN DIRINYA TIDAK BOLEH MAKAN BARANG KUDUS, BAIK PERSEMBAHAN UNJUKAN MAUPUN DADA DAN PAHA PERSEMBAHAN PENDAMAIAN.


Imamat 10:14,
"Dada persembahan unjukan dan paha persembahan khusus itu haruslah kamu makan di suatu tempat yang tahir, engkau ini serta anak-anakmu laki-laki dan perempuan, karena semuanya diberikan sebagai ketetapan bagimu dan anak-anakmu dari segala korban keselamatan orang Israel." –

"VE'ÊT KHAZÊH HATENUFÂH VE'ÊT SYOQ HATERUMÂH TO'KHLU BEMÂQOM TÂHOR 'ATÂH UVÂNEYKHA UVENOTEYKHA 'ITÂKH KÏ-KHÂQKHA VEKHÂQ-BÂNEYKHA NITENU MIZIVKHÊY SYALMÊY BENÊY YISRÂ'ÊL"

Imamat 22:12,
"Apabila anak perempuan imam bersuamikan orang awam, janganlah ia makan persembahan khusus dari persembahan-persembahan kudus." -

"UVAT-KOHÊN KÏ TIHYEH LE'ÏSY ZÂR HIV' BITRUMAT HAQODÂSYÏM LO'
TO'KHÊL"

 
Perintah ke-499:
SESEORANG YANG NAJIS TIDAK BOLEH MAKAN MAKANAN YANG KUDUS


Imamat 7:20,
"Tetapi seseorang yang memakan daging dari korban keselamatan yang untuk TUHAN, sedang ia dalam keadaan najis, haruslah nyawa orang itu dilenyapkan dari antara bangsanya." –

"VEHANEFESY 'ASYER-TO'KHAL BÂSÂR MIZEVAKH HASYELÂMÏM 'ASYER LAYEHOVÂH VETUM'ÂTO 'ÂLÂV VENIKHRETÂH HANEFESY HAHIV' MÊ'AMEYHÂ"
---

Perintah ke-498:
MEMBAKAR DAGING PERSEMBAHAN YANG MENJADI NAJIS


Imamat 7:19,
"Bila daging itu kena kepada sesuatu yang najis, janganlah dimakan, tetapi haruslah dibakar habis dengan api. Tiap-tiap orang yang tahir boleh memakan dari daging korban itu." –

"VEHABÂSÂR 'ASYER-YIGA' BEKHOL-TÂMÊ' LO' YÊ'ÂKHÊL BÂ'ÊSY YISÂRÊF VEHABÂSÂR KOL-TÂHOR YO'KHAL BÂSÂR"
-----

Perintah ke-497:
TIDAK BOLEH MAKAN MAKANAN KUDUS YANG SUDAH MENJADI NAJIS


Imamat 7:19, idem
-----

Perintah ke-496:
TIDAK MEMAKAN KORBAN MELEWATI WAKTU YANG TELAH DITETAPKAN


Imamat 7:18,
"Karena jikalau pada hari yang ketiga masih dimakan dari daging korban keselamatan itu, maka TUHAN tidak berkenan akan orang yang mempersembahkannya dan korban itu dianggap batal baginya, bahkan menjadi sesuatu yang jijik, dan orang yang memakannya harus menanggung kesalahannya sendiri." –
"VE'IM HÊ'ÂKHOL YÊ'ÂKHÊL MIBESAR-ZEVAKH SYELÂMÂV BAYOM HASYELÏSYÏ LO' YÊRÂTSEH HAMAQRÏV 'OTO LO' YÊKHÂSYÊV LO PIGUL YIHYEH VEHANEFESY HÂ'OKHELET MIMENU 'AVONÂH TISÂ'"
-----

Perintah ke-495:
MEMBAKAR HABIS SISA DAGING KORBAN SEMBELIHAN


Imamat 7:17,
"Tetapi apa yang masih tinggal dari daging korban sembelihan itu sampai hari yang ketiga, haruslah dibakar habis dengan api." –

"VEHANOTÂR MIBESAR HAZÂVAKH BAYOM HASYELÏSYÏ BÂ'ÊSY YISÂRÊF"
-----

Perintah ke-494:
MEMELIHARA PROSEDUR KORBAN KESELAMATAN


* Imamat 7:11,
"Inilah hukum tentang korban keselamatan, yang harus dipersembahkan orang kepada TUHAN." –

"VEZO'T TORAT ZEVAKH HASYELÂMÏM 'ASYER YAQRÏV LAYEHOVÂH"
-----

Perintah ke-493:
MEMELIHARA PROSEDUR KORBAN PENEBUS SALAH


Imamat 7:1,
""Inilah hukum tentang korban penebus salah. Korban itu ialah persembahan maha kudus." –

"VEZO'T TORAT HÂ'ÂSYÂM QODESY QÂDÂSYÏM HU'"
-----

Perintah ke-492:
TIDAK BOLEH MAKAN DAGING KORBAN PENEBUS DOSA, YANG DARI DARAHNYA DIBAWA KE DALAM TEMPAT KUDUS DAN YANG DIPERCIKKAN KEPADA TIRAI.


Imamat 6:30,
"Tetapi setiap korban penghapus dosa, yang dari darahnya dibawa sebagian ke dalam Kemah Pertemuan untuk mengadakan pendamaian di dalam tempat kudus, janganlah dimakan, melainkan dibakar habis dengan api." –

"VEKHOL-KHATÂ'T 'ASYER YUVÂ' MIDÂMÂH 'EL-'OHEL MO'ÊD LEKHAPÊR BAQODESY LO' TÊ'ÂKHÊL BÂ'ÊSY TISÂRÊF"
-----

Perintah ke-491:
MEMELIHARA PROSEDUR KORBAN PENEBUS DOSA


Imamat 6:25,
"Katakanlah kepada Harun dan anak-anaknya: Inilah hokum tentang korban penghapus dosa. Di tempat korban bakaran disembelih, di situlah harus disembelih korban penghapus dosa di hadapan TUHAN. Itulah persembahan maha kudus." –

"DABÊR 'EL-'AHARON VE'EL-BÂNÂV LÊ'MOR ZO'T TORAT HAKHATÂ'T BIMQOM 'ASYER TISYÂKHÊT HÂ'OLÂH TISYÂKHÊT HAKHATÂ'T LIFNÊY YEHOVÂH QODESY QÂDÂSYÏM HIV'"
-----

Perintah ke-490:
TIDAK MEMAKAN KORBAN SAJIAN DARI SEORANG IMAM


Imamat 6:23,
"Tiap-tiap korban sajian dari seorang imam itu haruslah menjadi korban yang terbakar seluruhnya, janganlah dimakan." -

"VEKHOL-MINKHAT KOHÊN KÂLÏL TIHYEH LO' TÊ'ÂKHÊL"
-----

Perintah ke-489:
IMAM BESAR HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN SAJIAN SETIAP HARI


Imamat 6:20,
"Inilah persembahan Harun dan anak-anaknya, yang harus dipersembahkan oleh mereka kepada TUHAN pada hari ia diurapi: sepersepuluh efa tepung yang terbaik sebagai korban sajian yang tetap, setengahnya pada waktu pagi dan setengahnya pada waktu petang." –

"ZEH QORBAN 'AHARON UVÂNÂV 'ASYER-YAQRÏVU LAYEHOVÂH BEYOM HIMÂSYAKH 'OTO 'ASÏRIT HÂ'ÊFÂH SOLET MINKHÂH TÂMÏD MAKHATSÏTÂH BABOQER UMAKHATSÏTÂH BÂ'ÂREV"
-----

Perintah ke-488:
TIDAK MEMBIARKAN KORBAN SAJIAN MENJADI BERAGI


Imamat 6:17,
"Janganlah itu dibakar beragi. Telah Kuberikan itu sebagai bagian mereka dari pada segala korban api-apian-Ku; itulah bagian maha kudus, sama seperti korban penghapus dosa dan korban penghapus salah." –

"LO' TÊ'ÂFEH KHÂMÊTS KHELQÂM NÂTATÏ 'OTÂH MÊ'ISYÂY QODESY QÂDÂSYÏM HIV' KAKHATÂ'T VEKHÂ'ÂSYÂM"
-----

Perintah ke-487:
SISA KORBAN SAJIAN HARUS DIMAKAN


Imamat 6:16,
"Selebihnya haruslah dimakan oleh Harun dan anak-anaknya; haruslah itu dimakan sebagai roti yang tidak beragi di suatu tempat yang kudus, haruslah mereka memakannya di pelataran Kemah Pertemuan." –

"VEHANOTERET MIMENÂH YO'KHLU 'AHARON UVÂNÂV MATSOT TÊ'ÂKHÊL BEMÂQOM QÂDOSY BAKHATSAR 'OHEL-MO'ÊD YO'KHLUHÂ"
-----

Perintah ke-486:
SESEORANG HARUS MEMBAWA PERSEMBAHAN JIKA IA DALAM KERAGUAN APAKAH IA BERBUAT DOSA, IA HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN PENEBUS DOSA. KORBAN INI DISEBUT KORBAN PENEBUS SALAH UNTUK DOSA YANG DIRAGUKAN.


Imamat 5:17-19, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-485:
TIDAK MENARUH KEMENYAN DI ATAS KORBAN PENEBUS DOSA YANG TERBUAT DARI TEPUNG.


Imamat 5:11,
"Tetapi jikalau ia tidak mampu menyediakan dua ekor burung tekukur atau dua ekor anak burung merpati, maka haruslah ia membawa sebagai persembahannya karena dosanya itu sepersepuluh efa tepung yang terbaik menjadi korban penghapus dosa. Tidak boleh ditaruhnya minyak dan dibubuhnya kemenyan di atasnya, karena itulah korban penghapus dosa." –

"VE'IM-LO' TASÏG YÂDO LISYTÊY TORÏM 'O LISYNÊY VENÊY-YONÂH VEHÊVÏ' 'ET-QORBÂNO 'ASYER KHÂTÂ' 'ASÏRIT HÂ'ÊFÂH SOLET LEKHATÂ'T LO'-YÂSÏM 'ÂLEYHÂ SYEMEN VELO'-YITÊN 'ÂLEYHÂ LEVONÂH KÏ KHATÂ'T HÏ'"
-----

Perintah ke-484:
TIDAK MENARUH MINYAK DI ATAS KORBAN PENEBUS DOSA YANG TERBUAT DARI TEPUNG.


Imamat 5:11, idem
-----

Perintah ke-483:
TIDAK MEMISAHKAN KEPALA BURUNG YANG DIBAWA SEBAGAI KORBAN PENEBUS DOSA.


Imamat 5:8,
"Haruslah ia membawanya kepada imam, dan imam itu haruslah lebih dahulu mempersembahkan burung untuk korban penghapus dosa itu. Dan haruslah ia memulas kepalanya pada pangkal tengkuknya, tetapi tidak sampai terpisah." –

"VEHÊVÏ' 'OTÂM 'EL-HAKOHÊN VEHIQRÏV 'ET-'ASYER LAKHATÂ'T RI'SYONÂH UMÂLAQ 'ET-RO'SYO MIMUL 'ÂRPO VELO' YAVDÏL"
-----

Perintah ke-482:
MEMPERSEMBAHKAN KORBAN DARI ANEKA RAGAM NILAINYA SESUAI DENGAN MAKSUDNYA.


Imamat 5:7,
"Tetapi jikalau ia tidak mampu untuk menyediakan kambing atau domba, maka sebagai tebusan salah karena dosa yang telah diperbuatnya itu, haruslah ia mempersembahkan kepada TUHAN dua ekor burung tekukur atau dua ekor anak burung merpati, yang seekor menjadi korban penghapus dosa dan yang seekor lagi menjadi korban bakaran." -

"VE'IM-LO' TAGÏ' YÂDO DÊY SEH VEHÊVÏ' 'ET-'ASYÂMO 'ASYER KHÂTÂ' SYETÊY TORÏM 'O-SYENÊV VENÊY-YONÂH LAYEHOVÂH 'EKHÂD LEKHATÂ'T VE'EKHÂD LE'OLÂH"
---

Perintah ke-481:
SESEORANG HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN PENGHAPUS DOSA JIKA IA BERDOSA MELAKUKAN PALANGGARAN.


Imamat 4:27-28, terlalu panjang jika dikutip
-----

Perintah ke-480:
JEMAAH HARUS MEMPERSEMBAHKAN KORBAN JIKA MEREKA BERSALAH.


Imamat 4:13,
"Jikalau yang berbuat dosa dengan tak sengaja itu segenap umat Israel, dan jemaah tidak menyadarinya, sehingga mereka melakukan salah satu hal yang dilarang TUHAN, dan mereka bersalah," -

"VE'IM KOL-'ADAT YISRÂ'ÊL YISYGU VENE'LAM DÂVÂR MÊ'ÊYNÊY HAQÂHÂL VE'ÂSU 'AKHAT MIKOL-MITSVOT YEHOVÂH 'ASYER LO'-TÊ'ÂSEYNÂH VE'ÂSYÊMU"
-----

Perintah ke-479:
TIDAK MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN TANPA DIBUBUHI GARAM.


Imamat 2:13,
"Dan tiap-tiap persembahanmu yang berupa korban sajian haruslah kaububuhi garam, janganlah kaulalaikan garam perjanjian Allahmu dari korban sajianmu; beserta segala persembahanmu haruslah kaupersembahkan garam." –

"VEKHOL-QORBAN MINKHÂTKHA BAMELAKH TIMLÂKH VELO' TASYBÏT MELAKH BERÏT 'ELOHEYKHA MÊ'AL MINKHÂTEKHA 'AL KOL-QORBÂNKHA TAQRÏV MELAKH"
-----

Perintah ke-478:
SETIAP KORBAN HARUS DIBUBUHI GARAM.


* Imamat 2:13, idem
---

Perintah ke-477:
TIDAK MEMPERSEMBAHKAN RAGI ATAU MADU.


Imamat 2:11,
"Suatu korban sajian yang kamu persembahkan kepada TUHAN janganlah diolah beragi, karena dari ragi atau dari madu tidak boleh kamu membakar sesuatupun sebagai korban api-apian bagi TUHAN." -

"KOL-HAMINKHÂH 'ASYER TAQRÏVU LAYEHOVÂH LO' TÊ'ÂSEH KHÂMÊTS KÏ KHOL-SE'OR VEKHOL-DEVASY LO'-TAQTÏRU MIMENU 'ISYEH LAYEHOVÂH"
-----

Perintah ke-476:
MEMELIHARA PROSEDUR KORBAN SAJIAN


Imamat 2:1,
"Apabila seseorang hendak mempersembahkan persembahan berupa korban sajian kepada TUHAN, hendaklah persembahannya itu tepung yang terbaik dan ia harus menuangkan minyak serta membubuhkan kemenyan ke atasnya." –

"VENEFESY KÏ-TAQRÏV QORBAN MINKHÂH LAYEHOVÂH SOLET YIHYEH QORBÂNO VEYÂTSAQ 'ÂLEYHÂ SYEMEN VENÂTAN 'ÂLEYHÂ LEVONÂH"
 
Perintah ke-475:
MEMELIHARA PROSEDUR KORBAN BAKARAN


Imamat 1:3,
"Jikalau persembahannya merupakan korban bakaran dari lembu, haruslah ia mempersembahkan seekor jantan yang tidak bercela. Ia harus membawanya ke pintu Kemah Pertemuan, supaya TUHAN berkenan akan dia." –

"'IM-'OLÂH QORBÂNO MIN-HABÂQÂR ZÂKHÂR TÂMÏM YAQRÏVENNU 'EL-PETAKH 'OHEL MO'ÊD YAQRÏV 'OTO LIRTSONO LIFNÊY YEHOVÂH"
-----

Perintah ke-474:
SESEORANG YANG BUKAN KETURUNAN HARUN, TIDAK BOLEH MAKAN DAGING KORBAN KUDUS.


Keluaran 29:33,
"Haruslah mereka memakan semuanya itu yang dipakai untuk mengadakan pendamaian pada waktu mereka ditahbiskan dan dikuduskan, tetapi orang awam janganlah memakannya, sebab persembahan kudus semuanya itu." –

"VE'ÂKHLU 'OTÂM 'ASYER KUPAR BÂHEM LEMALÊ' 'ET-YÂDÂM LEQADÊSY 'OTÂM VEZÂR LO'-YO'KHAL KÏ-QODESY HÊM"
---

Perintah ke-473:
DAGING KORBAN PENEBUS DOSA DAN KORBAN PENEBUS SALAH HARUS DIMAKAN.


Keluaran 29:33, idem
-----

Perintah ke-472:
MEMBAWA BUAH SULUNG KE TEMPAT KUDUS.


Keluaran 23:19,
"Yang terbaik dari buah bungaran hasil tanahmu haruslah kaubawa ke dalam rumah TUHAN, Allahmu. Janganlah kaumasak anak kambing dalam susu induknya." –

"RÊ'SYÏT BIKURÊY 'ADMÂTKHA TÂVÏ' BÊYT YEHOVÂH 'ELOHEYKHA LO'-TEVASYÊL GEDÏ BAKHALÊV 'IMO"
---

Perintah ke-471:
TIDAK MASUK KE TEMPAT KHUSUS PADA HARI RAYA TANPA MEMBAWA PERSEMBAHAN.


Keluaran 23:15,
"Hari raya Roti Tidak Beragi haruslah kaupelihara; tujuh hari lamanya engkau harus makan roti yang tidak beragi, seperti yang telah Kuperintahkan kepadamu, pada waktu yang ditetapkan dalam bulan Abib, sebab dalam bulan itulah engkau keluar dari Mesir, tetapi janganlah orang menghadap ke hadirat-Ku dengan tangan hampa." -

"'ET-KHAG HAMATSOT TISYMOR SYIV'AT YÂMÏM TO'KHAL MATSOT KA'ASYER TSIVÏTIKHA LEMO'ÊD KHODESY HÂ'ÂVÏV KÏ-VO YÂTSÂ'TÂ MIMITSRÂYIM VELO'-YÊRÂ'U FÂNAY RÊYQÂM"
---

Perintah ke-470:
TIDAK MENINGGALKAN BAGIAN DOMBA PASKAH YANG HARUS DIBAKAR DI ATAS MEZBAH HINGGA PAGI HARI.


Imamat 23:18,
"Janganlah kaupersembahkan darah korban sembelihan yang kepada-Ku beserta sesuatu yang beragi, dan janganlah lemak korban hari raya-Ku bermalam sampai pagi." –

"LO'-TIZBAKH 'AL-KHÂMÊTS DAM-ZIVKHÏ VELO'-YÂLÏN KHÊLEV-KHAGÏ 'AD-BOQER"
---

Perintah ke-469:
TIDAK MELUKAI DOMBA PASKAH JIKA ADA ROTI BERAGI ('khâmets' DI DALAM RUMAH.


Keluaran 23:18,
"Janganlah kaupersembahkan darah korban sembelihan yang kepada-Ku beserta sesuatu yang beragi, dan janganlah lemak korban hari raya-Ku bermalam sampai pagi." –

"LO'-TIZBAKH 'AL-KHÂMÊTS DAM-ZIVKHÏ VELO'-YÂLÏN KHÊLEV-KHAGÏ 'AD-BOQER"
---

Perintah ke-468:
ORANG YANG TIDAK BERSUNAT TIDAK BOLEH MAKAN DAGING DOMBA PASKAH.


Keluaran 12:48,
"Tetapi apabila seorang asing telah menetap padamu dan mau merayakan Paskah bagi TUHAN, maka setiap laki-laki yang bersama-sama dengan dia, wajiblah disunat; barulah ia boleh mendekat untuk merayakannya; ia akan dianggap sebagai orang asli. Tetapi tidak seorangpun yang tidak bersunat boleh memakannya." –

"VEKHÏ-YÂGUR 'ITEKHA GÊR VE'ÂSÂH FESAKH LAYEHOVÂH HIMOL LO KHOL-ZÂKHÂR VE'ÂZ YIQRAV LA'ASOTO VEHÂYÂH KE'EZRAKH HÂ'ÂRETS VEKHOL-'ÂRÊL LO'-YO'KHAL BO"
---

Perintah ke-467:
TIDAK BOLEH MEMATAHKAN SATU TULANG PUN DARI DOMBA PASKAH.


Keluaran 12:46,
"Paskah itu harus dimakan dalam satu rumah juga; tidak boleh kaubawa sedikitpun dari daging itu keluar rumah; satu tulangpun tidak boleh kamu patahkan." –

"BEVAYIT 'EKHÂD YÊ'ÂKHÊL LO'-TOTSÏ' MIN-HABAYIT MIN-HABÂSÂR KHUTSÂH VE'ETSEM LO' TISYBERU-VO"
---

Perintah ke-466:
TIDAK MEMBAWA DAGING DOMBA PASKAH KELUAR DARI TEMPAT PERTEMUAN.


* Keluaran 12:46, idem
---

Perintah ke-465:
TIDAK MEMBERIKAN DAGING DOMBA PASKAH UNTUK DIMAKAN KEPADA ORANG ASING YANG TINGGAL DI TENGAH-TENGAH BANGSA ISRAEL.


Keluaran 12:45,
"Orang pendatang dan orang upahan tidak boleh memakannya." – [/CENTER]

"TOSYÂV VESÂKHÏR LO'-YO'KHAL-BO"
---

Perintah ke-464:
TIDAK MEMBERIKAN DAGING DOMBA PASKAH KEPADA ORANG ISRAEL YANG MURTAD ATAU YANG MENJADI ORANG ASING.


Keluaran 12:43,
"Berfirmanlah TUHAN kepada Musa dan Harun: 'Inilah ketetapan mengenai Paskah: Tidak seorangpun dari bangsa asing boleh memakannya.'" –

"VAYO'MER YEHOVÂH 'EL-MOSYEH VE'AHARON ZO'T KHUQAT HAPÂSAKH KOL-BEN-NÊKHÂR LO'-YO'KHAL BO"
---

Perintah ke-463:
TIDAK MENINGGALKAN DAGING DOMBA PASKAH HINGGA PAGI TANPA DIMAKAN.


Keluaran 12:43,
"Berfirmanlah TUHAN kepada Musa dan Harun: 'Inilah ketetapan mengenai Paskah: Tidak seorangpun dari bangsa asing boleh memakannya.'" –

"VAYO'MER YEHOVÂH 'EL-MOSYEH VE'AHARON ZO'T KHUQAT HAPÂSAKH KOL-BEN-NÊKHÂR LO'-YO'KHAL BO"
---

Perintah ke-462:
TIDAK MEMAKAN DAGING DOMBA PASKAH SECARA MENTAH.


Keluaran 12:9,
"Janganlah kamu memakannya mentah atau direbus dalam air; hanya dipanggang di api, lengkap dengan kepalanya dan betisnya dan isi perutnya." –

"'AL-TO'KHLÛ MIMENÛ NÂ' ÛVÂSYÊL MEVUSYÂL BAMÂYIM KÏ 'IM-TSELÏ-'ÊSY RO'SYÕ 'AL-KERÂ'ÂV VE'AL-QIRBÕ"
-----

Perintah ke-461:
MEMAKAN DAGING KORBAN PASKAH PADA MALAM 15 NISAN.


Keluaran 12:8,
"Dagingnya harus dimakan mereka pada malam itu juga; yang dipanggang mereka harus makan dengan roti yang tidak beragi beserta sayur pahit." –

"VE'ÂKHELÛ 'ET-HABÂSÂR BALAYLÂH HAZEH TSELÏ-'ÊSY ÛMATSÕT 'AL-MERORÏM YO'KHLUHÛ"
---

Perintah ke-460:
MENYEMBELIH DOMBA PASKAH
.

Keluaran 12:6,
"Kamu harus mengurungnya sampai hari yang keempat belas bulan ini; lalu seluruh jemaah Israel yang berkumpul, harus menyembelihnya pada waktu senja." –

"VEHÂYÂH LÂKHEM LEMISYMERET 'AD 'ARBÂ'ÂH 'ÂSÂR YÕM LAKHODESY HAZEH VESYÂKHATÛ 'OTÕ KOL QEHAL 'ADAT-YISRÂ'ÊL BÊYN HÂ'ARBÂYIM"
---

Perintah ke-459:
MENGORBANKAN ANAK SULUNG HEWAN YANG TAHIR (HALAL) DAN MEMPERSEMBAHKANNYA.


Keluaran 13:2,
"Kuduskanlah bagi-Ku semua anak sulung, semua yang lahir terdahulu dari kandungan pada orang Israel, baik pada manusia maupun pada hewan; Akulah yang empunya mereka." –

"QADESY-LÏ KHOL-BEKHOR PETER KOL-REKHEM BIVNÊY YISRÂ'ÊL BÂ'ÂDÂM ÛVABEHÊMÂH LÏ HÛ'"
---

Perintah ke-458:
TIDAK MEMUSNAHKAN SEGALA SESUATU DALAM RUANG KUDUS, SINAGOGA, ATAU RUMAH-RUMAH BELAJAR, TIDAK MENGHAPUS NAMA-NAMA KUDUS (DARI ALLAH), TIDAK PULA MEMUSNAHKAN TULISAN-TULISAN KUDUS.

* Ulangan 12:2-4 (terlalu panjang jika dikutip)

-----

Perintah ke-457:
SUATU PERSEMBAHAN HARUS DIBAWA OLEH SESEORANG YANG MELAKUKAN PELANGGARAN ATAS BENDA-BENDA KUDUS. INI DIKENAL SEBAGAI PERSEMBAHAN PENEBUS SALAH.

---

Perintah ke-456:
TIDAK MEMBIARKAN TEMPAT KUDUS DALAM KEADAAN TIDAK DIJAGA


Bilangan 18:5,
"Dan kamu ini haruslah melakukan kewajibanmu mengenai tempat kudus dan kewajibanmu mengenai mezbah, supaya orang Israel jangan lagi tertimpa oleh murka." –

"ÛSYEMARTEM 'ÊT MISYMERET HAQODESY VE'ÊT MISYMERET HAMIZBÊAKH VELO'-YIHYEH 'ÕD QETSEF 'AL-BENÊY YISRÂ'ÊL"
-----

Perintah ke-455:
MENJAGA TEMPAT KUDUS SECARA TERUS-MENERUS


Bilangan 18:2,
"Suruhlah juga saudara-saudaramu, suku Lewi, suku bapa leluhurmu, mendekat bersama-sama dengan engkau, supaya mereka menggabungkan diri kepadamu dan melayani engkau, apabila engkau ini beserta anak-anakmu ada di depan kemah hukum." –

"VEGAM 'ET-'AKHEYKHA MATÊH LÊVÏ SYÊVET 'ÂVÏKHA HAQRÊV 'ITÂKH VEYILÂVÛ 'ÂLEYKHA VÏSYÂRETÛKHA VE'ATÂH ÛVÂNEYKHA 'ITÂKH LIFNÊY 'OHEL HÂ'ÊDUT"
---

Perintah ke-454:
MENIUP NAFIRI PADA SAAT PERSEMBAHAN KORBAN DAN PADA SAAT-SAAT KESUKARAN.


Bilangan 10:9-10 (terlalu panjang jika dikutip)
---

Perintah ke-453:
TIDAK MEMATAHKAN TULANG DOMBA PASKAH YANG DIBAWA PADA SAAT PASKAH KEDUA.


Bilangan 9:12,
"Janganlah mereka meninggalkan sebagian dari padanya sampai pagi, dan satu tulangpun tidak boleh dipatahkan mereka. Menurut segala ketetapan Paskah haruslah mereka merayakannya." –

"LO'-YASY'ÏRÛ MIMENÛ 'AD-BOQER VE'ETSEM LO' YISYBERÛ-VÕ KEKHOL-KHUQAT HAPESAKH YA'ASÛ 'OTÕ"
---

Perintah ke-452:
TIDAK MENINGGALKAN SEBAGIAN DAGING DOMBA PASKAH YANG DIBAWA PADA SAAT PASKAH KEDUA HINGGA PAGI HARI.


Bilangan 9:12, idem
---

Perintah ke-451:
MEMAKAN DAGING DOMBA PASKAH PADA SAAT PASKAH KEDUA, DENGAN ROTI TIDAK BERAGI, DAN SAYUR PAHIT.


Bilangan 9:11,
"Pada bulan yang kedua, pada hari yang keempat belas, pada waktu senja, haruslah orang-orang itu merayakannya; beserta roti yang tidak beragi dan sayur pahit haruslah mereka memakannya." -

"BAKHODESY HASYÊNÏ BE'ARBÂ'ÂH 'ÂSÂR YÕM BÊYN HÂ'ARBAYIM YA'ASÛ 'OTÕ 'AL-MATSÕT ÛMERORÏM YO'KHLUHÛ"
---

Perintah ke-450:
MELAKSANAKAH PASKAH KEDUA


Bilangan 9:11, idem
---